Proposal Usaha Takoyaki [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PROPOSAL USAHA TANOSHII TAKOYAKI



1



KATA PENGANTAR



Puji syukur alhamdulillah kami panjatkan ke hadirat ALLAH SWT, karena telah melimpahkan rahmat-Nya berupa kesempatan dan pengetahuan serta kemudahan dan kelancaran sehingga kami dapat menyelesaikan proposal usaha Tanoshii Takoyaki dengan tepat waktu tanpa ada halangan yang berarti. shalawat serta salam kami panjatkan kepada baginda kita Nabi Muhhammad SAW yang kita nantikan syafa'atnya di hari kiamat nanti



Jakarta, 14 Mei 2021



Marwan



2



DAFTAR ISI KATA PENGANTAR.................................................................................1 DAFTAR ISI................................................................................................2 BAB I



PENDAHULUAN.........................................................................3 A. Latar Belakang..........................................................................3 B. Tujuan.......................................................................................4 C. Manfaat.....................................................................................5 D. Visi dan Misi Usaha Tanoshii Takoyaki...................................6



BAB II GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA.............................7 A. Gagasan Kegiatan Usaha...........................................................7 B. Peluang Usaha...........................................................................9 C. Analisis Kelayakan Usaha.......................................................10 D. Keberlanjutan Usaha...............................................................13 BAB III METODE PELAKSANAAN.....................................................17 A. Pra Produksi............................................................................17 B. Produksi...................................................................................18 C. Pengemasan Produk................................................................18 D. Promosi dan Publikasi.............................................................23 E. Pasca Produksi........................................................................23



3



BAB I PENDAHULUAN A.



Latar Belakang Membuka usaha kuliner merupakan salah satu peluang besar.Usaha di



bidang makanan sudah banyak dibuktikan oleh para pebisnis baik itu yang sudah berpengalaman maupun yang masih pemula. Seiring dengan meningkatkan permintaan pasar, maka keuntungan besar bisa didapatkan dengan mudah. Kondisi yang demikian menjadikan banyak orang yang memanfaatkannya untuk menjalankan usaha di bidang ini. Mengingat masyarakat Indonesia yang hobi mencicipi makanan luar negeri, kuliner khas Jepang bisa menjadi menu pilihan dalam menjalankan usaha di bidang ini. Saat ini masakan jepang menjadi salah satu daya tarik kuliner yang begitu booming. Hampir di berbagai kota besar banyak bermunculan rumah makan yang menghadirkan menu masakan Jepang. Pada kenyataannya masakan Jepang telah menggugah lidah masyarakat Indonesia sehingga banyak penggemarnya. Masakan Jepang disuka oleh kalangan anak-anak hingga orang tua. Masakan Jepang menyuguhkan rasa masakan yang berbeda namun rasanya mampu menggugah selera. Tingginya pecinta masakan Jepang membuat bisnis makanan ini makin diperhitungkan. Peluang bisnis masakan Jepang di Indonesia mampu mengundang daya tarik bagi pelaku bisnis kuliner. Untung besar yang didapat lewat bisnis masakan Jepang memang bukanlah main-main. Pangsa pasar usaha masakan Jepang yang terbilang bagus dan sangat tinggi membuat bisnis makanan ini menjadi salah satu bisnis yang fenomenal.



4



Takoyaki merupakan makanan khas Jepang berbentuk unik yaitu bolabola kecil yang memiliki diameter 3 sampai 5 cm. Makanan ini dibuat dari bahan tepung dan diisi dengan potongan daging gurita. Takoyaki ini menjadi makanan pinggir jalan jika di Jepang. Rasa dan bentuk yang unik membuat takoyaki dari Jepang begitu populer sampai ke Indonesia. Populernya makanan takoyaki membuat sebagian orang ingin menjalankan usaha ini. Peluang bisnis takoyaki memiliki prospek yang bagus dan akan selalu digemari masyarakat. Apalagi jika takoyaki dibuat dengan rasa khas Indonesia tentu akan semakin banyak yang menyukainya. Menjalankan bisnis takoyaki tidaklah sulit dengan bahan dan peralatan sederhana siapa pun bisa memulai bisnis takoyaki dengan mudah. Bisnis takoyaki ini sangat mudah untuk dijalankan dan menguntungkan karena akan ada banyak konsumen yang tertarik melihat di beberapa kota di Indonesia belum banyak yang menjajakan makanan khas Jepang ini. Ini kesempatan baik untuk mencoba mendulang keuntungan dengan berbisnis takoyaki. B.



Tujuan Proposal 1.



Menjelaskan gambaran umum rencana usaha Tanoshii Takoyaki.



2.



Menjelaskan metode pelaksanaan dari pra produksi, produksi, pengemasan produksi, promosi dan publikasi, dan pasca produksi Tanoshii Takoyaki.



3.



Menjelaskan anggaran biaya dan analisis kelayakan usaha Tanoshii Takoyaki.



4.



Menjelaskan keberlanjutan usaha Tanoshii Takoyaki.



5



C.



Manfaat Manfaat dari pembuatan proposal ini yaitu untuk menjelaskan secara rinci



bagaimana gambaran umum rencana usaha, metode pelaksanaan usaha, dan biaya serta jadwal kegiatan usaha Tanoshii Takoyaki. Sementara manfaat dari dimunculkannya produk Tanoshii Takoyaki adalah untuk memenuhi kebutuhan konsumen terhadap pilihan makanan khas jepang yang memiliki cita rasa autentik seperti takoyaki di negeri asalnya yaitu Jepang. Selain itu pendirian usaha Tanosii Takoyaki juga ditujukan selain untuk mendapatkan laba atau keuntungan juga didirikan sebagai penunjang terciptanya lapangan kerja dan perputaran kegiatan ekonomi dilingkungan sekitar berdirinya usaha Tanoshii Takoyaki ini. D.



Visi dan Misi Usaha Tanoshii Takoyaki Visi



Menjadi pilihan nomor satu untuk kategori penjual makanan snack jepang yang memiliki rasa identik dengan aslinya. Misi Menciptakan produk yang berkualitas Menggunakan bahan baku premium Menentukan harga yang dapat bersaing dengan produk sejenis Menggalakkan promosi dengan berbagai media Selalu melakukan inovasi terbaru mengikuti trend.



6



BAB II GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA A.



Gagasan Kegiatan Usaha Makanan khas Jepang ini biasanya dijual di restoran-restoran mewah atau



restoran-restoran berkelas yang lainnya. Dengan demikian banyak sekali para pebisnis yang mencuri kesempatan untuk membuka usaha makanan khas Jepang ini karena secara otomatis juga harga jual yang tinggi membuat keuntungan pun semakin besar. Apalagi juga dikarenakan makanan khas Jepang saat ini sudah akrab di lidah masyarakat Indonesia sehingga konsumennya pun tersedia cukup banyak. Kami ingin menghadirkan konsep baru mengenai image makanan Jepang yang umumnya dijual di restoran-restoran mewah dengan image baru yang menghadirkan makanan Jepang dengan konsep “Kaki Lima”. Dengan kata lain, maksud dari konsep kami yaitu meskipun produk makanan Jepang kami yaitu takoyaki tidak mensegmentasikan kalangan menengah ke atas, namun produk kami memiliki cita rasa dan kualitas produk yang tinggi, dikarenakan menggunakan bahan-bahan berkualitas dan cara penyajian higienis. Meskipun makanan khas Jepang yang kami tawarkan memiliki harga yang lebih murah guna menjaring para konsumen. Namun konsumen atau penikmat makanan takoyaki ini dapat cukup memuaskan. Makanan takoyaki yang berasal dari Jepang ini juga mampu bersaing dengan makanan-makanan lainnya. Bahkan kuliner ini juga bisa menjadi pilihan usaha di bidang makanan yang bisa anda kembangkan secara terus-menerus.



7



Seperti membuka franchise makanan Jepang dengan harga yang murah, dimana para pebisnis akan membuka peluang usaha untuk para pebisnis lain yang ingin mengikuti usaha Takoyaki ini. Pengembangan usaha yang akan dilakukan oleh Tanoshii Takoyaki yaitu dengan menambah variasi produk dan inovasi desain outlet. Hal ini dilakukan demi menarik minat calon pelanggan, yang nantinya akan berpengaruh pada keberlanjutan usaha Tanoshii Takoyaki. Variasi produk yang akan kami kembangkan untuk produk snack jepang Tanoshii Takoyaki adalah dengan memperbanyak varian produk. Varian produk yang dimaksud yaitu dengan menambahkan jumlah menu takoyaki. Saat ini hanya tersedia 4 menu yaitu original berisi Gurita, mixmax berisi campuran antara Gurita-kepiting-sosis, double cheese, dan spicy floos. Untuk kedepannya kami juga akan memambahkan menu takoyaki mozzarella cheese, takoyaki baby octopus, okonomiyaki mozzarella, black okonomiyaki, dan black takoyaki. Kami juga berencana untuk menambahkan jenis makanan jepang lainnya seperti sushi, shabu-shabu, dorayaki,ikayaki, thaiyaki, kokigori, dan mocha.Selain itu saya juga akan memperbesar luas outlet dan menjadikan tipe outletnya seperti café outdoor yang dilengkapi dengan tempat tempat spot yang instagramable sehingga dapat menarik minat calon konsumen dari sudut estetika Lokasi outlet. Sementara inovasi produk yang kami akan terapkan yaitu meliputi desain kemasan, desain tempat outlet, teknik pemasaran, teknik promosi. Desain



8



kemasan dan desain menu akan selalu kami evaluasi mengenai keapdetannya, apakah harus diganti atau tidak. Jika memang harus diganti, maka akan dipertimbangkan terlebih dahulu bagaimana desain baru yang akan diterapkan,. Hal ini mempertimbangkan bahwa desain kemasan juga dapat menjadi cara positioning produk di benak konsumen. Desain tempat outlet juga sangat mempengaruhi tingkat keingintahuan dan ketertarikan calon konsumen untuk mencoba membeli takoyaki produk kami. Apabila kami selalu melakukan inovasi dan mengikuti perkembangan desain outlet dengan mengikuti tren yang saat ini mengedepankan title instagramable, maka kemungkinan besar kami dapat mempertahakan konsumen dan bahkan menarik konsumen baru untuk menjadi pelanggan saya.hal ini dikarenakan dengan tema outlet yang mengikuti perkembangan, dan juga identitas rasa takoyaki yang enak dan identik dengan rasa asli snack jepang akan memberikan kesan tersendiri di hati pelanggan. Selain itu meningkatkan pelayanan demi terbentuknya kepuasan pelanggan juga merupakan salah satu hal yang harus terus dikaji dan dievaluasi perkembangannya. B.



Peluang Usaha Usaha kuliner takoyaki khas jepang bisa menjadi pilihan usaha di bidang



makanan yang sangat tepat bagi para pemula. Saat ini masyarakat Indonesia sudah banyak yang mengenal berbagai jenis makanan khas Jepang dan menjadi penggemarnya. Untuk bisa menyajikan kuliner khas Jepang ini



dapat



menggunakan chef yang kompeten di bidangnya atau bisa juga bisa memasaknya



9



sendiri. Hal ini dikarenakan sebenarnya makanan khas Jepang tidak sulit untuk dimasak. Di Indonesia sendiri saat ini sudah banyak sekali para pebisnis yang memanfaatkan peluang usaha ini. Di samping kuliner khas jepang bisa menjadi pilihan usaha di bidang makanan yang mudah dilakukan, modal yang anda butuhkan juga tidak terlalu besar. Selain itu peluang menjalankan usaha takoyaki ini akan sangat menguntungkan karena persaingan di pasaran belum terlalu banyak. Terlebih jika nantinya anda bisa menjual dengan keunikan tersendiri, sehingga akan memancing minat para konsumen untuk mencobanya. C.



Analisis Kelayakan Usaha Agar mengetahui keuntungan yang didapat saat menjalankan usaha



Tanoshii takoyaki maka sebaiknya mengetahui analisa usaha dari bisnis Tanoshii Takoyaki ini. Untuk memudahkan pembaca dalam menganalisis kelayakan usaha Takoyaki kami, maka berikut adalah analisa usaha Tanoshii takoyaki dibawah ini : a. Investasi Nama peralatan



Kuantitas



Harga satuan



Jumlah



Gerobak



1



Rp 3.800.000



Rp 3.800.000



Spanduk/ Banner



1



Rp 250.000



Rp 250.000



Regulator



1



Rp 60.000



Rp 60.000



Kompor 2 tungku



1



Rp 275.000



Rp 275.000



Gas LPG



1



Rp 140.000



Rp 140.000



Teflon Takoyaki



1



Rp 150.000



Rp 150.000



10



Teflon Okonomiyaki



1



Rp120.000



Rp 120.000



Lampion



2



Rp 60.000



Rp 120.000



Toples-toples



6



Rp 5.000



Rp 30.000



Pisau



1



Rp 5.000



Rp 5.000



Gunting



1



Rp 5.000



Rp 5.000



Centong Okonomiyaki



1



Rp 4.000



Rp 4.000



Spatula Okonmiyaki



2



Rp 30.000



Rp 60.000



Termos Es batu



1



Rp 120.000



Rp 120.000



Tempat sendok



1



Rp 5.000



Rp 5.000



Gelas ukur



3



Rp 20.000



Rp 60.000



Kocokan telur



1



Rp 15.000



Rp 15.000



Parutan keju



1



Rp 5.000



Rp 5.000



Galon air



1



Rp 50.000



Rp 50.000



Kursi bakso



2



Rp 30.000



Rp 60.000



Instalasi Listrik



1



Rp 100.000



Rp 100.000



Ember



1



Rp 10.000



Rp 10.000



Botol lancip



3



Rp 12.000



Rp 36.000



Botol adonan



1



Rp 15.000



Rp 15.000



Tempat tepung



1



Rp 10.000



Rp 10.000



Kuas



1



Rp 4.000



Rp 4.000



Serbet



2



Rp 4.000



Rp 8.000



Tempat sampah



1



Rp 10.000



Rp 10.000



Total Investasi



Rp 5.527.000



11



b. Biaya tetap Nama peralatan



Jumlah



Gerobak 1/36* Rp 3.800.000



Rp105.555



Spanduk/ Banner 1/12*Rp 250.000



Rp 20.833



Regulator 1/24*Rp 60.000



Rp 2.500



Kompor 2 tungku 1/36*Rp 275.000



Rp 7.638



Gas LPG 1/36*Rp 140.000



Rp 3.888



Teflon Takoyaki 1/24*Rp 150.000



Rp 6.250



Teflon Okonomiyaki 1/24*Rp 120.000



Rp 5.000



Lampion 1/12*Rp 120.000



Rp 10.000



Toples-toples 1/12* Rp 30.000



Rp 2.500



Pisau 1/12* Rp 5.000



Rp 416



Gunting 1/12* Rp 5.000



Rp 416



Centong Okonomiyaki 1/24* Rp 4.000



Rp 166



Spatula Okonmiyaki 1/24* Rp 60.000



Rp 2.500



Termos Es batu 1/24* Rp 120.000



Rp 5.000



Tempat sendok 1/24* Rp 5.000



Rp 208



Gelas ukur 1/24* Rp 60.000



Rp 2.500



Kocokan telur 1/12* Rp 15.000



Rp 1.250



Parutan keju 1/12* Rp 5.000



Rp 416



Galon air 1/24*Rp50.000



Rp 2.083



Kursi bakso 1/24*Rp 60.000



Rp 2.500



Instalasi Listrik 1/12*Rp 100.000



Rp 8.333



Ember 1/24*Rp 10.000



Rp 416



12



Botol lancip 1/12*Rp 36.000



Rp 3.000



Botol adonan 1/12*Rp 15.000



Rp 1.250



Tempat tepung 1/12*Rp 10.000



Rp 833



Kuas 1/12*Rp 4.000



Rp 333



Serbet 1/12*Rp 8.000



Rp 666



Tempat sampah 1/24*Rp 10.000



Rp 416



Total Biaya Tetap



Rp 196.866



c. Biaya Variable Nama bahan



Harga satuan



Telur 1,25kg



Rp 35.000



30



Rp 1.050.000



Tepung Takoyaki 6pcs



Rp 24.000



30



Rp 720.000



Tepung Okonomiyaki 10pcs



Rp 10.000



30



Rp 300.000



Margarin



Rp 4.000



30



Rp 120.000



Daun Bawang



Rp 2.000



30



Rp 60.000



Kol



Rp 6.000



30



Rp 180.000



Mayonaise



Rp 8.000



30



Rp 240.000



Saus Pedas



Rp 7.000



30



Rp 210.000



Saus Takoyaki



Rp 10.000



30



Rp 300.000



Toping Mix Max 20pcs



Rp 30.000



30



Rp 900.000



Toping Original 20pcs



Rp 34.000



30



Rp 1020.000



Toping Okonomiyaki 10pcs



Rp 15.000



30



Rp 450.000



Toping Sosis 10pcs



Rp 10.000



30



Rp 300.000



Keju



Rp 13.000



30



Rp 390.000



13



Kuantitas yang Jumlah dibutuhkan per bulan



Katsuobushii 120gr



Rp 20.000



30



Rp 600.000



Box Takoyaki 45pcs



Rp 90.000



30



Rp 2.700.000



Box Okonomiyaki 10pcs



Rp 20.000



30



Rp 600.000



Sarung tangan



Rp 90.000



4



Rp 360.000



Plastik alas



Rp 8.000



30



Rp 240.000



Plastik kresek kecil



Rp 9.000



12



Rp 108.000



Plastik kresek besar



Rp 9.000



8



Rp 72.000



Plastik Klip pemisah saus



Rp 5.000



4



Rp 20.000



Sumpit



Rp 8.000



6



Rp 48.000



Tusuk gigi



Rp 3.000



6



Rp 18.000



Gas



Rp 21.000



4



Rp 84.000



Air Galon



Rp 7.000



9



Rp 63.000



Sabun Pencuci piring



Rp 2.000



12



Rp 24.000



Tusukan Takoyaki



Rp 10.000



1



Rp 10.000



Karyawan



Rp 1.100.000



1



Rp 1.100.000



Sewa Tempat



Rp 600.000



1



Rp 600.000



Total Biaya Variabel



Rp 12.887.000



d. Total biaya operasional Total biaya operasional



Jumlah



Biaya tetap + Biaya Variable



Rp 13.083.866



e. Pendapatan per bulan



14



Penjualan Takoyaki



45xRp 10.000 = Rp Rp 450.000x30 hari = 450.000 Rp 13.500.000



Penjualan Okonomiyaki



10xRp 15.000 = Rp Rp 150.000x30 150.000 =Rp 4.500.000



Total pendapatan per bulan



hari



Rp 18.000.000



f. Keuntungan perbulan Laba=Total Pendapatan-Total biaya operasional



Rp 4.916.134



g. Lama balik modal Total Investasi/ Keuntungan



Rp 5.527.000/Rp 4.916.134 =1,2 Bulan



Dari analisa di atas dapat disimpulkan apabila bisnis Tanoshii Takoyaki sangat menguntungkan dimana modal Rp 5.527.000 dengan kentungan per bulan Rp 4.916.134 dan balik modal dalam 1,2 bulan. D.



Keberlanjutan Usaha Saat ini sudah banyak sekali para pebisnis yang memanfaatkan peluang



usaha masakan jepang. Di samping kuliner khas jepang bisa menjadi pilihan usaha di bidang makanan yang mudah dilakukan modal yang butuhkan juga tidak terlalu besar. Keberlanjutan dari usaha Tanoshii Takoyaki kami adalah dengan melebarkan sayap-sayap usaha kami ke berbagai lokasi di JABODETABEK khususnya. Strategi yang akan kami jalankan yaitu dengan melakukan sistem franchise. Sistem franchise yang kami tawarkan yakni demi melebarkan sayapsayap usaha kami dengan konsep pembelian paket usaha yang sama persis dengan master usaha Tanoshii Takoyaki.



15



Paket franchise yang kami tawarkan Terdapat dua macam, yaitu sistem syariah dan sistem jual lepas atau mandiri. Paket franchise syariah yaitu menerapkan sistem bagi hasil, Sementara paket franchise mandiri yaitu sistem jual lepas yang artinya ketika mitra membeli paket franchise mandiri, maka franchistor tidak Memiliki hak lagi atas kepemilikan investasi awal berupa gerobak dan peralatan Takoyaki. Sistem franchise yang menggunakan sistem jual putus, tidak ada target penjualan, Tanpa biaya royalty, Tanpa biaya lain, peralatan dan bahan menjadi hak milik anda, Tanpa bagi hasil, Harga jualan bebas memiliki syarat dan ketentuan yaitu: 



Pembayaran diawal (DP) minimal sebesar 50% pada saat pemesanan.







Wajib membeli bahan seperti tepung, dan saos Takoyaki.







Pembukaan outlet baru harus memperhatikan jarak dengan outlet yang sudah berjalan, minimal 10Km.



16



BAB III METODE PELAKSANAAN A.



Pra Produksi Proses pelaksanaan usaha Tanoshii Takoyaki dimulai dengan memikirkan



dan mematangkan konsep dari produk Tanoshii Takoyaki. Konsep yang diusung adalah Takoyaki berupa snack jepang food street atau “Kaki Lima”. Selain itu kami juga Memiliki konsep penjualan dengan sistem offline dan online menggunakan aplikasi-aplikasi dan sosial media yang popular digunakan masyarakat umum seperti Go-food dan Grabfood, lalu penggunaan WA, IG, FB, Twiter,dll. Konsep yang selanjutnya yaitu mengenai laporan keuangan sejak pertama pembukaan usaha ini hingga berjalannya usaha Tanoshii Takoyaki ini. Selain itu kami juga membuat form laporan harian untuk mengetahui penggunaan bahan, dan juga mengevaluasi penggunaan bahan serta ketersediaan bahan. Konsep selanjutnya yaitu mengenai strategi promosi yaitu dengan membuat desain dari brosur Tanoshii Takoyaki, logo Tanoshii Takoyaki, dan lai-lain. B.



Produksi Dalam membuat takoyaki bahan yang dibutuhkan cukup sederhana dan



mudah didapatkan. Kami dapat membuat takoyaki seperti ala Jepang asli atau membuat takoyaki dengan berbagai kreasi. Di Indonesia sendiri takoyaki dibuat dengan berbagai macam pilihan sehingga lebih bervariasi. Mulai dari tambahan isi udang, cumi, daging ayam, sosis, bakso, aneka sayuran dan sebagainya.



17



Kami juga membuat takoyaki ala Indonesia dengan rasa khas Indonesia yang lezat. Bahan – bahan yang disiapkan untuk membuat takoyaki diantaranya yaitu tepung terigu, telur ayam, Gurita rebus, daun bawang, garam, kol, saus takoyaki, dan saus mayonaise. Kami menggunakan bahan berkualitas dan masih segar untuk mendapatkan takoyaki yang nikmat. Proses membuat takoyaki membutuhkan peralatan berkualitas agar menghasilkan takoyaki yang pantas dijual. Peralatan penting untuk membuat takoyaki ini sudah pasti ialah cetakan takoyaki. Apabila memilih peralatan takoyaki sebaiknya cari yang anti lengket supaya memudahkan proses pembuatannya nanti. Cetakan ini biasanya terdiri dari 16 – 19 lubang sehingga dalam sekali memasak takoyaki bisa menghasilkan 16 -19 buah takoyaki sekaligus. Selain cetakan takoyaki, peralatan lain yang dibutuhkan ialah baskom, pengaduk, gelas ukur, pisau, talenan, dan sebagainya.



18



Berikut merupakan langkah-langkah pembuatan produk Tanoshii Takoyaki :  Pembuatan adonan



 Pemilihan topping sesuai permintaan pelanggan



19



 Proses memasak takoyaki



 Pemberian saos takoyaki, mayonaise, saos pedas, dan katsuobushi



20



C.



Pengemasan



21



Kami menggunakan kemasan berupa box yang memiliki keamanan untuk penggunaan pada makanan atau foodgrade untuk penyajian takoyaki dan okonomiyaki. Kemasan box kami memiliki label Tanoshii Takoyaki yang sudah kami cetak dibagian percetakan label box makanan. Selain itu box tersebut juga tersebut kami alaskan dengan plastik alas khusus makanan yang tentunya dapat melindungi box dari lelehan saus yang berbentuk cair. D.



Promosi dan Publikasi Pemasaran bisnis Takoyaki kami dilakukan dengan membuat Takoyaki



yang enak juga berbeda. Selain itu dapat memanfaatkan promosi masakan khas negeri jepang ini dari media sosial baik faceboook, path, whats app, instagram dan lainnya. Juga dapat pula menjalankan strategi pemasaran Takoyaki dengan menyebarkan berbagai brosur. Selain itu takoyaki khas Jepang kami menjadi salah satu jajanan pinggir jalan yang disukai selain enak namun harganya terjangkau. Harga untuk satu porsi takoyaki dibanderol dengan harga sekitar Rp. 10.000 sampai dengan Rp. 15.000 per porsi sesuai dengan bahan isi dan jumlah takoyaki yang diberikan. Kami juga memberikan diskon dan penawaran menarik berupa potongan Harga di hari-hari tertentu, atau reward berupa beli 1 porsi gratis 1 porsi untuk syarat dan ketentuan berlaku. Saat melakukan pembukaan cabang baru juga kami memberikan promo yang bombastis tujuannya supaya banyak orang antre ke tempat berjualan.



22



Cara selanjutnya adalah dengan mendaftarkan usaha Tanoshii Takoyaki kami di Gofood dan Grabfood. Langkah ini dapat memaksimalkan supaya usaha kami banyak dikunjungi oleh orang adalah dengan mendaftarkannya ke Gofood ataupun Grabfood. Hal ini dikarenakan dalam beberapa tahun belakangan, kedua platform tersebut terbukti menggenjot penjualan makanan para pelaku bisnis di Indonesia. Salah satu alasannya karena banyak promo yang diberikan dan bikin pelanggan tidak perlu repot pergi ke restoran.



Gambar 1. Logo Tanoshii Takoyaki



23



Gambar 2. Brosur Tanoshii Takoyaki Versi 1



24



Gambar 3. Brosur Tanoshii Takoyaki Versi 2



25



Gambar 4. Brosur Tanoshii Takoyaki Versi 3 E.



Pasca Produksi Melakukan riset dan evaluasi terhadap berbagai macam aspek dalam bisnis



Tanoshii Takoyaki, yaitu dalam hal cita rasa makanan, pengadaan bahan, proses logistic berbelanja, proses dan strategi promosi, evaluasi mengenai laporan penjualan harian dan bulanan, evaluasi mengenai service and value yang diperoleh pelanggan ketika telah membeli produk Tanoshii Takoyaki.



26