Vertigo Menurut TCM [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Vertigo Vertigo adalah gangguan dengan karekyeristik pusing di sertai pandangna mata kabur. Dalam bahasa china disebut Xuan Yun, kata pertama “Xuan” berarti pandangan mata berkunang-kunang dan kata kedua “Yun” berarti pusing, kedua gejala tersebut sering muncul bersamaan, kondisi ini umumnya disebut Xuan Yun (Vertigo). Penderita vertigo ringan dapat diatasi dengan menutup mata sementara. Penderita dengan vertigo parah mungkin merasa seperti duduk di perahu atau mobil, berputar, ketidakmampuan untuk berdiri pada waktu yang lama atau dengan gejala mual, muntah, berkeringat, atau bahkan tiba-tiba pingsan. Vertigo sering terjadi pada usia setengah baya atau lansia dan disebabkan karena kelelahan, fluktuasi emosional, tidur yang tidak memadai. Terapi untuk penderita vertigo ini berdasarkan diferansiasi sindrom juga berlaku untuk beberapa penyakit dalam kedokteran barat yang hadir dengan vertigo seperti hipertensi, hipotensi, aural vertigo, eurasthenia. Etiologi dan pathogenesis 1. Hiperaktivitas yang hati : Yang bawaan yang terlalu berlebihan dan hiperaktivitas api hati dapat menyebabkan vertigo ;stress, depresi dan kemarahan mungkin penyebab stagnasi qi bertansformasi ke hati dan membakar Yin Hati, yang menyebabkan Yin Hati gagal dalam mengontrol Yang Hati dan kemudian Yang angin naik mengganggu otak dan terjadilah vertigo; atau defisiensi Yin Ginjal bawaan gagal dalam mengontrol hati, yang menyebabkan defisiensi Yin Hati dan Hiperaktivitas Yang hati dan terjadilah vertigo. 2. Defisiensi qi dan darah : vertigo dapat disebabkan karna penyakit kronisyang mengonsumsi qi dan darah atau kehilangan darah. Vertigo juga dapat disebabkan karna defisiensi limpa dan lambung gagal dalam fungsi mentransportasi dan mentransformasi air dan makanan yang menghasilkan cukup qi dan darah,yang menyebabkan defisiensi qi dan darah. Defisiensi qi menyebabkan obstruksi Yang dan Defiensi darah menyebabkan kekurangan nutrisi di otak yang menyebabkan terjadinya vertigo. 3. Flegma keruh mengobstruksi Jiao tengah : kegagalan fungsi limpa dan lambung dalam mentransportasi dan mentransformassi air dan makanan karna terlalu banyak lemak, makanan manis dan makanan berminyak, addiksi alcohol dan diet yang salah,



dapat menimbulkan dahak dan kelembapan yang mempengaruhi naiknya Yang dan turunnya Yin keruh maka menghasilkan vertigo. 4. Defisiensi ginjal : defisiensi ginjal bawaan ; atau defisiensi ginjal dengan proses penuaan atau penyakit kronis yang merusak ginjal, atau aktivitas seksual berlebih yang mengakibatkan terkomsusinya jing ginjal. 5. Stasis darah menyumbat pembuluh darah otak : trauma karna cedera tengkorak, atau stasis darah karna stagnasi qi, stasis darah karna defisiensi qi, atau campuran dahak dan stasis, menyebabkan qi dan darah gagal naik dalam memelihara otak dan terjadilah vertigo. Factor etiologi diatas dapat berinteraksi satu sama lain : defisiensi qi dan darah gagal dalam memelihara otak; defisiensi jing ginjal gagal dalam menutrisi sumsum otak; hiperaktivitas Yang hati atau terhambat oleh dahak yang dapat mengganggu pikiran; atau kekurangan nutrisi di otak karna stagnasi darah mengobstruksi pembuluh darah di otak. Vertigo berlokasi di otak dan terkait erat dengan organ hati, limpa dan ginjal. Bisa terjadi secara defisiensi, ekses, atau campuran dari kedua sindrom tersebut. Kunci dari pathogenesis yaitu defisiensi qi, darah, Yin dan Yang gagal dalam menutrisi sumsum otak atau angin hati, stasis dahak dan stagnasi qi mengganggu otak.



Diagnose dan diagnose diferensial : 1. Diagnose dasar : pusing, pandangan mata kabur, melihat benda seperti berputar, padakasus ringan dapat di hentikan dengan menutup mata sebentar, merasa seperti duduk di perahu atau mobil atau pada kasus yang parah dapat menyebabkan pingsan, ditambah dengan mual, muntah, berkeringat, dn telinga berdenging. 2. Diagnose diferensial :