Tata Ibadah Persekutuan Pemuda Gereja Toraja [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

TATA IBADAH PERSEKUTUAN PEMUDA GEREJA TORAJA 1. Saat Teduh Syalom! Rekan-rekan pemuda yang terkasih di dalam Tuhan, mari kita tinggalkan segala kesibukan kita dan arahkan hati dan pikiran kita untuk bersekutu di dalam Tuhan. (Panggilan beribadah: Matius 11:28-30) 28



Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberikan kelegaan kepadamu.



29



Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah pada-Ku, karena Aku lemah lembut dan rendah hati dan jiwamu akan mendapat ketenangan.



30



Sebab kuk yang Kupasang itu enak dan beban-Ku pun ringan.



2. Menyanyi Kita memuji Tuhan dari lagu rohani "S'perti Rusa Rindu Sungai-Mu" S'perti rusa rindu sungai-Mu jiwaku rindu Engkau Kaulah Tuhan hasrat hatiku kurindu menyembah-Mu (2x) 3. Votum dan Salam PF:



Pertolongan kita datangnya dari Tuhan yang menjadikan langit dan bumi.



J:



Amin



PF:



Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita dan dari Tuhan Yesus Kristus menyertai kamu.



J:



Dan menyertai mu juga



4. Menyanyi Mari kita menyanyi dari lagu rohani "Allah Peduli" Banyak perkara yang tak dapat ku mengerti Mengapa kah harus terjadi di dalam kehidupan ini... Satu perkara, yang ku simpan dalam hati Tiada sesuatu kan terjadi Tanpa Allah peduli Reff Allah mengerti, Allah peduli segala persoalan yang kita hadapi Tak akan pernah di biarkan-Nya ku bergumul sendiri, s'bab Allah mengerti



5. Pengakuan Dosa Sadar atau tidak sadar, kita sering berontak kepada Tuhan melalui pikiran, perkataan dan sikap hidup kita yang seringkali mendukakan hati sesama kita terlebih Tuhan. Karena itu, marilah, kita mengaku dosa kita seperti yang ada tertulis: Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan kita" (1 Yohanes 1:9). Mari kita renungkan dosa-dosa kita melalui lagu PKJ 37 ayat 1 dan 2 "Bila Kurenung Dosaku" 1. Bila kurenung dosaku pada-Mu Tuhan, yang berulang kulakukan di hadapan-Mu Reff: Kasih sayang-Mu perlindunganku, di bawah naungan sayap-Mu damai hatiku. Kasih sayang-Mu pengharapan-Ku, Usapan kasih setia-Mu s'lalu kurindu. 2. Rasa angkuh dan sombongku masih menggoda, Iri hati dan benciku kadang menjelma. Back to reff 6. Berita Anugerah Bagi kamu sekalian yang tunduk dalam penyesalan, berita anugerah diperdengarkan kepadamu dari Mazmur 130:8-14 8



Tuhan adalah penyayang dan pengasih, panjang sabar dan berlimpah kasih setia.



9



Tidak selalu Ia menuntut, dan tidak untuk selama-lamanya Ia mendendam.



10



Tidak dilakukan-Nya kepada kita setimpal dengan dosa kita, dan tidak dibalas-Nya kepada kita setimpal dengan kesalahan kita,



11



tetapi setinggi langit di atas bumi, demikian besarnya kasih setia-Nya atas orang-orang yang takut akan Dia;



12



sejauh timur dari barat, demikian dijauhkan-Nya dari pada kita pelanggaran kita.



13



Seperti bapa sayang kepada anak-anaknya, demikian Tuhan sayang kepada orang-orang yang takut akan Dia.



14



Sebab Dia sendiri tahu apa kita, Dia ingat, bahwa kita ini debu.



Kita sambut berita anugerah dengan melagukan "Bapa Engkau Sungguh Baik" Bapa, Engkau sungguh baik Kasih-Mu melimpah di hidupku Bapa, ku bert'rima kasih Berkat hari ini yang Kau sediakan bagiku Kunaikkan syukurku, buat hari yang Kau b'ri Tak habis-habisnya kasih dan rahmat-Mu S'lalu baru dan tak pernah terlambat pertolongan-Mu Besar setia-Mu di s'panjang hidupku. 7. Doa Pembacaan Alkitab 8. Pembacaan Alkitab



Menyanyi Sekali lagi kita memuji Tuhan dari PKJ 15 "Kusiapkan hatiku, Tuhan" Kusiapkan hatiku, Tuhan, menyambut firman-Mu, saat ini. Aku sujud menyembah Engkau dalam hadirat-Mu, saat ini. Curahkanlah pengurapan-Mu, kepada umat-Mu, saat ini. Kusiapkan hatiku, Tuhan, mendengar firman-Mu. Firman-Mu, Tuhan, tiada berubah, sejak semulanya, dan s'lama-lamanya tiada berubah. Dirman-Mu, Tuhan, penolong hidupku. Kusiapkan hatiku, Tuhan, menyambut firman-Mu. 9. Khotbah Menyanyi Untuk merespon firman Tuhan, kita angkat pujian "Hidup Ini adalah Kesempatan" Hidup ini adalah kesempatan Hidup ini untuk melayani Tuhan Jangan sia-siakan waktu yang Tuhan bri Hidup ini harus jadi berkat (2X) Oh Tuhan, pakailah hidupku Selagi aku masih kuat Bila saatnya nanti ku tak berdaya lagi Hidup ini sudah jadi berkat 10. Doa Syafaat Menyanyi Mari kita memuji Tuhan dengan menyanyikan pujian Kidung Jemaat 408 ayat 1 "Di Jalanku 'Ku Diiring" Di jalanku' ku diiring oleh Yesus Tuhanku Apakah yang kurang lagi, jika Dia panduku? Diberi damai sorgawi, asal imanku teguh. Suka duka dipakai-Nya untuk kebaikanku; suka duka dipakai-Nya untuk kebaikanku.



11. Pengutusan dan Berkat Pergilah, jadilah pemberita-pemberita Injil dan sampaikan kabar baik kepada seluruh dunia melalui iman percaya kita yang dinyatakan dalam sikap sehari-hari Dan terimalah berkat Tuhan:



Damai sejahtera Allah yang melampaui segala akal dan pikiran kita, akan memelihara hati dan pikiran kita, saat ini kekal selama-lamanya. Amin. Menyanyi Sebagai lagu penutup, kita mengangkat pujian dari Kidung Jemaat 415 ayat 1 "Gembala Baik Bersuling Nan Merdu" Gembala baik bersuling nan merdu membimbing aku pada air tenang, dan membaringkan aku berteduh di padang rumput hijau berkenan. Reff O, Gembalaku itu Tuhanku, membuat aku tent'ram hening. Mengalir dalam sungai kasihku kuasa damai cerlang, bening.



Demikianlah ibadah kita hari ini, terima kasih atas partisipasi dan ketenangan setiap kita. Tuhan Yesus memberkati!



***Selamat beribadah***