Free Ebook Soal Uji Kompetensi [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

MINI UKOM KANDURU 28 JUNI 2018



BIMBINGAN ONLINE UJI KOMPETENSI KANDURU 1



MINI UKOM KANDURU 28 JUNI 2018 1. Seorang laki-laki berusia 35 tahun dirawat diruangan penyakit dalam dengan keluhan mudah lelah saat beraktivitas. Hasil pengkajian didapatkan pasien mengatakan sering terbangun karena karena sesak, aktivitas harian menyebakan sesak, iktus cordis bergeser kesebalah kiri, edema pada ekstremitas bawah, pasien sering bertanya tentang penyakitnya, tampak gelisah. TD 110/70 mmHg, frekuensi nadi 105x/mnt, frekuensi nafas 28x/mnt. Suhu 36.50C. Gambaran Axis Jantung Left Axis Deviation (LAD). Apakah masalah keperawatan yang tepat? a. Kecemasan b. Intoleransi aktivitas c. Penurunan curah jantung d. Gangguan perfusi jaringan e. Potensial kurang pengetahuan 2. Seorang perawat bekerja di ruang penyakit dalam sedang menunggu pergantian dinas, dari dinas malam ke pagi, 3 menit sebelum waktu pergantian, seorang pasien mengalami serangan jantung. Perawat langsung memberikan tindakan sesuai dengan protap yang telah ditentukan. 1 jam kemudian pasien membaik. Setelah pasien membaik, perawat tersebut baru meninggalkan ruangan. Apakah nilai utama yang dilakukan oleh perawat tersebut? a. Caring b. Empati c. Alturisme d. Integritas e. Keadilan social 3. Seorang perawat melakukan pengkaian pada pasien dengan hypoksia kronis di ruang penyakit dalam. Hasil pengkajian didapatkan kuku pasien berbentuk clubbing finger, terdapat sianosis central dan perifer, sklera pucat. TD 110/70mmHg, frekuensi nadi 110x/menit, frekuensi napas 22x/menit, suhu 37,3oC. Hb 9 gr/dl. Berapa derajat sudut kuku dan batas kulit pada kasus tersebut? a. 150 b. 160 c. 170 d. 180 e. 190 4. Seorang laki-laki berusia 46 tahun dirawat diruang penyakit dalam dengan keluhan sesak napas. Hasil pengkajian diketahui pasien sedang menjalankan terapi dialisa 2 (dua) x dalam seminggu, edema positif 2 pada ekstremitas, kulit berwarna kehitaman dan gatal, volume urine 550 cc/24 jam, berat badan pasien 56,8 kg. Hasil Tekanan darah 160/90mmHg, frekuensi nadi 84x/mnt, frekuensi nafas 20x/mnt, suhu 36,60C. Apakah masalah keperawatan yang tepat pada kasus tersebut? a. Gangguan citra diri b. Pola nafas tidak efektif c. Kelebihan volume cairan d. Kerusakan integritas kulit e. Gangguan pemenuhan nutrisi BIMBINGAN ONLINE UJI KOMPETENSI KANDURU 2



MINI UKOM KANDURU 28 JUNI 2018



5. Seorang perempuan berusia 18 tahun, dirawat di Ruangan Penyakit Dalam dengan keluhan sesak napas. Hasil pengkajian didapatkan wajah Moon Face, mual dan kadang muntah, nafas berbau amoniak, edema pada ekstremitas bawah, volume urine 500 cc, BB 45 Kg, aktivitas dibantu keluarga, pasien tidak mau dijenguk oleh teman-temannya. TD 170/100mmHg, frekuensi napas 28x/menit, frekuensi nad 102x/menit, suhu 37,3oC. Nilai AGD pH 7,25, HCO3 30. PaCO2 35 mmHg, ureum 40g. Apakah masalah keperawatan yang tepat pada kasus tersebut? a. Intoleransi aktifitas b. Gangguan citra diri c. Pola nafas tidak efektif d. Kelebihan volume cairan e. Gangguan pemenuhan nutrisi 6. Seorang laki-laki berusia 39 tahun, dirawat diruangan penyakit dalam dengan keluhan sakit saat menelan. Hasil pemeriksaan didapatkan makan habis 1/3 porsi, bau napas tidak sedap, cegukan, regurgitasi makanan, rasa penuh pada epigastrium, badan terlihat kurus, IMT 15. Pasien tampak gelisah, Nilai Hb 9,0 gr/dl, hasil pemeriksaan patologi anatomi menunjukkan adanya keganasan pada esophagus. Apakah tindakan keperawatan yang tepat pada kasus tersebut? a. Kaji status nyeri pasien b. Kaji status nutrisi pasien c. Berikan intake nutrisi adekuat d. Ajarkan tehnik relaksasi nafas dalam e. Anjurkan pasien untuk selalu menggosok gigi 7. Seorang laki-laki berusia 45 tahun dirawat diruangan penyakit dalam dengan keluhan mudah lelah saat beraktivitas. Hasil pengkajian didapatkan data pasien mengatakan sering terjaga saat tidur karena sesak, distensi vena jugularis, ictus cordis lebih dari 2 cm, edema pada ekstremitas bawah. Tekanan Darah 100/60 mmHg, frekuensi nadi 90x/mnt, frekuensi napas 28x/mnt, Suhu 36.50C. Apakah tindakan keperawatan yang tepat? a. Batasi aktivitas b. Batasi intake cairan c. Monitor intake output d. Kolaborasi pemberian oksigen e. Kaji tingkat pengetahuan pasien 8. Seorang perempuan berusia 35 tahun, dirawat di ruang penyakit dalam dengan keluhan mual muntah. Hasil pengkajian didapatkan data pasien terlihat lemas dan makan hanya 2 sendok, kulit pasien kuning, sklera pasien ikterik, kuku pasien kuning. Nilai bilirubin direk: 2,5 mg/dl, SGOT: 50 unit, SGPT: 45 unit, albumin: 2,5, terdapat asites. Apakah tindakan keperawatan yang tepat? a. Kaji tingkat kesadaran b. Kaji tingkat toleransi aktivitas c. Kaji rasa tidak nyaman pada area kulit d. Berikan diet tinggi karbohidrat dengan asupan protein BIMBINGAN ONLINE UJI KOMPETENSI KANDURU 3



MINI UKOM KANDURU 28 JUNI 2018 e. Tinggikan bagian kepala tempat tidur selama pasien makan 9. Seorang laki-laki berusia 67 tahun, dirawat diruang penyakit syaraf dengan keluhan tiba-tiba tangan dan kaki kanan tidak bisa digerakkan. Hasil pemeriksaan didapatkan data wajah tidak simetris, bicara pasien tidak jelas, penglihatan kabur, disfagia dan sulit makan. TD 170/100 mmHg, frekuensi nadi 67x/mnt, frekuensi nafas 20x/mnt, suhu 36,60C. Apakah masalah keperawatan utama pada kasus tersebut? a. Gangguan mobilitas fisik b. Gangguan sensori persepsi c. Gangguan pemenuhan nutrisi d. Gangguan perfusi jaringan serebral e. Gangguan kelebihan volume cairan 10. Seorang perempuan berusia 27 tahun dirawat diruang penyakit syaraf dengan keluhan penurunan kesadran. Hasil pemeriksaan didapatkan racoone eye, GCS 12, ada retraksi dinding dada, pernafasan cuping hidung, menggunakan otot bantu nafas, posisi tidur semi fowler, terpasang NGT, pasien gelisah. TD 120/80 mmHg, frekuensi nadi 103 x/mnt, frekuensi napas 28 x/mnt, suhu 36,90C. Apakah masalah keperawatan yang tepat? a. Gangguan pola tidur b. Pola nafas tidak efektif c. Gangguan pertukaran gas d. Bersihan jalan nafas tidak efektif e. Perubahan pemenuhan kebutuhan nutrisi 11. Seorang perempuan berusia 50 tahun di rawat di ruang penyakit dalam mendapatkan terapi cairan via infus dengan kecepatan 21 tetes/menit. Pasien mengeluhkan nyeri pada area insersi. Hasil pengkajian didapatkan pada daerah radialis berwarna merah, bengkak, hangat dan nyeri. TD 120/80mmHg, frekuensi nadi 90x/menit, frekuensi napas 20x/menit, suhu 380 C. Apakah intervensi keperawatan prioritas pada kasus tersebut? a. Memasang iv catheter di tempat baru b. Mengompres hangat daerah insersi c. Memperlambat tetesan infus d. Mengubah posisi tangan e. Menghentikan infus 12. Puskesmas X merupakan Puskesmas di wilayah kumuh dengan pemukiman padat penduduknya, dan banyak penyakit ISPA. Apabila masyarakat menderita ISPA sering mengkonsumsi obar antibiotic yang di beli ditoko obat. Berdasatkan data di Puskesmas X pada tahun 2014 terdapat 250 kasus kasus penyakit ISPA, dan ada 20 orang meninggal karena ISPA, dan 75 orang termasuk yang meninggal dengan klasifikasi pneumonia berat. Apakah predisposisi pada kasus tersebut? a. Resistensi terhadap antibiotic b. Sanitasi lingkungan yang kurang c. Tingkat imunitas penduduk yang rendah d. Jumlah kuman dilingkungan yang terlalu banyak BIMBINGAN ONLINE UJI KOMPETENSI KANDURU 4



MINI UKOM KANDURU 28 JUNI 2018 e. Pola hidup masyarakat yang buruk 13. Masyarakat melaporkan kepada perawat komunitas bahwa Istri Bp. A yaitu Ny. Y sudah seminggu pulang dari Rumah Sakit setelah di rawat Pasca melahirkan anak pertamanya dengan berat 4 Kg. proses melahirkan secara normal. Ny Y mengatakan bahwa sejak 4 hari lalu luka dikamaluanya bengkak disertai rasa sakit, dan tercium bau. Saat perawat mengkaji kondisi luka episiotomy terlihat bengkak, dan bernanah. Apa yang harus di lakukan oleh perawat tersebut? a. Melakukan kompres dengan air garam b. Merujuk ke Dokter atau perawat komunitas c. Meminta pada Ny Y untuk sering mengganti pembalut d. Menghangatkan luka kemaluan dengan sinar lampu e. Membeli obat bebas di took untuk mengurangi nyerinya 14. Pada saat perawat komunitas melakukan kunjungan rumah, terdapat anak dengan usia 2 tahun dengan penyakit cacar. Ibu pasien menagatakan bahwa pada malam hari anaknya sering menggaruk kulit yang gatal. Apakah sebaikya yang perawat lakukan? a. Pentingnya mengolesi cream kortison untuk mencagah gatal b. Cara memakai sarung tangan yang terbuat dari kain yang lunak pada anak c. Berikan anak minum susu hangat sebelum tidur untuk membantu tidur pulas d. Anak di tidurkan dikamar dengan menggunkan kipas angin pada malam hari e. Menganjurkan untuk menggaruk kulit pada bagian yang gatal. 15. Hasil pengkajian pada masyarakat di suatu Kelurahan terdiri dari 525 jiwa penduduk yang terdiri dari 250 laki-laki, 275 perempuan. Berdasarkan jumlah penduduk, 58% termasuk usia 14 – 49 tahun. Bayi dan balita 15%, usia 6 – 14 tahun 12% dan usia lanjut usia 15%. Sebagian besar penduduk 90% memiliki rumah semi permanen dan 9% rumah tidak permanen. 57% penduduk menggunakan air sungai sebagai sumber air bersih dan juga untuk MCK. Berdasarkan hasil pendataan penyakit didapatkan 20% menderita ISPA, 15% diare, 10% hipertensi, dan 2% mengalami kelumpuhan akibat rematik. Sebanyak 60% penderita hipertensi memiliki riwayat keluarga hipertensi. Apakah tindakan selanjutnya yang dilakukan pada kasus diatas? a. Analisa data b. Validasi data c. Tabulasi data d. Merumuskan masalah e. Menentukan perencanaan 16. Suatu wilayah terdiri dari 59 kepala keluarga dengan jumlah 400 jiwa. Wilayah tersebut terdapat 1 puskesmas dengan 1 orang dokter umum, 1 orang dokter gigi dan 3 orang perawat. Dari segi ekonomi masyarakat terglong dalam kategori masyarakat miskin dan setiap musim panas masyarakat kekurangan air bersih karena sumur mengering. Hampir 20% balita mengalami penyakit diare dan 40% penduduk mengalami gangguan kesehatan kulit. Apakah pengkajian pertama yang dilakukan pada kasus di atas? a. Data inti b. Data ekonomi BIMBINGAN ONLINE UJI KOMPETENSI KANDURU 5



MINI UKOM KANDURU 28 JUNI 2018 c. Data lingkungan fisik d. Data penyakit menular e. Data pelayanan kesehatan social 17. Suatu keluarga memiliki anggota keluarga yang menderita Diabetes Melitus sejak 1 bulan yang lalu. Keluarga memeriksakan gula darah klien tiap 2 minggu sekali di apotik dekat rumahnya. Makanan yang dihidangkan kepada klien setiap harinya sama dengan anggota keluarga yang lainnya. Jika kadar gula darah tinggi maka keluarga langsung membelikan klien obat antidiabetik di apotik tanpa resep dari dokter. Keluarga klien lebih memilih membeli obat sendiri karena berobat ke pelayanan kesehatan hasilnya sama dan biayanya mahal, padahal jarak rumah dengan pelayanan kesehatan dekat. Apakah tugas keluarga yang belum mampu dijalankan oleh keluarga dengan kasus diatas? a. Ketidakmampuan keluarga mengenal masalah b. Ketidakmampuan keluarga mengambil keputusan c. Ketidakmampuan keluarga memodifikasi lingkungan d. Ketidakmampuan keluarga merawat keluarga yang sakit e. Ketidakmampuan keluarga memanfaatkan fasilitas kesehatan 18. Perawat komunitas melakukan pendidikan kesehatan pada keluarga yang memiliki bayi 5 bulan. Apakah aktivitas kemanan dan keselamatan yang sesuai dengan usia bayi tersebut? a. Menutup saklar listrik b. Mengunci kamar c. Menjauhkan obyek berbahaya d. Menggunakan tempat tidur dengan penghalang e. Membuat pembatas antar ruangan yang dekat dengan dapur 19. Pada saat perawat komunitas melakukan pengkajian pada tn P (75 Tahun) dengan keluhan sering bernafas terengah-engah walaupun sedang istitahat duduk. Riwayat pekerjaan pembuat tempe di rumah yang menggunakan kayu bakar. Menurut istrinya sewaktu tertidur sering terlihat berhenti bernafas Tindakan apa yang harus di lakukan pada saat Bp. P mengalami henti nafas? a. Meminta kepada keluarganya untuk membangunkan secara perlahan b. Meminta kepada kelurga untuk memantau lamanya henti nafas c. Membawa Bp. P untuk di bawa ke Rumah Sakit d. Mmembantu proses pernafasan e. Memberikan posisi yang nyaman 20. Seorang perawat melakukan pengkajian pada kelaurga Tn Y dengan istri TB paru, BTA positif, yang sedang menjalankan pengobatan OAT katagori 1. Pemberian obat tersebut tanpa ditunjuk PMO untuk melakukan pendampingan. Apakah masalah utama pada kasus tersebut? a. Tidak sesuai dengan kebijakan straregi DOTS b. Katagori OAT tidak sesuai dengan kondisi penyakitnya c. Tidak dilakukan rawat inap sesuai indikasi penyakitnya d. Tidak ada kebijakan dari Puskesmas D e. Tidak sesuai kondisi pasien BIMBINGAN ONLINE UJI KOMPETENSI KANDURU 6



MINI UKOM KANDURU 28 JUNI 2018



21. Seorang laki-laki berusia 25 tahun sudah 1 bulan dirawat di RSJ. Hasil pengkajian didapatkan setiap ada rombong bakso lewat didepan ruangannya, klien menganggap bahwa itu adalah mobil yang akan membawanya pulang. Apakah masalah keperawatan pada kasus tersebut? a. Halusinasi b. Delusi c. Derealisasi d. Disorientasi e. Ilusi 22. Seorang laki-laki 26 tahun dirawat di sebuah Rumah Sakit Jiwa dengan perilaku yang mudah memukul orang lain tanpa diketahui penyebabnya. Ketika ditanya, Pasien mengatakan ada yang menyuruhnya memukul orang. Apakah tujuan rencana tindakan keperawatan utama pada kasus di atas? A. Pasien tidak marah B. Terbina hubungan saling percaya C. Keluarga memantau pasien dalam minum obat D. Pasien bisa mengendalikan halusinasinya E. Pasien tidak memukul orang lain 23. Seorang perempuan berusia 30 tahun, sudah menikah, belum punya anak, pekerjaan sekretaris, menderita Ca pada payudara kanan dan direncanakan operasi 1 minggu lagi. Klien mengatakan hasil pemeriksaan tersebut mungkin salah, mengapa dia yang terkena padahal belum punya anak dan hasil pemeriksaan itu mungkin hasil pemeriksaan orang lain bukan hasil pemeriksaan saya. Apakah fase kehilangan pada kasus tersebut? a. Anger b. Denial c. Depresi d. Bergaining e. Acceptance 24. Seorang laki-laki berusia 35 tahun, merupakan pasien di ruangan rawat inap disalah satu RSJ. Saat di lakukan anamnese oleh mahasiswa, Tn R mengatakan bahwa setiap ada perempuan atau laki – laki berbaju putih mereka adalah bidadari dan para malaikat, dia juga mengatakan saat ini sedang berada di surga. Apakah masalah yang sedang dialami oleh Tn R tersebut ? a. Ilusi b. Delusi c. Halusinasi d. Derealisasi e. Disorientasi



BIMBINGAN ONLINE UJI KOMPETENSI KANDURU 7



MINI UKOM KANDURU 28 JUNI 2018 25. Seorang perempuan berusia 30 tahun, dirawat diruang kebidanan dengan diagnosa medis Karsinoma Serviks stadium II. Rencanakan akan dilakukan tindakan pengangkatan rahim (Histerektomi). Pada saat suaminya datang berkunjung, ibu diam tidak mau bicara dan membelakangi suaminya, makanan yang disediakan tidak disentuh. Apakah fase yang sedang dihadapi oleh Ny T ? a. Marah b. Depresi c. Menerima d. Pengingkaran e. Tawar menawar 26. Seorang perawat melakukan pengkajian pada pasien yang mengalami nyeri dada. Hasil pengkajian didapatkan pasien merasakan nyeri menajalar ketangan kiri, leher, dagu, pundak, dirasakan seperti terbebat, dengan skala nyeri 6 (0 – 10), nyeri aka bertambah jika beraktivitas, nyeri datang kadang-kadang, pasien menyatakan pernah mengalami ganggua jantung sebelumnya. Apakah pertanyaan lanjutan pada kasus tersebut? a. Apakah berbaring dapat mengurangi nyeri? b. Bagaimanakah menurut bapak tentang penyakit ini? c. Apakah ada keluarga bapak yang memiliki penyakit ini? d. Apa obat yang selalu digunakan untuk mengurangi nyeri? e. Bagaimana cara yang bapak lakukan untuk mengurangi nyeri? 27. Seorang laki-laki berusia 45 tahun di rawat di ruang penyakit paru dengan keluahan batuk batuk. Hasil pengkajian didapatkan pasien mengeluh cepat lelah, kadang terasa nyeri di dada, pucat, keringat dingin dan sering batuk produkif, tidak dapat mengeluarkan dahak, membuang dahak disembrang tempat. Pasien minum OAT selama 3 bulan, dan berhenti karena selalu merasa mual,. TD 110/70 mmHg, frekuensi nadi 92 X/menit, frekuesi napas 26 X/ menit, suhu 38oC Apakah masalah keperawatan prioritas pada kasus tersebut? a. Bersihan jalan napas tidak efektif b. Nutrisi kurang dari kebutuhan c. Gangguan perfusi jaringan d. Kurang pengetahuan e. Risiko infeksi 28. Seorang perempuan usia 28 tahun postpartum 4 minggu yang lalu datang ke polikandungan ingin menggunakan kontrasepsi. Hasil anamnesa pasien aktif menyusui, belum datang haid, tidak ada riwayat darah tinggi dan asma. Apakah jenis kontrasepsi yang cocok dengan pasien tersebut? a. Implan b. Alamiah c. Pil kombinasi d. Suntik pregestin e. Suntik Kombinasi



BIMBINGAN ONLINE UJI KOMPETENSI KANDURU 8



MINI UKOM KANDURU 28 JUNI 2018 29. Seorang perempuan 32 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan keluar airair dan merasakan nyeri perut hebat. Setelah dilakukan vaginal toucher, didapatkan pembukaan 5 cm, penurunan kepala di hodge 3, portio tipis dan lunak. Vital signs: TD= 110/90 mmHg, frekue nsi nadi = 94 xmenit, frekuensi napas = 34 x/menit. Manakah intervensi keperawatan pertama yang diberikan pada ibu tersebut? a. Menganjurkan ibu bedrest total b. Menganjurkan klien miring ke kiri c. Memberikan terapi dengan oksitosin d. Mengajarkan ibu teknik meneran yang benar e. Menganjurkan ibu untuk mekan terlebih dahulu 30. Seorang perempuan usia 27 tahun, postpartum hari ke 5 dengan P1A1. Pasien merasa khawatir tidak dapat merawat bayinya. Ketika keluarga berkomunikasi dengan ibu, ibu menjadi lebih sensitive. Apakah tindakan utama pada kasus tersebut? a. Bantu perawatan bayi b. Eksplorasi perasaan pasein c. Ajarkan teknik perawatan bayi d. Anjurkan pasien untuk beristirahat e. Anjurkan keluarga untuk merawat bayi 31. Seorang perempuan usia 25 tahun dengan G1P0A0 datang ke pelayanan kesehatan dengan keluhan mual dan muntah. Muntah yang dialami 5 kali perhari. Hasil pemeriksaan tampak lemah, pucat. T D: 110/ 80 mmHg, frekuensi Nadi 80x/menit, pernapasan 20x/menit dan Suhu: 37 0C. Apakah intervensi keperawatan utama pada kasus tersebut? a. Jelaskan penyebab mual dan muntah b. Anjurkan makan porsi kecil tapi sering c. Anjurkan untuk ibu berbaring dengan posisi miring ke kiri d. Anjurkan untuk ibu tidak langsung turun dari tampat tidur saat bangun e. Anjurkan untuk ibu menghindari makanan yang berminyak dan berlemak. 32. Seorang laki-laki berusia 35 tahun di rawat di ruang unit luka bakar hari ke -2 dengan luka bakar karena tersiram air panas. Hasil pengkajian didapatkan luka bakar mengenai daerah dada, perut dan kedua paha, tampak kulit kemerahan dan melepuh, pasien mengeluh panas dan perih pada kulit. TD 130/90mmHg, fekuensi nadi 90x/menit, frekuensi napas 22x/menit, suhu 37,9oC. Apakah tindakan yang tepat dilakukan pada kasus tersebut? a. Memasang kateter b. Menghitung luas luka bakar c. Memasang infus pada tangan yang sehat d. Menganjurkan pasien untuk immobilisasi e. Merawat luka bakar dengan metode lembab



BIMBINGAN ONLINE UJI KOMPETENSI KANDURU 9



MINI UKOM KANDURU 28 JUNI 2018 33. Seorang laki-laki berusia 35 tahundi rawat di ruang unit gawat darurat dengan luka bakar. Hasil pengkajian didapatkan luka bakar mengenai daerah dada, perut dan kedua paha depan, tampak kulit kemerahan dan melepuh, pasien mengeluh panas dan perih pada kulit. Bberat badan 60kg. TD 130/90mmHg, fekuensi nadi 90x/menit, frekuensi napas 22x/menit, suhu 37,9oC. Berapakah kebutuhan cairan untuk 24 jam pada kasus tersebut? a. 6380 ml b. 6480 ml c. 6580 ml d. 6680 ml e. 6780 ml 34. Seorang laki-laki berusia 54 tahun dirawat diruang penyakit dalam. Hasil pengkajian didapatkan luka bakar didaerah wajah dan dada, kumis dan alis terbakar, suara parau, pasien tampak mengeluh nyeri dan panas, terdapat luka terbuka pada paha pasien dengan perdarahan aktif. TD 130/90mmHg, frekuensi nadi 100x/menit, frekuensi napas 26x/menit, suhu 38,2oC. Apakah masalah keperawatan prioritas yang dialami pasien tersebut? a. Nyeri akut b. Resiko infeksi c. Gangguan jalan nafas d. Resiko syok hipovolemik e. Gangguan integritas kulit 35. Seorang laki – laki usia 38 tahun, dirawat di ruang bedah. Hasil pengkajian ditemukan fraktur tertutup 1/3 distal tibia sinistra, tampak kemerahan dan bengkak yang berlebihan pada kaki yang fraktur, ujung jari tampak pucat, pasien tidak merasakan sensasi pada ujung jarinya. Apakah pengkajian neurovaskular yang dilengkapi pada kasus diatas? a. Tipe fraktur b. Skala nyeri c. Denyut nadi d. Derajat fraktur e. Kekuatan otot 36. Seorang perempuan berusia 35 tahun dirawat diruang penyakit dalam, dengan keluhan perut bengkak dan tidak bisa buang angin, sejak 2 hari yang lalu. Hasil pengkajian ditemukan riwayat diurut pada bagian perut, distensi abdomen, bising usus 3 x/mnt, tekanan darah 110/70 mmHg, frekuensi nadi 84x/mnt, frekuensi napas 26 x/mnt, suhu 37.6o C Apakah tindakan utama pada kasus tersebut? a. Pasien dipuasakan b. Pasang Nasogastrik tube c. Berikan posisi semi fowler d. Lakukan pemasangan infus e. Rencanakan untuk dioperasi



BIMBINGAN ONLINE UJI KOMPETENSI KANDURU 10



MINI UKOM KANDURU 28 JUNI 2018 37. Seorang laki – laki berusia 45 tahun dirawat di ruang penyakit dalam dengan keluhan sesak napas. Hasil pengkajian didapatkan riwayat sirosis hepatis, asites, dengan lingkaran perut 108 cm, pasien tampak kurus dan lemah, pasien mengatakan mual dan tidak bisa tidur serta mudah cape kalau beraktivitas. TD 110/70 mmHg, frekuensi nadi 98x/mnt, frekuensi napas 26xmnt, S 37 o C, Apakah masalah keperawatan yang tepat pada kasus tersebut? a. Intoleransi aktivitas b. Gangguan pola napas c. Gangguan istirahat tidur d. Kelebihan volume cairan e. Gangguan nutrisi kurang dari kebutuhan 38. Seorang perempuan berusia 50 tahun mengalami penurunan kesadaran secara mendadak dirawat di ruang UGD. Hasil pengkajian didapatkan kejadian saat pasien sedang bekerja di kantor, terdapat luka terbuka karena terbentur meja pada kepala pasien, GCS 8 terdengar suara ngorok, pasien tampak gelisah. TD 180/120mmHg, frekuensi nadi 90x/menit, frekuensi napas26x/menit, suhu 37,oC. Hasil CT Scan tedapat midline shift ke kiri. Apakah masalah keperawatan utama pada kasus di atas ? a. Kecemasan b. Resiko infeksi c. Bersihan jalan napas d. Penurunan curah jantung e. Gangguan perfusi jaringan serebral 39. Seorang laki-laki berusia 48 tahun di rawat di ruang penyakit dalam dengan post infark miokard 2 hari yang lalu. Hasil pengkajian didapatkan keluhan nyeri tidak ada. Perawat sedang mengajarkan dan memotivasi pasien untuk melakukan latihan kaki dan ambulasi sesuai dengan program. TD 130/70 mmHg, frekuensi nadi 88x/menit, frekuensi napas 18x/menit, suhu 37,4oC. Apakah tujuan keperawatan prioritas pada kasus tersebut? a. Mengurangi nyeri b. Mencegah konstipasi c. Mencegah luka tekan d. Mencegah serangan jantung berulang e. Mencegah deep vein thrombosis (DVT) 40. Seorang laki-laki berusia 55 tahun dirawat di ruang perawatan bedah sedang di berikan transfusi darah whole blood 250 ml. Tiba-tiba pasien mengatakan sesak napas, dada terasa berat dan terlihat gelisah. Pasien memiliki riwayat DM dan hipertensi sejak 10 tahun yang lalu. Manakah tindakan prioritas pada kasus tersebut? a. Posisi tidur semi fowler b. Hentikan transfusi darah c. Berikan oksigen per nasal kanul d. Observasi tanda vital e. Hubungi dokter BIMBINGAN ONLINE UJI KOMPETENSI KANDURU 11



MINI UKOM KANDURU 28 JUNI 2018 Jawaban 1. c 2. c 3. d 4. c 5. d 6. c 7. a 8. d 9. d 10. b 11. e 12. a 13. b 14. b



15. b 16. a 17. e 18. c 19. a 20. a 21. e 22. d 23. b 24. e 25. b 26. e 27. a 28. d



29. d 30. b 31. b 32. d 33. b 34. c 35. e 36. b 37. d 38. e 39. e 40. b



BUKU TIP DAN TRIK UJI KOMPETENSI DAPAT DI PESAN DI 1. NOMOR WA/HP: 08-13-13-55-56-67 2. TELEGRAM: @HENDIKANDURU 3. GROUP TELEGRAM: @MINIUKOMKANDURU



BIMBINGAN ONLINE UJI KOMPETENSI KANDURU 12