Pengembangan Sistem Informasi Pada Proses Bisnis [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI PADA PROSES BISNIS Kelompok 5: 1. 2. 3. 4. 5.



Liliany Chintya Wikarsak Sara Agatha Beryl Erna Juliani Pebriyanti



1721210004 1721210018 1721210007 1721210010 1721210011



Pengertian Sistem Informasi ● Sistem adalah kumpulan bagian-bagian atau sub sistem-sub sistem yang disatukan dan dirancang untuk mencapai suatu tujuan. ● Informasi diartikan sebagai hasil pengolahan data yang digunakan untuk suatu keperluan, sehingga penerimanya akan mendapat rangsangan untuk melakukan tindakan.



Jadi sistem informasi merupakan sebuah sistem yang menerima sumber daya data sebagai input dan memprosesnya ke dalam produk informasi sebagai outputnya



Peran Sistem Informasi Dalam Proses Bisnis ● Mendukung Operasi Bisnis Mulai dari akuntansi sampai dengan penelusuran pesanan pelanggan, sistem informasi menyediakan dukungan bagi manajemen dalam operasi bisnis sehari-hari. Ketika tanggapan yang cepat menjadi penting, maka kemampuan Sistem Informasi untuk dapat mengumpulkan dan mengintegrasikan informasi keberbagai fungsi bisnis menjadi penting. ● Mendukung Pengambilan Keputusan Managerial Sistem informasi dapat mengkombinasikan informasi untuk membantu manager menjalankan bisnis dengan lebih baik, informasi yang sama dapat membantu para manajer mengidentifikasikan kecenderungan dan untuk mengevaluasi hasil dari keputusan sebelumnya. Sistem informasi membantu para manajer membuat keputusan yang lebih baik, lebih cepat, dan lebih bermakna. ● Mendukung Keunggulan Strategis​​ Sistem informasi yang dirancang untuk membantu pencapaian sasaran strategis perusahaan dapat menciptakan keunggulan bersaing di pasar.



Pentingnya Sistem Informasi dalam Proses Bisnis Bisnis saat ini menggunakan sistem informasi untuk mencapai tujuan utama organisasi, yaitu: keunggulan operasional, produk baru, pelayanan dan model bisnis, hubungan pelanggan-pemasok, meningkatkan proses pengambilan keputusan, keunggulan kompetitif dan kelangsungan hidup dari hari ke hari. Di banyak industri, kelangsungan hidup perusahaan sangatlah sulit tanpa penggunaan luas dari teknologi informasi. Sistem informasi menjadi sangat penting dalam membantu jalannya perusahaan dalam ekonomi global. Organisasi mencoba untuk menjadi lebih kompetitif dan efisien dengan mengubah dirinya menjadi perusahaan digital yang menggunakan teknologi digital dalam hal proses bisnis inti, hubungan pelanggan, pemasok, dan karyawan.



Keuntungan Sistem Informasi pada Bisnis ● Investasi SI akan memberikan tingkat pengembalian atau investasi yang lebih besar ketimbang berinvestasi pada bangunan, mesin atau aset lainnya ● Sistem Informasi bisa meningkatkan pendapatan dan menekan biaya dengan menyediakan informasi yang membantu manajer mengambil keputusan yang tepat, atau memperbaiki proses bisnisnya. ● Sistem Informasi merupakan rangkaian aktifitas dalam perolehan, pengubahan dan pendistribusian informasi, yang digunakan manajer dalam meningkatkan kualitas pengambilan keputusan, memperbaiki kinerja organisasi dan meningkatkan keuntungan perusahaan.



Fungsi Sistem Informasi dari Sudut Pandang Bisnis ● Area fungsional utama dari bisnis yang penting dalam keberhasilan bisnis,



seperti fungsi akuntansi, keuangan, manajemen, operasional, pemasaran, dan manajemen sumber daya manusia ●



Kontributor penting dalam efisiensi operasional, produktivitas, dan moral pegawai, serta layanan dan kepuasan pelanggan



● Sumber utama informasi dan dukungan yang dibutuhkan untuk menyebar



luaskan pengambilan keputusan yang efektif oleh manajer dan praktisi bisnis ● Bahan yang sangat penting dalam mengembangkan produk dan jasa yang



kompentitif, yang memberikan organisasi kelebihan strategis dalam pasar global ● Peluang karier yang dinamis, memuaskan, serta menantang bagi jutaan pria dan



wanita ●



Komponen penting dari sumber daya, infrastruktur, dan kemampuan perusahaan bisnis yang membentuk jaringan.



Berikut beberapa fungsi yang bisa dilakukan dengan menggunakan sistem informasi dalam proses bisnis: 1. Proses Transaksi Sebuah toko atau swalayan menjual ratusan jenis barang (​item). Bayangkan jika pemrosesan transaksi (perhitungan harga) dilakukan secara manual oleh penjual, tentu saja hal tersebut akan memakan waktu yang lama dan peluang terjadinya kesalahan juga cukup besar. Maka dari itu kebanyakan toko sekarang menggunakan Point Of Sales (POS). Penggunaan POS tentu saja akan mempercepat pemrosesan transaksi dan meminimalkan peluang terjadinya kesalahan dalam perhitungan harga. Selain transaksi penjualan, tentu saja masih banyak terdapat jenis transaksi yang dapat dimudahkan pemrosesannya dengan teknologi informasi seperti transaksi pembelian, pembayaran hutang, pemberian piutang, dan sebagainya.



2. Pengawasan Penggunaan POS juga memungkinkan pemilik usaha untuk mengawasi kinerja pegawainya (terutama kasir). Pemilik usaha dapat mengetahui berapa jumlah uang dan barang yang seharusnya ada saat ini untuk dicocokkan dengan jumlah uang/barang sesungguhnya. Hal tersebut dapat dilakukan karena setiap transaksi yang diproses oleh POS akan tersimpan dalam basisdata.



3. Pengingat Sistem informasi berbasis komputer juga dapat digunakan untuk mengingatkan Anda terhadap tagihan yang harus dibayar besok atau jumlah piutang yang belum ditagih. Hal ini dapat dilakukan karena sistem akan menyimpan tagihan hutang atau piutang dalam basisdata dan akan melakukan pengecekan secara otomatis dan periodik apakah batas waktu tagihan sudah hampir terlewati atau belum 4. Penggalian Informasi Dengan disimpannya setiap transaksi dalam basisdata, maka kita dapat menggali informasi dari basisdata transaksi tersebut sesuai dengan kebutuhan kita. Baik laporan detail maupun laporan rekap penjualan harian dapat dihasilkan dari basisdata tersebut.



Pertanyaan 1. Dharmawan : Sistem informasi penting atau tidak untuk proses bisnis ? 2. Nindi Adelia : Apa yang dimaksud dengan POS ?