Analisis Swot Apotek Akbar [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

KAJIAN ANALISIS SWOT APOTEK AKBAR FARMA



Tugas ini dibuat untuk memenuhi salah satu tugas Mata Kuliah Manajemen Kefarmasian Dosen Pengampu : Ibu Titta Hartyana S., Ssi.,MSc.,Apt



SITI FATIMAH 3351191142 Kelas : PSPA D 2019



PROGRAM STUDI PROFESI APOTEKER FAKULTAS FARMASI UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI CIMAHI 2020



Dibawah ini merupakan Analisis SWOT dari Apotek Akbar Farma yang beralamat di Jl. Cibiru Hilir blok A No.10 ,Desa Cibiru Hilir, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kode Pos : 40626. Yang sebelumnya dilakukan wawancara dengan salah satu Petugas di Apotek tersebut. Setelah melakukan survey, didapat data-data dari hasil survey terhadap posisi strategis daerah/peta lokasi dan keberadaan kompetitor, dapat diterangkan beberapa hal yang penting. Hal ini dapat dilihat dari aspek kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman terhadap apotek, sehingga dibawah ini merupakan Kajian SWOT dari Apotek Akbar Farma yang telah dilakukan agar apotek bisa lebih maju.



A.



Kekuatan/Strength 1.



Apotek yang berkonsep pada pelayanan pasien (patient oriented) yang menerapkan keprofesiannya dengan berbasis pada pharmaceutical care.



2. Lokasi apotek berada di Jl. Cibiru Hilir blok A No.10, Desa Cibiru Hilir, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, yang terdapat praktek di dalamnya yaitu dokter umum. Selain itu di sekitar apotek tersebut terdapat dokter yang membuka praktek yaitu praktek dokter kulit , dokter kandungan dan dokter gigi serta pusat khitan dan juga terdapat puskemas yang berada tidak jauh dari apotek. Juga terdapat swalayan Indomaret dan swalayan-swalayan lainnya sehingga menjadi tempat lalu lalang dan keramaian. 3. Petugas/tenaga yang profesional, handal dan loyal. 4. Apoteker yang senantiasa ada di apotek dan siap memberikan konseling/pelayanan kefarmasian pada pasien (konsumen). 5. Hari libur tetap buka 6. Dapat melayani cek kesehatan seperti diantaranya yaitu tensi (gratis), cek gula darah/kolesterol/ dan asam urat 7. Adanya konsinyasi dengan obat tradisional, madu, parfum, dll 8. Menerima resep dokter 9. Menerima siswa atau mahasiswa yang akan Praktek Kerja



B. Kelemahan/Weakness



1.



Merupakan apotek swasta dan bukan merupakan apotek jaringan



2.



Jika ada obat yang diminta kosong, maka harus mengambil dari apotek relasi



3.



Tempat parkir dan ruang tunggu pasien yang kecil



Untuk menutupi kelemahan tersebut maka: 1.



Nama apotek harus dibuat semenarik mungkin, besar dan dengan tulisan pada papan nama tersebut dan neon box, tanda/marka apotik di tepi jalan.



2.



Desain apotek yang dirancang semenarik mungkin mulai dari kebersihan sampai dengan lay out yang terbuka (terlihat dari luar) untuk menyakinkan konsumen meskipun apotek ini sederhana namun profesional.



3.



Memberikan pelayanan semaksimal mungkin, seperti keramahan, santun, dan penggunaan seragam yang sama (uniform).



C. Peluang/ Opportunity 1.



Potensi Daerah a.



Menurut data statistik daerah pada tahun 2019 yaitu Kecamatan Cileunyi meliputi 33 dusun, 145 RW dan 768 RT dengan jumlah penduduk 163.586 jiwa, Kepala Keluarga 48.945 laki-laki 83.874 jiwa dan perempuan 79.712 jiwa sehingga merupakan sumber konsumen potensial.



b.



Jumlah lansia yang cukup banyak sehingga konsep pharmaceutical care memberikan prospek yang baik.



2.



Pelayanan Kesehatan a.



Praktek dokter yang cukup banyak di daerah sekitar apotek, terdiri dokter gigi, kulit, dan kandungan, sehingga memberikan prospek yang baik untuk pertumbuhan apotek terkait dengan jumlah konsumen potensial yang ada, dalam hal ini pasien langganan dokter sekitar.



b.



Terdapat satu Puskesmas



D. Ancaman/Threats 1.



Ancaman terutama datang dari dokter kulit yang melakukan dispensing obat sendiri.



2.



Adanya dokter- dokter yang memberikan obat langsung ke pasiennya



Dari Kajian analisis SWOT tersebut diatas maka jika apotek ingin menjadi lebih maju maka apotek disarankan melakukan : 1. Pemastian kepada dokter dokter disekitar tempatk praktek kefarmasian untuk tidak melakukan dispensing sendiri karena hal tersebut melanggar regulasi keprofesian 2. Apotek dapat melakukan perluasan lahan untuk ruang tunggu pasien dan tempat untuk parkir supaya pasien lebih nyaman 3. Tetap memberikan pelayanan kefarmasian bagaimana semestinya yang ada dalam regulasi seperti yang telah dilakukan oleh apotek sebelumnya. 4. Disarankan apotek tersebut untuk memperluas jaringan dan relasinya 5. Memberikan pelayanan semaksimal mungkin, seperti keramahan, santun, dan penggunaan seragam yang sama (uniform).