Tugas 1 PDGK4102 [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

TUGAS 1 KONSEP DASAR IPS



OLEH : Nama Mahasiswa



: SITI FATIMAH



NIM



: 858294967



Kode/Nama Mata Kuliah : PDGK4102/KONSEP DASAR IPS Program Studi



: 118/PGSD



Kode/Nama UPBJJ



: 49/BANJARMASIN



Tutor



: YUDHISTIRA AHMAD, M. Pd



FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (FKIP) UNIVERSITAS TERBUKA UNIT PROGRAM BELAJAR JARAK JAUH (UT-UPBJJ) BANJARMASIN 2022.1



1. Jelaskan bahwa IPS adalah ilmu! Jawab : Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) adalah suatu bahan kajian yang terpadu yang merupakan penyederhanaan, adaptasi, seleksi dan modifikasi yang diorganisasikan dari konsep-konsep dan keterampilan-keterampilan sejarah, geografi, sosiologi, antropologi, dan ekonomi. Kosasi Djahiri (Yaba, 2006:5) menyatakan bahwa IPS adalah merupakan ilmu pengetahuan yang memadukan sejumlah konsep pilihan dari cabang ilmu sosial dan ilmu lainnya serta kemudian diolah berdasarkan prinsipprinsip pendidikan dan didaktif untuk dijadikan program pengajaran pada tingkat persekolahan. Jadi dapat disimpulkan bahwa pendidikan IPS adalah disiplin-displin ilmu sosial ataupun integrasi dari berbagai cabang ilmu sosila seperti : sosiologi, sejarah, geografi, ekonomi, dan antropologi yang mempelajari masalahmasalah sosial. 2. Mengapa Ilmu-ilmu Sosial penting bagi IPS? Jawab : Karena materi IPS diambil dari berbagai disiplin ilmu sosial seperti geografi,



sejarah,



sosiologi,



ekonomi, ilmu politik, ilmu



hukum,



antropologi,



psikologi



dan ilmu-ilmu



sosial lainnya



sosial, yang



dijadikan sebagai bahan baku bagi pelaksanaan program pendidikan 3. Jelaskan apa itu fakta? Jawab : Secara harfiah kata fakta berarti sesuatu yang telah diketahui atau telah terjadi benar ada. Bisa juga diartikan bahwa itu adalah sesuatu yang dipercaya atau apa yang benar dan merupakan kenyataan, realitas yang riil, benar dan juga merupakan kenyataan yang nyata. Di dalam sains, fakta merupakan hasil observasi yang bisa dibuktikan secaraempiris karena itu sifat fakta bukan hasil perolehan secara acak, memiliki relevansi dan berkaitan dengan teori. Jadi, dapat kita simpulkan fakta adalah suatu peristiwa, hal atau keadayang yang sudah terjadi dan dapat dibenarkan oleh indera manusia sendiri.



4. Jelaskan apa itu konsep? Jawab : Konsep adalah suatu istilah, pengungkapan abstrak yang digunakan untuk tujuan mengklasifikasikan atau mengkategorikan suatu kelompok atau suatu benda atau gagasan atau peristiwa. Atau bisa juga konsep diartikan dengan sejumlah teori yang berkaitan dengan suatu objek. Konsep diciptakan dengan menggolongkan dan mengelompokkan objek-objek tertentu yang mempunyai ciri-ciri yang sama. Misalnya jika kita sebutkan kata "keluarga" maka ke dalam konsep keluarga itu termasuk bapak, ibu anak – anak, saudara, dan sebagainya. 5. Jelaskan apa itu generalisasi dan berikan contoh cara memperolehnya? Jawab : Schuneke (1988:16) mengemukakan bahwa generalisasi merupakan abstraksi dan sangat terkait dengan konsep. Cara yang paling mudah untuk memahami generalisasi dalam hubungannya dengan konsep adalah dengan cara



menelusuri



proses



terbentuknya



generalisasi



yang



setidaknya



memerlukan paling sedikit dua konsep yang berbeda. Contoh, anggota ABRI mempunyai acara tersendiri dalam mengatur hubungan interpersonalnya, khususnya dalam hubungan hierarkis menurut jenjang kepangkatan. Kelompok lain misalnya, pegawai negeri, karyawan, kehidupan disekolah dan lain-lainnya, juga memiliki cara – cara tertentu yang mengatur hubungan interpersonalnya tersebut. Generalisasinya, yaitu setiap grup atau kelompok memiliki sistem norma yang membimbing perilaku anggotanya. Contoh diatas menujukkan contoh terbentuknya generaliasi dari dua konsep dalam sosiologi yaitu konsep grup (kelompok) dan konsep norma. Jadi, dapat kita simpulkan Generalisasi adalah sebuah bentuk dari kegiatan penalaran yang didalamnya akan bertolak dari beberapa macam bentuk fakta maupun berbagai macam bentuk gejala yang secara khusus akan dilakukan pengamatan kemudian akan dilakukan penarikan tehradap kesimpulan yag secara umum terhadap sebuah bagian dari gejala yang diperhatikan. Contohnya adalah data statistik, fakta, hingga kesimpulan.



SUMBER : PDGK4102 https://www.rijal09.com/2016/04/pengertian-ips.html https://www.silabus.web.id/pembelajaran-ips/ https://www.zonareferensi.com/pengertian-konsep/ https://id.wikipedia.org/wiki/Generalisasi https://www.msyarifah.my.id/ips-dalam-fakta-konsep-generalisasi-danteori/