Kasus ROI [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Kasus ROI 1. Perusahaan ABC mempunyai data selama 2 tahun untuk divisi A sbb: 2005 2006 Penjualan Rp 50.000.000 Rp 50.000.000 Laba Operasional 4.500.000 4.100.000 Aktiva operasional rata-rata 25.000.000 25.000.000 Diminta : a. Hitunglah margin dan rasio perputaran untuk masing-masing tahun b. Hitunglah ROI masing-masing tahun c. Jelaskan perubahan yag terjadi 2. Chery manajer divisi memperdebatkan keuntungan sebuah produk baru sebuah radio cuaca yang akan memberikan suatu peringatan pada pendengar dimana mereka tinggal terhadap bahaya badai. Laba yang dianggarkan divisi adalah $480.000 dengan aktiva operasional $8.000.000. Investasi yang diusulkan akan menambah laba sebesar $270.000 dan membutuhkan suatu tambahan investasi dalam peralatan sebesar $1.500.000 Diminta : a. Hitunglah ROI untuk :  Divisi jika proyek radio tidak dilaksanakan  Proyek radio sendiri  Divisi jika proyek radio dilaksanakan 3. Suatu divisi elektronik memiliki kesempatan untuk berinvestasi dalam dua proyek ditahun mendatang: mesin penjawab dan alat permainan video yg dapat dibawa kemana-mana. Hal-hal yang dibutuhkan untuk tiap investasi pengembalian rupiah , ROI adalah sbb: Mesin penjawab Alat permainan video Investasi Rp 10.000.000 Rp 4.000.000 Laba Operasional 1.300.000 640.000 ROI 13% 16% Divisi saat ini mendapatkan ROI 18% dengan menggunakan aktiva operasional Rp75 juta, laba operasional pada investasi saat ini adalah Rp13,5 juta. Divisi telah menyetujui untuk meminta hingga Rp15 juta untuk investasi modal baru. Kantor pusat perusahaan mensyaratkan bahwa seluruh investasi menghasilkan paling sedikit 12%. Biaya rata-rata tertimbang atas modal bagi perusahaan adalah 12%.



Diminta :



a. Hitunglah ROI divisi untuk skenario berikut: (1) investasi pada mesin penjawab (2) Investasi pada alat permainan video, (3) investasi pada kedua investasi, (4) tidak ada investasi. Pilihlah mana yang seharusnya dipilih. b. Hitunglah EVA untuk (1) masin penjawab , (2) alat permainan video, (3) jika tidak satupun investasi dipilih, (4) jika keduanya dipilih. Berdasarkan evaluasi EVA mana yang akan dipilih? Mengapa? KASUS A-EVA EL-suez memiliki pendapatan operasional bersih setelah pajak tahun yll sebesar Rp600.000. Ada dua sumber pendanaan yang digunakan oleh perusahaan Rp5 juta ( obligasi hipotek) yang membayar 8% bunga dan Rp10 juta (saham biasa), yang dianggap kurang beresiko. Tk pengembalian atas obligasi pemerintah jangka panjang adalah 6 %. El-Suez embayar suatu tingkat pajak marginal sebesar 40%. Total modal yang dipakai adalah Rp7 juta. Diminta: a. Berapa biaya tertimbang atas modal El-Suez b. Hitunglah EVA El-Suez SOAL 1. HARGA TRANSFER Sebuah perusahaan manufaktur mempunyai dua divisi yaitu Divisi P dan S. Divisi P menghasilkan suku cadang X yang merupakan bahan baku Divisi S. Suku cadang X diproduksi dengan biaya variabel Rp2,00 per unit. Harga pasar suku cadang X apabila dijual kepihak luar adalah Rp3,00 per unit. Divisi S membutuhkan semua suku cadang yang dihasilkan Divisi P untuk menghasilkan produk final yang akan dijual ke pihak luar dengan harga jual Rp4,75. Untuk membuat produk final tersebut Divisi S mengeluarkan biaya pemrosesan lebih lanjut sebesar Rp2,25 per unit. Diminta : a. Hitunglah contribution margin masing-masing divisi dan perusahaan secara keseluruhan jika (1) harga suku cadang X ditransfer ke divisi S dengan harga transfer Rp2,00 dan (2) harga transfer berdasarkan harga pasar suku cadang X b. Sebgai manajer divisi P, alternatif manakah yang akan dipilih? Jelaskan! SOAL 2 Melanjutkan soal 1 pertanyaan a Misalkan divisi S dapat memodifikasi suku cadang X tersebut dengan tambahan biaya variabel sebesar Rp10,00 per unit dan menjual ke pasar sebanyak 2.000 unit dengan harga Rp22,50 per unit. Untuk memenuhi kebutuhan divisi S, Divisi P membeli 2.000 unit suku cadang X dari pihak luar dengan harga Rp20,00 per unit. Apakah tindakan ini akan menguntungkan perusahaan secara keseluruhan? Jelaskan!