Sop Pekerjaan Sloof Dan Pelat Lantai Beton [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PROSEDUR PEKERJAAN PEMASANGAN SLOOF DAN PELAT LANTAI BETON



1.



TUJUAN Memberikan tata cara pekerjaan pasangan pemasangan anchor bolt yang akan dilakukan dengan selamat dan baik serta memenuhi standard.



2.



RUANG LINGKUP PEKERJAAN 1. Persiapan material, peralatan dan pengukuran 2. Fabrikasi dan instalasi besi sloof 3. Pekerjaan lantai kerja pelat lnatai 4. Fabrikasi dan Instalasi besi pelat lantai 5. Pengecoran sloof dan pelat lantai beton



3.



UNIT KERJA/PELAKSANA TERKAIT 1. Pengawas lapangan 2. Tenaga kerja sipil 3. HSE-man/officer 4. QA/QC Inspector



4.



ALAT PELINDUNG DIRI (APD) 1. Safety shoes (sepatu keselamatan) 2. Safety helmet (Helm keselamatan) 3. Hand Glove (Sarung tangan) 4. Masker (Pelindung pernafasan) 5. Uniform (Seragam kerja) 6. Rubber boot (sepatu karet),



5.



PERALATAN DAN MATERIAL A. Tools 1. Meteran, waterpass, siku-siku 2. Benang/Tali load 3. Gerobak dorong 4. Ember cor 5. Pipa concrete pomp 6. APAR B. Equipment 1. Truk Mixer 2. Concrete Pomp 3. Pemadat beton ( Vibrator )



C. Materials 1. Besi beton 2. Kawat ilat beton 3. Beton ready Mix 4. Kayu/kaso bekisting 5. Paku 6. Semen 7. Pasir 8. Kerikil 9. Air



6.



RINCIAN PROSEDUR A. Persiapan 1. Memastikan pekerjaan sudah ada Permit to Work (PTW), atau perintah kerja lengkap dengan gambar/sketch 2. Melakukan survey/walkthrough area kerja sebelum melakukan aktifitas 3. Memastikan semua material yang dibutuhkan sudah tersedia di job site 4. Melengkapi SOP, JSA, ERP, Work Schedule 5. Menyiapkan semua tanda-tanda peringatan yang diperlukan saat melakukan pekerjaan 6. Memastikan semua equipment & tools telah dicheck sebelum digunakan 7. Fire extinguisher berada dekat tempat kerja, berfungsi dan mudah dijangkau B. Langkah Kerja 1. Melakukan tall box meeting dan check area kerja sebelum memulai pekerjaan 2. Merevisi/memeriksa kembali JSA, sesuaikan dengan kondisi dan situasi pekerjaan, serta lingkungan sekitar dan lakukan perubahan jika diperlukan 3. Memastikan area kerja tidak dimasuki orang yang tidak berkepentingan selama pekerjaan berlangsung 4. Memastikan besi beton dan besi wire mesh untuk slab sudah sesuai seperti gambar konstruksi 5. Melakukan pengukuran/penandaan batas dan posisi besi beton untuk fabrikasi besi sloof sesuai gambar konstruksi 6. Melakukan pemotongan dan pembengkokan besi beton untuk sloof sesuai gambar konstruksi 7. Melakukan perakitan besi sloof sesuai ukuran dan batas pada posisi pondasi batu kali 8. Melakukan perataan dan pemadatan tanah di bawah lantai beton yang akan dikerjakan seuai gambar konstruksi



9. Melakukan pengurugan pasir pada dibawah lantai kerja sesuai gambar konstruksi 10. Melakukan pencampuran beton lantai kerja yang akan dipakai sesuai spesifikasi 11. Melakukan penuangan adukan lantai kerja diatas urugan pasir sesuai gambit konstruksi 12. Melakukan Penggosokan dan perataan lantai kerja sehingga benar-benar flat untuk dudukan besi lantai kerja 13. Melakukan pemasangan beton sloof diatas pondasi batukali sesuai gambar konstruksi 14. Melakukan pemasangan pembesian lantai dengan wire mesh sesuai gambit konstruksi 15. Melakukan pemasangan bekisting keliling pada sloof sesuai gambar konstruksi 16. Melakukan pemasangan kepalaan pada slab sebagai tanda elevasi pengecoran sesuai gambar konstruksi 17. Melakukan pengecoran sloof dan slab bersamaan sampai beanar = benar padat dan rata 18. Memastikan hasil pengecoran benar-benar sesuai gambar konstruksiasan dan kekuatan Anchor Bolt yang dilas benar \ benar aman 7.



HOUSE KEEPING 1. Membersihkan dan merapikan area kerja dari sisa-sisa bahan dan material yang telah digunakan 2. Mengumpulkan dan membersihkan semua peralatan dan tools 3. Memastikan equipment sudah dalam keadaan mati dan terkunci sebelum ditinggalkan



8.



DOKUMENTASI 1. Close general work permit 2. Lampirkan photo dokumentasi 3. Check list copy SOP 4. Final punch list 5. Inventory material close out 6. QA/QC Dokumen closing