Laporan Audit - Kelompok 9 [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

KANTOR AKUNTAN PUBLIK KELOMPOK LUMBA-LUMBA Izin Usaha No.123/KM.4/2002 Tanjung No.2R Jakarta Barat Telp. 021123456 Fax. 021123456 Email:



LAPORAN AUDITOR INDEPENDEN Laporan No.



: 007/D-128/Yuk



Pemegang Saham, Dewan Komisaris dan Direksi Utama PT SUGUS



Kami telah mengaudit necara/laporan posisi keuangan tanggal 31 Desember 2018 , laporan laba rugi, laporan perubahan ekuitas, dan laporan arus kas untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal tersebut. Laporan keuangan adalah tanggung jawab manajemen Perusahaan. Tanggung jawab kami terletak pada pernyataan pendapat atas laporan keuangan berdasarkan audit kami. Kami melaksanakan audit berdasarkan standar auditing yang ditetapkan oleh Institut Akuntan Publik Indonesia. Standar tersebut mengharuskan kami merencanakan dan melaksanakan audit agar memperoleh keyakinan memadai bahwa laporan keuangan bebas dari salah saji material. Suatu audit meliputi pemeriksaan, atas dasar pengujian, bukti-bukti yang mendukung jumlah-jumlah dan pengungkapan dalam laporan keuangan. Audit juga meliputi penilaian terhadap penyajian laporan keuangan secara keseluruhan. Kami yakin bahwa audit kami memberikan dasar memadai untuk menyatakan pendapat. Menurut pendapat kami, laporan keuangan yang kami sebut di atas menyajikan secara wajar, dalam semua hal yang material, posisi keuangan tanggal 31 Desember 2018 hasil usaha, serta arus kas untuk tahun yang berakhir pada tanggal-tanggal tersebut sesuai dengan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Tanpa Akuntabilitas Publik. Kelompok Yuk Bisa Yuk



Nomor Izin Akuntan Publik: 13.24.56 Jakarta, 12 Maret 2019 Jakarta, 12 Maret 2019 No : ML/0013/1247/2018 Hal : Management Letter



Kepada Yth, Pemegang Saham Dewan Komisaris Direksi ..............



Kami telah melakukan pemeriksaan atas Laporan Keuangan PT Sugus untuk tahun buku yang berakhir tanggal 31 Desember 2018 dan telah mengeluarkan laporan pemeriksaan tertanggal ........ Sebagai bagian dari pemeriksaan tersebut, kami telah melakukan studi dan evaluasi terhadap pengendalian internal perusahaan, seperti yang diharuskan dalam Standar Perofesional Akuntan Publik. Tujuannya adalah untuk menentukan sifat dan luasnya ruang lingkup pemeriksaan serta jenis audit prosedur yang harus dilakukan. Evaluasi terhadap pengendalian internal perusahaan ini, bukanlah merupakan suatu pemeriksaan khusus terhadap pengendalian internal perusahaan, dan laporan yang kami buat ini merupakan suatu laporan tambahan dari laporan pemeriksaan kami. Keadaan administrasi serta pengendalian internal perusahaan secara umum cukup baik, akan tetapi selama pemeriksaan berlangsung kami menemukan beberapa kelemahan-kelemahan yang perlu mendapat perhatian manajemen untuk diperbaiki. Untuk tercapainya pengendalian internal yang lebih baik lagi, berikut ini kami sampaikan beberapa kelemahan dalam pengendalian internal perusahaan beserta saran perbaikannya.



1. Anggaran Perusahaan belum menggunakan anggaran dalam menjalankan kegiatan operasinya. Kami sarankan agar perusahaan mulai menggunakan anggaran sebagai alat perencamaan dan pengawasan/pengendalian dalam menjalankan kegiatan operasinya. Dengan demikian, setiap saat bisa dimonitor apakah ada kegiatan uang menyimpang dari rencana dan jika ada, bisa segera ambil tindakan untuk mengatasi penyimpangan tersebut. Pada akhir periode bisa dibuat perbandingan antara anggaran dengan aktual san dianalisis varians yang terjadi, dan bisa diketahui bagian mana yang bekerja secara efisien dan bagian mana yang tidak efisien.



Komentar Manajemen: Kami akan mencoba menggunakan sistem anggaran di tahun 2017 dan 2018



2. Auditor Internal Perusahaan belum mempunyai auditor internal yang mempunyai tanggung jawab atas penyediaan informasi mengenai cukup dan efektifnya suatu pengendalian internal dan mutu pekerjaan organisasi perusahaan. Kami sarankan agar perusahaan mempunyai bagian audit internal untuk membantu setiap anggota organisasi dalam melaksanakan tanggung jawab mereka secara efektif, serta menyediakan analisis-analisis, penilaian-penilaian, rekomendasi-rekomendasi, nasihat, dan informasi mengenai kegiatan objek yang diperiksa. Juga untuk memeriksa ketelitian dan kendala data, informasi akuntansi yang dihasilkan bagian akuntansi, serta memeriksa apakah kebijaksanaan yang telah ditetapkan manajemen sudah ditaati oleh setiap bagian. Komentar Manajemen: Tahun 2019 akan diadakan bagian audit internal, apabila memungkinan.



3. Uang Kas Dari hasil perhitungan kas terdapat selisih antara kas secara fisik dengan kas di buku kasir, hal ini disebabkan karena adanya uang milik PT Pelita (perusahaan afiliasi) tergabung dengan kas PT Sugus. Kami menyarankan agar lebih baik kedua tugas tersebut dipegang oleh dua orang secara terpisah da perusahaan dapat melakukan perhitungan kas setiap bulan secara konsisten untuk memghindari terjadinya kesalahan-kesalahan. Komentar Manajemen: Setuju dan akan diperbaiki tahun depan.



4. Penagihan Piutang Pemberitahuan bahwa piutang telah dilunasinya hanya dilakukan secara lisan oleh kasir kepada bagian administrasi piutang karena Bukti Penerimaan Bank (BPnB) dan Daftar Piutang Ditagih (DPD) diserahkan lansung ke bagian akuntansi. Akibatnya bagian administrasi piutang mempunyai informasi yang kurang update terhadap tagihan langganan. Komentar Manajemen: Setuju dan akan diprediksi tahun depan.



5. Laporan Akun Bulanan dari Piutang Usaha Selama ini perusahaan belum mengirimkan laporan akun bulanan (monthly statement of account) kepada masing-masing pelanggan. Akibatnya banyak jawaban konfirmasi piutang yang hasilnya berbeda. Kami sarankan agar perusahaan mengirimkan laporan akun bulanan kepada masing-masing pelanggan agar piutang yang tercatat di pembukuan perusahaan menggambarkan tagihan yang sesungguhnya kepada masing-masing pelanggan. Selain itu, seandainya terjadi perbedaan saldo bisa ditelusuri perbedaannya sebelum akhir tahun. Komentar Manajemen: Setuju, tahun 2019 kami akan menugaskan bagian auditor internal untuk mengirimkan monthly statement of account.



6. Perangkap Tugas Kami melihat adanya perangkap tugas, seperti salesman yang merangkap sebagai pengirim barang dan kasir kas besar yang merangkap kasir kas kecil juga. Untuk mencegah terjadinya kecurangan oleh salesman dan kasir, karena adanya perangkap tugas tersebut, kami sarankan agar tugas pengiriman barang dilakukan oleh petugas yang terpisah dari petugas yang menjual demikian pula untuk kasir. Komentar Manajemen: Setuhu dab akan diperbaiki tahun depan.



7. Inventarisasi Aset Tetap Perusahaab tidak pernah melakukan inventarisasi atas asset tetap yang dimilikinya. Kami sarankan agar, minimal setahun sekali, perusahaan melakukan inventarisasi (pemeriksaam fisik) atas seluruh asset tetap yang dimilkinya , untuk memeriksa kelengkapan asset tetap perusahaan (ada yang hilang atau tidak) dan bagaimana kondisi fisiknya (apakah dalam keadaan baik atau rusak). Selain itu seluruh asset tetap perusahaan perlu diberi nomor kode, untuk mempermudah pengawasannya. Komentar Manajemen: Setuju dan akan diperbaiki tahun depan.



8. Prosedur Pembelian Dalam melakukan pembelian, begian pembelian tidak melakukan seleksi pemasok. Akibatnya perusahaan tidak memiliki harga yang kompetitif dan tidak bisa membandingkan



kualitas barang yang diperolah apakah sudah bagus atau belum. Selain itu pada saat bagian Gudang menerima barang, tidak langsung dicocokan dengan Order Pembelian, Surat Permintaan Bahan dan Laporan Pembelian. Akibatnya ada kemungkinan barang yang diminta tidak sama dengan barang yang diterima. Komentar Manajemen: Setuju dan akan diperbaiki tahun depan.



9. Penyimpanan Barang di Gudang Pada waktu pemeriksaan fisik persediaan, kami melihat bahwa penyimpanan barang kurang teratur, banyak barang ditumpuk dengan barang yang berlainan jenisnya, sehingga mempersulit perhitungan persediaan. Kami sarankan agar barang disimpan secara teratur, jangan tercampur aduk, agar perhitungan fisik bisa mendapatkan hasil yang akurat.



Komentar manajemen: Hal tersebut terjadi karena luas Gudang tidak seimbang dengan jumlah barang, akan kami usahakan untuk memperluas Gudang.



Surat komentar ini ditujukan hanya untuk memberikan informasi kepada manajemen perusahaan, dan bukan untuk disajikan pada pihak-pihak filuar perusahaan, untuk mencegah kemungkinan timbulnya salah pengertian dari pihak-pihak yang kurang memahami mengenai tujuan dan keterbatasan dari suatu pengendalian internal dan evaluasi serta uji yang kami lakukan atas pengendalian internal tersebut. Seandainya ada hal-hal yang kurang jelas atau ememrlukan penjelasan lebih lanjut, kami bersedia untuk mendiskusikan hal tersebut. Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada manajemen dan seluruh staf perusahaan yang telah memberikan bantuan dan kerja sama yang baik selama pelaksanaan audit.



Kantor Akuntan Publik Krisanti & Rekan



(Dra. Krisanti, M.M.) Reg. Neg. No. D-241188