Proposal Bisnis Percetakan [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PROPOSAL KEWIRAUSAHAAN



Pengajuan Bisnis Percetakan CV Makmur Jaya



Disusun oleh : Afina Firdiana Nurfajri



1147040002



Fitri Ayu Novita Sari



1147040026



Sukma Mahardika



1137040070



KIMIA VII A FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG 2017



BAB 1



PENDAHULUAN



A. Latar Belakang Percetakan merupakan salah satu usaha yang tidak pernah sepi sehingga sangat menarik untuk digeluti. Menurut pengamatan kami, walaupun semakin hari orang yang membangun bisnis percetakan semakin bertambah, tetapi konsumennya juga semakin terbuka lebar, sehingga hal tersebut merupakan sebuah peluang besar. Apalagi di era globalisasi saat ini kebutuhan akan promosi sangat diperlukan perusahaan bila ingin bersaing menarik pelanggan. Produk-produk percetakan yang dibutuhkan oleh konsumen diantaranya adalah barang-barang yang biasa kita lihat dan kita gunakan sehari-hari, misalnya buku-buku, nota/faktur yang biasa kita peroleh sewaktu belanja di toko atau supermarket, kwitansi, dus-dus kemasan makanan atau kemasan barang-barang lainnya, tas jinjing (hand bag/shopping bag), kartu nama, kartu undangan, kalender, label, kop surat, amplop, sticker, poster, ID card, brosur, leaflet, company profil, majalah, bulletin, tabloid dan lain sebagainya. Pokoknya dimana pun dan kemana pun kita pergi, selalu saja kita menjumpai barang-barang produk percetakan tersebut.



CV. Makmur Jaya Selalu adalah sebuah perusahaan yang bergerak dibidang percetakan. CV. Makmur Jaya Selalu berdiri sejak tahun 2016 dan beralamat di Jalan A. H. Nasution No. 02 Kota Bandung. Dalam proses produksinya, percetakan ini masih menggunakan peralatan yang manual sehingga hasil dari cetakan tersebut kurang maksimal dan prosesnya lama. Saat ini banyak perusahaan yang membatasi anggaran promosinya sehingga mereka akan cenderung mengurangi kuantitas order cetakan. Hal ini tentu menjadi masalah bagi percetakan karena dengan menggunakan mesin offset atau peralatan sablon, dimana jumlah cetakan yang dikerjakan rasanya “tanggung” kalau hanya 1 (satu) atau 2 (dua) lembar saja. Hal ini tentu akan berakibat merosotnya keuntungan dari percetakan tersebut. Oleh karena itu, kami ingin mengembangkan percetakan ini dengan menambah mesin digital printing.



Mesin digital printing adalah media yang dapat mencetak berbagai jenis kertas ataupun fleksi dengan hasil full colour. Dimana teknologi ini mulai menggusur teknologi konvensional (teknik sablon manual). Mesin digital printing ini memiliki beberapa kelebihan di antaranya produk dapat dibuat satuan, full color, gambar kualitas foto, tahan air dan tahan lama. Selain itu di era yang serba cepat seperti sekarang ini maka waktu pengerjaan produk menjadi sebuah



tuntutan. Karena sebagian besar konsumen menginginkan hasil yang cepat sehingga mereka tidak akan merasa membuang-buang waktu. Mesin digital printing juga merupakan sebuah solusi bagi orang-orang atau konsumen yang membutuhkan hasil cetakan yang jumlahnya sedikit karena di bisnis ini tidak mengenal adanya minimum order.



Mesin digital printing memang belakangan ini mulai berkembang. Namun, kami yakin bisnis percetakan tidak akan pernah sepi seiring berkembangnya dunia usaha yang ditandai dengan bermunculannya perusahaan-perusahaan baru. Oleh karena itu, kami mengambil tema “Pengembangan Percetakan Dengan Mesin Digital Printing”. B. Visi dan Misi



Visi : Menjadi perusahaan percetakan yang dapat memenuhi permintaan pelanggan dengan produk yang berkualitas dan senantiasa meningkatkan produktivitas demi kemajuan perusahaan.



Misi : a. Kepuasan pelanggan. b. Cetakan berkualitas dan tepat waktu. c. Meningkatkan kemampuan karyawan. d. Mengikuti perkembangan teknologi. e. Menciptakan produk-produk baru.



BAB II



ASPEK ANALISA USAHA



Didalam analisa usaha ini terdapat dua poin diantaranya: 1. Rencana Produk Rencana produk yang dihasilkan dari mesin digital printing dari berbagai media yaitu media kertas, media stiker, media fleksi dan media kain (kain saten). 2. Keistimewaan Produk Selain dari hasil cetakannya yang berkualitas tinggi, produk ini juga mempuyai keistimewaan lain diantaranya : a. Harganya yang relatif murah. b. Bisa menggunakan berbagai media kertas, stiker dan fleksi. c. Tahan lama dan tidak mudah luntur/pudar. d. Proses pengerjaan yang cepat. e. Dapat mencetak/menerima order satuan.



Deskripsi Usaha Setiap usaha tentu saja memiliki penjelasan mendetail mengenai perusahaan atau produk yang dikembangkan. Dari tema usaha yang terbentuk, berikut deskripsi dari percetakan CV. Makmur Jaya Selalu. 1. Jenis Produk Produk cetakan yang dihasilkan mesin digital printing ini menggunakan media yang bermacam-macam tergantung kebutuhan konsumen. Media yang digunakan diantaranya adalah media kertas (hvs, art paper, art carton, kertas foto dll), media stiker (stiker hvs, stiker transfaran, vinyl, kromo, oneway dll), media fleksi (fleksi jepang, fleksi korea, fleksi jerman dan backlite) dan media kain (kain saten).



2. Prospek Usaha Kedepannya Target pemasaran perusahaan percetakan ini yaitu perusahaan skala kecil maupun besar, bisa juga instansi ataupun sekolahan. Perusahaan ini berlokasi di tengah kota yang dekat dengan sekolahan, instansi dan perusahaan skala kecil sehingga bidikan pasar disini cukup luas karena variasi produk yang ditawarkan banyak sehingga dapat fleksibel memenuhi kebutuhan banyak pihak. Usaha percetakan tidak hanya digunakan untuk mencetak keperluan kantor suatu perusahaan melainkan juga menyediakan berbagai produk menarik lainnya. Produk ini seperti kaos, stiker, kalender, bahkan undangan. Apalagi mesin digital printing ini tidak memerlukan waktu lama dalam proses pengerjaannya seperti percetakan konvensional lainnya. Sehingga cocok bagi perusahaan yang ingin semuanya serba instan dan cepat. Selain itu keuntungan mesin digital printing ini juga dipengaruhi oleh suatu event tertentu. Event adalah peluang yang paling besar untuk mendongkrak omset, misalnya dengan adanya event Pemilihan Umum (PEMILU), Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA), serta Pemilihan Presiden (PILPRES). Walaupun event-event ini berlangsung dalam selang waktu yang relatif lama tetapi cukup mendongkrak order cetakan. Karena sebagai media promosi atau kampanye, orang rela mengeluarkan uang banyak untuk memesan brosur, pamflet, poster, stiker, spanduk, banner dan lain-lain yang berisi ajakan untuk memilih partai atau pejabat tertentu. 3. Rencana Produksi Kualitas dari hasil cetakan yang akan kami berikan adalah kualitas yang terbaik, dengan terus menjaga dan mengamati proses produksi dan bahan yang kita gunakan, agar konsumen pun tidak kapok karena telah mengorder produk yang memang mempunyai kualitas yang baik, baik dari segi bahan maupun hasil cetakannya.



BAB III



ASPEK PEMASARAN



Setiap perusahaan tentu saja memiliki rencana pemasaran. Rencana pemasaran dari CV. Makmur Jaya Selalu adalah: 1. Analisis SWOT SWOT adalah metode perencanaan strategis yang digunakan untuk mengevaluasi strength (kekuatan), weakness (kelemahan), opportunities (peluang), dan threats (ancaman) dalam suatu proyek atau bisnis. Berikut analisis SWOT di CV. Makmur Jaya Selalu yaitu: a. Strength (Kekuatan) -



Keunggulan produk untuk pelanggan dengan fasilitas diskon.



-



Keterampialn dan keahlian untuk mengedit dan mendesain permintaan dengan baik.



-



Bahan baku yang berkualitas tinggi dan tidak mudah luntur.



b. Weaknes (Kelemahan) -



Minimnya sumber daya manusia yang profesional dalam menjalankan mesin digital printing.



-



Belum berpengalaman jika mesin digital printing mengalami kerusakan.



c. Opportunities (Peluang) -



Banyak orang yang mulai membuka bisnis baru sehingga membutuhkan media untuk promosi dan iklan seperti brosur/pamplet, poster, spanduk, banner dll.



-



Percetakan yang mempunyai mesin digital printing masih belum banyak.



-



Tempat yang strategis berada dipusat percetakan, dekat dengan perkantoran, pasar dan ruko-ruko.



d. Threat (Ancaman) -



Banyak percetakan yang mulai melirik mesin digital printig karena melihat hasil yang menjanjikan.



-



Pembeli sendiri akan menjadi ancaman jika pembeli banyak dan produk cetakan yang dihasilkan standar kualitasnya.



2. Analisis Product, Price, Place, Promotion (4P) Percetakan CV. Makmur Jaya Selalu melakukan analisis 4P unntuk mempengaruhi permintaan akan produknya. Berikut penjelasan mengenai analisis 4P pada CV. Makmur Jaya Selalu. 1. Product (Produk) Analisis ini berbicara mengenai bagaimana produk hasil cetakan mesin digital printing dapat menarik hati konsumen. Produk yang dihasilkan mesin digital printing ini merupakan produk yang di cetak sesuai dengan keinginan/kebutuhan konsumen. Mulai dari design, ukuran serta pemilihan jenis media yang akan di cetak. Hal yang paling penting ialah kualitas dari produk yang dihasilkan selalu dijaga, agar konsumen merasa puas dan tidak dirugikan. Hal ini akan berdampak kepada loyalitas pelanggan dan secara tidak langsung akan terjadi proses pemasaran secara alami. Dimana pelanggan akan memberikan saran kepada orang lain yang ingin mencetak kebutuhan usahanya. 2. Price (Harga) Analisis ini membahas mengenai bagaimana produk kami lebih menarik konsumen dari segi harga dibandingkan pesaing. Umumnya konsumen lebih tertarik kepada produk dengan harga yang lebih murah. Dalam hal menentukan harga sebuah produk yang dihasilkan pada usaha ini, harus mempertimbangkan beberapa hal. Bukan semata-mata hanya mengambil keuntungan dari biaya produksi ditambah dengan marjin. Harga yang tepat akan memiliki ikatan yang erat antara pembeli dan produsen. Harga produk benar-benar disesuaikan dengan kondisi keuangan konsumen dengan cara pemberian saran dan pilihanpilihan alternatif lain terhadap media yang akan dicetak dan lain sebagainya tanpa mengurangi kualitas produk. 3. Place (Tempat) Analisis



ini



menjelaskan



mengenai



bagaimana



cara



untuk



mendistribusikan produk hasil cetakan mesin digital printing agar sampai ke tangan konsumen. Sistem distribusi yang dilakukan adalah secara langsung ke konsumen. Tempat usaha yang kita pilih juga harus strategis, dapat dijangkau dengan mudah, dekat dengan pusat keramaian dan daerahnya yang aman dan bersih agar konsumen merasa nyaman dan dapat dengan mudah mencari lokasi percetakan kemudian datang ke lokasi tersebut.



4. Promotion (Promosi) Analisis ini menjelaskan mengenai bagaimana produk hasil cetakan mesin digital printing dikenal banyak konsumen. Caranya adalah dengan membagikan brosur atau pamflet dipercetakan kecil yang belum mempunyai mesin digital printing serta menempel poster ditempat-tempat ramai. 5. Strategi Pemasaran Adapun strategi pemasaran yang akan kami jalankan adalah dengan cara membagikan brosur atau pamflet serta menempel poster ditempat-tempat ramai. Dengan memberikan diskon harga 3 bulan pertama saat pembukaan mesin digital printing serta diskon khusus untuk pelanggan. Cara lainnya adalah dengan memberikan harga yang murah dengan kualitas bahan dan warna yang bagus.



BAB IV



ASPEK KEUANGAN



1. Rencana Permodalan Untuk membuat suatu usaha, tentu saja harus dilakukan estimasi terhadap biaya yang akan digunakan. Oleh karena itu, disini CV. Makmur Jaya Selalu melakukan perencanaan permodalan. a. Modal Awal Modal awal yang dibutuhkan dalam penambahan mesin digital printing adalah sebagai berikut : No



Peralatan



1 Mesin Digital Printing



Harga (Rp) 180.000.000



2 Perlengkapan Mesin



4.000.000



3 Genset



5.000.000



4 AC



3.000.000



5 Bahan Kertas



2.500.000



6 Bahan Stiker



10.000.000



7 Bahan Fleksi



20.000.000



8 Bahan Kain



5.000.000



9 Biaya Tak Terduga



2.500.000



TOTAL



232.000.000



Jadi modal awal yang dibutuhkan untuk penambahan mesin digital printing serta medianya adalah Rp. 232.000.000,-



b. Analisis Keuntungan Perhitungan Laba dan Rugi Perbulan : -



Pendapatan Perbulan (Asumsi) 



Cetak Fleksi 300 meter/hari Rp. 20.000 x 100 meter = Rp. 2.000.000







Cetak Kain Saten 20 meter/hari Rp. 50.000 x 20 meter = Rp. 1.000.000







Cetak Stiker 10 meter/hari Rp. 75.000 x 10 meter = Rp. 750.000







Cetak Kertas 500 lembar/hari Rp. 4.000 x 500 lembar = Rp. 2.000.000 Total pendapatan perhari adalah Rp. 5.750.000. Total pendapatan perbulan (26 hari) adalah Rp. 149.500.000.



-



Pengeluaran Perbulan 



Gaji operator mesin digital printing 2 orang x Rp. 2.500.000 = Rp. 5.000.000







Pembelian bahan baku = Rp. 35.000.000







Pembelian perlengkapan = Rp. 100.000







Pemakaian Listrik = Rp. 300.000







Biaya lain-lain = Rp. 300.000 Total pengeluaran perbulan adalah Rp. 40.700.000. Jadi total bersih biaya perbulan adalah pendapatan – pengeluaran Rp. 149.500.000 – Rp. 40.700.000 = Rp. 108.000.000



-



Pengembalian Modal Pengembalian modal awal kurang lebih selama 3 bulan yaitu : Rp. 108.000.000 x 3 bulan = Rp. 324.000.000



-



Resiko Usaha apapun sudah pasti memiliki resiko tertentu sehingga harus dilakukan antisipasi. Antisipasi dari resiko yang mungkin saja akan terjadi kedepannya adalah dengan mengatasi persaingan dan mengatasi kelangkaan bahan baku. 



Mengatasi Persaingan Dalam bisnis atau usaha persaingan itu selalu ada, tergantung bagaimana menyikapi dari persaingan tersebut. Disini cara kami mengatasi persaingan dari segi harga yaitu dengan menawarkan harga dibawah standar namun tidak mengurangi kualitas dari hasil cetakan.



Kemudian cara kami mengatasi persaingan dari segi orderan yaitu dengan cara menawarkan sistem order satuan. Sehingga pelanggan tidak harus memesan atau mencetak dalam rim. Cara lainnya adalah dengan memberikan diskon harga kepada para pelanggan jika sudah mencetak sekian banyak dalam waktu yang tidak ditentukan. Jika pesaing menerapkan perencanaan dan strategi dengan menggunakan teknologi yang lebih tinggi, maka kami akan menghadapi pesaing tersebut. Untuk menghadapi



tantangan



tersebut



saya



akan



berusaha



untuk



mengimplementasikan strategi yang diperlukan dengan mengikut sertakan kemampuan yang ada. Pada al-qu’an telah dijelaskan pada surat Al- Jumuah ayat 10 sebagai berikut :



Artinya : “Apabila telah ditunaikan shalat, maka bertebaranlah kamu di muka bumi; dan carilah karunia Allah dan ingatlah Allah banyak-banyak supaya kamu beruntung.







Mengatasi Kelangkaan Bahan Baku Untuk mengatasi masalah kelangkaan bahan baku, disini kami bekerja sama dengan supplier-supplier bahan baku yang khusus dibidangnya seperti supplier kertas dan supplier fleksi (mencangkup stiker dan kain) sehingga bahan baku yang dibutuhkan mudah didapat.



BAB V



PENUTUP



1. Kesimpulan Penambahan mesin digital printing pada percetakan sangatlah menguntungkan dan mempunyai prospek yang cerah kedepannya. Hal ini berkaitan dengan seiring perkembangan zaman dimana laju pertumbuhan penduduk meningkat berarti makin pesat pula pertumbuhan perusahaan/ instansi baru. Oleh karena itu, permintaan akan kebutuhan promosi dan keperluan penunjang perusahaan yang lain juga akan meningkat. Pada zaman modern seperti sekarang, konsumen lebih menyukai sesuatu yang instan. Hal ini dikarenakan mereka dituntut untuk bekerja efisien. Usaha percetakan mempunyai peluang untuk berkembang dan merupakan usaha yang sangat menjanjikan keuntungan yang akan diperoleh bagi pemiliknya. Peluang yang ada saat ni akan semakin berkembang dimasa-masa yang akan datang, seperti perkembangan wilayah, dari pedesaan menjadi perkotaan, pembangunan ruko-ruko, sehingga mengharuskan orang untuk membuat spanduk atau baliho untuk informasi pertokoannya. 2. Saran Adapun saran yang penulis berikan kepada pembaca, diantaranya : a. Para pembaca dapat lebih memahami dan memaknai pentingnya belajar bisnis. b. Bagi generasi muda khususnya mahasiswa, mulailah berbisnis dari hati dan secara tekun. c. Sebelum melakukan bisnis atau usaha hendaknya membuat suatu rencana bisnis atau usaha terlebih dahulu untuk memudahkan penanganan usaha tersebut agar dapat berkembang. d. Dalam melakukan atau menjalankan bisnis usaha bagi pemula kita dapat bertanya kepada pembisnis atau pengusaha yang sudah sukses dalam dunia bisnisnya.