Proposal KWU Dessert [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Rencana Bisnis Queen Dessert



Nama Anggota: Tata Mirta



01011381823145



Fatimah Eka Puteri



01011381823142



Shafira Adristi Lingga Savitri



01011381823129



Dosen Pengampu



: Prof. Dr. Sulastri, M.E., M.KOMP



PROGRAM STUDI MANAJEMEN FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SRIWIJAYA TAHUN 2019/2020



DAFTAR ISI 1. Ringkasan Eksekutif……………………………………………………………………………3 1.1 Latar Belakang Usaha…………………………………………………………………3 1.2 Konsep Bisnis…………………………………………………………………………3



2. Gambaran Perusahaan………………..…………………………………………………………3 2.1 Identitas Usaha dan Pemilik…………………………………...………………………3 2.2 Visi Usaha………………………………..……………………………………………4 2.3 Misi Usaha………………………………………………………………………….…4 2.4 Gambaran Sekilas Tentang Produk…………………………………………………4-5 2.5 Perkembangan Sampai Saat Ini……………………………………………………….5



3. Strategi Pemasaran……………………………………………………………………………...5 3.1 Tren dan Pertumbuhan Pasar………………………………………………………….5 3.2 Peluang Strategis…...….………………………………………………………………5 3.3 Target Pasar…...…….…...…………....………………………………………………5 3.4 Karakteristik Pasar…...….……………….……………………………………………5



Kesimpulan



2



RENCANA BISNIS



1. Ringkasan Eksekutif 1.1 Latar Belakang Usaha Di zaman modern ini kita memasuki era globalisasi yang menawarkan banyak hal-hal yang instan dan praktis tidak terkecuali makanan, maka dari itu banyak nya makanan yang dijual sudah siap makan dikarenakan banyak orang Indonesia yang sibuk bekerja atau aktivitas lain sehingga tidak ada waktu untuk membuat makanan. Ketatnya persaingan di pasar makanan tidak menyurutkan langkah kami mencoba memproduksi suatu makanan yang tidak kalah menarik. Tentunya dengan harapan mampu bersaing dalam pasar makanan.



1.2 Konsep Bisnis Dalam hal pembuatan bisnis ini kami menawarkan sebuah makanan yang dinamakan dessert box. Rasa dari dessert box bervariasi ada yang manis,tidak terlalu manis, teksturnya lembut serta dikemas dalam box plastic kecil sehingga kebersihannya terjaga.



2. Gambaran Perusahaan 2.1 Identitas Usaha dan Pemilik Nama Perusahaan



: Queen Dessert



Tanggal Berdiri



: 1 Desember 2019



Jenis Perusahaan



: Industri Rumahan (Home Industry)



Jumlah Karyawan : 4 Orang Produk



2.2 Visi Usaha



3



: Dessert box (makanan)



Visi dalam usaha yang kami lakukan ialah pembuatan dessert box, yang bertujuan untuk mengenalkan produk di bidang industri makanan kekinian kepada masyarakat luas, agar masyarakat dapat menikmati kue tanpa harus membeli kue yang berukuran lebih besar, diantaranya seperti inovasi yang kami ciptakan yaitu kue dalam bentuk box. Memproduksi Dessert yang kaya rasa sebagai salah satu peluang usaha kecil menengah di Indonesia dan menyediakan produk berkualitas untuk masyrakat, dengan cara ini kami mengharapkan bisa mendapat keuntungan usaha yang makasimal. 2.3 Misi Usaha 



Menjaga cita rasa produk yang kami jual.







Memberikan kualitas yang sangat baik.







Memberikan pelayanan yang terbaik.







Membuat dan mengembangkan inovasi dan kreativitas masyarakat dalam membuat dessert box, khususnya kalangan anak muda.







Menciptakan dessert cake berkualitas dari bahan-bahan yang premium (sangat berkualitas).







Menarik minat konsumen untuk merasakan sensasi makanan yang baru.







Dengan rasa dan harga yang sesuai dengan kualitas kami mengharapkan kepuasan konsumen. 2.4 Gambaran Sekilas Tentang Produk Dessert adalah sajian yang disajikan di akhir courses dalam suatu set menu yang gunanya



untuk menghilangkan kesan rasa hidangan yang terdahulu dan menutup babak penyajian makanan. Seiring berkembangnya produk dessert di Indonesia, dessert tidak lagi hanya dimakan sebagai makanan penutup tapi juga dikonsumsi sebagi makanan selingan (snack). Jenis dessert yang akan kami jual adalah kue di dalam box kecil atau biasa disebut dessert box. Produk ini memerlukan banyak bahan karena kami akan menjual dalam berbagai varian kue. Kami akan membuat kue dengan adonan yang berkualitas tinggi dengan berbagai topping sehingga rasa yang dihasilkan sangat enak untuk dinikmati. 2.5 Perkembangan Sampai Saat Ini



4



Sampai saat ini belum terlihat perkembangan yang signifikan dikarenakan usaha ini baru dimulai.



3. Strategi Pemasaran 3.1 Tren dan Pertumbuhan Industri Usaha ini termasuk tren produk masa kini karena dilihat dari banyaknya konsumen yang minat dengan produk ini karena tampilannya yang sangat menarik untuk difoto lalu di-posting di media sosial dan juga karena rasanya yang sangat enak. 3.2 Peluang Strategis Peluang strategis untuk produk ini sangatlah bagus mengingat belum banyak pesaing dan melihat budaya masyarakat yang konsumtif. 3.3 Target Pasar o Pelajar o Mahasiswa o Orang Dewasa 3.4 Karakteristik Pasar Keinginan konsumen yang selalu berubah-ubah membuat kami dalam mengembangkan produk selalu melakukan inovasi terus menerus terhadap produk ini. Untuk mampu bertahan tentu saja usaha ini perlu membuat variasi-variasi baru yang dapat menarik minat konsumen.



BELOM



3.Keunikan Produk Usaha



Berikut keunikan dari produk yang dihasilkan : 



5



Produk masih jarang ditemukan di Palembang.







Rasanya disukai oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak, remaja, dan dewasa.







Produk dibuat dari bahan-bahan yang higenis dan berkualitas.







Rasanya enak karena terdiri dari bahan baku yang sangat berkualitas (premium).



3. ANALISIS SWOT USAHA 4.1 Strength (Kekuatan) Usaha o Memiliki rasa yang sangat enak karena menggunakan bahan baku yang sangat berkualitas. o Tampilan produk yang menarik. o Kualitas produk terjamin dengan bahan yang berkualitas dan aman untuk dikonsumsi karena produk yang dijual merupakan produk buatan rumahan. 4.2 Weak (Kelemahan) Usaha o Sulit mendapatkan bahan baku yang diinginkan. o Harga bahan baku yang mahal. o Harga jual produk mahal karena sesuai dengan bahan baku yang digunakan. o Produk tidak tahan lama. o Belum memiliki pelanggan tetap.



4.3 Opportunity (Kesempatan) Usaha o Produk dessert masih jarang ditemukan di pasaran, sehingga peluang untuk mengembangkan usaha besar karena belum banyak saingan. o Masyarakat yang gemar membeli makanan dengan tampilan menarik dan berbeda. o Social Media membantu untuk pemasaran dengan cepat, didukung banyaknya influencer (food vlogger, selebgram). 4.4 Threat (Ancaman) Usaha o Akan muncul pesaing baru dengan usaha yang sama. o Adanya pesaing yang menjual produk yang sama dengan harga yang lebih murah. o Masyarakat yang cepat bosan.



6



4. ANALISIS ASPEK PEMASARAN 5.1 5.2 . 5.3 Situasi Persaingan Usaha Dessert masih jarang ditemui di Palembang. Faktor penghambat yang mempengaruhi penjualan dessert adalah sulitnya mendapatkan bahan pokok yang berupa produk impor sebagai topping dari pembuatan dessert sehingga mempengaruhi rasa produk tersebut. 5. RENCANA PEMASARAN 6.1 Strategi Pemasaran yang Digunakan: 



Promosi Strategi pemasaran yang pertama adalah promosi kepada teman dikampus. Strategi ini sangat strategis untuk memulai pemasaran produk. Saat ini orangorang lebih memilih untuk makan makanan kekinian untuk dijadikan konten dalam media sosial, khususnya Instagram.







Bersikap ramah dan sopan kepada konsumen Strategi pemasaran produk makanan kedua adalah bersikap ramah dan sopan kepada konsumen. Sikap ramah dan sopan ini bisa menjadi salah satu unsur mengapa pelanggan memilih untuk membeli produk yang kita jual. Tanpa keramahan dan juga kesopanan, tentu konsumen akan merasa tidak dihargai dan enggan untuk kembali lagi apalagi untuk berlangganan.







7



Promosi di sosial media



Strategi pemasaran yang ketiga adalah promosi di sosial media. Hal ini akan mempengaruhi penjualan produk yang kita jual karena membuat produk yang dijual lebih dikenal. 



Mempermudah cara pemesanan dari rumah (delivery order) Pemesanan bisa dilakukan melalui line, whatsapp, direct message instagram, go-shop ,dan lain-lain.







Menjaga kualitas produk dapat meningkatkan rasa percaya konsumen Menjaga kualitas makanan merupakan faktor yang paling penting agar promosi berjalan sukses.



6.2 Menetapkan Alat Pemasaran 



Penampilan produk Produk yang kami tawarkan menampilkan tampilan yang menarik dan menggugah selera agar masyarakat ingin membelinya.







Harga yang tepat Untuk mendorong calon pembeli mau membeli produk yang kami tawarkan, maka kami menetapkan :







-



Harga Per 1 box (berukuran 200 ml) = Rp. 35.000,00



-



Harga Per 1 box (berukuran 400 ml) = Rp. 75.000,00 Lokasi usaha yang tepat Lokasi usaha yang kami pilih adalah Kambang Iwak, karena kambang iwak merupakan salah satu tempat nongkrong, jogging, dan kuliner di sore hari yang ramai pengunjung sehingga memungkinkan mereka membeli dessert kami yang enak dan berkualitas.







8



Promosi Penjualan



Setiap hari libur nasional akan di berikan potongan harga sebesar Rp.10.000,00 setiap pemebelian diatas Rp. 150.000,00 .



6. ASPEK PRODUKSI DAN OPERASI 7.1 Salah Satu Contoh Proses Pembuatan Dessert Oreo 1. Buka sebungkus oreo dan hancurkan 12 buah isinya hingga menjadi halus dan berupa remahan. Tempatkan ke dalam suatu wadah. 2. Tuang dua sendok makan mentega tawar yang telah dicairkan ke dalam wadah tersebut. Aduk hingga adonan tercampur rata. 3. Siapkan wadah saji untuk dessert box Oreo-mu. Letakkan adonan Oreo crust di dasar wadah saji tersebut secara merata. 4. Ambil enam buah biskuit Oreo, potong kecil-kecil menggunakan pisau dan sisihkan. 5. Siapkan wadah untuk membuat adonan puding. Campurkan susu cair, gula pasir, tepung maizena, dan bubuk agar-agar tanpa rasa. Aduk hingga tercampur rata. 6. Masak adonan puding tersebut di atas kompor berapi kecil sambil terus diaduk. Matikan kompor saat adonan mulai mendidih. 7. Masukkan potongan Oreo ke adonan puding. Aduk merata. 8. Tuang adonan puding tersebut di atas remahan (crust) Oreo ke dalam wadah saji. Diamkan hingga dingin. 9. Campur cokelat DCC dan krim kental dalam suatu wadah. Lelehkan dengan cara meletakkan wadah tersebut di atas panci berisi air panas. 10. Jika sudah leleh, angkat dari panci dan tambahkan sesendok makan mentega tawar cair. Aduk sampai tercampur rata. 11. Tuang adonan cokelat tersebut di wadah saji, tepat di atas puding yang sudah mendingin. 12. Beri topping biskuit Oreo di atasnya, dinginkan di dalam lemari pendingin.



7.2 Kebutuhan Produksi (Fasilitas dan Peralatan)



9



Dalam kegiatan usaha ini kami menggunakan fasilitas yang diperoleh dari barangbarang milik pribadi, yaitu sebagai berikut :



Peralatan



Jumlah



Mixer



2



Kulkas



1



Pisau



1



Mangkuk



4



Sendok



2



Talenan



1`



Stainless bowl



3



Oven



1



Spatula



3



Kuas



2



Loyang kue



4



7. STRUKTUR ORGANISASI & TANGGUNG JAWAB MANAJEMEN



8. ASPEK FINANSIAL 9.1 Modal Kerja Nama Bahan Tepung terigu



10



Jumlah 5 kg



Harga Rp13.000



Total Rp 65.000



Susu segar



2 liter



Rp32.000



Rp.64.000



Oreo biscuit vanilla



2 bungkus (ukuran Rp10.000



Rp. 20.000



137 g) Milo Marie Regal



800 gr 2 bungkus (230 gr)



Cup Plastik (200 ml) 20 pcs Cup Plastik



(400 15 pcs



Rp100.000



Rp100.000



Rp 25.000



Rp50.000



Rp3.000



Rp 60.000



Rp 5.000



Rp 75.000



Rp. 46.500



Rp.232.500



ml) Butter



5 pcs (200 gr)



Total



10. KESIMPULAN Queen Dessert merupakan brand produk yang kami dirikan, dalam usaha ini kami menciptakan produk atas survei yang kami lakukan untuk mencari peluang bisnis yang baik dan bermanfaat. Kami sangat mengharapkan produk yang kami jual dapat diterima dan disenangi oleh para konsumen dan tertanam di benak masyarakat luas, karena produk ini sangat bagus dan selalu menjaga kualitas produk. Serta kami juga akan selalu berinovasi untuk menciptakan produk-produk dengan varian rasa yang baru dan juga akan mengeluarkan beberapa ukuran box yang baru, agar dapat dinikmati oleh semua kalangan.



11