Makalah Sistem Informasi Manajemen [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

TUGAS MAKALAH SISTEM INFORMASI MANAJEMEN E – COMMERCE DAN E -BUSINESS



DISUSUN OLEH :



1. FAIZATUL MAGFIROH



031081312



2. FITRIA KHOIRUNNISA



031067533



3. INTAN A’YUNIL FITRI



031067898



4. ISTI DEWI ROHMAWATI



031067716



KATA PENGANTAR



Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena dengan rahmat, karunia, serta taufik dan hidayah-Nya kami dapat menyelesaikan makalah tentang “Ecommerce dan E-business” ini dengan baik meskipun banyak kekurangan didalamnya. Kami mengucapkan terimakasih kepada Bapak Yahya E.C. S.pd selaku Dosen pembimbing mata kuliah Teknologi Informasi Manajemen, dan seluruh pihak yang terlibat didalamnya Kami sangat berharap makalah ini dapat berguna dalam rangka menambah wawasan serta pengetahuan pembaca E-commerce dan E-business. Kami juga menyadari sepenuhnya bahwa di dalam makalah ini terdapat kekurangan dan jauh dari kata sempurna. Oleh sebab itu, kami berharap adanya kritik, saran dan usulan demi perbaikan makalah yang telah kami buat di masa yang akan datang, mengingat tidak ada sesuatu yang sempurna tanpa saran yang membangun. Semoga makalah sederhana ini dapat dipahami bagi siapapun yang membacanya. Sekiranya makalah yang telah disusun ini dapat berguna bagi kami sendiri maupun orang yang membacanya. Sebelumnya kami mohon maaf apabila terdapat kesalahan kata-kata yang kurang berkenan dan kami memohon kritik dan saran yang membangun demi perbaikan di masa depan.



Mojokerto, 10 November 2019



Penyusun



BAB I PENDAHULUAN



A. Latar Belakang Penggunaan internet untuk melakukan transaksi bisnis sudah merupakan hal yang umum pada era Globalisasi ini. Tidak terlepas dari Internet, ruang lingkup bisnis juga merambat maju mengikuti zaman. Penggunaan Internet untuk kegiatan bisnis disebut dengan E-commerce atau E-business. E-commerce dan E-business telah menyebar ke seluruh wilayah di dunia, termasuk Indonesia. Namun tidak semua orang mengetahui apa yang disebut E-commerce dan Ebusiness sesungguhnya. Makalah ini kami buat dengan harapan dapat membantu pembaca mengenal lebih jauh tentang E-commerce dan E-business. Terlebih kepada para penjual yang memanfaatkan teknologi sebagai perantara penjualannya.



B. Rumusan Masalah 1. Apa yang disebut dengan E-commerce dan E-Business? 2. Apa saja jenis-jenis dari E-commerce dan E-business? 3. Apa dampak positif dan negatif E-commerce dan E-business? 4. Apa saja kelemahan dan kelebihan menggunakan E-commerce dan E-business?



C. Tujuan 1. Mengetahui pengertian E-commerce dan E-business. 2. Mengetahuin jenis- jenis dari E-commerce dan E-business. 3. Mengetahui dampak positif dan negatif E-commerce dan E-business. 4. Mengetahui kelemahan dan kelebihan menggunakan E-commerce dan E-business.



BAB II PEMBAHASAN



A. Pengertian E-Commerce E-commerce adalah dimana dalam satu website menyediakan atau dapat melakukan Transaksi secara online atau juga bisa merupakan suatu cara berbelanja atau berdagang secara online atau direct selling yang memanfaatkan fasilitas Internet dimana terdapat website yang dapat menyediakan layanan “get and deliver“. E-commerce akan merubah semua kegiatan marketing dan juga sekaligus memangkas biaya-biaya operasional untuk kegiatan trading (perdagangan). Adapun pendapat mengenai pengertian E-Commerce bahwa E-commerce mengacu pada internet untuk belanja online dan jangkauan lebih sempit. dimana e-commerce adalah subperangkat dari E-business. Cara pembayarannya melalui transfer uang secara digital seperti melalui account paypal atau kartu credit Sedangkan, E-business mengacu pada internet tapi jangkauan lebih luas. Area bisnisnya terjadi ketika perusahaan atau individu berkomunikasi dengan klien atau nasabah melalui e-mail tapi pemasaran atau penjualan di lakukan dengan internet. Dengan begitu dapat memberikan keuntungan berupa keamanan fleksibililtas dan efisiensi. cara pembayarannya yaitu dengan melaui pembayaran digital secara E-Gold dan sudah di akui di seluruh dunia dalam melakukan transaksi online. Pada umumnya pengunjung Website dapat melihat barang atau produk yang dijual secara online (24 jam sehari) serta dapat melakukan koresponden dengan pihak penjual atau pemilik website yang dilakukan melalui email.



B. Jenis-Jenis E-Commerce 1. Business to Business (B2B) Business to Business e-Commerce umumnya menggunakan mekanisme Electronic Data Interchange 2. Business to Consumer (B2C) Business to Consumer e-Commerce memiliki mekanisme untuk mendekati consumer. 3. Perdagangan Kolabratif (collaborative commerce) Kolaborasi semacam ini seringkali terjadi antara dan dalam mitra bisnis do sepanjang rantai pasokan. 4. E-consumen to consumen (C2C)



Di sebut juga sebagai pelanggan ke palanggan yaitu orang yang menjual produk dan jasa ke satu sama lain. 5. Comsumen to Business (C2B). Kebutuhan atas suatu produk atau jasa tertentu, dan para pemasok bersaing untuk menyediakan produk atau jasa tersebut ke konsumen. 6. Perdagangan Intrabisnis (Intraorganisasional) Dalam situasi ini perusahaan menggunakan ecommerce secara internal untuk memperbaiki operasinya. 7. Pemerintah keWarga (Goverment to Citizen / G2C) Penggunaan teknologi internet secara umum dan e-commerce secara khusus untuk mengirimkan informasi dan layanan publik ke warga, mitra bisnis, dan pemasok entitas pemerintah, serta mereka yang bekerja di sektor publik. 8. Perdagangan Mobile (mobile commerce / m-commerce). Ketika e-commerce dilakukan dalam lingkungan nirkabel, seperti menggunakan telepon selluler berbelanja.



C. Dampak Positif dan Negatif E-Commerce a. Dampak positifnya : 1. Revenue Stream (aliran pendapatan) baru yang mungkin lebih menjanjikan yang tidak bisa ditemui di sistem transaksi tradisional. 2. Dapat meningkatkan market exposure (pangsa pasar). 3. Menurunkan biaya operasional(operating cost). 4. Melebarkan jangkauan (global reach). 5. Meningkatkan customer loyality. 6. Meningkatkan supplier management. 7. Memperpendek waktu produksi. 8. Meningkatkan value chain (mata rantai pendapatan).



b. Dampak negatifnya : 1. Kehilangan segi finansial secara langsung karena kecurangan. Seorang penipu



mentransfer uang dari rekening satu ke rekening lainnya atau dia telah mengganti semua data finansial yang ada.



2. Pencurian informasi rahasia yang berharga. Gangguan yang timbul bisa



menyingkap semua informasi rahasia tersebut kepada pihak-pihak yang tidak berhak dan dapat mengakibatkan kerugian yang besar bagi si korban. 3. Kehilangan kesempatan bisnis karena gangguan pelayanan. Kesalahan ini



bersifat kesalahan non-teknis seperti aliran listrik tiba-tiba padam. 4. Penggunaan akses ke sumber oleh pihak yang tidak berhak. Misalkan seorang



hacker yang berhasil membobol sebuah sistem perbankan. Setelah itu dia memindahkan sejumlah rekening orang lain ke rekeningnya sendiri. 5. Kehilangan kepercayaan dari para konsumen. Ini karena berbagai macam



faktor seperti usaha yang dilakukan dengan sengaja oleh pihak lain yang berusaha menjatuhkan reputasi perusahaan tersebut. 6. Kerugian yang tidak terduga. Disebabkan oleh gangguan yang dilakukan



dengan sengaja, ketidakjujuran, praktek bisnis yang tidak benar, kesalahan faktor manusia, kesalahan faktor manusia atau kesalahan sistem.



D. Kelemahan dan Kelebihan E-Commerce



E. Contoh E-Commerce Banyak sekali yang dapat kita lakukan melalui E-Commerce yaitu :



F. Pengertian E-business Yang dimaksud dengan Electronic Business atau E-Business adalah suatu kegiatan transaksi, jual-beli, bisnis yang dilakukan melalui perangkat elektronik atau dengan internet sehingga perusahaan dapat langsung berinteraksi dengan costumer, supplier maupun rekan bisnis. Atau arti yang lebih singkat dari e-business yaitu penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk menjalankan sekaligus mengelola bisnisnya sehingga dapat memperoleh keuntungan. Teknologi Informasi dan Komunikasi pada e-business digunakan untuk meningkatkan bisnis perusahaan yang mencangkup semua aspek yang berorientasi pada profit maupun nonprofit suatu perusahaan. E-business dapat dikatakan juga sebagai iklan supaya para konsumen dapat membeli produk-produk perusahaan. Sehingga e-business sangat berguna bagi e-comerce, karena fungsi dari e-business yaitu untuk mendukung bagian-bagian pada perusahaan seperti bagian prroduksi, finance, marketing dll. Jadi perusahaan akan menggunakan Teknologi Informasi



dan Komunikasi untuk menjalankan sekaligus mengelola bisnisnya sehingga mendapatkan keuntungan.



E. Jenis E-Business Karakteristik 1. B2C (Business to Customer) •



Antar organisasi dan perorangan







Nilai uang yang dilibatkan lebih kecil







Transaksi satu waktu (tidak sering terjadi)







Secara relatif sederhana



2. B2B (Business to Business), 3. B2G (Business to Government), serta 4. B2E (Business to Education) •



Antar – Organisasi







Nilai uang yang dilibatkan lebih besar







Hubungan yang kuat dan berkelanjutan







Pemberian kredit oleh penjual ke pelanggan







Lebih kompleks



F. Dampak Positif dan Negatif E-Business



G. Kelebihan dan Kelemahan E-Busines. Adapun beberapa keunggulan atau kelebihan dari e-business, yang diantaranya sebagai berikut: a. Akses yang mudah, maksudnya supaya dapat terhubung atau berinteraksi jarak jauh atau tidak langsung dengan konsumen, para pembisnis hanya membutuhkan koneksi internet yang memadai. b. Lebih tepat sasaran, jadi para pembisnis yang mempromosikan produknya akan lebih tepat sasaran, sehingga konsumenpun akan bertambah. c. Menghemat waktu, jika untuk berinteraksi ataupun bertransaksi harus menemui konsumen atau menemui rekan bisnis, maka dengan e-business komunikasi dapat dilakukan secara online di internet sehingga dapat menghemat waktu.



d. Tidak membutuhkan modal yang terlalu besar, kebanyakan selalu orang beranggapan bahwa untuk memulai suatu bisnis membutuhkan modal yang cukup besar, khususnya dalam melakukan promosi produk yang akan di jual. Sedangkan sekarang ini dapat dilihat banyak sekali orang yang berbisnis menggunakan internet atau secara online dengan modal yang sedikit atau tidak terlalu besar. Hanya dengan modal yang kecil dan di dukung dengan koneksi internet yang memadai, banyak orang yang langsung bisa menjalankan bisnis. Contoh bisnis di internet adalah menjadi reseller, jadi hanya menjual ulang produk-produk yang dijual oleh penjual lain tentunya dengan kesepakatan yang sudah disepakati sebelumnya. Adapun beberapa kelemahan yang dimiliki oleh e-business, yang diantaranya sebagai berikut: a. Tidak adanya pertemuan secara langsung dengan konsumen maupun sebaliknya. Jadi tidak ada akses antara pembisnis dengan konsumen sehingga tidak akan terjadi tatap muka secara langsung antara penjual dan pembeli. Jika ingin bertemu harus membuat kesepakatan terlebih dahulu. b. Beresiko terjadinya penipuan. Karena transaksi tidak secara langsung maka beresiko terjadinya penipuan, terutama bagi pembisnis pemula yang masih kurang pengetahuan mengenai bisnis di internet. Tapi saat ini banyak sekali cara untuk menghindari penipuan salah satunya dengan transaksi menggunakan rekening bersama, sehingga transaksi menjadi lebih aman.



H. Contoh E-Business.



BAB III PENUTUP KESIMPULAN