Laporan Magang Damri 2019 [PDF]

  • Author / Uploaded
  • kris
  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

DAFTAR ISI



LEMBAR PENGESAHAN ......................................................................................i DAFTAR ISI ........................................................................................................... ii KATA PENGANTAR ........................................................................................... iv BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................... 1 1.1



Latar Belakang ......................................................................................... 1



1.2



Tujuan Kegiatan ....................................................................................... 2



1.3



Manfaat Kegiatan ..................................................................................... 2



BAB II GAMBARAN UMUM............................................................................... 3 2.1



Profil Instansi ........................................................................................... 3



2.1.1 Profil DAMRI ........................................................................................ 3 2.1.2 Visi ......................................................................................................... 4 2.1.3 Misi ........................................................................................................ 4 2.1.4 Segmen DAMRI .................................................................................... 4 2.2



Struktur Organisasi Instansi ..................................................................... 6



2.3



Tugas dan Fungsi Masing-Masing Bidang ............................................... 7



2.3.1 General Manager .................................................................................... 7 2.3.2 Manager Usaha....................................................................................... 7 2.3.3 Manager Keuangan, SDM dan Umum ................................................... 7 2.3.4 Manager Tekhnik ................................................................................... 7 2.4 Kondisi Kepegawaian.................................................................................... 8 BAB III HASIL KEGIATAN ................................................................................. 9 3.1



Agenda Kegiatan ...................................................................................... 9



ii



3.2 Tugas Dan Pokok Kegiatan ......................................................................... 17 3.3 Capaian Dan Hasil Kegiatan ...................................................................... 18 BAB IV PENUTUP .............................................................................................. 19 4.1



Kesimpulan ............................................................................................. 19



4.2



Saran ....................................................................................................... 19



LAMPIRAN Dokumentasi Kegiatan Daftar Hadir Daftar Penilaian dari Instansi/Perusahaan



iii



KATA PENGANTAR Puji syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah melimpahkan hidayahnya dan



telah memberikan kami kesempatan dalam



menyelesaikan laporan Kuliah Kerja Mahasiswa – Magang (KKM - Magang) yang kami buat ini. Laporan ini disusun untuk memenuhi salah satu persyaratan dalam menyelesaikan KKM – Magang bagi Mahasiswa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjungpura Pontianak. Selama 1 ( satu ) bulan dalam melaksanakan kegiatan magang, penulis berkesepantan untuk melakukan pengamatan, melakukan pekerjaan , dan ikut mengambil bagian dalam beberapa aktifitas di kantor DAMRI Cabang Pontianak. Untuk itu, penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada : 1. Ibu Dr. Ramadania, SE, M.Si, selaku Dosen Pembimbing 2. Bapak Yulianto, SE , selaku General Manager DAMRI Cabang Pontianak 3. Ibu Titik Kuswantini, SE, selaku Manager keuangan, SDM dan Umum , dan Supervisor kegiatan magang 4. Seluruh Staff dan karyawan DAMRI Cabang Pontianak 5. Rekan - rekan mahasiswa S1 Manajemen dan Akuntansi , Khususnya teman 1 (satu ) kelompok yang sudah banyak membantu Susunan Laporan KKM – Magang ini sudah dibuat dengan sebaik-baiknya, Namun apabila terdapat kekurangan maupun kesalahan dalam laporan ini, penulis sangat mengharapkan kritik, saran serta masukkan yang dapat berguna untuk penulis kedepannya. Semoga Laporan KKM Magang ini dapat berguna dan memberi manfaat baik kepada penulis juga tehadap para pembaca. Pontianak, 10 Agustus 2019



Penulis



iv



BAB I PENDAHULUAN



1.1 Latar Belakang Dalam dunia kerja saat ini yang paling dibutuhkan adalah para pekerja yang kompeten dan berpengalaman dibidangnya, terutama calon pekerja yang baru lulus dari Perguruan Tinggi. Calon pekerja yang lulus dari perguruan tinggi, dianggap memiliki kualitas yang lebih baik, namun mereka terkadang kesulitan untuk mengimplementasikan ilmu yang telah di peroleh selama perkuliahan dengan dunia kerja. Hal itu terjadi karena kurangnya pengalaman kerja dan kesiapan diri mereka untuk bekerja secara langsung ke lapangan, mengingat lingkungan kerja sangat berbeda dengan lingkungan perkuliahan. Berdasarkan fakta tersebut, Fakultas Ekonomi dan Bisnis



Universitas



Tanjungpura tidak menginginkan hal tersebut terjadi. Oleh karena itu Universitas Tanjungpura khususnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis mempunyai program tentang pengenalan dunia kerja sebelum para mahasiswa terjun ke lapangan kerja yang sesungguhnya. Program itu dinamakan Kuliah Kerja Mahasiswa- Magang. (KKM- Magang). Tujuan program ini adalah untuk memperkenalkan lingkungan kerja kepada mahaiswa, agar mahasiswa mendapat pengalaman dan gambaran tentang lingkungan kerja , serta siap untuk langsung terjun ke dunia kerja nantinya ketika sudah lulus. Dan juga kegiatan ini dilaksanakan sebagai salah satu bentuk pengaplikasian ilmu-ilmu teori yang telah didapat selama masa perkuliahan Kegiatan ini jugas bertujuan untuk menumbuhkan sikap disiplin dan profesionalisme dalam bekerja agar dapat mengenal lingkungan kerja yang akan bermanfaat bagi mahasiswa setelah menyelesaikan perkuliahan. Selain itu, kegiatan magang ini juga penting untuk diikuti oleh mahasiswa mengingat kebutuhan saat ini bukan hanya sekedar ilmu - ilmu yang sifatnya teoritis, melainkan juga butuh pengaplikasian ilmu - ilmu tersebut, agar mahasiswa tahu bagaimana penerapan ilmu yang telah di pelajari semasa kuliah. Sehubung dengan hal tersebut, maka kami selaku penulis melaksanakan kegiatan Magang 1



di Kantor DAMRI Cabang Pontianak yang beralamat di Jalan Sultan Hamid II dimulai pada tanggal 15 Juli – 10 Agustus 2019.



1.2 Tujuan Kegiatan a. Memperoleh pengalaman mengenai dunia kerja meliputi aktivitas pekerjaan (hard skills) dan hubungan yang terjalin di dalam lingkungan kerja (soft skills), b. Menerapkan pengetahuan teoritis ke dalam dunia praktik sehingga mampu menumbuhkan pengetahuan kerja sesuai dengan latar belakang bidang ilmu mahasiswa c. Memperoleh



wawasan



mengenai



tempat



kegiatan



magang



yang



bersangkutan d. Meningkatkan kemampuan dan keterampilan mahasiswa sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya e. Melatih kemampuan mahasiswa untuk menjadi pribadi yang mandiri , disiplin mampu bersikap, memecahkan masalah, sikap profesionalisme, dan mengambil keputusan dalam bekerja. f. Mengamati lebih dekat situasi lingkungan kerja khususnya pada bidangbidang yang terdapat di kantor DAMRI Cabang Pontianak. 1.3 Manfaat Kegiatan a. Menambah ilmu dan wawasan berfikir serta memantapkan ilmu yang telah diperoleh b. Memahami dan menumbuhkan etika kerja, dan mengasah ketrampilan hard skill dan soft skill bagi mahasiswa, c. Menambah relasi atau hubungan bagi mahasiswa d. Memberikan nilai tambah bagi mahasiswa dalam CV atau resume kedepannya. 2



BAB II GAMBARAN UMUM



2.1 Profil Instansi 2.1.1 Profil DAMRI Pada tahun 1943, terdapat dua usaha angkutan di zaman pendudukan Jepang yaitu Jawa Unyuu Jidousha yang mengkhususkan diri pada angkutan barang dengan truk, gerobak atau cikar, dan juga terdapat Jidousha Sokyoku yang melayani angkutan penumpang dengan kendaraan bermotor atau bus. Pada tahun 1945, setelah Indonesia merdeka, di bawah pengelolaan Departemen Perhubungan RI, Jawa Unyuu Jidousha berubah nama menjadi Djawatan Pengangkoetan untuk angkutan barang dan Jidousha Sokyoku beralih menjadi Djawatan Angkutan Darat untuk angkutan penumpang. Pada 25 November 1946, kedua jawatan itu digabungkan berdasarkan Maklumat Menteri Perhubungan RI No.01/DAM/46 sehingga dibentuklah "Djawatan Angkoetan Motor Repoeblik Indonesia", disingkat DAMRI, dengan tugas utama menyelenggarakan pengangkutan darat dengan bus, truk, dan angkutan bermotor lainnya. Tugas tersebut menjadikan semangat kesejarahan DAMRI yang telah memainkan peranan aktif dalam kiprah perjuangan mempertahankan kemerdekaan melawan agresi Belanda di Jawa. Tahun 1961, terjadi peralihan status DAMRI menjadi Badan Pimpinan Umum Perusahaan Negara (BPUPN) berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 233 Tahun 1961, yang kemudian pada tahun 1965 BPUPN dihapus dan DAMRI ditetapkan menjadi Perusahaan Negara (PN). Tahun 1982, DAMRI beralih status menjadi Perusahaan Umum (PERUM) berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 31 Tahun 1984 serta dengan Peraturan Pemerintah No. 31 Tahun 2002 dan berkelanjutan hingga saat ini, di mana PERUM DAMRI diberi tugas dan wewenang untuk menyelenggarakan jasa angkutan umum 3



untuk penumpang dan atau barang di atas jalan dengan kendaraan bermotor Saat ini, DAMRI merupakan salah satu perusahaan yang dimiliki pemerintah di bawah Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). 2.1.2 Visi Menjadi perusahaan transportasi kelas dunia yang handal, berkinerja unggul dan berkelanjutan. 2.1.3 Misi 1. Menyediakan alat produksi yang handal, modern dan berbasis teknologi mutakhir untuk mendukung konektivitas transportasi. 2. Memberikan pelayanan yang berkualitas prima, berkeselamatan, dan berorientasi kepada pelanggan. 3. Mengembangkan human capital yang professional dan inovatif untuk mengoptimalkan profit guna meningkatkan nilai tambah kepada stake holder. 4. Menjalankan prinsip-prinsip Good Corporate Governance (GCG) dalam aktifitas usaha perusahaan 5. Mengembangkan diversifikasi usaha guna mendukung core bisnis perusahaan 2.1.4 Segmen DAMRI 1. Angkutan Kota DAMRI menghadirkan bus untuk melayani kebutuhan transportasi masyarakat dalam trayek perkotaan baik regular maupun BRT (Bus Rapid Transit). Angkutan Bus Kota Adalah sebuah moda transportasi perkotaan yang merujuk kepada kendaraan umum dengan rute yang sudah ditentukan. pelayanannya meliputi jaringan trayek kota ( dalam wilyah kota, Ibu Kota Provinsi dan Kabupaten). Jaringan Pelayanan meliputi 9 (sembilan ) kota besar diseluruh Indonesia meliputi Medan, Batam, Palembang, Bandar Lampung, Bandung, Surabaya, Makassar, Kendari dan Manado.



4



2. Angkutan Antar kota Selain melayani kebutuan transportasi di dalam kota, DAMRI juga menyediakan layanan bus antar kota. Bus Antar kota terdiri dari Angkutan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) dan Angkutan Antar Kota Antar Provinsi (AKAP). 34 Kantor Cabang DAMRI memiliki layanan Angkutan Antar Kota. 3. Angkutan Antar Lintas Batas Negara Angkutan Antar Negara adalah angkutan dari satu kota ke kota lain yang melewati lintas batas negara dengan menggunakan mobil bus umum yang terikat dalalm trayek. Armada ini melayani trayek dari Pontianak (Indonesia) tujuan Kuching (Malaysia) dan tujuan Bandar Seri Begawan (Brunai). DAMRI juga sedang merintis rute antar negara lainnya seperti ke Timor Leste dan Papua Nugin. 4. Angkutan Pemadu Moda Angkutan Bandar udara merupakan salah satu segmen pelayanan yang beroperasi dari dan ke Bandar udara. Segmen Angkutan Bandar udara ini tidak hanya melayani wilayah Ibu Kota Jakarta saja, namun sudah hampir menjangkau Bandar udara-bandar udara yang ada di wilayah Indonesia. Pelayanan yang berorientasi pada kepuasan pelanggan ini akan terus memberikan pelayanan terbaiknya dengan tarif relatif murah, aman dan nyaman. Angkutan Pemadu Moda adalah armada yang melayani penumpang dari dan menuju bandara di 22 kota. 5. Perintis Melayani daerah-daerah terpencil dan terisolir yang belum dilayani oleh perusahaan angkutan lain. Angkutan Perintis merupakan penugasan dari pemerintah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat akan transportasi agar anakanak dapat bersekolah, biaya logistik dapat berkurang, dan hasil bumi dapat terdistribusikan 6. Pariwisata Melayani angkutan travel atau pariwisata dengan menggunakan kendaraan minibus dan bus besar. Unit ini juga bekerjasama dengan Kementerian 5



Ketenagakerjaan dalam pengangkutan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dari terminal kedatangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta ke daerah-daerah asal TKI 7. Angkutan Logistik Melayani pengiriman barang dengan menggunakan truck. DAMRI bekerjasama dengan PT. Pos Indonesia untuk tujuan Medan, Dumai, Surabaya dan Mataram di jalur primer dan sekunder. DAMRI juga melayani angkutan barang sebagai layanan terusan dari Kereta Api Logistik serta pihak swasta lainnya seperti Astra, Farmasi, Carefoure, Unilever dan lain-lain. 2.2 Struktur Organisasi Instansi



Gambar 2.1 Struktur Ogranisasi Instansi DAMRI Cabang Pontianak



6



2.3 Tugas dan Fungsi Masing-Masing Bidang 2.3.1 General Manager Merencanakan, mengarahkan, mengawasi dan bertanggung jawab terhadap kinerja operasional Damri. Menghasilkan profit melalui organisasi yang efektif dan efisien sejalan dengan perkembangan bisnis serta Visi Misi Values perusahaan. 2.3.2 Manager Usaha Manager Usaha bertugas untuk mengatur penyiapan dan pelaksanaan kegiatan operasi pelayanan jasa di DAMRI. 1. Asmen Pelayanan jasa : Bagian yang bertugas penyiapan administrasi jasa angkutan jalan. diantaranya Controling,



memonitoring,



penerimaan



setoran administrasi bus 2. Asmen Sarbangus : Mengatur tentang pemasaran tujuan bus dari awal pendaftaran sampai selesai. 2.3.3 Manager Keuangan, SDM dan Umum Manager keuaangan, sdm dan umum bertugas membuat laporan kegiatan akuntansi, perbendaharaan, sdm, organisasi, administrasi layanan umum rumah tangga kantor, menangani



pemasukan dan



pengeluaran,



absensi



dan data



kepegawaian serta inventaris kantor 1. Asmen SDM dan Umum : Asmen sdm dan umum bertugas untuk mengelola perumusan, kebijakan, dan pelaporan kegiatan administrasi personalia, pengembangan sumber daya manusia dan organisasi, hubungan masyarakat, prtokoler, dan pengelolaan aset umum perusahaan 2. Asmen Keuangan : Bagian yang bertugas pengelolaan keuangan cabang yang meliputi akuntansi keuangan, akuntansi manajemen, perbendaharaan dan perpajakan 2.3.4 Manager Tekhnik Bagian yang bertugas dalam penyelengaraan penyiapan kendaraan yang meliputi kegiatan perencanaan, penyediaan, pemeliharaan armada dan fasilitas penunjang armada 7



1. Asmen Rekayasa Tekhnik : Bagian yang bertugas dalam mengelola ketersediaan atas alat penunjang armada, seperti sparepart, pelumas, ban dan lain-lain dengan



jumlah kualitas kendaraan yang dibutuhkan guna



menunjang keberhasilan penyelenggaraan usaha jasa angkutan perusahaan 2. Asmen Pemeliharaan : Bagian yang bertugas perumusan kebijakan pelaksanaan perawatan berkala kendaraan agar dicapai efektivitas kualitas kendaraan yang berkondisi layak jalan, serta melaksanakan penyiapan kegiatan perbaikan taraf ringan, sedang, dan berat kendaraan serta fasilitas penunjangnya sesuai dengan ketentuan yang berlaku agar dicapai jumlah dan kualitas kendaraan dan fasilitas penunjang yang berkondisi layak jalan, kesiapan pakai, dan kehandalan kendaraan yang optimal 2.4 Kondisi Kepegawaian Dalam menjalankan tugasnya, DAMRI Cabang Pontianak didukung oleh 131 sumber daya manusia (SDM) dari berbagai bidang ilmu dan keahlian masing ngasing.



8



BAB III HASIL KEGIATAN



3.1 Agenda Kegiatan



LAPORAN PAPARAN JADWAL KEGIATAN KKM - MAGANG DAN DOKUMENTAS SECARA INDIVIDU LAPORAN KEGIATAN MAGANG INDIVIDU Nama Perusahaan / Instansi



: DAMRI Cabang Pontianak



Alamat



: Jalan Sultan Hamid II Tanjung Hilir, Kecamatan Pontianak Timur, Kota Pontianak



Nama



: Kris Vinerizaldi



NIM



: B1021161002



Bagian / Unit



: Staff Asmen Rekayasa Teknik



Supervisor Kegiatan Magang



: 1. Titik Kuswantini S.E



Jam Kantor



: Senin – Sabtu ( 08.00 – 17.00)



NO Hari / Tanggal



Kegiatan Minggu Ke- 1



1



Senin / 15 Juli 2019



- Kegiatan apel pagi diharidi oleh general manager, asisten manager, pegawai , supir bis dan mahasiswa magang di Damri Cabang Pontianak



9



- Serah terima dari pihak kampus ke Damri Cabang Pontianak - Pembagian tugas oleh bapak Erlanda, A.Md - Memfotocopy dokumen bus perintis bulan juni 2019 2



Selasa / 16 Juli 2019



- Melakukan proses booking tiket bus rute Pontianak – Sintang dan Sintang – Pontianak untuk dua bis dengan jadwal keberangkatan pukul 19.00 dan 19.30 dari tanggal 1-31 Agustus 2019 - Melakukan proses booking tiket bus rute Pontianak – Nanga Pinoh untuk dua bis dengan jadwal keberangkatan pukul 19.00 dan 19.30 dari tanggal 1-31 Agustus 2019 - Menyusun berkas bus perintis akhir bulan juni 2019 per rute, yaitu Ketapang- Manis Mata, Bengkayang – Jagoi Babang, dan Sintang – Seputau



3



Rabu / 17 Juli 2019



- Menginput data laporan keuangan bus perintis bulan Juni tahun 2019



4



Kamis / 18 Juli 2019



- Menginput data laporan keuangan bus perintis bulan Juni tahun 2019



5



Jumat / 19 Juli 2019



- Mengikuti kegiatan senam pagi - Menginput Bukti Barang Keluar (BBK) tanggal 18 Juli di Porgram SimaDamri



6



Sabtu / 20 Juli 2019



- Melakukan pengekan gudang dan menulis bukti barang keluar fisik (AG 1) Minggu Ke- 2



1



Senin / 22 Juli 2019



- Kegiatan apel pagi diharidi oleh general manager, asisten manager, pegawai , supir bis dan mahasiswa magang di Damri Cabang Pontianak 10



- Menginput Bukti Barang Keluar (BBK) tanggal 21 Juli di Porgram SimaDamri 2



Selasa / 23 Juli 2019



- Menginput jadwal armada damri tanggal 1921 Juli



3



Rabu/ 24 Juli 2019



- Memfotocopy dokumen AK2 tanggal 23 juni 2019 - Menginput Bukti Barang Keluar Cash ( BBK Cash) tgl 23 Juni 2019



4



Kamis / 25 Juli 2019



- Menginput jadwal armada DAMRI untuk tanggal 22-24 Juni 2019



5



Jumat / 26 Juli 2019



- Mengikuti kegiatan senam pagi - Menginput jadwal armada Damri untuk tanggal 25 Juni 2019 - Menginput Bukti Barang Keluar Cash ( BBK Cash) tgl 25 Juni 2019



6



Sabtu / 27 Juli 2019



- Menginput jadwal armada DAMRI untuk tanggal 26 Juni 2019 Minggu ke-3



1



Senin / 29 Juli 2019



- Kegiatan apel pagi diharidi oleh general manager, asisten manager, pegawai , supir bis dan mahasiswa magang di Damri Cabang Pontianak - Menginput jadwal armada DAMRI untuk tanggal 27-28 Juni 2019



2



Selasa / 30 Juli 2019



- Menginput jadwal armada DAMRI untuk tanggal 29 Juni 2019



3



Rabu / 31 Juli 2019



- Menginput jadwal armada DAMRI untuk tanggal 30 Juni 2019



4



Kamis / 1 Agusus 2019 - Menginput jadwal armada DAMRI untuk tanggal 31 Juni 2019 - Membeli Sparepart ke Toko Central



11



- Mengirim paket sparepart ke Yogyakarta via J&T Express 5



Jumat / 2 Agustus - Mengikuti kegiatan senam pagi 2019



- Menginput jadwal armada DAMRI untuk tanggal 1 Agustus 2019



6



Sabtu / 3 Agustus 2019 - Menginput jadwal armada DAMRI untuk tanggal 2 Agustus 2019 Minggu Ke-4



1



Senin / 5 Agustus 2019 - Menginput Bukti Barang Masuk (BBM) tanggal 5 Agustus di Porgram SimaDamri - Menginput Bukti Barang Keluar (BBK) tanggal 31 Juli Juli di Porgram SimaDamri - Menginput jadwal armada DAMRI untuk tanggal 3 - 4 Agustus 2019



2



Selasa / 6 Agustus - Mencetak AG4 ( Bukti Kas Pengganti 2019



Kwitansi) BBM tanggal 31 Juli 2019 - Mencetak AK2 ( Bukti Kas Pengganti Kwitansi) BBK tanggal 6 Agustus 2019



3



Rabu / 7 Agustus 2019 - Mencetak AK2 ( Bukti Kas Pengganti Kwitansi ) BBK tanggal 7 Agustus 2019



4



Kamis / 8 Agustus - Menginput jadwal armada DAMRI untuk 2019



tanggal 5 -6 Agustus 2019 - Memfotocopy dokumen pengeluaran bus Perintis jalur Ketapang – Manis Mata, dan Bengkayang – Jagoy Babang



5



Jumat / 9 Agustus - Menginput jadwal armada DAMRI untuk 2019



6



tanggal 7 - 8 Agustus 2019



Sabtu / 10 Agustus - Menginput jadwal armada DAMRI untuk 2019



tanggal 9 – 10 Agustus 2019 - Membeli Ambawang.



12



sparepart



ke



Dealer



Isuzu



LAPORAN PAPARAN JADWAL KEGIATAN KKM - MAGANG DAN DOKUMENTAS SECARA INDIVIDU LAPORAN KEGIATAN MAGANG INDIVIDU Nama Perusahaan / Instansi



: DAMRI Cabang Pontianak



Alamat



: Jalan Sultan Hamid II Tanjung Hilir, Kecamatan Pontianak Timur, Kota Pontianak



Nama



: Syavira Gita Awalia



NIM



: B1034161005



Bagian / Unit



: Staff Administrasi Keuangan



Supervisor Kegiatan Magang



: 1. Titik Kuswantini S.E



Jam Kantor



: Senin – Sabtu ( 08.00 – 17.00)



NO Hari / Tanggal



Kegiatan Minggu Ke- 1



1



Senin / 15 Juli 2019



- Kegiatan apel pagi diharidi oleh general manager, asisten manager, pegawai , supir bis dan mahasiswa magang di Damri Cabang Pontianak - Serah terima dari pihak kampus ke Damri Cabang Pontianak - Pembagian tugas oleh bapak Erlanda, A.Md - Melakukan packing snack untuk penumpang bus



2



Selasa / 16 Juli 2019



- Melakukan



verifikasi



laporan



keuangan



Tanggal 18 Juli 2019 pada segmen Bus



13



Perintis, Bus Pemadu Moda, Bus Paket, Bus Antar Negara, dan Bus Antar Kota 3



Rabu / 17 Juli 2019



- Melakukan



verifikasi



laporan



keuangan



Tanggal 20 Juli 2019 pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda, Bus Paket, Bus Antar Negara, dan Bus Antar Kota - Mengecek kelengkapan AK4 dan Notice Kasir bulan Mei pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda, Bus Paket, Bus Antar Negara, dan Bus Antar Kota 4



Kamis / 18 Juli 2019



- Melakukan



verifikasi



laporan



keuangan



Tanggal 21 Juli 2019 pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda, Bus Paket, dan Bus Antar Negara - Melakukan packing snack untuk penumpang bus 5



Jumat / 19 Juli 2019



- Mengikuti kegiatan senam pagi - Melakukan



verifikasi



laporan



keuangan



Tanggal 21 Juli pada segmen Bus Antar Kota 6



Sabtu / 20 Juli 2019



Libur Minggu Ke- 2



1



Senin / 22 Juli 2019



- Bertugas sebagai MC pada kegiatan apel pagi dihadiri



oleh



general



manager,



asisten



manager, pegawai, supir bus dan mahasiswa magang di Damri Cabang Pontianak - Mengumpulkan



dan



menyusun



laporan



keuangan AK4 bulan Juni dan Juli beserta lampirannya untuk persiapan audit - Melakukan



verifikasi



laporan



keuangan



tanggal 23 Juli 2019 pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda dan Bus Paket 2



Selasa / 23 Juli 2019



- Membeli konsumsi untuk auditor 14



- Melakukan



verifikasi



laporan



keuangan



tanggal 23 Juli 2019 pada segmen Bus Antar Negara dan Bus Antar Kota - Melakukan



verifikasi



laporan



keuangan



tanggal 25 Juli 2019 pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda, Bus Paket dan Bus Antar Negara 3



Rabu/ 24 Juli 2019



- Membeli konsumsi untuk auditor - Melakukan verifikasi laporan keuangan tanggal 25 Juli 2019 pada segmen Bus Antar Kota - Melakukan verifikasi laporan keuangan tanggal 26 Juli 2019 pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda, Bus Paket, Bus Antar Negara dan Bus Antar Kota



4



Kamis / 25 Juli 2019



- Melakukan verifikasi tanggal 27 Juli 2019 pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda, Bus Paket, Bus Antar Negara, dan Bus Antar Kota



5



Jumat / 26 Juli 2019



- Mengikuti kegiatan senam pagi - Melakukan



verifikasi



laporan



keuangan



tanggal 28 Juli 2019 pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda, dan Bus Paket 6



Sabtu / 27 Juli 2019



Libur Minggu ke-3



1



Senin / 29 Juli 2019



- Kegiatan apel pagi dihadiri oleh general manager, asisten manager, pegawai , supir bis dan mahasiswa magang di Damri Cabang Pontianak - Melakukan verifikasi laporan keuangan tanggal 28 Juli 2019 pada segmen Bus Antar Negara dan Bus Antar Kota



15



2



Selasa / 30 Juli 2019



- Melakukan verifikasi laporan keuangan tanggal 29 Juli 2019 pada segmen Bus Antar Negara dan Bus Antar Kota - Melakukan verifikasi laporan keuangan tanggal 31 Juli 2019 pada segmen Bus Paket dan Bus Pemadu Moda



3



Rabu / 31 Juli 2019



- Melakukan



verifikasi



laporan



keuangan



tanggal 31 Juli 2019 pada segmen Bus Perintis 4



5



6



Kamis / 1 Agusus 2019 - Melakukan verifikasi laporan keuangan tanggal 31 Juli 2019 pada segmen Bus Antar Negara Jumat / 2 Agustus - Mengikuti kegiatan senam pagi - Menge-scan laporan keuangan beserta 2019 lampiran tanggal 25 Juli 2016 pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda, Bus Paket, Bus Antar Negara dan Bus Antar Kota Sabtu / 3 Agustus 2019 - Melakukan verifikasi laporan keuangan tanggal 1 Agustus 2019 pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda dan Bus Paket Minggu Ke-4



1



Senin / 5 Agustus 2019 - Bertugas sebagai MC pada kegiatan apel pagi yang dihadiri oleh general manager, asisten manager, pegawai , supir bis dan mahasiswa magang di Damri Cabang Pontianak - Melakukan



verifikasi



laporan



keuangan



tanggal 1 Agustus 2019 pada segmen Bus Antar Negara dan Bus Antar Kota 2



Selasa / 6 Agustus - Melakukan 2019



verifikasi



laporan



keuangan



tanggal 2 Agustus 2019 pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda, dan Bus Paket



3



Rabu / 7 Agustus 2019 - Melakukan



verifikasi



laporan



keuangan



tanggal 2 Agustus 2019 pada segmen Bus Antar Negara dan Bus Antar Kota



16



4



Kamis / 8 Agustus - Melakukan 2019



verifikasi



laporan



keuangan



tanggal 3 Agustus 2019 pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda, Bus Paket dan Bus Antar Negara



5



Jumat / 9 Agustus - Mengikuti kegiatan senam pagi 2019



- Megirim



dokumen



ke



Perum



DAMRI



Semarang lewat JNT - Melakukan



verifikasi



laporan



keuangan



tanggal 3 Agustus pada segmen Antar Kota 6



Sabtu / 10 Agustus - Melakukan 2019



verifikasi



laporan



keuangan



tanggal 5 Agustus 2019 pada segmen Bus Perintis, Bus Pemadu Moda, Bus Paket, dan Bus Antar Negara



3.2 Tugas Dan Pokok Kegiatan Tugas dan Pokok Kegiatan Bagian Staff Asmen Rekayasa Teknik ( Kris Vinerizaldi) Tugas dari staff asmen rekayasa tekhnik adalah mencatat laporan barang yang masuk dan keluar, membantu asmen rekayasa teknik dalam menyusun laporan belanja barang, menulis laporan bulanan barang yang dipakai untuk armada bus, dan menginput jadwal armada bus. Tugas dan Pokok Kegiatan Bagian Staff Administrasi Keuangan ( Syavira Gita Awalia ) Tugas dari staff administrasi keuangan adalah membantu melakukan verifikasi pada laporan keuangan AK4 dan melengkapi lampiran atau bukti transaksi.



17



3.3 Capaian Dan Hasil Kegiatan Capaian dan Hasil Kegiatan ( Kris Vinerizaldi ) 1. Membantu staff asmen rekayasa teknik 2. Membantu menulis laporan bus perintis 3. Membantu meginput BBM,BBK dan BBK Cash 4. Membantu mencetak AK2 BBM, BBK dan BBK Cash 5. Membantu menginput jadwal armada DAMRI 6. Membantu Mengecek ketersediaan barang di gudang Capaian dan Hasil Kegiatan ( Syavira Gita Awalia ) 1. Membantu staff administrasi keuangan 2. Membantu melakukan verifikasi laporan keuangan AK4 3. Membantu mengecek kelengkapan bukti-bukti transaksi 4. Membantu mencetak kuitansi AK1 dan AK2



18



BAB IV PENUTUP



4.1 Kesimpulan Selama sebulan kami magang di PT. DAMRI Cabang Pontianak, kami mendapatkan pengalaman, pengetahuan, dan pembelajaran tentang bagaimana terjun langsung di dunia kerja sehingga kami dapat mengukur seberapa kompeten kah kami ketika kami nanti masuk ke dalam dunia kerja. Selama kami magang di PT. DAMRI Cabang Pontianak, kami tidak terlalu mendapatkan kesulitan saat bekerja karena staff-staff disana sangat kooperatif dan selalu membantu serta memberikan arahan yang jelas sehingga saat kami bekerja kami dapat mengerti apa yang harus kami kerjakan. 4.2 Saran a. Saran untuk Mahasiswa Kepada para mahasiswa agar mempersiapkan diri dengan menguasai materi yang diberikan perusahaan maupun pihak kampus saat pembekalan magang agar nantinya dapat dipraktekan langsung di lapangan kerja dan memotivasi diri untuk melakukan tugas dengan baik. Kemudian untuk mahasiswa agar menulis jurnal harian tentang apa yang telah dikerjaan selama magang di perusahaan, supaya tidak kesulitan saat melakukan penulisan laporan magang. Dan yang terakhir adalah, jangan malu bertanya jika informasi terkait tugas



b. Saran untuk PT. DAMRI Cabang Pontianak Kepada perusahaan agar melakukan pembekalan kepada mahasiswa magang dan memberikan informasi yang jelas mengenai tugas yang akan diberikan oleh mahasiswa magang.



19



Dokumentasi



20



21