Resensi Buku Artha Penulis: Bayu Permana [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Nama : Regina Aprillia Vinkan Kelas : X Farmasi RESENSI BUKU ARTHA PENULIS : BAYU PERMANA



A. Identitas Buku •



Judul buku



: Artha







Penulis buku







Penerbit buku : Coconut Books







Kategori







Cetakan







Kota Terbit : Jakarta







Tebal buku : 392 halaman







Harga buku







ISBN



: Bayu Permana : Young adult, Romance : 1 Juli 2018



: Rp 90.000 (Pulau Jawa) : 978-602-5508-42-4



B. Sinopsis Buku Novel berjudul “Artha” karya Bayu Permana menceritakan tentang Agatha dan Arkan, dua siswa yang bila bertemu selalu bertengkar. Kalau kata Agatha, Arkan itu Cabai-Man. Cowok dengan mulut sepedas cabai. Agatha menjuluki dirinya sendiri Wonder Woman. Dibalik sifat Agatha yang konyol dia punya masalah pribadi yang menyedihkan dikeluarganya. Agatha dulu tinggal bahagia bersama ibunya tetapi seiring berjalannya waktu ayahnya berubah. Ayahnya jarang pulang sebenarnya ayahnya pulang tetapi tidak pulang ke rumah mereka, melainkan kerumah tetangga sebelah sampai akhirnya ayahnya mempunyai anak dengan tetangga sebelah, anak itu bernama Sherin. Sherin, adalah saudara tiri Agatha mempunyai penyakit Thalasemia yang mengharuskan dia transfusi darah. Agatha selalu dipaksa ayahnya untuk mendonorkan darahnya untuk Sherin. Tetapi disaat itu kondisi Agatha juga semakin memburuk akibat kekurangan banyak darah karena dia selalu mendonorkan darahnya untuk Sherin. Keluarga Arkan yang mengetahui betapa menyedihkannya kehidupan Agatha, mereka selalu siap membantu Agatha terbebas dari perlakuan tidak adil dari ayahnya. Keluarga Arkan juga membantu Agatha mencari nenek Agatha agar Agatha bisa hidup bahagia bersama neneknya. Hari kelulusan sekolah telah tiba. Agatha harus berpisah dengan Arkan, karena Arkan harus melanjutkan pendidikannya ke Singapura dan Arkan meminta Agatha untuk menunggunya. Hingga akhirnya Arkan kembali ke Indonesia dan menjadikan Agatha pasangannya. C. Isi Resensi Arkan yaitu laki-laki yang memiliki wajah tampan sekaligus mempunyai mulut sepedas cabai yang sering dijuluki oleh Agatha sebagai Cabai-Man. Agatha yaitu gadis genit, konyol dan juga periang. Agatha mempunyai masalah pribadi yang menyedihkan dikeluarganya. Agatha dan Arkan, bertemu saat Agatha tidak sengaja menabrak sepeda yang dikendarai Arkan. Semenjak saat itu mereka selalu bertengkar, tetapi takdir berkata lain. Mereka justru mempunyai perasaan satu sama lain.



Sherin, saudara tiri Agatha mempunyai penyakit Thalasemia yang mengharuskan dia transfusi darah. Agatha selalu dipaksa ayahnya untuk mendonorkan darahnya kepada Sherin. Tetapi disaat itu kondisi Agatha juga semakin memburuk akibat kekurangan banyak darah karena dia selalu mendonorkan darahnya untuk Sherin. Keluarga Arkan yang mengetahui betapa menyedihkannya kehidupan Agatha. Agatha selalu ingin tinggal bersama neneknya, tetapi ayahnya selalu mencegah rencana Agatha untuk bertemu dengan neneknya. Ayah Arkan yang mengetahui hal itu akhirnya membantu Agatha bertemu neneknya. Ayah Arkan mendapatkan informasi melalui Sherin yaitu saudara tiri Agatha. Sherin ingin melihat Agatha bebas dari paksaan orang tuanya. Oleh karena itu, Sherin diam-diam mencari informasi lewat gawai, mamanya karena kebetulan mama dan ayahnya sedang pergi mencari Agatha yang dibawa kabur oleh Arkan. Setelah dicari akhirnya Sherin berhasil menemukan alamat rumah neneknya Agatha, dia menemui ayahnya Arkan kemudian memberi alamat itu. Ayah Arkan bergegas mengunjungi tempat itu. Setelah ditelusuri ternyata benar, itu adalah rumah neneknya Agatha. Ayah Arkan segera mengunjungi nenek Agatha dan membicarakan soal cucunya yang hidup dengan ayahnya namun tidak diperlakukan dengan baik. Sebenarnya, nenek Agatha sudah mencari Agatha sejak kejadian kebakaran itu namun nenek Agatha tidak menemukannya sebab Agatha sudah dibawa duluan oleh ayah dan istri baru nya itu. Dengan bantuan keluarga Arkan, Agatha akhirnya bisa tinggal bersama neneknya dan hidup bahagia. Kisah cinta Agatha dan Arkan tidak berakhir disitu, mereka melewati banyak masalah yaitu mulai dari Arkan yang harus pergi kuliah ke Singapura sedangkan Agatha sibuk membatu toko kue milik ibunya Arkan. Rasa rindu mereka sudah tidak bisa dipungkiri. Akan tetapi, Arkan berjanji setelah dia lulus dan mendapatkan pekerjaan, Dia akan melamar Agatha. Sesuai dengan janjinya, setelah lulus sarjana Arkan memegang kendali perusahaan besar milik ayahnya dan menikah dengan Agatha. D. Kelebihan Buku Kelebihan dari novel berjudul “Artha” terdapat pada pesan moral yang disampaikan, contohya kita tidak boleh balas dendam pada siapapun karena percayalah kebaikan akan selalu menang. Sesulit apapun masalah hidup kita pasti akan selalu ada jalan keluarnya. Seberat apapun



masalahnya harus tetap semangat. Kelebihan kedua dari novel ini yaitu tokoh di dalam novel ini mempunyai sifat dan karakter yang unik, sehingga pembaca tidak bosan dengan penggambaran tokoh yang ada. Contohnya penggambaran tokoh teman-teman Arkan dan Agatha E. Kekurangan Buku Kekurangan dari novel berjudul “Artha” yaitu terletak pada alur cerita pada setiap bab yang mudah ditebak, karena banyak novel remaja yang alurnya selalu mirip dengan novel lainnya sehingga ada beberapa part yang membosankan. Penggunaan bahasa dalam novel ini ada juga yang sulit dimengerti, mungkin salah satu alasannya karena novel ini menggunakan bahasa gaul seharihari maka sulit untuk dimengerti. F. Rekomendasi dan Saran Menurut saya novel berjudul “Artha” sangat direkomendasikan untuk para remaja. Karena novel ini tidak hanya membahas masalah cinta, akan tetapi banyak pelajaran hidup yang dapat kita ambil. Salah satu pesan moral yang dapat saya ambil dari novel ini yaitu tetaplah sabar dan berjuang biarpun kalian sedang berada di titik terendah hidup kalian. Novel ini juga sarankan untuk dibaca saat kita saat suasana hati sedang tidak baik, karena di dalam buku tersebut banyak sekali cerita yang disampaikan dalam bentuk kejadian sehingga dapat membuka hati kita untuk lebih semangat menjalani hari-hari yang indah. Saran dari saya apabila kalian ingin membeli buku tersebut, belilah di toko buku terpercaya dalam keadaan tersegel rapat. Hal ini, disarankan agar tidak terjadi kerusakan maupun kecacatan pada saat kalian membeli buku tersebut. G. Kesimpulan Kesimpulan dari novel berjudul "Artha" ini yaitu novel ini sangat cocok dibaca untuk remaja karena banyak pesan moral yang didapat dari buku ini, selain kebahagiaan dua orang remaja yang menyimpan rasa, ada juga kesedihan yang dialami Agatha, ia harus mendapat perlakuan tidak adil dari kedua orang tuanya, tetapi ia memendam kesedihan itu di depan semua orang dengan sikapnya yang ceria. Namun, Agatha selalu sabar menghadapi semua masalah itu.