Soal Ulangan Harian Pajak [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

SOAL ULANGAN HARIAN A. Pilihan Ganda 1. Manfaat pajak sangat penting untuk menjalankan kegiatan suatu negara. Jika target penerimaan ditetapkan 90% dan terealisasi 75% dampak yang akan ditimbulkan adalah…. a. utang pemerintah turun b. angka kemiskinan menurun c. tunjangan pegawai naik d. anggaran untuk pembangunan infrastruktur meningkat e. pembangunan daerah tertinggal terhambat 2. Pemungutan pajak yang dilakukan negara harus sesuai dengan kemampuan dan penghasilan wajib pajak, hal ini sesuai dengan asas …. a. equality b. certainty c. convinience of payment d. effeciency e. activity 3. Berikut yang termasuk pajak daerah …. a. Pajak Penghasilan b. Pajak Pertambahan Nilai c. Pajak Penjualan Barang Mewah d. Pajak Reklame e. Bea Masuk 4. Berikut ini jenis-jenis pajak: 1) Pajak Penghasilan 2) Pajak Reklame 3) Pajak Kendaran Bermotor 4) Pajak Pertambahan Nilai 5) Pajak Bumi dan Bangunan Yang termasuk pajak langsung …. a. 1, 2, dan 3 b. 1, 2, dan 4 c. 1, 3, dan 5 d. 2, 3, dan 4 e. 2, 3, dan 5 5. Berikut ini jenis-jenis pajak: 1) Pajak Hotel dan Restoran 2) Pajak Reklame 3) Pajak Kendaraan Bermotor 4) Pajak Pertambahan Nilai 5) Pajak Bumi dan Bangunan



Pajak yang dipungut oleh pemerintah daerah …. a. 1, 2, dan 3 b. 1, 2, dan 4 c. 1, 3, dan 4 d. 2, 3, dan 4 e. 2, 3, dan 5 6. Pak Maulana menghitung dan menentukan sendiri besarnya pajak, kemudian membayar dan melaporkannya. Berarti dalam pemungutannya menggunakan sistem…. a. With Holding b. Official Assesment c. Self Assesment d. With Holding dan Official Assesment e. Self Assesment Dan With Holding 7. Nabila bekerja di sebuah kantor akuntan. Besarnya penghasilan Nabila sudah dikenai pajak penghasilan. Untuk mempermudah pembayaran pajak, nilai pajak penghasilan dipotong gaji oleh bendahara. Berdasarkan ilustrasi tersebut, sistem pemungutan pajak yang digunakan adalah…. a. Self Assesment b. With Holding c. Official Assesment d. Self Assesment e. With Profit Holding 8. Wajib Pajak dalam mendaftarkan diri untuk memperoleh Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dapat dilakukan dengan cara …. a. datang ke Kantor Pelayanan Pajak b. secara online c. lewat kantor pos d. datang ke Kantor Pelayanan Pajak atau bisa secara online e. datang ke Kantor Pelayanan Pajak atau Bank yang ditunjuk 9. Pada saat harga kedelai impor naik, sebagian besar importir kedelai mengurangi pembelian. Dampaknya, pedagang dan pengrajin tahu dan tempe mengalami kesulitan bahan baku. Pemerintah menurunkan pajak atas kedelai impor sehingga harga kedelai turun. Hal ini menunjukkan fungsi pajak sebagai .… a. fungsi anggaran b. fungsi mengatur c. fungsi stabilisasi d. fungsi distribusi e. fungsi redistribusi



10. Berikut yang bukan merupakan manfaat pajak …. a. Pembangunan sarana umum seperti jembatan, jalan raya, sekolah, rumah sakit, terminal, bandara, irigasi pertanian, pasar b. Sumber pembiayaan alat keamanan negara dengan tujuan menciptakan rasa aman bagi masyarakat c. Memberi subsidi seperti subsidi pupuk, bahan bakar, dan subsidi listrik d. Membayar utang negara e. Sumber dana cadangan bila ada pejabat negara yang kesulitan dana 11. Semua pungutan pajak harus berdasarkan undang-undang, sehingga bagi yang melanggar akan dapat dikenai sanksi, hal ini berdasarkan asas …. a. equality b. certainty c. convinience of payment d. effeciency e. activity 12. Mekanisme pembayaran pajak sebagai berikut: 1) Menghitung jumlah pajak yang harus dibayar dan dilaporkan dengan Surat Pemberitahuan (SPT) ke kantor Pelayanan Pajak. 2) Membuat Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP). 3) Menyerahkan dokumen surat setoran pajak ke bank yang ditunjuk pemerintah. 4) Mengisi surat setoran pajak. 5) Mendapatkan arsip surat setoran pajak. Urutan mekanisme pembayaran pajak yang benar adalah …. a. 1-2-3-4-5 b. 2-1-4-3-5 c. 2-4-1-3-5 d. 3-2-1-4-5 e. 3-4-1-2-5 13. Salah satu masalah pemungutan pajak di Indonesia adalah .... a. kurangnya petugas pajak b. sering ada ketidakpastian dalam pemungutan c. kurangnya loket pembayaran pajak d. kesadaran masyarakat yang masih kurang tentang pembayaran pajak e. undang-undang pajak yang masih simpang siur penafsirannya. 14. Sebagian sepeda motor di Indonesia merupakan produk impor. Jika harga sepeda motor merk X Rp20.000.000,00, maka harga jual setelah ditambah PPN adalah …. a. Rp 20.000.000,00 b. Rp 22.000.000,00 c. Rp 22.200.000,00 d. Rp 24.000.000,00 e. Rp 24.400.000,00



15. Anggi memiliki sebidang tanah seluas 200 m2 dan di atasnya berdiri rumah seluas 140 m2. Taksiran harga jual tanah Rp600.000,00 per m2 dan harga jual bangunan Rp1.000.000,00 per m2. Apabila NJOTKP Rp12.000.000,00 dan tarif pajak 0,1%, maka PBB terutang Anggi …. a. Rp182.000.00 b. Rp232.000,00 c. Rp248.000,00 d. Rp284.000,00 e. Rp322.000,00 16. PT Cemerlang merupakan perusahaan manufaktur yang memiliki peredaran bruto sebesar Rp 40 miliar dengan Penghasilan Kena Pajak (PKP) sebesar Rp 15 miliar. Berapa PPh Badan terutangnya ? a. Rp 3.100.000.000,b. Rp 3.101.000.000,c. Rp 3.102.000.000,d. Rp 3.103.000.000,e. Rp 3.104.000.000,17. Seorang wajib pajak mempunyai penghasilan Rp 300.000.000,-/tahun. Ia mempunyai seorang istri dan dua orang anak. Berapakah pajak terutangnya ? a. Rp 29.500.000,b. Rp 29.675.000,c. Rp 29.700.000,d. Rp 29.750.000,e. Rp 29.875.000,18. Diketahui Pak Saman memiliki rumah dengan: 1. Luas tanah 120 𝑚2 dengan harga Rp 150.000,- per 𝑚2 2. Bangunan 80 𝑚2 dengan harga Rp 200.000,- per 𝑚2 3. NJOP tidak kena pajak Rp 12.000.000,4. Tarif 0,1 % dan tidak memasukkan NJKP dalam perhitungan Berdasarkan data di atas, Pak Saman harus membayar pajak bumi dan bangunan sebesar…. a. Rp 22.000.,b. Rp 24.000.,c. Rp 26.000.,d. Rp 28.000.,e. Rp 34.000,-



19. Jumlah penerimaan yang terbesar pada APBN adalah.... a. hasil sitaan peradilan b. hasil sitaan KPK c. laba BUMN d. pinjaman dalam dan luar negeri e. penerimaan pajak 20. Pajak yang dikenakan pada awal tahun, dimana menggunakan dasar perhitungan dari total penghasilan tahun lalu disebut dengan … a. stelsel nyata b. stelsel anggapan c. stelsel campuran d. stelsel nyata dan anggapan e. stelsel riil 21. Perhatikan transaksi berikut. 1) Pembelian sepeda motor. 2) Pembelian bibit jagung di toko pertanian. 3) Pembelian telur di pasar tradisional. 4) Pembelian notebook di Korea. 5) Pembelian beras di toko sembako. Transaksi yang tidak dikenakan Pajak Pertambahan Nilai adalah …. a. 1, 2, dan 3 b. 1, 2, dan 4 c. 2, 3, dan 4 d. 2, 3, dan 5 e. 3, 4, dan 5 22. Segala sesuatu yang menurut Undang-Undang dijadikan dasar atau sasaran pemungutan pajak, disebut dengan… a. subjek pajak b. objek pajak c. sifat pajak d. ciri-ciri pajak e. fungsi pajak 23. Objek PBB yang tidak dikenakan PBB sebagai berikut, kecuali…. a. museum, masjid, pasar, sekolah b. rumah sakit, sekolah, pasar, puskesmas c. taman nasional, hutan lindung, purbakala, wihara d. gereja, jalan raya, kuburan, panti asuhan. e. sawah, apartemen, rumah, villa



24. Cara pengenaan pajak yang dilakukan dua kali dalam setahun, dimana pengenaan diakhir tahun merupakan bentuk koreksi disebut.. a. stelsel nyata b. stelsel anggapan c. stelsel campuran d. stelsel nyata dan anggapan e. stelsel riil 25. Pajak Pungutan lainnya



Dasar Hukum (A) UU (1) resmi Peraturan Pemerintah (2)



Balas Jasa (B) Langsung (1) Tidak Langsung (2)



Objek (C) Umum (1) Orang tertentu (2)



Dari tabel di atas, pasangan yang tepat menunjukkan kriteria pajak yang benar adalah … a. A1-B1-C1 b. A1-B2-C1 c. A2-B2-C2 d. A2-B1-C2 e. A1-B1-C2



B. Esai 1. Pak Samsul bekerja di Jakarta sebagai dokter di rumah sakit swasta dengan penghasilan Rp 8.000.000,- per bulan dan sebagai dokter di puskesmas dengan penghasilan Rp 4.000.000,- per bulan. Ia memiliki istri dan tiga orang anak. Istri Pak Samsul bekerja sebagai apoteker dengan penghasilan Rp 5.000.000,- per bulan. Dalam membayar pajak penghasilan, pendapatan Pak Samsul dan istrinya digabung menjadi satu. Pak Samsul juga membayar iuran pensiun per tahun sebesar Rp 2.000.000,-. Iuran pensiun istri Pak Samsul per tahun sebesar Rp 1.500.000,-. Biaya jabatan Pak Samsul sebesar Rp 3.000.000,- dan biaya jabatan istrinya sebesar Rp 1.800.000,-. Besar pajak penghasilan yang ditanggung keluarga Pak Samsul adalah ... Jawab : Penghitungan PPh Penghasilan per bulan Pak Samsul : Dokter di rumah sakit Rp 8.000.000,Dokter di puskesmas Rp 4.000.000,- + Jumlah penghasilan Pak Samsul Penghasilan per bulan istri Pak Samsul



Rp 12.000.000,Rp 5.000.000,- + Rp 17.000.000,-



Penghasilan keluarga selama satu tahun : 12 x Rp 17.000.000,- Rp 204.000.000,Iuran pensiun Pak Samsul Iuran pensiun istri Pak Samsul



Rp 2.000.000,Rp 1.500.000,- + Rp 3.500.000,-



Biaya jabatan Pak Samsul Biaya jabatan istri Pak Samsul



Rp 3.000.000,Rp 1.800.000,Rp 4.800.000,Rp



8.300.000,- -



Penghasilan neto keluarga PTKP K/1/3



Rp 195.700.000,Rp 126.000.000,- -



Penghasilan Kena Pajak



Rp 69.700.000,-



PPh terutang 5% x Rp 50.000.000,PPh terutang 15% x Rp 19.700.000,PPh setahun



= Rp 2.500.000,= Rp 2.955.000,- + = Rp 5.544.000,-



Jadi, PPh terutang Pak Samsul dan istrinya dalam setahun sebesar Rp 5.544.000,-.