Lap Peraga Kubus [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

LAPORAN PEMBUATAN ALAT PERAGA



BANGUN KOTAK AJAIB SISWA KELAS IV SDN KEDUNGTURI



Disusun Oleh : DYAH KOMALASARI, S.Pd NIP. 19881020 201402 2 004



SDN KEDUNGTURI KECAMATAN TAMAN DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN SIDOARJO 2018



LEMBAR PENGESAHAN Alat peraga ini dibuat oleh:



DYAH KOMALASARI, S.Pd NIP. 19881020 201402 2 004



Dan telah disahkan oleh kepala sekolah yang berwenang



Kedungturi,



2018



Kepala Sekolah



Koordinator PKB



Dra. KETTY ERNAWARSIYAH,M.Pd NIP. 19631120 198504 2 003



URIFAH, M.M.Pd. NIP. 19670811 199403 2 005



SURAT PERNYATAAN



Yang bertandatangan di bawah ini :



Nama



: DYAH KOMALASARI, S.Pd



NIP



: 19881020 201402 2 004



Tempat/Tgl.Lahir



: Malang, 20 Oktober 1988



PendidikanAkhir



: Sarjana (S-1) PGSD



Unit Kerja



: SDN Kedungturi



Alamat



:



Jl. Gajah Mada No. 2 Kedungturi Kec.Taman Kab. Sidoarjo.



Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa laporan pembuatan alat peraga ini benar-benar saya buat sendiri. Demikian pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya untuk dapat digunakan sebagaimana mestinya.



Kedungturi ,



2018



Yang Menyatakan



DYAH KOMALASARI, S.Pd NIP. 19881020 201402 2 004



KATA PENGANTAR



Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan hidayahNya kepada penulis , sehingga laporan pembuatan alat peraga “ Bangun Kotak Ajaib “ dapat diselesaikan . Alat peraga ini dibuat untuk memudahkan guru dalam menjelaskan tentang bangun ruang, selain itu juga laporan pembuatan alat peraga ini disusun sebagai salah satu kegiatan dalam Pengembangan Keprofesiaan Berkelanjutan ( PKB ) di SDN Kedungturi Kecamatan Taman. Dengan menggunakan kotak ajaib ini, diharapkan siswa lebih senang dalam mempelajari bangun ruang kubus dan balok, dapat menemukan persamaan dan perbedaan tentang kubus dan balok, dapat membuktikan bahwa kubus satuan dapat dibuat menjadi kubuslain yang lebih besar, maupun dibuat menjadi bangun balok. Penulis menyadari sepenuhnya bahwa tulisan ini masih jauh dari sempurna , oleh karena itu dengan senang hati penulis mengharapkan kritik saran demi perbaikan bagi penulis untuk pembuatan Laporan Pembuatan Alat Peraga selanjutnya.



Pembuat



iv



DAFTAR ISI



Halaman Judul …………………………………………………………………………… Halaman Pengesahan ……………………………………………...................................



i ii



Halaman Pernyataan ………………………………………………………………………



iii



Identitas Diri ………………………………………………………………………………



iv



Kata Pengantar ……………………………………………………………………………



v



Daftar Isi …………………………………………………………………………………..



vi



Daftar Gambar Foto …………………………………………………………………….....



vii



Dambar Media pembelajaran……………………………………………………………..



1



Tujuan ……………………………………………………………………………………..



2



Manfaat ……………………………………………………………………………………



2



Rancangan / Desain …………………………………………………………………….....



3



Prosedur Pembuatan Alat Peraga ………………………………………………………….



4



Penggunaan Alat Peraga Di Sekolah ………………………………………………………



8



Penutup …………………………………………………………………………………….



10



v



MEDIA PEMBELAJARAN MATEMATIKA KOTAK KUBUS AJAIB



1



DAFTAR GAMBAR Gambar 1. Model kubus satuan…………………………………………………………………..



1



Gambar 2. Kertas…………………………………………………………………………………



4



Ganbar 3. Pensil………………………………………………………………………………….



4



Gambar 4. Penggaris……………………………………………………………………………. .



4



Gambar 5. Lem………………………………………………………………………………… ..



4



Gambar 6. Gunting………………………………………………………………………………



4



Gambar 7. Cutter………………………………………………………………………………..



4



Gambar 8. Spidol………………………………………………………………………………..



4



Gambar 9. Prosedur pembuatan -



Langkah 1………………………………………………………………………………



5



-



Langkah 2……………………………………………………………………………….



5



-



Langkah 3………………………………………………………………………………



6



-



Langkah 4……………………………………………………………………………….



6



-



Langkah 5………………………………………………………………………………….



7



Gambar 10. Penerapan alat peraga: -



Langkah 1………………………………………………………………………………..



8



-



Langkah 2. ……………………………………………………………………………….



8



-



Langkah3. ……………………………………………………………………………….



9



-



Hasil kerja siswa ………………………………………………………………………



9



2



KOTAK KUBUS AJAIB



TUJUAN : Tujuan pembuatan alat peraga ini adalah :  Mempermudah pemaham  an siswa dalam memahami materi sifat-sifat bangun kubus.  Menunjukkan kepada siswa bahwa kubus yang disusun dapat membentuk kubus lain yang lebih besar, maupan dapat membentuk bangun balok.  Memperkenalkan volume kubus satuan



MANFAAT : 



Bagi siswa : 1. Merangsang siswa untuk lebih tertarik belajar bangun ruang. 2. Membantu siswa untuk menemukan sifat-sifat kubus dan balok 3.







Membantu siswa untuk memahami materi perbedaan antara kubus dan balok



Bagi guru 1. Lebih mudah menjelaskan tentang sifat –sifat kubus dan balok, karena menggunakan Benda secara nyata. 2. Dapat menciptakan kegiatan belajar yang menyenangkan bagi siswa



3



RANCANGAN/DESAIN KOTAK KUBUS AJAIB Bahan yang digunakan meliputi



Gambar 2



Gambar 3



Kertas buffalo/ manila



pensil



Gambar 4



Gambar 5



Penggaris



Gambar 6 Gunting



Lem kertas



Gambar 7



Gambar 8



Cutter



spidol 4



PROSEDUR PEMBUATAN



Langkah-langkah pembuatan kotak kubus ajaib adalah sebagai berikut! 1. Buatlah jaring-jaring kubus terlebih dahulu , gunakan pensil atau spidol untuk membuat jaring-jaringnya. 2. Guntinglah sesuai jaring-jaring yang dibuat sebelumnya. 3. Bentuklah jaring-jaring kubus dengan rapi sesuai dengan garis yang telah dibuat. Rekatkan sisa jaring-jaring kubus dengan lem kertas. Jika sudah kering, rekatkan kembali rusukrusuknya tadi dengan esolasi, agar kubus menjadi lebih kuat. 4. Tatalah kubus kubus tadi agar membentuk kubus baru yang lebih besar. Misalnya 8 kubus kecil akan menjadi sebuah kubus besar, karena panjang sisi-sisinya sama.



5. Akan tetapi jika 2 kubus kecil ditata maka akan membentuk balok. Sisi-sisi kubus sama besar, sedangkan pada balok, sisi yang berhadapan saja yang sama besar. Kita dapat membentuk balok lain dari kubus-kubus kecil,



PENERAPAN KOTAK KUBUS AJAIB



1. Untuk menunjukkan sifat –sifat kubus: Siswa mengambil sebuah kubus kemudian mengamati dengan cara mengukur panjang sisi- sisinya, kemudian membandingkan dengan sebuak kubus lagi yang dibuat dengan cara menata 8 bubus kecil. Apa saja sifat-sifat kubus: - Kubus kecil memiliki 8 titik sudut, kubus besar juga memiliki 8 titik sudut. - Kubus kecil memiliki 12 rusuk, kubus besar juga memiliki 12 rusuk yang panjangnya sama. - Kubus kecil memiliki 6 sisi yang sama besar, kubus besar juga memiliki 6 sisi yang sama besar( kubus kecil memiliki sisi yang panjangnya 5 cm, sedangkan kubus besar memiliki sisi yang panjangnya 10 cm, karena terdiri dari 2 kubus kecil yang sama 2. Siswa mengambil dua buah kubus yang dirangkai, ternyata membentuk bangun balok, yang memiliki sifat: - Memiliki 6 sisi yang besarnya tidak sama ( hanya sisi-sisi yang berhadapan saja yang besarnya sama. - Balok memiliki 8 titik sudut, - Balok memiliki 12 rusuk yang panjangnya tidak sama, hanya rusuk yang berhadapan saja yang panjangnya sama



Sebuah kubus besr yang disusun dari 48 kubus kecil, dapat dikatakan bahwa volume kubus besar adalah terdiri dari 48 kubus satuan.



Hasil kerja siswa adalah sebagai berikut: 1. Persamaan Kubus dan balok sama-sama memiliki 6 sisi, akan tetapi jika kubus semua sisi sisinya sama, tetapi balok hanya sisi yang berhadapan sama besar 2. Rusuk kubus semua sama panjang, tetapi pada balok hanya rusuk yang berhadapah sama panjang Kubus dan balok sama-sama memiliki 8 titik sudut.



PENUTUP



A.



Kesimpulan Dari uraian di atas dapat disimpulan bahwa : 1. Pembelajaran lebih menarik dan memudahkan siswa dalam menyerap materi yang disampaikan bila menggunakan alat peraga dalam proses pembelajaran. 2. Penggunaan alat peraga dalam proses pembelajaran dapat membantu mengenalkan konsep matematika khususnya sifat-sifat bangun ruang, dan siswa bisa dikenalkan konsep volume kubus sederhana, bahwa 1 kubus besar terdiri dari 4 kubus kecil, dan seterusnya.



B.



Saran 1. Bagi Guru Seorang guru dituntut kreatif dan berjiwa inovatif dalam mendesain pembelajaran matematika sehingga menarik, efektif dan efisien dengan cara memanfaatkan sumbersumber belajar yang ada di lingkungan sekolah. 2. Bagi Siswa Siswa hendaknya bersifat aktif dan kreatif, sehingga akan mempermudah mereka dalam belajar, khususnya pada pelajaran matematika. 3. Bagi Sekolah Sekolah diharapkan dapat memfasilitasi guru dalam pembimbingan pembuatan karya inovatif.