Laporan Praktikum Nyeri [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

LAPORAN PRAKTIKUM KELOMPOK 2 PRAKTIKUM VI. RASA NYERI KULIT DAN OTOT TAHUN AKADEMIK 2015 – 2016



DISUSUN OLEH: ANITA DWI NURCAHYA



2015.07.1.0006



ARSYI HIKMAH DENTISIA



2015.07.1.0009



CHRISTOPHER



2015.07.1.0014



DEANIDO KHARISNA



2015.07.1.0020



DIAJENG AYU PERMATASARI Y



2015.07.1.0025



FARIZIA PUTRI KHOIRUNNISA



2015.07.1.0036



GAVRILLA WIBISONO



2015.07.1.0041



HELDA AYU LESTARI



2015.07.1.0047



LUH CHINANTIA PRABAWATI



2015.07.1.0064



NAUVAL DELVIN ANDRIATAMA



2015.07.1.0077



PRISKA EVITA SETIA D



2015.07.1.0085



SWETLANA STACIA



2015.07.1.0102



VISTA MAQNALIA MENTARI E



2015.07.1.0104



WILLIAM CHARLES



2015.07.1.0108



FAKULTAS KEDOKTERAN GIGI UNIVERSITAS HANG TUAH SURABAYA 2016



KATA PENGANTAR Puji syukur kami panjatkan kepada Allah SWT, karena atas limpahan rahmat dan ridho-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan laporan Praktikum Rasa Nyeri Kulit Dan Otot tahun ajaran 2015-2016 dengan lancar dan tepat pada waktunya. Dalam laporan praktikum kelompok 2 ini terdapat beberapa hambatan yang menghadang, namun atas kerja sama dengan berbagai pihak, semua itu dapat teratasi. Untuk itu, atas terselesaikannya laporan ini, kami mengucapkan terima kasih kepada: 1. Drg. Agni sebagai dosen pembimbing pada kelompo 1 dan 2 sehingga dapat berjalan dengan baik. 2. Dan semua pihak yang telah memberikan dorongan dan bantuannya selama penyusunan laporan diskusi kelas kecil ini ini. “Tak ada gading yang tak retak”, demikian pepatah mengatakan. Demikian juga kiranya laporan praktikum kelompok 2 ini , tentu masih banyak kekurangannya. Oleh karena itu, kami mengharapkan kritik dan saran dari berbagai pihak demi sempurnanya tulisan ini. Surabaya, 7 Maret 2016



Penyusun



BAB I PENDAHULUAN 1.1



Latar Belakang Pada umumnya penyakit pada tubuh menimbulkan rasa nyeri. Selanjutnya,



kemampuan untuk mendiagnosis bermacam-macam penyakit bergantung pada seberapa jauh pengetahuann seorang dokter mengenai bermacam-macam kualitas rasa nyeri. Makna rasa nyeri terutama mekanisme pertahanan tubuh; rasa nyeri timbul bila ada jaringan rusak, dan hal itu akan menyebabkan individu berearksi dengan cara memindahkan stimulus nyeri. Bahkan aktifitas ringan saja, misalnya duduk dengan bertopang pada tulang iskhia selama jangka waktu lama, dapat menyebabkan kerusakan jaringan, sebab aliran darah yang ke kulit berkurang akibat tertekannya kulit oleh berat badan. Bila kulit menjadi nyeri akibat iskemia, maka secara tidak sadar orang itu akan mrngubah posisinya. Penderita yang telah kehilangan rasa sakitnya, misalnya setelah mengalami kecelakaan pada medulla spinalis, tak akan mempunyai rasa nyeri sehingga tidak akan merubah posisinya. Akhirnya , keadaan ini akan menimbulkan ulserasi pada daerah yang tertekan. Makadari itu, untuk membuktikan rasa nyeri kulit dan otot maka dilakukan uji praktikum. 1.2



Tujuan Tujuan percobaan tentang rasa nyeri kulit dan otot ini adalah untuk: 1. Untuk mengetahui gambaran dengan menerangkan sifat nyeri pada orang percobaan 2. Untuk mengetahui asal mula rasa nyeri



BAB II METODE PRAKTIKUM 2.1



Waktu dan Tempat Praktikum rasa nyeri kulit dan otot ini berlangsung pada hari Senin tanggal



7 Maret 2016, pukul 09:00-11:50 WIB dan bertempat di laboratorium faal Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Hang Tuah Surabaya. 2.2



Alat dan Bahan Alat-alat yang digunakan dalam praktikum tentang rasa nyeri kulit dan otot



diantaranya: a. Alat dan Bahan -



Hardy-Wolff



-



Rheostat



-



Bolpoint



-



Stopwatch



-



Balsem



-



Obat Novalgin



b. Orang Coba -



Tiga orang coba (2 wanita (Farizi Putrid an Alifati Nita, 1 laki-laki (William Charles), ketiganya telah bersedia menjadi orang coba pada praktikum ini.



2.3



Prosedur Kerja Tata kerja praktikum kali ini dibedakan menjadi 4 macam yang meliputi



percobaan pertama tanpa perlakuan (normal), percobaan kedua pengaruh mengalihkan perhatian dengan perlakuan mengalihkan perhatian, percobaan ketiga pengaruh hyperaemia dengan perlakuan penambahan balsam, dan percobaan yang keempat pengaruh analgesia dengan perlakuan orang coba meminum obat novalgin. Untuk penjelasan prosedur kerja masing-masing percobaan berikut penjelasannya.



2.3.1 1.



Prosedur Percobaan Tanpa Perlakuan (Normal)



Hitamkan (dengan tinta hitam) suatu daerah kecil di kulit lengan bawah kemudian tempelkan diafragma alat Hardy-Wolff di daerah kulit tersebut.



2.



Lakukan penyinaran dengan kekuatan radiasi yang rendah selama 10 detik. Untuk itu haruslah diatur Rheostat.



3.



Lakukan tindakan nomor 3 dengan setiap kali menggeser tombol Rheostat, sampai orang percobaan merasa nyeri seperti ditusuk-tusuk.



4.



Catatlah angka yang ditnjuk Rheostat dan lama penyinaran dalam detik. Ini merupakan nilai ambang rasa nyeri orang percobaan.



(Pada masing-masing percobaan kekuatan pada Hardy-Wolff maksimal yang boleh diberikan ke orang coba adalan 180). 2.3.2 1.



Prosedur Percobaan Pengaruh Mengalihkan Perhatian



Ulangi tindakan nomor 1 sampai dengan mengalihkan perhatian orang percobaan. Hal ini dapat dilaksanakan dengan menyuruh orang percobaan



menggaruk-ngaruk



kepalanya,



mengajak



bicara,



menggelitik atau cara-cara pengalihan perhatian lain yang serupa. 2.



Catatlah besarnya radiasi dan waktu yang didapat.



2.3.3 1.



Prosedur Percobaan Hyperaemia



Gosoklah kulit yang telah dihitamkan dengan bolpoin dengan balsam yang telah tersedia, kemudian ulangi tindakan nomor 1 sampai dengan nomor 4. (Balsam yang digunakan pada percobaan ini menggunakan balsam yang kemasannya berwarna hijau)



2.



Catatlah hasil-hasil yang didapat.



2.3.4 1.



Prosedur Percobaan Pengaruh Analgesia



Berilah orang percobaan tablet Novalgin untuk ditelan, tunggu +/- 30 menit, kemudian ulangi tindakan nomor 1 sampai dengan nomor 4 tersebut diatas.



2.



Catatlah hasil yang didapatkan. BAB III HASIL DAN PEMBAHASAN



3.1



Data Hasil Pengamatan Pada percobaan praktikum rasa nyeri kulit dan otot dengan empat model



percobaan dengan perlakuan yang berbeda-beda berikut data hasil pengamatan masing-masing percobaan pada praktikum kali ini. 3.1.1



Data Hasil Percobaan Tanpa Perlakuan (Normal)



NAMA



KEKUATAN 0 25



NORMAL +



KETERANGAN Tidak ada rasa Mulai terasa sedikit



+



nyeri Mulai terasa sedikit



75



+



nyeri Mulai terasa sedikit



100



++



nyeri Rasa nyeri mulai



125



+++



meningkat Rasa nyeri



++++



meningkat Rasa nyeri semakin



+++++



meningkat Rasa nyeri tak



50



Farizia Putri



150 155



tertahankan



3.1.2



Data Hasil Percobaan Pengaruh Mengalihkan Perhatian



NAMA



Farizia Putri



KEKUATAN



PENGALIHAN



KETERANGAN



0 25 50 75 100 125



PERHATIAN +



Tidak ada rasa Tidak ada rasa Tidak ada rasa Tidak ada rasa Tidak ada rasa Mulai terasa sedikit



150



++



nyeri Rasa nyeri mulai



+++++



meningkat Rasa nyeri tak



175



tertahankan 3.1.3



Data Hasil Percobaan Pengaruh Hyperaemia



NAMA



KEKUATAN



Farizia Putri



3.1.4



0 25 50 75



PENAMBAHAN BALSEM +



100



+



110



++



115



+++



140



++++



155



+++++



KETERANGAN Tidak ada rasa Tidak ada rasa Tidak ada rasa Mulai terasa sedikit nyeri Mulai terasa sedikit nyeri Rasa nyeri mulai meningkat Rasa nyeri meningkat + panas Rasa nyeri semakin meningkat Rasa nyeri tak tertahankan



Data Hasil Percobaan Pengaruh Analgesia



NAMA (LAKI – LAKI) William Charles



KEKUATAN



ANALGESIA



KETERANGAN



0 25 50



-



Tidak ada rasa Tidak ada rasa Tidak ada rasa



70 75 100 125 150 170



+



Telunjuk kesemutan Tidak ada rasa Tidak ada rasa Tidak ada rasa Tidak ada rasa Mulai terasa sedikit



175



+++++



nyeri Rasa nyeri tak tertahankan



NAMA (PEREMPUAN)



Alifati Nita



3.2



KEKUATAN



ANALGESIA



KETERANGAN



0 25 30 50 75 125 150 165



+ ++ +++ ++++



Tidak ada rasa Tidak ada rasa Tidak ada rasa Tidak ada rasa Hangat Panas Panas nyeri



Pembahasan Pada pembahasan kali ini akan dibahas satu persatu berdasarkan dari



keempat data hasil percobaan yang telah disajikan pada poin sebelumnya.



3.2.1



Pembahasan Percobaan Tanpa Perlakuan (Normal) Berdasarkan data diatas pada percobaan tanpa perlakuan (normal)



didapatkan bahwa pada titik 25 skala Hardy-Wolff mulai terasa sedikit nyeri hingga titik 75 skala Hardy-Wolff, terjadi peningakatn rasa nyeri pada titik 100 skala Hardy-Wolff dan terus meningkat hingga titik 150 skala Hardy-Wolff. Pada titik 155 skala Hardy-Wolff terasa nyeri tak tertahankan pada saat detik ke 308 sekon terhitung sejak awal penghitungan titik 0 skala terendah Hardy-Wolff.



3.2.2



Pembahasan Percobaan Pengaruh Mengalihkan Perhatian Pada percobaan ini orang coba dialihkan perhatiannya dengan



diajak bicara dengan rekan-rekan satu tim kami. Selama percobaan dilaksanakan muncul sedikit rasa nyeri dan terus meningkat pada titik 125 hingga 150 skala Hardy-Wolff. Kemudian pada titik 175 skala HardyWolff merasakan rasa nyeri yang tak tertahankan dengan waktu 343 sekon terhitung sejak awal penghitungan titik 0 skala terendah Hardy-Wolff. Pada percobaan ini titik nyeri yang tak tertahankan didapat jauh lebih tinggi dibandingkan dengan percobaan tanpa perlakuan (normal), hal ini dikarenakan orang coba sedang dalam keadaan disibukan dengan pembicaraan sehingga lupa dengan rasa nyeri yang dirasakan. 3.2.3



Pembahasan Percobaan Pengaruh Hyperaemia Pada percobaan ini diberikan balsam pada area yang sudah diberi



tanda bulatan hitam dengan tinta. Hasilnya pada titik 0 sampai 50 skala Hardy-Wolff belum merasakan sensasi nyeri, kemudian pada titik 75 sampai 140 skala Hardy-Wolff rasa nyeri semakin terasa dan intensitas nyeri meningkat. Pada akhirnya di titik 155 skala Hardy-Wolff dengan waktu 299 sekon tehitung sejak awal penghitungan titik 0 skala terendah Hardy-Wolff. Setelah percobaan ini dilakukan, orang coba merasakan sensasi dingin pada permukaan kulit yang dikenakan sinar pada HardyWolff. Hyperaemia ini merupakan kondisi yang terjadi peningkatan aliran darah dalam pembuluh darah di beberapa jaringan tubuh yang membeda. 3.2.4



Pembahasan Percobaan Pengaruh Analgesia Pada percobaan pengaruh analgesia ini, ada dua orang coba dengan



berbeda gender pria dan wanita antara lain William Charles (dari kelompok 2) dan Alifati Nita (kelompok 1). Keduanya diberikan tablet Novalgin masing-masing satu butir sebelum praktikum ini dimulai setelah dokter Agni memberikan instruksi mengenai praktikum tersebut. Keduanya melakukan percobaan setelah ketiga percobaan diatas sudah dilaksanakan secara bergantian hingga selesai.



A.



Percobaan Pada Pria Pada percobaan ini orang pertama yang melakukan adalah William.



Berdasarkan data hasil percobaan pengaruh analgesia diatas didapatkan pada titik 75 skala Hardy-Wolff orang coba merasakan rasa kesumutan pada jari telunjuk namun belum merasakan nyeri kemudian pada titik 120 skala Hardy-Wolff mulai terasa sedikit nyeri hingga tepat titik 175 skala Hardy-Wolff dengan lama penyinaran 354 sekon sejak awal titik 0 skala terendah Hardy-Wolff sudah merasakan rasa sakit yang tak tertahankan. Kelompok kami pada tiga percobaan diawal menggunakan orang coba wanita, sehingga untuk pembahasan ini kami mencoba untuk membandingkan dengan pria berbeda di kelompok 1 yang sudah melakukan tiga percobaan sebelumnya dan hasilnya bahwa obat Novalgin tidak lebih mampu daripada balsem meningkatkan titik pada skala HardyWolff sehingga orang coba akan merasakan rasa sakit tak tertakankan jauh lebih lama jika dibandingkan tanpa obat tersebut. B.



Percobaan Pada Wanita Pada percobaan ini dilakukan oleh Alifati Nita saat -/+ 2 menit



setelah percobaan pada pria dilakukan. Percobaan ini dilakukan murni oleh kelompok 1. Berdasarkan data yang kami tamping dari kelompok 1 tentang hasil percobaan pengaruh analgesia didapatkan pada titik 85 Hardy-Wolff yang dirasakan pertama kali hanya sensasi hangat dan sensasi ini meningkat hingga terasa panas pada titil 105 skala Hardy-Wolff. Kemudian rasa nyeri tak tertahankan dirasakan pada titik 165 skala Hardy-Wolff (tepatnya detik tidak diketahui saat tepat merasakan nyeri). Untuk percoba’an ini kami membandingkan dengan orang coba pada tiga percobaan utama yang sama-sama wanitanya. Hasilnya terlihat bahwa hasilnya terbukti bahwa obat Novalgin mampu meningkatkan titik pada skala Hardy-Wolff sehingga orang coba akan merasakan rasa sakit tak tertakankan jauh lebih lama jika dibandingkan tanpa obat tersebut. Berdasarkan pembahasan dan perbandingan diatas seharusnya novalgin mampu mengaktifkan system analgesia. Tablet Novalgin ini mengandung metamizole natrium yang mempunyai efek mengurangi rasa



nyeri



(analgetik)



dan



mengurangi



spasme



otot



(antispasmodic).



Pengaktifan system analgesia ini seringkali dapat berlangsung selama bermenit-menit bahkan berjam-jam. Makadari itu Novalgin dapat mengaktifkan system analgesia sehingga ini mungkin dapat menghambat penjalaran rasa nyeri pada beberapa titik jaras nyeri. Untuk hasil ini percobaan pada pria hasilnya sudah tepat dengan teori pada paragraph sebenarnya namun pada wanita oleh tidak sesuai dengan teori hal ini disebabkan ada beberapa kesalahan saat pelaksaan percobaan. Berdasarkan pembahasan dari keempat percobaan diatas masing-masing setelah percobaan orang coba selalu merasakan sensasi panas pada permukaan kulit, hal ini dikarenakan ketika ujung diafragma pada Hardy-Wolff mengeluarkan panas mengenai tepat dipermukaan kulit.



BAB IV PENUTUP 4.1



Kesimpulan Pada setiap percobaan praktikum rasa nyeri kulit dan otot ini selalu orang



coba merasakan sensasi rasa panas yang muncul dari diafragma pada alat HardyWolff. Tingkat sensasi panas percobaan satu dengan yang lainnya berbeda bergantung pada lama pemakaian alat tersebut. Untuk meminimalisisr tingkat panas pada alat tersebut kami berusaha memberikan jeda percobaan selama beberapa saat -/+ 2 menit untuk menurnkan suhu pada diafragma Hardy-Wolff.



Nama Percobaan



Titik Rasa Nyeri Tak Tertahankan



Lama Waktu Terasa Nyeri Tak



Keterangan



Tertahankan



Percobaan Tanpa Perlakuan



155



308 sekon



-



175



343 sekon



-



Pengaruh



155



299 sekon



-



Hyperaemia Percobaan



A. Pria= 175



Pengaruh



sekon



354 sekon



-



(Normal) Percobaan Pengaruh Mengalihkan Perhatian Percobaan



Alangesia B. Wanita= 165 sekon



-



Tidak diketahui



DAFTAR PUSTAKA Guyton dan Hall, 1997. Buku Ajar Fisiologi Kedokteran.Philadelphia: Saunders Company.