Struktur Organisasi PT Bukit Asam [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

STRUKTUR ORGANISASI PT BUKIT ASAM



Oleh : NI PUTU INDIRA ANGGITA KURNIA TEJA 1707531048



FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS UDAYANA DENPASAR 2020



FUNGSI DAN IKHTISAR JABATAN



NO



1.



2.



3.



NAMA JABATAN IKHTISAR JABATAN Manajer Umum dan Keuangan Mengorganisir dan mengkoordinir seluruh kegiatan umum dan keuangan yang meliputi: layanan administrasi kepegawaian, layanan umum, perawatan balitas hukum, humas, program kemitraan dan bina lingkungan, serta administrasi keuangan, sehingga terselenggaranya layanan umum dan keuangan yang memuaskan dan tertib administrasi serta kegiatan operasional perusahaan berjalan lancar.



Supervisor Bangunan dan Utilitas Mengatur dan mengawasi seluruh kegiatan perawatan bangunan dan utilitas meliputi: perawatan/perbaikan bangunan dan utilitas Unit Pelabuhan Tarahan (perbaikan air conditioner (AC), gedung, instalasi listrik perkantoran, instalasi pipa/pompa), termasuk melengkapi data historis alat, sehingga bangunan dan utilitas dapat berfungsi optimal untuk menunjang operasional pelabuhan. Asisten Manajer Hukum, Humas dan KBL Mengkoordinir dan mengatur seluruh kegiatan yang berhubungan dengan hukum, kehumasan, kemitraan dan bina lingkungan yang meliputi: pelaksanaan program kemitraan dan bina lingkungan mengacu pada kebijakan atau program korporat, peliputan/dokumentasi, menjalin hubungan eksternal (pemerintah, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), tokoh masyarakat), penyediaan informasi internal serta melakukan koordinasi dalam pengurusan perizinan, sehingga terjalin hubungan yang harmonis, antara perusahaan dengan publik dan stake holders (pemerintah, pegawai, jurnalis, pemegang saham, mitra bisnis) dan tersedia dokumen perijinan yang berlaku untuk kelancaran operasional.



4.



5.



6.



7.



Supervisor Kemitraan dan Bina Lingkungan Mengatur dan mengawasi kegiatan kemitraan dan bina lingkungan meliputi: kajian potensi pengembangan usaha kecil dan koperasi, analisa kelayakan bantuan modal, penyuluhan/pembinaan usaha  dan penagihan, serta pembinaan lingkungan sosial di sekitar perusahaan sehingga mampu memacu peningkatan kesejahteraan masyarakat sekitar dan terjalin hubungan yang harmonis dengan masyarakat sekitar Pelabuhan Tarahan.



Asisten Manajer K3L & Security Mengorganisir dan mengkoordinir seluruh kegiatan Kesehatan dan Keselamatan Kerja dan Lingkungan (K3L) dan Security yang meliputi: pengawasan dan pembinaan K3L, perencanaan lingkungan, penanggulangan kebakaran, pengamanan seluruh area pelabuhan, dan administrasi pelaporan K3L, sehingga operasional pelabuhan dapat berjalan dengan aman serta memenuhi kaidah K3 dan Lingkungan. Supervisor Lingkungan Mengatur dan mengawasi seluruh pengelolaan lingkungan yang meliputi: perencanaan pengelolaan lingkungan, pemantauan/inspeksi terhadap kesesuaian perencanaan dan peraturan yang berlaku, rekomendasi hasil temuan, dan monitoring tindak lanjut hasil temuan, serta pembuatan laporan lingkungan memenuhi peraturan lingkungan yang berlaku.



Supervisor Pengamanan Mengatur dan mengawasi seluruh kegiatan pengamanan di lokasi kerja sesuai prosedur pengamanan yang berlaku meliputi: pemeriksaan orang/kendaraan keluar masuk di dalam area pelabuhan, mengatasi gangguan/ancaman operasional termasuk melakukan penyelidikan/pemeriksaan, serta menjalin kerja sama dengan aparat keamanan setempat, sehingga Operasional Unit Pelabuhan Tarahan dapat berjalan optimal dan terhindar dari tindak kejahatan.



8.



9.



10.



11.



Kepala Jaga Group A-D Mengawasi dan melaksanakan seluruh kegiatan pengamanan pegawai atau aset perusahaan meliputi kegiatan: pengaturan, penjagaan dan patroli di seluruh lokasi pelabuhan, sehingga perusahaan terhindar dari tindak kejahatan dan  pengamanan dapat berjalan optimal. Asisten Manajer Kajian Operasi dan Teknik Mengkoordinir dan mengatur seluruh kegiatan kajian operasi dan teknik unit kerja Tarahan yang meliputi: kajian kualitas  dan kuantitas produk, kajian teknis dan ekonomis, kajian kinerja alat, pengelolaan dokumen teknik/enginering, updating gambar teknik, serta pembuatan laporan teknik/operasional unit, sehingga tercipta rekomendasi peningkatan kinerja alat, optimalisasi kegiatan operasi, efesiensi biaya operasi, serta tercipta laporan kegiatan unit yang akurat dan tepat waktu.



Manajer Logistik Mengorganisir dan mengkoordinir seluruh kegiatan logistik meliputi: pembuatan cataloging, penetapan harga, proses pengadaan barang/jasa, administrasi kontrak dan pergudangan dalam rangka memenuhi semua kebutuhan operasional perusahaan, sehingga barang/jasa dapat diperoleh dengan spesifikasi yang sesuai permintaan, tepat waktu, harga yang wajar dan pelayanan pergudangan sesuai kebutuhan user untuk menunjang operasional pelabuhan. Asisten Manajer Pengadaan Barang dan Jasa Mengkoordinir dan mengatur seluruh kegiatan proses pengadaan barang dan jasa sesuai dengan prosedur/ketentuan yang berlaku meliputi: pembuatan Rencana Kerja Sementara (RKS), penetapan peserta proses pengadaan/supplier, Surat Penetapan Penentuan Harga (SPPH), rapat penjelasan teknis, evaluasi penawaran, negosiasi, pengumuman dan penunjukkan pemenang pembuatan PO/Draft kontrak, sehingga kebutuhan barang dan jasa untuk operasional pelabuhan dapat dipenuhi tepat waktu, sesuai spesifikasi permintaan, dan dengan harga yang wajar.



12.



13.



14.



15.



Asisten Manajer Pergudangan Mengkoordinir dan mengatur seluruh kegiatan pengelolaan pergudangan yang meliputi: evaluasi persediaan, pemeriksaan, penerimaan, penyimpanan dan perawatan serta pendistribusian barang/material ke user, sehingga kegiatan pengelolaan pergudangan berjalan optimal.



Supervisor Gudang Penerimaaan Mengatur dan mengawasi seluruh kegiatan penerimaan serta pemeriksaan kualitas dan kuantitas barang seasuai ketentuan yang berlaku serta memutuskan hasil pemeriksaan barang (diterima/ditolak) sesuai PO/kontrak, sehingga penerimaan barang dapat berjalan optimal.



Supervisor Gudang Pengeluaran Mengatur dan mengawasi seluruh kegiatan operasional penyimpanan dan distribusi barang gudang meliputi: penyimpanan barang/material, inventarisasi fisik persediaan, pendistribusian barang/material serta pembuatan laporan dan usulan penghapusan material, sehingga barang tersimpan dan terawat dengan baik dan siap digunakan untuk penunjang kegiatan operasional. Manajer Kendali Produk Mengorganisir dan mengkoordinir seluruh kegiatan kendali produk (batubara) yang meliputi: pengelolaan laboratorium, perencanaan produk, pengendalian kualitas dan kuantitas, serta penyediaan layanan IT (sistem jaringan komputer dan software) dan automation, sehingga tersedia kualitas dan kuantitas batubara sesuai kebutuhan dan sesuai hasil kajian operasi/keteknikan yang lengkap, cepat dan akurat dengan didukung oleh sistem IT dan automation yang handal.



16.



17.



Asisten Manajer Kendali Kualitas Mengkoordinir dan mengatur kegiatan pengendalian kualitas produk meliputi: pengendalian kualitas dan kuantitas persediaan batubara dalam proses penerimaan, pemprosesan stock pilling, menghitung dan menetapkan formula blending, serta penyediaan informasi stock sesuai dengan permintaan pelanggan, sehingga tersedia batubara dengan kualitas cukup dan memenuhi standar kualitas yang dibutuhkan pelanggan.



Supervisor Kendali Kualitas Group A-D Mengatur dan mengawasi kegiatan pengendalian kualitas produk meliputi: pengendalian kualitas dan kuantitas persediaan batubara dalam proses penerimaan, pengaturan penempatan produk, pemprosesan stock pilling, pengendalian butiran (spraying), sampling, dan penyediaan informasi stock, sehingga persediaan batubara secara kuantitas dan kualitas terjamin sesuai dengan kebutuhan.