Rancangan Tugas Tutorial Ii [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

RANCANGAN TUGAS TUTORIAL II Nama Matakuliah Pokok Bahasan Pengembang Soal Masa Tutorial Jumlah Soal Skor Maksimal Jenis Tugas Waktu



: Pembelajaran PKn di SD : Kepribadian Nasional Indonesia : Nina S. S. Pd, M.Pd : 2021.1 :3 : 38 : Penguasaan konsep : 60 menit



Sumber Materi: BMP PDGK 4201 Modul 4



Kompetensi khusus: Menganalisis kepribadian Nasional Indonesia dalam konteks mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia Tugas: Pendidikan kewarganegaraan diharapkan dapat membentuk peserta didik sebagai warganegara yang berkepribadian nasional Indonesia. Pendidikan kewargenagraan diharapkan dapat mempersiapkan peserta didik menjadi warga negara yang memiliki komitmen kuat dan konsisten untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Komitmen yang kuat dan konsisten terhadap prinsip dan semangat kebangsaan, cinta tanah air dalam kehidupan bermasyarakat yang berbhinneka tunggal ika, berbangsa, dan bernegara yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945, perlu ditingkatkan secara terus menerus untuk memberikan pemahaman yang mendalam tentang Negara Kesatuan Republik Indonesia. Secara historis, negara Indonesia telah diciptakan sebagai Negara Kesatuan dengan bentuk Republik. Soal no 1 Mengapa nasionalisme Indonesia sebagai kepribadian nasional Indonesia sangat dibutuhkan untuk menegakkan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 ? Soal no 2 Mengapa patriotisme Indonesia atau cinta tanah air dan bela negara sebagai kepribadian nasional Indonesia sangat dibutuhkan untuk mewujudkan cita-cita Proklamasi Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 1945 ? Soal no 3 Mengapa kesadaran multikultur sebagai kepribadian nasional Indonesia sangat dibutuhkan untuk mempertahanakan persatuan dan kesatuan masyarakat Indonesia yang pluralisme dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia ? Jawab:



Karena dengan kesadaran multikultur, masyarakat dapat hidup berdampingan dengan aman , nyaman , dan tenteram walau ada perbedaan antara satu sama lain. perbedaan yang ada diharapkan tidak menjadikan masyarakat mengelompok sendiri sendiri. sehingga dapat bersatu dan masyarakat



indonesia dapat saling menghargai, saling menghormati, bertoleransi, dan tidak mengunggul-unggulkan ciri khas daerahnya sendiri sehingga tercipta kerukuran yang dapat mempertahankan persatuan dan kesatuan masyarakat Indonesia yang pluralisme. Sealin itu, Kebudayaan merupakan salah satu modal penting di dalam kemajuan suatu bangsa untuk maju dan untuk mengatasi kesulitan-kesulitan dan menggalang kekuatan terutama di dalam era globalisasi. Dasar multikulturalisme antara lain adalah menggali kekuatan suatu bangsa yang tersembunyi di dalam budaya yang beranekaragam. Setiap budaya mempunyai kekuatan tersebut. Apabila dari masing-masing budaya yang dimiliki oleh komunitas yang plural tersebut dapat dihimpun dan digalang tentunya akan merupakan suatu kekuatan yang dahsyat melawan arus globalisasi, yang mempunyai tendensi monokultural atau kecenderungan hanya menjunjung tinggi bahwa hidup dan nilai-nilai yang ada di masyarakat hanya terdapat satu jalan hidup yang paling benar. Tutor, Nina Septiningrum, S.Pd, M.Pd Nip. 19810903 200902 2 003