Tugas Mikro Ekonomi Gegel [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Nama : Komang Gegel Setiawan NIM



: 120112926



Fak.



: FEB Manajemen A/1



1. Terangkan hokum permintaan. Faktor-faktor apakah yang menentukan permintaan . Mengapakah kurva permintaan berbentuk menurun dari kiri keatas kenan bawah? Hukum permintaan adalah suatu kaidah yang menjelaskan tentang hubungan negatif antara tingkat harga dengan jumlah barang atau jasa yang diminta. Jika harga naik, maka jumlah barang atau jasa yang diminta akan turun. Demikian pula sebaliknya, jika harga turun, maka permintaan terhadap jumlah barang atau jasa akan meningkat. -



Faktor – faktor yang menentukan permintaan : 



Perilaku/selera konsumen







Ketersediaan dan perubahan harga barang sejenis pengganti dan pelengkap







Pendapatan/penghasilan konsumen







Perkiraan harga di masa depan







Banyaknya/intensitas kebutuhan konsumen



2. A. Terangkan perbedaan antara Gerakan dan Pergeseran dalam Kurva Permintaan? Pergeseran dalam kurva permintaan dan pergerakan di sepanjang kurva permintaan terjadi karena alasan yang sangat berbeda. Pergerakan di sepanjang kurva akan disebabkan oleh perubahan harga, yang akan menyebabkan perubahan kuantitas yang diminta. Jika harga naik, maka akan ada pergerakan ke kiri kurva permintaan yang menyebabkan penurunan kuantitas yang diminta dan, jika harga menurun, maka akan ada pergerakan ke kanan yang menyebabkan peningkatan kuantitas yang diminta. Pergeseran kurva permintaan akan disebabkan oleh



perubahan kuantitas yang diminta tanpa perubahan harga. Beberapa penjelasan perbedaan yang lain adalah sebagai berikut : 1.



Pergerakan di sepanjang kurva permintaan dan pergeseran dalam kurva permintaan adalah konsep yang dipelajari secara cermat dalam ekonomi ketika membahas kekuatan permintaan dan penawaran.



2.



Jika ada pergerakan sepanjang kurva permintaan, maka itu berarti bahwa telah terjadi perubahan harga dan kuantitas yang diminta.



3.



Jika harga naik, maka akan ada pergerakan ke kiri kurva permintaan yang menyebabkan penurunan kuantitas yang diminta dan, jika harga menurun, maka akan ada gerakan ke kanan yang menyebabkan peningkatan jumlah yang diminta.



4.



Pergeseran kurva permintaan terjadi ketika kurva permintaan benar-benar bergerak ke kanan atau kiri. Perubahan seperti itu akan terjadi ketika kuantitas yang diminta naik atau turun tanpa perubahan harga.



5.



Pergeseran kurva permintaan biasanya disebabkan ketika ide konsumen tentang nilai atau nilai produk berubah.



B. Terangkan perbedaan antara permintaan perseorangan dengan permintaan pasar? Permintaan perseorangan adalah permintaan barang yang dilakukan oleh perorangan sedangkan permintaan pasar adalah permintaan keseluruhan akan suatu barang yang didasarkan pada mekanisme pasar 3. Apakah hukum penawaran? Faktor-faktor apakah yang menentukan penawaran? Mengakapah kurva penawaran berbentuk menaik dari kiri bawah ke kanan atas? Hukum penawaran adalah suatu dalil atau rumusan yang menerangkan ciri hubungan antara tingkat harga dan kuantitas barang yang ditawarkan. Faktorfaktor yang menentukan penawaran antara lain: 



Harga barang itu sendiri







Harga barang-barang lain







Biaya produksi







Tujuan-tujuan operasi perusahaan tersebut







Tingkat tekhnologi yang digunakan.



Kurva penawaran naik dari kiri bawah ke kanan atas karena harga pada saat harga barang rendah maka jumlah barang yang diproduksi kecil penawaran mempunyai hubungan yang positif. 4. Terangkan, dan secara grafik tunjukan, pengaruh perubahan factor-faktor “bukan harga” terhadap penawaran. Sekiranya yang mengalami perubahan adalah harga barang itu sendiri, apakah yang terjadi kepada kurva penawaran? Kurva penawaran dapat bergeser ke kiri dan kekanan oleh faktor-faktor selain harga seperti : Harga sumberdaya yang semakin naik akibat hilangnya sumberdaya membuat penawaran rendah. Teknologi yang makin maju membuat penawaran tinggi akibat dari efisien dan ekonomis produksi. Subsidi pemerintah yang membuat harga pasar rendah. Jumlah pedagang yang makin banyak membuat penawaran tinggi dan harga rendah.



5. terangkan bagaimana keseimbangan dalam sesuatu pasar barang tercapai,apakah yang akan terjadi apabila perubahan perubahan berikut berlaku? a. permintam bertambah tetapi penawaran tetap. b. permintaan dan penawaran berkurang. c. penawaran tetap tetapi permintaan bertambah.



d. permintaan dan penawaran bertambah. e. penawaran berkurang dan permintaan bertambah. a. Permintan bertambah tetapi penawaran tetap, maka harga suatu jasa, barang, dan/atau produk akan naik. b. Permintaan dan penawaran berkurang, maka harga suatu jasa, barang, dan/atau produk akan stabil. c. Penawaran tetap tetapi permintaan bertambah, maka harga suatu jasa, barang, dan/atau produk akan naik. ( Sama dengan opsi a, hanya dibalik ) d. Permintaan dan penawaran bertambah, maka harga suatu jasa, barang, dan/atau produk akan stabil. e. Penawaran berkurang dan permintaan bertambah, maka harga suatu jasa, barang, dan/atau produk akan naik.



NOTE: Keterangan tersebut diatas didapat dari kesimpulan berikut : Hukum Permintaan, berbunyi “Semakin turun tingkat harga, maka semakin banyak jumlah barang yang tersedia diminta, dan sebaliknya semakin naik tingkat harga semakin sedikit jumlah barang yang bersedia diminta.” Sedangkan Hukum Penawaran, berbunyi “Semakin tingi harga, semakin banyak jumlah barang yang bersedia ditawarkan. Sebaliknya, semakin rendah tingkat harga, semakin sedikit jumlah barang yang bersedia ditwarkan.” Kesimpulan dari hubungan kedua hukum diatas, diantaranya : 1.    Permintaan tinggi / bertambah dan penawaran tetap / berkurang, maka harga suatu jasa, barang, dan/atau produk akan naik. 2.    Permintaan dan penawaran rendah / berkurang, maka harga suatu jasa, barang, dan/atau produk akan stabil. 3.    Permintaan berkurang / tetap dan penawaran tinggi / bertambah, maka harga suatu jasa, barang, dan/atau produk akan turun.



4.    Permintaan dan Penawaran sama – sama bertambah / tinggi, maka harga suatu jasa, barang, dan/atau produk akan stabil