Analisis Buku Teks [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

ANALISIS BUKU TEKS SMA KELAS X KURIKULUM 2013 (ANALISIS IDENTITAS BUKU)



OLEH: 1. Mathias Liunesi 2. Melkyoris H. Sedon 3. Yasinta Falma 4. Rosalina Wonga 5. Yosiska B. Sae



PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH KUPANG 2020/2021



a.       Judul buku                   : Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik. b.      Pengarang                    :Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. c.       Penelaah                      : M. Rapi Tang dan Rustono. d.      Kontribusi Naskah      :Maryanto, Anik Muslikhah Indri, Nur Hayati,dan Elvi Suzanti. e.       Penyela Penerbitan     : Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemdikbud. f.       Desain sampul             :Imam Hari Pramono, dengan warna dasar merah tua campur coklat tulisan warna merah, serta bergambar peta.. g.      Cetakan                       : Kedua (edisi revisi) h.      Tahun terbit               : 2014. i.        Tebal buku                  : X ,222 hlm, ilus;25 cm. j.        ISBN                           : 978-602-282-487-9 (jilid lengkap). 978-602-282-488-6 (jilid 1).   i.Ditunjukkan untuk          : SMA kelas X Dalam buku Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk kelas X yang kami telaah adalah, satu buku untuk untuk satu semester. 1.      Semester 1, yang terdiri atas Pelajaran1-3 (3 bab). 2.      Semester 2, yang terdiri atas pelajaran 4-6 (3 bab). Selanjutnya standar kelayakan yang digunakan untuk menelaah buku teks tersebut, diantaranya: 1.      Kelayakan isi 2.      Kelayakan bahasa 3.      Kelayakan penyajian 4.      Kelayakan kegrafikan



A. KELAYAKAN ISI 1.   Kesesuaian Uraian Materi Dengan Sk Dan Kd Dalam buku Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X   yang kami  telaah, kesesuaian uraian materi sesuai dengan kriteria, sebagai berikut: 1.    Kelengkapan Materi Wacana yang disajikan pada buku teks tersebut adalah mencakup ruang lingkup yang dijelaskan pada sub bab yaitu memotivasi siswa untuk belajar. Cakupan kelengkapan materi  mencakup subtopik atau subbab yang memenuhi pencapaian standar kompetensi. Kegiatan pada buku memfasilitasi pembelajaran dengan pendekatan seintifik. Materi dalam buku Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X yang saya telaah, menyajikan hal berikut. 1.      Pendahuluan bab memotivasi siswa untuk belajar Pembelajaran teks ini membantu peserta didik memperoleh wawasan pengetahuan  yang lebih luas agar terampil berpikir kritis dan kreatif serta bertindak efektif menyelesaikan permasalahan kehidupan nyata. 2.      Cakupan kelengkapan materi mencakup subtopik atau subbab dalam pencapaian kompetensi dasar. Kegiatan 1: Pembangunan konteks dan pemodelan teks laporan hasil observasi. 1. Membaca teks laporan hasil observasi “Makhluk di Bumi ini” 2. Membedah struktur teks laporan. 3. Mengamati teks laporan yang ideal. 4. Memahami kalimat definisi dalam teks laporan. Kegiatan 2: Kerjasama membangun teks laporan hasil observasi. 1. Membaca teks “Karbon.” 2. Meringkas isi teks laporan. 3. Menata struktur teks laporan. 4. Menanggapi isi teks laporan. 5. Mengolah data teks laporan. 6. Menginterprestasi teks laporan.



Kegiatan 3: Kerja mandiri membangun teks hasil observasi 1. Mencari contoh teks laporan dari berbagai sumber. 2. Mengelompokkan berbagai jenis minimum. 3.



Menyunting teks laporan.



4.



Mengabstraksi teks laporan.



5.



Mengonversi teks laporan.



6.



Mempublikasikan teks laporan ke pemerintah setempat.



3.  Kegiatan pada buku memfasilitasi pembelajaran dengan pendekatan saintifik. 1. Teruskan teks laporan ini supaya dapat dimengerti dengan baik. 2. Carilah contoh teks laporan hasil observasi. 3.Galihlah kembali bentuk-bentuk laporan yang ada di media masa! 4.Perkayalah pengetahuan dan kemampuan kalian tentang laporan hasil observasi dengan membaca buku.  5.Temukan kalimat yang menjelaskan peristiwa sebelumnya! 6.Carilah teks laporan dari berbagai sumber, seperti koran, majalah, dan internet.  7. Tema yang kalian cari sebaiknya tentang manusia, hewan, dan alam semesta. 8. Lakukan pengamatan observasi terhadap jenis minimum yang dijual di sekitar kalian. 9. Berdasarkan hasil observasi itu, buatlah laporan yang baik. Jadi, Memiliki materi yang sudah sesuai dengan Kurikulum. Materi yang ada didalam buku ini menggunakan kurikulum 2013 yang memiliki cakupan materi yang cukup, dalam penulisan materi buku ini tidak dipaparkan secara mendalam, karena uraian materi didalam buku kurang menjabarkan untuk menggali kedalaman isi materi, jika materi lebih diluaskan lagi siswa akan memiliki pengetahuan yang lebih. Secara keseluruhan buku ini sudah cukup baik . B.  KEAKURATAN MATERI Dalam buku Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X yang kami  telaah, keakuratan  materi sesuai dengan kriteria, berikut ini: 1.      Keakuratan konsep dan definisi Materi yang ada dalam buku teks yang baik memiliki keakuratan dan terkonsep dalam satu buku yang tidak menimbulkan banyak definisi, sehingga tidak membuat bingung siswa untuk memahami wacana yang terdapat pada buku teks tersebut.



2.      Keakuratan fakta dan data  



Buku teks ini disusun dengan sederhana, materi sekaligus informasi yang disajikan



sesuai dengan fakta dan data untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan peserta didik. 3.      Keakuratan Contoh dan Kasus Contoh dan kasus yang disajikan sesuai dengan kenyataan dan efisien untuk meningkatkan pemahaman peserta didik. Contoh yang disajikan meliputi membaca, membedah struktur, memahami kaidah kebahasaan, menginterpretasi makna, memahami karakter, menelaah proses kreatif menulis, mengurai peristiwa, menginterpretasi isi teks, mengabstraksi dan mengonversi, memproduksi teks, Menginterpretasi isi teks laporan hasil observasi, mengabstraksi dan mengonversi teks laporan, dan  memproduksi teks laporan. 4.      Keakuratan gambar, diagram, dan ilustrasi Selain keakuratan data dan fakta juga terdapat gambar, ilustrasi yang sesuai dengan bacaan. Didalam bacaan harus memuat simbol, ikon yang berhubungan, buku ini sudah mencantumkan ikon, simbol yang sesuai dan baik. 5.      Keakuratan istilah Istlah-istilah teknis sesuai dengan kelaziman yang berlaku di bidang bahasa dan sastra Indonesia. 6.      Keakuratan acuan pustaka Pustaka disajikan secara actual serta setiap pustaka diacu dalam buku teks dan sebaliknya setiap acuan dalam buku teks terdapat pustakanya. Misalnya Dok, kemdikbud, garutkab, tempo dan lainnya. C.      KEMUTAKHIRAN MATERI Dalam buku Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X   yang kami telaah, kemutakhiran materi sesuai dengan kriteria, sebagai berikut: 1.      Kesesuaian materi dengan perkembangan bahasa dan sastra Kesesuian materi dengan perkembangan bahasa dan sastra Indonesia buku teks ini sudah mengikuti perkembangan keilmuan bahasa dan sastra Indonesia. Misalnya,bacalah teks laporan “makhluk di bumi ini” kemudian carilah kata-kata yang maknanya sama dengan kata mengelompokkan. 2.      Gambar, diagram dan ilustrasi aktual Gambar, diagram, dan ilustrasi actual diutamakan actual, namun juga dilengkapi penjelasan atau perbandingan. Misalnya gambar



makhluk



di bumi gambar



diambil



dari Dokumentasi Kemdikbut. Pada gambar kekeringan tersebut, gambar yang disertakan yaitu sebuah persawahan yang sangat gersang karena kekeringan. 3.      Contoh dan kasus aktual Contoh dan kasus actual yaitu sesuai dengan perkembangan keilmuan bahasa dan sastra Indonesia. Pada contoh dan kasus yang ada di dalam buku teks tersebut yaitu sesuai dengan ilmu bahasa dan sastra indonesia, yaitu sesuai dengan kenyataan. 4.      Menggunakan contoh dan kasus di Indonesia Contoh dan kasus yang disajikan sesuai serta kondisi di Indonesia. Misalnya gambar “polisi lalu lintas”. Contoh yang diambil ini sudah sesuai dengan keadaan yang terjadi di Indonesia saat ini, yaitu musim oprasi atau tilangan kepada pelanggar pegemudi sepeda motaor maupun mobil. D. MENDORONG KEINGINTAHUAN Dalam buku Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X yang kami telaah, mendorong keingintahuan sesuai dengan kriteria, sebagai berikut: 1. Mendorong rasa ingin tahu Rasa ingin tau pada diri siswa sangat penting, karena keingintahuan tersebut yang menjadikan wawasan siswa lebih luas, setiap siswa mempunyai kesempatan untuk menggali kemampuannya lebih mendalam. Rasa ingin tau berawal dari informasi yang didapat dan memiliki rasa ketertarikan yang dapat mendorong keingintahuan. Buku ini memiliki bacaan, materi atau soal yang dapat mendorong keingintahuan siswa. 2.      Mendorong keinginan untuk mencari informasi lebih jauh Terdapat beberapa wacana yang dapat mendorong keinginan peserta didik untuk mencari informasi lebih jauh. Contoh : ”Menurut kalian, bagaimana pengarang melakukan tahap pengolahan idenya?” E.   PRAKTIKUM DAN KEWIRAUSAHAAN Dalam buku Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X yangi Kami telaah, praktikum dan kewirausahaan sesuai dengan kriteria, sebagai berikut: 1.      Menumbuhkan semangat kewirausahaan Buku teks Kompeten Berbahasa Indonesia, didalamnya tidak hanya berisi materi saja, tetapi juga berisi latihan-latihan atau tugas untuk dikerjakan siswa sebagai acuan untuk evaluasi serta menambah pemahaman peserta didik. Siswa tidak hanya belajar secara teoritis akan tetapi siswa juga disajikan latihan tugas praktik. Tugas-tugas yang dikerjakan baik secara individu maupun kelompok.



2.      Menumbuhkan daya saing Latihan



atau



tugas



yang



disajikan



memotivasi



siswa



peserta



didik



untukmenghasilkan sesuatu yang memiliki nilai yang lebih. Misalnya : Tugas kelompok didalam buku ini misalnya diintruksikan untuk membuat kelompok yang beranggotakan 45 orang setelah pembuatan program selesai program tersebut akan disampaikan didalam kelas secara baik, dan hasil akhirnya adalah siswa akan memilih program yang paling bagus untuk direalisasikan dalam kegiatan sekolah. 3.Pengayaan Buku teks berperan penting sebagai buku pelajaran bagi siswa, didalam buku teks ini terdapat materi yang disajikan dalam kaitanya untuk  memperkaya ilmu pengetahuan siswa. Buku ini mengacu pada kegiatan berbahasa dan bersastra, terdapat definisi, bacaan, contoh, soal latihan, penugasan. Materi yang disajikan sudah baik dan bermanfaat, namun definisi-definisi



dalam



teori



masih



kurang.



Materi



yang



disajikan



tentang



sosial, pendidikan, budaya dan lain-lain. Secara garis besar materi yang disajikan buku-buku Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X sudah sesuai dengan kriteria kualitas buku teks yang baik menurut Henry Guntur Tarigan  dalam buku Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X, yaitu: a.      Sudut Pandang (point of view) Buku teks Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X mempunyai sudut pandang yang jelas, dalam hal materi sudah disajikan dengan konsep yang baik. Pemaparan teori, evaluasi, bahasa yang digunakan sudah jelas. b.      Kejelasan Konsep Dalam buku teks Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X, konsep yang digunakan sudah jelas. Pengenalan konsep sampai  dengan interaksi antar konsep sudah memperhatikan tuntutan KI dan KD, tingkat kesulitan wacana sudah disesuaikan dengan tingkat pemahaman peserta didik. Konsep yang disajikan memudahkan peserta didik memahami materi, diantaranya memahami pengertian dan juga disajikan evaluasi. c.       Relevan dengan kurikulum Buku teks Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X yang kami telaah wacana yang disajikan sudah mengacu pada ruang lingkup yang ada dalam standar isi (4 keterampilan berbahasa) diantaranya: 1.      Aspek Mendengarkan



2.      Aspek Menulis 3.      Aspek Membaca 4.      Aspek Berbicara



d.      Menarik minat Dalam buku teks Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X yang kami telaah materinya sudah cukup untuk menarik minat siswa. Uraian materi yang disajikan sesuai dengan kenyataan yang ada dengan menyebutkan sumber yang jelas dan sesuai dengan tingkat pemahaman peserta diidik. Misalnya materi mengamati teks laporan yang ideal (halaman 13). e.       Menumbuhkan motivasi Dalam buku teks Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X yang kami telaah materinya sudah menumbuhkan motivasi siswa yang yaitu untuk mengajarkan apa yang diinstrusikan dalam buku teks tersebut. Misalnya mengabstraksi teks laporan ke pemerintah setempat (halaman 32), banyak makna yang disampaikan penyair, misalnya pihak pemerintah di lokasi pembangunan itu, jadi pemerintah dapat mengevaluasi sebelum mendirikan bangunan. f.       Menstimulasi aktivitas siswa Dalam buku teks Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X materi yang kami telaah dalam hal pemilihan bentuk, kesesuaian, dan vasiasi wacana sudah dapat menstimulasi aktivitas siswa, dalam buku teks tersebut materi dapat disampaikan dengan metode ceramah, latihan, penugasan, kerja kelompok, dan diskusi. g.      Ilustratif Ilustratif yang disajikan dalam buku teks tersebut menarik dan ilustrasinya sudah sesuai (memberi daya tarik dan memperjelas isi buku). h.      Komunikatif Artinya buku tersebut mudah dipahami oleh pemakainya dalam hal ini adalah siswa. i.        Penunjang mata pelajaran lain Dalam buku teks Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X yang kami telaah materi disamping menunjang mata pelajaran Bahasa Indonesia juga menunjang mata pelajaran lain misalnya ilmu Pengetahuan Sosial yaitu membaca teks eksposisi ekonomi indonesia  (halaman 72).



j.        Menghargai perbedaan individu Dalam buku teks Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X yang kami telaah materi sudah menghargai perbedaan individu, tercermin pada wacana “Teks Anekdot dalam Fenomena Sosial dan Budaya” yang menceritakan bahwa setiap negara mempunyai sosial budaya yang beragam. Jadi, setiap warga negara harus bisa menghargai budaya negara lain (halaman 167) k.      Memantapkan nilai-nilai Materi yang disajikan dalam buku teks Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik untuk SMA kelas X mengandung keunggulan nilai-nilai moral seperti:terus belajar, tak usah sombong ada wacana menghayati pesan sajak “Seonggok Jagung” (halaman 71-72).