Tugas1. MSIM4204.01 [PDF]

  • Author / Uploaded
  • drive
  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

NAMA : RISKI MUSDAYANTI NIM



: 043121157



1. Dimasa pandemi saat ini mengubah perilaku dan kebiasaan masyarakat untuk senantiasa menjaga jarak, walaupun kebiasaan tersebut sulit dimulai, namun dengan hadir teknologi TCP/IP pada internet saat ini hal tersebut bisa diadaptasi dengan cepat. Coba Anda analisa peran TCP/IP apa yang berperan terhadap internet masa depan di era pandemi Covid 19 berdasarkan Aplikasi multimedia, penggunaan internet komersial dan Wireless internet dengan memberikan contohnya! Jawab : TCP/IP adalah standar komunikasi data yang digunakan oleh komunitas internet dalam proses tukar-menukar data dari satu komputer ke komputer lain di dalam jaringan Internet. Saat ini TCP/IP merupakan protokol yang paling banyak digunakan saat ini. Peran TCP/IP terhadap internet masa depan di era pandemi Covid 19 pada : a. Aplikasi Multimedia Penggunaan bandwidth banyak digunakan pada aplikasi multimedia salah satunya pada video teleconference. Salah satu contoh aplikasi video teleconference yang ramai digunakan saat pandemi Covid-19 ini yaitu Zoom Meeting. Aplikasi Zoom Meeting bekerja menggunakan protocol TCP dan UDP dengan port 80, 443, 3478, 3479, 5090, 5091, 8801-8810. Aplikasi ini memungkinan kita untuk melakukan komunikasi jarak jauh menggunakan ruang diskusi dengan kualitas suara dan gambar yang bagus, limit peserta yang banyak,dan beberapa fitur tambahan yang memudahkan dalam prose komunikasi jarak jauh. Dengan beberapa keunggulan yang dapat kita gunakan tersebut, aplikasi zoom ini memiliki peran yang cukup penting dalam proses adapatasi kebiasaan yaitu menjaga jarak pada pandemi Covid-19 ini baik bagi pelajar dan pengajar dalam proses belajar mengajar maupun bagi pekerja/karyawan dalam menunjang pekerjaannya. b. Penggunaan internet komersial Salah satu dampak dari pandemic Covid-19 adalah dirumahkannya masyarakat sehingga banyak aktivitas yang biasanya dilakukan di luar rumah mengalami kendala, salah satunya aktivitas berbelanja. Namun dengan adanya platform online shop yang menggunakan protocol TCP seperti Tokopedia, Shopee, Lazada dan lainnya, berbelanja pun bisa dilakukan dari rumah. Hal ini sangat membantu masyarakat untuk tetap memenuhi kebutuhannya termasuk kebutuhan berbelanja secara online ditengah pandemi ini.



c. Wireless internet Penggunaan internet meningkat saat pandemi Covid-19 hal ini karena waktu berativitas yang dihabiskan lebih banyak di rumah dan bermobilitas lebih banyak menggunakan internet. Penggunaan aplikasi tanpa kabel seperti bluetooth, wifi, Wi-Max dan lainnya dalam memudahkan mobilitas sseorang juga semakin meningkat. Walaupun penggunaan wifi pada kantor-kantor telah banyak diterapka sejak dulu, namun sejak pandemi permintaan pemasangan wifi di rumah juga meningkat, hal ini karena lebih banyak aktivitas dilakukan di rumah dengan menggunakan internet seperti belajar jarak jauh, meeting kerja dari rumah,mengolah bisnis dari rumah dan lainnya yang semuanya menggunakan internet. Wifi berperan penting dalam menunjung aktivitas di rumah selama pandemi karena dinilai lebih mudah, murah dan efisien.



2. Kabel UTP merupakan salah satu media komunikasi yang digunakan dalam jaringan komputer, kita sudah tidak asing lagi menggunakan kabel tersebut untuk menghubungkan satu perangkat dengan perangkat yang lainnya. Menurut Anda, kabel UTP tersebut masuk kedalam model OSI layer apa? Dan jelaskan fungsi dari layer tersebut! Kabel UTP termasuk layer physical pada model OSI. Physical layer merupakan lapiran terendah dari tujuh lapisan lainnya serta mendefinisikan antar muka dan mekanisme untuk meletakkan bit-bit data di atas media jaringan (kabel,radio,atau cahaya). Fungsi physical layer pada model OSI yaitu : 1. Sebagai penghubung langsung dengan hardware jaringan. 2. Melakukan definisi terhadap metode persinyalan yang akan digunakan dalam proses transmisi. 3. Membantu melakukan definisi terhadap media transmisi jaringan. 4. Melakukan proses sinkronisasi terhadap bit data. 5. Melakukan pengaplikasian terhadap topologi jaringan komputer yang digunakan. 6. Physical layer mampu untuk berkomunikasi secara langsung dengan berbagai jenis media transmisi. 7. Mendefinisikan LAN Card 8. Menentukan kebutuhan listrik, prosedural dan fungsional dari jaringan komputer. 9. Melakukan proses penonaktifan hubungan fisik antar sistem. 10. Melakukan proses pemindahan bit antar device atau alat.



3. Anda diminta untuk menghubungkan beberapa perangkat dengan menggunakan kabel UTP. Perangkat tersebut antara lain: 1. server dengan switch 2. komputer dengan komputer Buatlah tata cara pembuatan kedua kabel tersebut dan sebutkan peralatan apa saja yang digunakan sehingga setiap perangkat yang diminta bisa terhubung dengan baik. Jawab : Peralatan yang diperlukan: ‐ Kabel UTP ‐ Konektor Rj 45 ‐ Tang UTP ‐ Gunting/cutter ‐ Multimeter / tester



1) Server dengan switch Pemasangan kabel UTP pada server dengan switch menggunakan kabel UTP Tipe Straight. Cara pemasangan kabel UTP tipe straight yaitu : a. Kupas ujung kabel UTP sekitar 1-2 cm menggunakan gunting atau cutter, sehingga 8 kabel kecil yang ada didalam bisa kelihatan. b. Pisah 8 kabel tersebut kemudian luruskan dan rapikan kabel agar mudah memasangnya. c. Ambil Jack RJ-45 dan masukkan ke 8 pin yang tersedia untuk 8 kabel kecil UTP. Pin 1 dari Jack ini adalah dipilih dari pin yang berada paling kiri. d. Kemudian kabel UTP disusun sesuai urutan dan dimasukkan ke dalam Jack RJ-45, yaitu sebagai berikut : Pin 1 Orange Putih Pin 2 Orange Pin 3 Hijau Putih Pin 4 Biru Pin 5 Biru Putih Pin 6 Hijau Pin 7 Coklat Putih



Pin 8 Coklat e. Masukkan 8 kabel UTP tersebut ke Jack RJ-45 secara rapat dan pastikan semua kabel masuk ke pin nya masing-masing. f.



Masukkan Jack RJ-45 yang sudah dimasukkan kabel UTP tadi ke dalam mulut tang crimping, dan jepit Jack RJ-45 sampai mengeluarkan suara 'klik'.



g. Lanjutkan ke ujung bagian lainnya menggunakan cara yang sama. h. Setelah kabel terpasang ke konektor segera cek dengan kabel tester. Pastikan kabel sudah terhubung dengan sempurna sebelum digunakan.



2) Komputer dengan komputer Pemasangan kabel UTP pada komputer dengan komputer menggunakan kabel UTP Tipe Cross. Memasang kabel UTP Tipe Cross : Pemasangan kabel UTP pada server dengan switch menggunakan kabel UTP Tipe Straight. Cara pemasangan kabel UTP tipe cross yaitu : a. Kupas ujung kabel UTP sekitar 1-2 cm menggunakan gunting atau cutter, sehingga 8 kabel kecil yang ada didalam bisa kelihatan. b. Pisah 8 kabel tersebut kemudian luruskan dan rapikan kabel agar mudah memasangnya. c. Ambil Jack RJ-45 dan masukkan ke 8 pin yang tersedia untuk 8 kabel kecil UTP. Pin 1 dari Jack ini adalah dipilih dari pin yang berada paling kiri. d. Kemudian kabel UTP disusun sesuai urutan dan dimasukkan ke dalam Jack RJ-45, yaitu sebagai berikut : Pin 1 Orange Putih Pin 2 Orange Pin 3 Hijau Putih Pin 4 Biru Pin 5 Biru Putih Pin 6 Hijau Pin 7 Coklat Putih Pin 8 Coklat



e. Masukkan 8 kabel UTP tersebut ke Jack RJ-45 secara rapat dan pastikan semua kabel masuk ke pin nya masing-masing. f.



Masukkan Jack RJ-45 yang sudah dimasukkan kabel UTP tadi ke dalam mulut tang crimping, dan jepit Jack RJ-45 sampai mengeluarkan suara 'klik'.



g. Lanjutkan ke ujung bagian lainnya menggunakan cara yang sama (dari langkah a-d) namun dengan urutan warna kabel kedua sebagai berikut : Pin 1 Hijau Putih Pin 2 Hijau Pin 3 Orange Putih Pin 4 Biru Pin 5 Biru Putih Pin 6 Orange Pin 7 Coklat Putih Pin 8 Coklat Setelah itu lakukan langkah e dan f. h. Setelah kabel terpasang ke konektor segera cek dengan kabel tester. Pastikan kabel sudah terhubung dengan sempurna sebelum digunakan.