SPO 04 Identifikasi Pada Bayi Baru Lahir [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

IDENTIFIKASI PADA BAYI BARU LAHIR



RSU SINAR KASIH GKST TENTENA



STANDAR PROSEDUR OPERASIONAL PENGERTIAN



TUJUAN KEBIJAKAN



PROSEDUR



No. Dokumen RSSK/SPO/SKP/04 Tanggal Terbit 31 Juni 2018



No. Revisi 0



Halaman 1/3



Ditetapkan oleh:



dr. Yonbert Larobu, MARS Direktur Suatu tindakan yang dilakukan untuk memberikan data/ identitas pada bayi yang baru lahir, mencakup identifikasi bayi pada status bayi, pemasangan gelang bayi, dan pemberian sidik kaki bayi. Sebagai acuan penerapan langkah-langkah untuk identifikasi pada bayi baru lahir. 1. Peraturan Direktur Rumah Sakit Umum Sinar Kasih GKST Tentena Nomor: 14.01/SK.dir-rssk/V/2018 tentang Kebijakan Manajemen Pelayanan di Rumah Sakit Umum Sinar Kasih GKST Tentena. 2. Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit Umum Sinar Kasih GKST Tentena Nomor: 01.01/dir-rssk.skp/VI/2018 tentang Kebijakan Sasaran Keselamatan Pasien di Rumah Sakit Umum Sinar Kasih GKST Tentena. 3. Surat Keputusan Direktur Rumah Sakit Umum Sinar Kasih GKST Tentena, Nomor 02.01/dir-rssk.skp/VI/2018 tentang Panduan Pelaksanaan Identifikasi Pasien di Rumah Sakit Umum Sinar Kasih GKST Tentena. A. Persiapan Alat: 1. Status bayi 2. Bantalan dan Tinta stempel 3. Gelang bayi warna pink dan warna biru B. Pelaksanaan : 1. DI KAMAR BERSALIN / VK: a. Identitas bayi dilakukan segera setelah bayi lahir, sebelum dibawa keluar dari Kamar Bersalin ke Ruang Bayi mengunakan identitas sementara yang di tulis pada leucophor dan ditempelkan pada dada bayi yang berisi nama ibu, PB, BB, jam lahir, tanggal lahir dan jenis kelamin dan nomor rekam medik ibu. b. Setelah bayi dibawa ke ruang bayi, laporkan dan mintalah petugas pendaftaran pasien untuk membuat



IDENTIFIKASI PADA BAYI BARU LAHIR



RSU SINAR KASIH GKST TENTENA



PROSEDUR



No. Dokumen RSSK/SPO/SKP/04



No. Revisi 0



Halaman 2/3



gelang identitas bayi yang baru yang berisi: nama ibu bayi dan nomor rekam medis bayi. Setelah gelang identitas datang, segera pasangkan gelang identitas pada pergelangan tangan bayi (atau sesuai kondisi bayi). c. Pada bayi baru lahir kembar (gemeli) identitas berisi: nama ibu, diikuti angka 1,2,3,..dst sesuai urutan kelahiran bayi (misal: By.Ny.Esterlove 1, By.Ny.Esterlove 2). Apabila kemudian nama setiap bayi sudah di ketahui, ganti nama ibu dengan nama lengkap masing-masing bayi. 2. DI RUANG PERAWATAN IBU: a. Buat sidik jari pada ibu jari tangan kanan ibu, distatus bayi. b. Bawa bayi kepada ibu bayi, dan berikan penjelasan pada ibu bayi/ keluarga tentang kondisi bayi, jenis kelamin, dan identifikasi pada bayi. 3. DI KAMAR OPERASI/ TINDAKAN SECTIO CAESAREA: a. Identitas bayi dilakukan segera setelah bayi lahir, sebelum dibawa keluar dari Kamar Operasi ke Ruang Bayi menggunakan identitas sementara yang di tulis pada leucophor dan ditempelkan pada dada bayi yang berisi nama ibu, PB, BB, jam lahir, tanggal lahir dan jenis kelamin dan nomor rekam medik ibu. b. Bila SC dengan spinal anesthesi dan keadaan memungkinkan: tunjukkan bayi kepada ibu, dan jelaskan identitas yang sudah diberikan pada bayi, jenis kelamin, adanya cacat fisik/tidak, dan sekaligus lakukan kontak langsung dengan ibu bayi untuk disentuh meski hanya sesaat. c. Sebelum bayi dibawa ke ruang bayi, tunjukkan bayi kepada ayah bayi/ keluarga, dan beri penjelasan tentang kondisi bayi, jenis kelamin, adanya cacat fisik/ tidak, dan identifikasi pada bayi yang sudah dibuat. d. Bawa bayi ke ruang perawatan bayi untuk perawatan lanjutan. e. Sidik jari ibu pada ibu jari tangan kanan diambil setelah ibu sadar, dan dilakukan setelah ibu bayi



IDENTIFIKASI PADA BAYI BARU LAHIR



RSU SINAR KASIH GKST TENTENA



PROSEDUR



No. Dokumen RSSK/SPO/SKP/04



No. Revisi 0



Halaman 3/3



dirawat di ruang perawatan. 4. DI RUANG BAYI: a. Setelah bayi dibawa ke ruang bayi, laporkan dan mintalah petugas pendaftaran pasien untuk membuat gelang identitas bayi yang baru yang berisi: nama ibu bayi dan nomor rekam medis bayi. Setelah gelang identitas baru telah datang, segera pasangkan gelang identitas pada bayi. b. Lakukan kelengkapan identitas pada bayi: bayi ditimbang, diukur PB, UK, UD, LLA dan dokumentasikan identitas bayi pada status bayi. c. Lakukan pengambilan sidik kaki bayi. d. Lakukan perawatan lanjut pada bayi sesuai kondisi dan prosedur. e. Beri kesempatan pada ayah bayi/ keluarga untuk melihat bayi.



UNIT TERKAIT



IGD, INSTALASI RAWAT INAP, ADMISSION, OK