Sap Stroke Pok 2 [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

SATUAN ACARA PENYULUHAN CVA INFARK



Disusun Kelompok 2 :



1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8.



Bagas Adidarmawan Bellaadinda Novia Sari Ika Kurniawati Kusnul Setyowati Sri Mayanti Syarifah Yosua Christian Harahap Yulian Dwi Damayanti



1911004 1911006 1911015 1911017 1911027 1911029 1911034 1911035



PROGRAM STUDI S1 PARAREL KEPERAWATAN SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN HANG TUAH SURABAYA 2020



SATUAN ACARA PENYULUHAN Bidang Studi



: Keperawatan Medikal Bedah II



Pokok Bahasan



: Stroke Infark



Sub Pokok Bahasan



: Memahami tentang penyakit CVA Infark/ stroke



Sasaran



: S1 Pararel B12



Hari/Tanggal



: Selasa, 16 Juli 2020



Waktu



: 20 menit



Tempat



: Ruang Kelas Stikes Hang Tuah Surabaya



I. LATAR BELAKANG Stroke adalah infark regional kortikal, subkortikal atau pun infark regional di batang otak yang terjadi karena kawasan perdarahan atau penyumbatan suatu arteri sehingga jatah oksigen tidak dapat disampaikan kebagian otak tertentu. Stroke merupakan penyebab utama kecacatan pada orang dewasa. Empat juta orang Amerika mengalami defisit neurologi akibat stroke; dua pertiga dari defisit ini bersifat sedang sampai parah. Kemungkinan meninggal akibat stroke inisial adalah 30% sampai 35% dan kemungkinan kecacatan mayor pada orang yang selamat adalah 35% sampai 40%. Sekitar sepertiga dari semua pasien yang selamat dari stroke akan mengalami stroke ulangan pada tahun pertama. Secara umum stroke dapat dibagi menjadi 2. Pertama stroke iskemik yaitu stroke yang disebabkan oleh penyumbatan pada pembuluh darah diotak. Kedua stroke hemoragik yaitu stroke yang disebabkan oleh pecahnya pembuluh darah di otak. Faktor-faktor resiko stroke antara lain umur, hipertensi, diabetes mellitus, aterosklerosis, penyakit jantung, merokok dan obat anti hamil2. Melihat fenomena di atas, stroke merupakan penyakit yang menjadi momok bagi manusia. Selain itu, stroke menyerang dengan tiba-tiba. Orang yang menderita stroke sering tidak menyadari bahwa dia terkena stroke. Tiba-tiba saja, penderita merasakan dan mengalami kelainan seperti lumpuh pada sebagian sisi tubuhnya, bicara pelo, pandangan kabur, dan lain sebagainya tergantung bagian



otak mana yang terkena. Oleh karena itu penting bagi kita untuk mempelajari tentang patofisologi, mekanisme, manifestasi klinis, prosedur diagnostik dan penatalaksanaan stroke. Karena keterbatasan tempat kali ini penulis hanya akan membahas patofisiologi dan penatalaksanaan stroke disebabkan penulis memandang lebih pentingnya membahas masalah tersebut daripada yang lain. Pertambahan



kasus



stroke



yang



tidak



diimbangi



dengan



perbaikan



penatalaksanaan di rumah sakit menyebabkan dalam dekade terakhir stroke merupakan penyebab kematian nomor 1 di rumah-rumah sakit di Indonesia (Informasi Rumah Sakit. Depkes RI 1997). Kematian akibat stroke terutama terjadi pada fase akut dan umumnya terjadi pada saat penderita sudah berada di rumah sakit. Oleh karena itu disamping usaha prevensi primer perbaikan penatalaksanaan stroke di rumah sakit merupakan hal yang harus dilaksanakan.



II. TUJUAN UMUM Setelah dilakukan penyuluhan, sasaran mampu dan memahami tentang stroke infark III.TUJUAN KHUSUS Setelah diberikan penjelasan selama 30 menit diharapkan sasaran mampu : 1. Memahami pengertian penyakit stroke 2. Menjelaskan gejala stroke 3. Menjelaskan penyebab stroke 4. Menjelaskan pencegahan stroke IV. METODE 1. Ceramah 2. Tanya Jawab



V. MEDIA 1. Leaflet VI. ISI MATERI 1. Definisi penyakit Stroke 2. Penyebab munculnya penyakit Stroke 3. Dampak penyakit Stroke



VII. PROSES PELAKSANAAN KEGIATAN PENYULUHAN NO . 1.



KEGIATAN



WAKTU



Pendahuluan a) Moderator memberi salam b) Moderator memperkenalkan anggota panitia penyuluh c) Moderator membuat kontrak waktu selama kegiatan penyuluhan d) Moderator membacakan susunan acara kegiatan penyuluhan e) Moderator menjelaskan tujuan dari kegiatan penyuluhan



2.



KEGIATAN PESERTA



a) Menjawab salam b) Mendengarkan dan Memperhatikan c) Mendengarkan dan Memperhatikan



5 menit



d) Mendengarkan dan Memperhatikan e) Mendengarkan dan Memperhatikan



Isi Penyampaian Materi : a) Menjelaskan tentang pengertian Stroke b) Menjelaskan tentang penyebab munculnya penyakit Stroke



a) Mendengarkan dan Memperhatikan b) Mendengarkan dan Memperhatikan



15 menit



3.



Penutup a) Pemateri memberikan kesempatan untuk bertanya b) Pemateri menyampaikan kesimpulan c) Memberikan kuis d) Memberikan hadiah kepada yang mampu menjawab kuis e) Penutup f) Mengucapkan salam g) Sesi foto bersama



a) Peserta Bertanya b) Mendengarkan dan Memperhatikan c) Peserta Menjawab d) Peserta menerima hadiah



10 menit



e) Menjawab salam



VIII. ORGANISASI 1. Pembawa Acara



:



2. Moderator



:



3. Penyaji



:



4. Notulen



:



5. Dokumentasi



:



6. Fasilitator



:



IX. EVALUASI a. Struktur : 1. Media yang digunakan dalam acara penyuluhan semuanya lengkap. 2. Materi disiapkan dalam bentuk poster dan dibuat dalam leaflet b. Proses penyuluhan : 1. Penyuluhan kesehatan tentang penyakit stroke. Para audience dapat memahami penyuluhan yang diberikan. 2. Di dalam proses penyuluhan diharapkan terjadi interaksi.



c. Hasil penyuluhan Peserta penyuluhan dapat memahami dari apa yang disampaikan dan mampu menjawab pernyataan yang diberikan oleh tim penyuluhan.



MATERI PENYULUHAN A. Pengertian CVA Infark/ Stroke CVA Infark adalah sindrom klinik yang awal timbulnya mendadak, progresif cepat, berupa defisit neurologi fokal atau global yang berlangsung 24 jam terjadi karena trombositosis dan emboli yang menyebabkan penyumbatan yang bisa terjadi di sepanjang jalur pembuluh darah arteri yang menuju ke otak. Darah ke otak disuplai oleh dua arteria karotis interna dan dua arteri vertebralis. Arteri-arteri ini merupakan cabang dari lengkung aorta jantung (arcus aorta) (Suzanne, 2002: 2131)



B. Penyebab Munculnya Penyakit CVA Infark Ada beberapa faktor resiko CVA infark (Muttaqin, 2008: 236): 1. hipertensi 2. penyakit kardiovaskuler – embolisme serebri berasal dari jantung. Penyakit arteri koronaria, gagal jantung kongestif, hipertrofi ventrikel kiri, abnormalitas irama (khususnya fibrilasi atrium) 3. Kolestrol Tinggi 4. Obesitas



5. Peningkatan Hematokrit 6. Diabetes Melitus 7. Merokok



C. Dampak/ Bahaya Penyakit CVA Infark / Stroke 1. Kelumpuhan : kelumpuhan akibat stroke dapat terjadi pada sistem anggota tubuh terutama anggota gerak seperti tangan, kaki dan anggota gerak lainnya yang tidak bisa melakukan gerak lagi/ tidak berfugsi seperti biasa. 2. Koma : koma akibat stroke yaitu situasi darurat medis ketika seseorang mengalami gangguan kesadaran dalam jangka waktu tertentu karena menurunnya aktivitas dalam otak. 3. Kematian : kematian merupakan akibat dan bahaya terberat dari penderita stroke, kematian dapat disebabkan oleh stroke hemoragik (perdarahan) maupun non hemoragik (bukan perdarahan) yaitu kondisi dimana pembuluh darah otak mengalami penyumbatan atau pecah.



DAFTAR PUSTAKA Depkes RI, 1996, Asuhan Keperawatan Pada Klien Dengan Gangguan Sistem Persarafan,Diknakes,Jakarta. https://www.academia.edu/6153728/laporan_pendahuluan_stroke_infark.



(diakses



pada tanggal 23 mei 2020 pukul 20.00) Carpenito, Lynda Juall, 2000, Buku Saku Diagnosa Keperawatan, Edisi 8, EGC, Jakarta.https://www.academia.edu/6153728/laporan_pendahuluan_stroke_infark. (diakses pada tanggal 23 mei 2020 pukul 20.00)



Kementrian Kesehatan Republik Indonesia.2018.”Apa Saja Bahaya Stroke”, http://www.p2ptm.kemkes.go.id/infographic-p2ptm/stroke/apa-saja-bahaya-strokeyuk-simak-bag1. (diakses pada 28 mei 2020 pukul 20.10)