RPP Virus Corona Kelas 11 - Eris Rustandi [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Mata Pelajaran: Sekolah:



Biologi SMAN 3 Sukabumi



Kelas/Semester: Alokasi Waktu:



XI IPA/2 1 Pertemuan (2x 45 menit)



Tujuan Pembelajaran A. Siswa mampu menganalisis karakteristik, klasifikasi, dan penyakit oleh virus B. Siswa mampu mengevaluasi tentang virus corona C. Siswa mampu membuat media informasi sederhana tentang menerapkan protokol penanganan virus corona D. Siswa dapat menentukan sikap saat ada stigma di masyarakat tentang virus corona E. Siswa mampu menentukan penanganan saat sakit



Kegiatan Pembelajaran Daring Deskripsi Kegiatan Kegiatan: A. Pendahuluan  Menyampaikan kebijakan Gubernur dan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat tentang pembelajaran dilakukan di rumah mulai tanggal 16-28 Maret 2020, yakni dilakukan Pembelajaran Jarak Jauh/Daring yang bertemakan Covid 19 melalui WA Group Kelas 12  Membuat pertemuan di Google Classroom dan menginformasikan pembelajaran dan tugas akan diinformasikan di Google Classroom kelas 1I IPA  Memberikan Juknis dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat melalui Google Classroom dan WA Group  Memperlihatkan tayangan atau berita Virus Corona Covid 19 yang berstatus Pandemi B. Inti Pertemuan 1 (2 JP) Menggunakan Pembelajaran Daring menggunakan Aplikasi Google Classroom dan ZOOM:  Siswa dipersiapkan dan diinformasikan mlalui WA Group untuk teknis pembelajaran  Mendengarkan informasi dari guru tentang Virus Corona Covid 19  Melakukan diskusi dengan guru tentang karekteristik/ciri-ciri virus, klasifikasi dan penyakit yang disebabkan oleh virus dengan menggunakan LKS  Mendengarkan jawaban ulasan materi virus dari beberapa siswa yang ditanggapi oleh teman yang lain  Mengasosiasikan pengetahuan tentang karakteristik virus, perkembangbiakan virus, dan penyakit yang disebabkan oleh virus dengan menggunakan LKS  Membahas tentang materi Virus Corona Covid 19 dari komentar dan tugas yang telah diserahkan masing-masing di aplikasi Google Classroom  Membahas protokol penanganan Virus Corona yang nantinya akan ditugaskan serangkaian video utuh per kelompok  Diskusi melalui aplikasi ZOOM tentang langkah siswa apabila stigma munculnya Virus Corona Covid 19 tempat tinggal masing-masing  Siswa merancang pembuatan video protokol penanganan Virus Corona Covid 19  Siswa dipanggil secara acak berdasarkan nomor absen untuk melaporkan langkah apa yang akan dilakukan dari tempat tinggal masing-masing







Siswa diskusi dengan guru dan teman sekelas di aplikasi ZOOM langkah penanganan yang tepat dalam penanganan yang sakit saat terkena Virus Corona Covid 19



C. Refleksi dan Konfirmasi  Merefleksi kegiatan pembelajaran daring tentang Virus Corona Covid 19  Menginformasikan kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan pada pertemuan berikutnya yaitu kita akan menghadirkan Praktisi Profesional Dokter Muhammad Ali Wardhani yang akan ikut memberikan informasi yang detail tentang Virus Corona Covid 19  Menugaskan pembuatan video protokol penanganan Virus Corona Covid 19 dan diunggah di Google Classroom  Meminta peserta didik untuk menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan terkait pencegahan penyebaran Virus Corona Covid 19  Guru mengakhiri kegiatan belajar mengajar dengan memberikan pesan dan motivasi tetap semangat belajar dan diakhiri dengan berdoa  Guru mengingatkan kepada seluruh siswa agar mematuhi slogan “#Di RumahAja” dan “Soliter adalah Solidaritas”



Penilaian Pengetahuan: Penilaian Pengetahuan melalui Tes Lisan dengan materi Ciri-ciri Virus Corona, klasifikasi, penyakit dan perkembangbiakan Virus Corona, protokol penanganan apabila terjangkit Covid 19 melalui aplikasi ZOOM dan mengumpulkan tugas tentang Ciri-ciri Virus Corona Covid 19 baik melalui komentar di forum atau penyerahan tugas melalui aplikasi Google Classroom sesuai dengan isntrumen dan rubrik penilaian pengetahuan yang ada di sistem aplikasi Google Classroom Keterampilan Penilaian Keterampilan melalui penyajian laporan bacaan dalam bentuk resume beserta tanggapan atau makalah sederhana tentang Virus Corona Covid 19 sesuai dengan kriteria yang diunggah di Google Classroom sesuai dengan instrumen dan lembar ceklis penilaian keterampilan Sikap Melalui pengamatan melalui aplikasi ZOOM, perilaku sikap spiritual dan sikap sosial melalui diskusi Teleconference sesuai dengan instrumen penilaian sikap (dispilin, taat aturan, saling menghargai, rasa ingin tahu, jujur, bertanggung jawab, kerjasama)



Mengetahui: Kepala Sekolah



Sukabumi, 16 Maret 2020 Guru Mata Pelajaran,



Drs. H. Agus Indrayana, M.Si NIP. 196008131984031009



H. Eris Rustandi, M.Pd., M.Si NIP. 197705202003121006



RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Mata Pelajaran: Sekolah:



Biologi SMAN 3 Sukabumi



Kelas/Semester: Alokasi Waktu:



XI IPA/2 1 Pertemuan (2x 45 menit)



Tujuan Pembelajaran A. Siswa mampu membuat media informasi sederhana mengimplementasikan cara hidup sehat menjaga kebersihan diri B. Siswa mampu menjelaskan cara menjaga kebersihan lingkungan sekitar C. Siswa mampu menjelaskan cara menjaga kesehatan D. Siswa mampu menjelaskan olah raga yang aman dan sehat E. Siswa mampu menjelaskan cara bertindak dalam bersosialisasi yang bijak di masyarakat F. Siswa mampu menjelaskan informasi secara bijak tentang virus corona



Kegiatan Pembelajaran Deskripsi Kegiatan



Kegiatan: A. Pendahuluan Menggunakan Pembelajaran Daring menggunakan Aplikasi Google Classroom dan ZOOM:  Mengulas ulang materi Virus Corona Covid 19 dengan cara membahas hasil pengumpulan tugas di Google Classroom dan berkomunikasi melalui aplikasi ZOOM  Melihat contoh video pencegahan penyebaran Virus Corona Covid 19 yang dibagikan di WA Group, dihubungkan ke dalam kebijakan Pembelajaran Jarak Jauh dengan Daring untuk seluruh siswa B. Inti Pertemuan 2 (2 JP) Menggunakan Pembelajaran Daring menggunakan Aplikasi Google Classroom dan ZOOM:  Membahas tugas yang telah diserahkan di Google Classroom diantaranya pembuatan video Virus Corona Covid 19  Menghadirkan Narasumber Profesional dr. Muhammad Ali Wardhani untuk membahas dan berdiskusi dengan Guru serta seluruh siswa  Mendengarkan penjelasan Dokter tentang menjaga kesehatan diri dan lingkungan serta cara hidup sehat untuk upaya preventif penyebaran Virus Corona Covid 19  Mendengarkan informasi dan cara olah raga sehat dan tepat dalam kondisi Social Distancing sebagai upaya menekan dan memutus mata rantai penyebaran Virus Corona Covid 19  Mendiskusikan dengan Dokter melalui pertanyaan beberapa siswa tentang Virus Corona dengan difasilitasi oleh Guru Mata Pelajaran  Mendiskusikan cara bertindak dalam bersosialisasi yang bijak di masyarakat dengan Dokter yang diawali dengan opini dari siswa  Membahas bersama Guru dan Dokter sikap dalam menggunakan media sosial dalam mengakses atau menyebarkan informasi tentang Virus Corona Covid 19  Merancang pembuatan video yang utuh tentang Pencegahan Penyebaran Virus Corona Covid 19 dihubungkan dengan Pembelajaran Jarak Jauh dengan Daring untuk berpartisipasi dalam Jabar Coveducation Challenge



 



Mengerjakan tugas bersama secara individu dalam Google Document tentang Virus Corona Covid 19 yang dikerjakan secara besamaan untuk seluruh siswa Menyimpulkan materi Virus Corona Covid 19 mulai dari pengertian irus, pengenalan Virus Corona, protokol penanganan Virus Corona, cara hidup sehat, dan bersosialisasi di masyarakat



C. Refleksi dan Konfirmasi  Merefleksi kegiatan pembelajaran melalui wawancara dengan Profesional Dokter  Menginformasikan kegiatan pembelajaran yang akan dilakukan pada pertemuan berikutnya yaitu akan menggunakan aplikasi Quipper untuk materi Sistem Eksresi Ginjal dan Latihan Soal Sistem Pencernaan dan Sistem Respirasi dengan aplikasi QUIZIZZ  Meminta peserta didik untuk menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan terkait pencegahan penyebaran Virus Corona Covid 19  Guru mengakhiri kegiatan belajar mengajar dengan memberikan pesan dan motivasi tetap semangat belajar dan diakhiri dengan berdoa untuk keselamatan terbebas dari Virus Corona  Guru mengingatkan kepada seluruh siswa agar mematuhi Slogan “#Di RumahAja” dan “Soliter adalah Solidaritas”



Penilaian Pengetahuan: Penilaian Pengetahuan melalui Tes Lisan dengan materi perilaku bijak stigma Virus Corona Covid 19, cara hidup sehat menjaga kebersihan secara pribadi dan lingkungan, olah raga yang aman dan sehat serta bersikap dalam mengakses dan meyebarkan informasi Virus Corona Covid 19 melalui media sosial melalui aplikasi ZOOM dan mengerjakan tugas bersama dalam Google Document tentang Virus Corona Covid 19 yang dikerjakan secara besamaan seluruh siswa dan penyerahan tugas melalui aplikasi Google Classroom sesuai dengan instrumen dan rubrik penilaian pengetahuan yang ada di sistem aplikasi Google Classroom, serta melaksanakan kuis Virus Corona Covid 19 menggunakan aplikasi QUIZIZZ Keterampilan Penilaian Keterampilan melalui penyajian pembuatan Video tentang Virus Corona Covid 19 yang diunggah di Google Classroom sesuai dengan kriteria dalam instrumen dan lembar ceklis penilaian keterampilan Sikap Melalui pengamatan melalui aplikasi ZOOM, perilaku sikap spiritual dan sikap sosial melalui diskusi Teleconference sesuai dengan instrumen penilaian sikap (dispilin, taat aturan, saling menghargai, rasa ingin tahu, jujur, bertanggung jawab, kerjasama) Mengetahui: Kepala Sekolah



Sukabumi, 16 Maret 2020 Guru Mata Pelajaran,



Drs. H. Agus Indrayana, M.Si NIP. 196008131984031009



H. Eris Rustandi, M.Pd., M.Si NIP. 197705202003121006