SPO Bno Sonde [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PELAYANAN PEMERIKSAAN X - FOTO BNO-SONDE RSU WILLIAM BOOTH SEMARANG Jl. Letjen. S. Parman No. 5 Semarang 50231 Tlp. (024) 8411800, Fax. (024) 8448773



STANDAR PROSEDUR OPERASIONAL PENGERTIAN TUJUAN KEBIJAKAN PROSEDUR



NO. DOKUMEN



REVISI



HALAMAN



001/RSUWB/SPO/IRAD/VI/2015



00



1/2



TGL TERBIT



Ditetapkan, Direktur



23 JUNI 2015



Dr. Sri Kadarsih, MM BNO - Sonde adalah pemeriksaan radiologi organ reproduksi wanita bagian dalam yang terpasang alat kontrasepsi IUD Untuk melihat ada tidaknya translokasi IUD “Pelayanan Instalasi Radiologi harus selalu berorientasi kepada mutu dan keselamatan pasien.”(Sesuai dengan Keputusan Direktur Nomor 229/RSUWB/KEP/DIR/VI/2015 Tentang Kebijakan Pelayanan Instalasi Radiologi Rsu William Booth A. Persiapan pasien 1. Sebelum dilakukan pemeriksaan radiografer/dokter memberitahu kepada pasien tentang jalannya pemeriksaan, kemudian pasien menandatangani Informed Concent. 2. Mempersilahkan pasien untuk buang air kecil agar kandung kemih kosong. 3. Mempersilahkan pasien ganti baju dengan baju pasien yang telah tersedia. 4. Setelah pasien siap dimohon tidur supine di atas meja pemeriksaan. B. Persiapan alat (dalam kondisi steril) 1. Sonde uteri 2. Spekulum 3. Duk lobang dan duk untuk alas pantat 4. Sarung tangan steril. 5. Kassa dan Betadine 6. Folley catether ukuran 8 7. Spuit 10 cc 8. Spuit 3 cc 9. Media kontras water soluble 5 – 10 ml 10. Water 11. Lampu Ginekologi ( non steril )



PELAYANAN PEMERIKSAAN X - FOTO BNO-SONDE RSU WILLIAM BOOTH SEMARANG Jl. Letjen. S. Parman No. 5 Semarang 50231 Tlp. (024) 8411800, Fax. (024) 8448773



PROSEDUR



UNIT TERKAIT



NO. DOKUMEN



REVISI



HALAMAN



001/RSUWB/SPO/IRAD/VI/2015



00



2/2



C. Tehnik pemeriksaan 1. Pasien berbaring supine di meja pemeriksaan dalam posisi lithotomi. 2. Membuat foto polos regio rongga pelvis. 3. Duk alas steril diletakkan di bawah pantat, bersihkan daerah genitalia luar (vagina) dengan betadine dan tutup dengan duk lobang steril. 4. Spekulum dimasukkan ke dalam vagina sehingga serviks portio kelihatan jelas. 5. Membersihkan serviks portio dengan kassa dan betadine. 6. Sonde uteri dimasukkan ke dalam uterus. 7. Foto dibuat AP dan Lateral. 8. Sonde dan spekulum dilepas pasien dipersilahkan ke kamar mandi dan dipersilahkan mengganti baju biasa.  IGD (Instalasi Gawat Darurat)  IRNA (Instalasi Rawat Inap)  IRJA (Instalasi Rawat Jalan)