Askep Gerontik [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

UNGGUL dalam IPTEK KOKOH dalam IMTAQ



ASUHAN KEPERAWATAN GERONTIK PADA LANSIA DENGAN DERMATITIS DI PANTI SOSIAL TRESNA WHERDA BUDI MULIA 1 CIPAYUNG JAKARTA TIMUR Disusun oleh: Kelompok 1 dan 2 Alfi Kurmiati Annisa Oktari Eko Febrianto Hidayatusoleh Maulin Nasikah Mustofa Asyar Reffi HS Ryan Budiyanto Wisnu Dwijanarko Yuli Kristinawati



Ari Wijayanti Ayu Talaa Yenny Fitriasari Yuni Hutri Ina Yuhana Wiji Mardianto Intan N Triana Wahyuni



PROGRAM PROFESI NERS FAKULTAS ILMU KEPERAWATAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA 2017



LEMBAR PENGESAHAN



Laporan makalah ini telah dipertahankan dihadapan pembimbing dan telah dilakukan perbaikan sesuai dengan saran pembimbing Jakarta, Januari 2017



Pembimbing 1



Pembimbing II



( Ns. Uswatul Hasanah, M.Kep, Sp.Kep.Kom)



(Ns. Erni Rita, SKp, M.Epid.Kep)



Pembimbing III



( Ns. Nurhayati, M.Kep, Sp.Kep.Kom)



i



KATA PENGANTAR Bismillahirahmanirrahiim Assalmualaikum Wr. Wb Dengan mengucapkan syukur kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan karunia-Nya, penulis dapat menyelesaikan laporan keperawatan gerontik tahap profesi ners. Tujuan dari penyusunan laporan ini adalah untuk memenuhi tugas kelompok pada program profesi ners stase gerontik. Dalam laporan ini, kelompok banyak mendapatkan bimbingan dan dukungan dari berbagai pihak. Untuk itu, perkenankan kelompok untuk mengucapkan terima kasih kepada : 1. Bapak Ns.Nana Supriatna M.Kep, Sp.Kep.Kom, selaku koordinator program profesi ners stase keperawatan gerontik 2. Kepala PSTW Budi Mulia 1 Cipayung yang telah memberikan izin kepada kami untuk melakukan asuhan keperawatan gerontik 3. Ibu Erni Rita M.Epid.Kep, selaku pembimbing laporan 4. Seluruh staff PSTW Budi Mulya 03 Cipayungyang telah banyak membantu kelompok dalam mendapatkan data 5. Semua rekan kelompok 1 dan 2 di PSTW Budi Mulia 1 Cipayung yang telah bersama - sama melakukan asuhan keperawatan gerontik 6. Seluruh WBS di wisma Bougenville dan Cataliya yang turut berperan aktif. Dengan segenap kerendahan hati dan keterbatasan, penulis menyadari sepenuhnya bahwasannya penyusunan laporan ini masih jauh dari kesempurnaan, beralaskan hal tersebut, kelompok mengharapkan adanya kritik dan saran yang membangun dari pembaca pada umumnya maupun pihak terkait pada khususnya terutama profesi keperawatan yang kiranya akan membuat lebih baik lagi kedepannya. Akhir kata atas bantuan, kritik dan saran dari semua pihak, penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya. Wassalamualaikum Wr.Wb Jakarta, Januari 2017



Kelompok



ii



DAFTAR ISI



KATA PENGANTAR.............................................................................................................ii DAFTAR ISI.........................................................................................................................iii BAB I.....................................................................................................................................1 PENDAHULUAN..................................................................................................................1 A. Tujuan..........................................................................................................................3 BAB II....................................................................................................................................4 TINJAUAN TEORI...............................................................................................................4 A. Konsep Menua.............................................................................................................4 1.



Definisi....................................................................................................................4



2.



Klasifikasi Lansia....................................................................................................4



3.



Teori Proses Menua.................................................................................................5



4.



Perubahan Sistem Tubuh Lansia..............................................................................6



B. Anatomi dan Fisiologi Kulit........................................................................................8 C. Konsep Keperawatan Lansia dengan Masalah Dermatitis..........................................9 1.



Definisi....................................................................................................................9



2.



Etiologi....................................................................................................................9



3.



Patofisiologi...........................................................................................................10



4.



Manifestasi Klinis..................................................................................................11



5.



Komplikasi.............................................................................................................13



D. Asuhan Keperawatan.................................................................................................13 1.



Pengkajian Keperawatan.......................................................................................13



2.



Diagnosa keperawatan...........................................................................................16



3.



Intervensi Keperawatan.........................................................................................17



BAB III.................................................................................................................................20 ASUHAN KEPERAWATAN KELOMPOK PADA LANSIA.............................................20 DI RUANG CATALIYA DAN BOUGENVILE..................................................................20 A. Pengkajian Keperawatan...........................................................................................20 1.



Identitas Kelompok................................................................................................20



2.



Biologi Kelompok.................................................................................................21



3.



Psikologi Kelompok..............................................................................................23



4.



Sosial Kelompok....................................................................................................23



iii



5.



Keadaan Lingkungan.............................................................................................24



6.



Hasil Wawancara...................................................................................................25



B. Diagnosa Keperawatan..............................................................................................26 C. Perencanaan Keperawatan.........................................................................................26 D. Implementasi Keperawatan.......................................................................................28 E. Evaluasi.....................................................................................................................29 BAB IV................................................................................................................................31 PEMBAHASAN..................................................................................................................31 BAB V..................................................................................................................................33 KESIMPULAN DAN SARAN............................................................................................33 A. Kesimpulan................................................................................................................33 B. Saran..........................................................................................................................34 DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................................35



iv



BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang



Menua (menjadi tua) adalah suatu proses menghilangnya secara perlahan-lahan kemampuan jaringan untuk memperbaiki diri/mengganti dan mempertahankan fungsi normalnya sehingga tidak dapat bertahan terhadap infeksi dan memperbaiki kerusakan yang diderita (Constantinides, 1994 dalam Nugroho. W, 2000). Dengan kata lain, proses menua merupakan tahap lanjut dari suatu kehidupan yang ditandai dengan menurunnya kemampuan tubuh untuk beradaptasi terhadap stres atau pengaruh lingkungan, dimulai dari kemunduran secara fisik maupun psikis (kejiwaan), atau yang lazim dikatakan adalah keuzuran. Kemunduran fisik pada lansia bersifat histologik, fisiologik maupun klinik. Salah satu kemunduran lansia adalah perubahan kulit lansia yang mengalami penurunan pada bentuk dan ukuran sel, jumlah sel yang memproduksi zat imunitas, sehinga mudah terkena infeksi, hilangnya elastisitas yang berakibat banyak terjadi kerutan. Sensus Penduduk tahun 2010 menunjukkan bahwa Indonesia termasuk 4 besar negara dengan jumlah penduduk lanjut usia terbanyak di dunia setelah Cina, India dan Amerika, yakni mencapai 18,1 juta jiwa (7,6%) pada 2010. Pada tahun 2014 jumlah lansia di Indonesia 18,781 juta jiwa (9,6%) dari jumlah penduduk. Mengingat penduduk lansia di Indonesia yang terus meningkat jumlahnya, adanya pelayanan bagi lansia yang meliputi pelayanan berbasis keluarga, masyarakat, lembaga sudah semestinya terus ditingkatan demi tercapainya kesejahteraan lansia di Indonesia. Dari data Kemensos, saat ini jumlah, jumlah penduduk Indonesia 237.641.326 jiwa dan yang masuk kategori lansia berjumlah 18.043.717 jiwa, tidak telantar 10.533.831jiwa, Rawan telantar 4.658.280 jiwa dan yang telantar 2.851.606 jiwa. Jumlah penduduk lansia yang semakin bertambah tersebut, serta banyaknya lansia beresiko terlantar dan yang terlantar, dapat meningkatkan peluang seorang lansia untuk



1



tinggal di panti werdha, karena kehadiran panti werdha dewasa ini dianggap sebagai salah satu penyedia jasa yang dapat memberikan pelayanan berkualitas bagi lansia. Panti sosial werdha merupakan tempat yang paling memungkinkan untuk lansia dari berbagai latar belakang sosial yang berbeda, kultur dan kebiasaan yang berbeda. Derajat kesehatan lansia harus dipertahankan. Dengan perubahan dari segi fisik, kemampuan sel dan sistem imunitas yang menurun memungkinkan lansia dalam satu panti mengalami gangguan kesehatan. Gangguan kesehatan yang sering terjadi pada satu populasi padat adalah diare, influenza dan penyakit kulit. Penyakit kulit merupakan suatu penyakit infeksi yang paling umum, karena kulit merupakan organ paling luar bagi tubuh manusia dan paling mudah terjadi penularan. Penyakit kulit berhubungan dengan faktor perilaku hidup seseorang. Menurut teori Blum, menyatakan bahwa “salah satu faktor yang dapat mempengaruhi derajat kesehatan manusia adalah perilaku manusia itu sendiri” (Sri Yulia Muko, 2014). Sehat tidaknya seseorang sangat tergantung pada perilaku kehidupan sehari-hari orang tersebut. “Personal hygiene (kebersihan perorangan) salah satu upaya mengatasi masalah kesehatan. Dalam kehidupan sehari-hari personal hygiene merupakan hal yang sangat penting dan harus diperhatikan karena personal hygiene mempengaruhi kesehatan, kenyamanan, keamanan, dan kesejahteraan” (Isro’in & Andarmoyo, 2012). Dengan tubuh yang bersih meminimalkan resiko terhadap kemungkinan terjangkitnya suatu penyakit, terutama penyakit yang berhubungan dengan kebersihan diri yang kurang, misalnya penyakit kulit. Berbagai macam penyakit kulit ditularkan secara kontak langsung dengan penderita maupun tidak langsung dengan benda yang terkontaminasi oleh agen penyebab penyakit, bakteri atau tungau. Penyakit kulit dapat mewabah pada daerah padat penduduk seperti daerah kumuh, penjara, panti asuhan, pondok pesantren, panti jompo dan sekolahan asrama (Stone et, all, 2008). Penyebabnya antara lain rendahnya faktor sosial ekonomi, kebersihan yang buruk seperti mandi, pemakaian handuk, mengganti pakaian dan alat-alat lain yang dipakai bersama. Hasil



pengkajian dan observasi lansia di PSTW Budi Mulia 1 Cipayung, yang



dilakukan di wisma Bougenvile dan Cataliya tanggal 27- 30 Desember 2016 untuk



2



masalah kesehatan didapatkan yang terbanyak adalah mengalami gangguan kesehatan kulit di Bougenvile 8 orang dari 13 orang (61,5%) dan di Wisma Cataliya sebanyak 25 orang (80,8%) dari 31 lansia atau total sebanyak 33 lansia (75%). Dengan karakteristik gangguan kulit yang tampak saat observasi berupa bula, vesikel, krusta, bernanah bahkan terlihat ada yang membengkak tangan dan kaki lansia yang terkena dermatitis. Gangguan kulit yang kronis apabila tidak mendapatkan penanganan disamping membuat tidak nyaman karena rasa gatal yang dialami penderita juga infeksi dapat menyebar ke sistem tubuh lain seperti saluran nafas serta menular pada orang lain. Berdasarkan hasil pengkajian dan observasi kelompok yang didapatkan seperti yang tersebut diatas maka kelompok tertarik mengangkat tema asuhan keperawatan pada lansia dengan dermatitis di PSTW Budi Mulia 1 cipayung.



A. Tujuan 1. Tujuan Umum Mengurangi resiko terjadinya penularan infeksi kulit pada penghuni panti di PSTW Budi Mulia 1 Cipayung. 2. Tujuan Khusus Penghuni Panti mampu :  Memahami cara pencegahan terjadinya penularan infeksi kulit.  Mampu melaksanakan kebersihan diri dan lingkungan.  Mampu melakukan 6 langkah cuci tangan



3



BAB II TINJAUAN TEORI Pada bab ini akan dijelaskan tentang tinjauan teori dari konsep menua (pengertian, klasifikasi lansia,Dan lain-lain) dan konsep keperawatan lansia dengan masalah dermatitis (pengertian, etiologi, manifestasi klinis hingga asuhan keperawatan).



A. Konsep Menua 1. Definisi Usia tua adalah periode penutup dalam rentang hidup seseorang, yaitu suatu periode dimana seseorang telah “beranjak jauh” dari periode terdahulu yang lebih menyenangkan atau beranjak dari waktu yang penuh dengan manfaat (Hurlock, 2000 dalam Murwani & Priyantari, 2011). Menua (= menjadi tua = aging) adalah suatu proses menghilangnya secara perlahanlahan



kemampuan



jaringan



untuk



memperbaiki



diri/mengganti



diri



dan



mempertahankan struktur dan fungsi normalnya sehingga tidak dapat bertahan terhadap jejas (termasuk infeksi) dan memperbaiki kerusakan yang diderita (Constantinides dalam Darmojo et all, 2011) Lansia adalah individu yang berusia di atas 60 tahun, pada umumnya memiliki tandatanda terjadinya penurunan fungsi-fungsi biologis, psikologis, sosial, dan ekonomi (BKKBN, 1995 dalam Mubarak, dkk 2012). 2. Klasifikasi Lansia Menurut Maryam, dkk tahun 2008 ada lima klasifikasi pada lansia. a. Pralansia Seseorang yang berusia antara 45-49 tahun. b. Lansia Seseorang yang berusia 60 tahun atau lebih. c. Lansia resiko tinggi Seseorang yang berusia 70 tahun atau lebih/seseorang yang berusia 60 tahun atau lebih dengan masalah kesehatan (Depkes RI, 2005). d. Lansia potensial



4



Lansia yang masih mampu melakukan pekerjaan dan/atau kegiatan yang dapat menghasilkan barang/jasa (Depkes RI, 2003). e. Lansia tidak potensial Lansia yang tidak berdaya mencari nafkah, sehingga hidupnya bergantung pada bantuan orang lain (Depkes RI, 2003).



3. Teori Proses Menua Menurut Potter (2005) menjelaskan proses fisik penuaan, termasuk perubahan fungsi, struktur, pengembangan, panjang usia dan kematian. 1) Teori genetik (genetic theory/Genetic Lock) Teori ini mengusulkan bahwa akumulasi sampah metabolik atau zat nutrisi dapat merusak sintensis DNA. Teori ini menyatakan bahwa proses replikasi pada tingkatan seluler menjadi tidak teratur karena adanya informasi tidak sesuai yang diberikan dari inti sel. Molekul DNA menjadi bersilangan (crosslink) dengan unsur yang lain sehingga mendorong malfungsi molekular dan akhirnya malfungsi organ tubuh. 2) Teori imunologis Teori imunitas menggambarkan penurunan atau kemunduran dalam keefektifan sistem imun yang berhubungan dengan penuaan. Mekanisme seluler tidak teratur diperkirakan menyebabkan serangan pada jaringan tubuh melalui penurunan imun. Dengan bertambahnya usia, kemampuan pertahanan/imun untuk menghancurkan bakteri, virus dan jamur melemah sehingga mereka lebih rentan untuk menderita berbagai penyakit seperti kanker dan infeksi. 3) Teori neuroendokrin Mengalami perlambatan dalam memproses dan bereaksi terhadap perintah. Hal ini dapat dikenal sebagai perlambatan tingkah laku, respon ini terkadang aktualisasikan sebagai tindakan untuk melawan, ketulian atau kurang pengetahuan. Umumnya pada usia lanjut merasa seolah-olah mereka tidak kooperatif/ tidak patuh. 4) Teori lingkungan Menurut teori ini, faktor dari dalam lingkungan seperti karsinogen dari industri, cahaya matahari, trauma dan infeksi dapat membawa perubahan dalam proses penuaan. 5) Teori CrossLlink Terjadi rigiditas sel, cross link diperkirakan berakibat deposit serat kolagen dalam jaringan otot polos, menjadi renggang berikatan dan jaringan menjadi



5



fleksibel menyebabkan tanggalnya gigi, kulit yang menua, tendon kering dan berserat. 6) Teori radikal bebas Teori ini menyatakan bahwa penuaan disebabkan karena terjadinya akumulasi kerusakan ireversibel akibat senyawa radikal bebas yang terbentuk dialam.



4. Perubahan Sistem Tubuh Lansia Menurut Nugroho, 2000 beberapa perubahan fisik pada tubuh manusia 1) Sel Pada lansia, jumlah jumlah selnya akan lebih sedikit dan ukurannya akan lebih besar. Cairan tubuh dan cairan intraseluler akan berkurang, proporsi protein di otak, otot, ginjal, darah, dan hati juga ikut berkurang. 2) Sistem persarafan Rata-rata berkurangnya saraf neocortical sebesar 1 per detik (Pakkenberg dkk, 2003), hubungan persarafan cepat menurun, lambat dalam merespon baik dari gerakan maupun jarak waktu, khususnya dengan stress, mengecilnya saraf pancaindra, serta menjadi kurang sensitive terhadap sentuhan. 3) Sistem pendengaran Gangguan pada pendengaran (presbiakusis), membran timpani mengalami atrofi, terjadi pengumpulan dan pengerasan serumen karena peningkatan keratin. 4) Sistem penglihatan Timbul skelerosis pada sfinter pupil dan hilangnya respon terhadap sinar, kornea lebih berbentuk seperti bola (sferis), lensa lebih suram (keruh) dapat menyebakan katarak, daya adaptasi terhadap kegelapan menjadi lebih lambat dan sulit untuk melihat dalam kedaan gelap, hilangnya daya akomodasi, menurunnya lapang pandang. 5) Sistem kardiovaskular Elastisitas dinding aorta dan pembuluh darah menurun, katub jantung menebal dan menjadi kaku, kemampuan jantung memompa darah menurun, hal ini menyebabkan menurunnya kontraksi dan volumenya. Tekanan darah meningkat diakibatkan oleh meningkatnya resistensi dari pembuluh darah perifer. 6) Sistem pengaturan suhu tubuh Suhu tubuh menurun (hipotermia) secara fisiologis ± 35 0 C, hal ini diakibatkan oleh metabolisme yang menurun. 7) Sistem pernafasan



6



Otot-otot pernapasan kehilangan kekuatan dan menjadi kaku, menurunnya aktivitas dari silia, paru-paru kehilangan elastisitas sehingga kapasitas residu meningkat, menarik napas lebih berat, kapasitas pernapasan maksimum menurun, dan kedalaman bernapas menurun. Ukuran alveoli melebar dari normal dan jumlahnya berkurang, oksigen pada arteri menurun menjadi 75 mmHg, kemampuan untuk batuk berkurang, dan penurunan kekuatan otot pernapasan. 8) Sistem gastrointestinal Kehilangan gigi, indra pengecapan mengalami penurunan, esophagus melebar, sensitivitas akan rasa lapar menurun, produksi asam lambung menurun, peristaltik lemah dan waktu pengosongan lambung menurun, peristaltik lemah dan biasanya timbul konstipasi, fungsi absorbsi menurun, hati (liver) semakin mengecil dan menurunnya tempat penyimpanan, serta berkurangnya suplai aliran darah. 9) Sistem genitourinaria Ginjal mengecil dan nefron menjadi atrofi, aliran darah keginjal menurun. Otot-otot kandung kemih melemah, kapasitasnya menurun hingga 200 ml dan menyebabkan frekuensi buang air kecil meningkat, kandung kemih sulit dikosongkan sehingga meningkatkan retensi urine. Pria dengan usia 65 tahun keatas sebagian besar mangalami pembesaran prostat hingga ±75% dari besar normalnya. 10) Sistem integumen Kulit menjadi keriput akibat kehilangan jaringan lemak, permukaan kulit kasar dan bersisik, menurunnya respon terhadap trauma, mekanisme proteksi kulit menurun, kulit kepala dan rambut menipis serta berwarna kelabu, rambut dalam hidung dan telinga menebal, berkurangnya elstisitas akibat menurunnya cairan vaskularitas, pertumbuhan kuku lebih lambat, kuku jari menjadi keras dan rapuh, kuku kaki tumbuh secara berlebihan dan seperti tanduk, kelenjar keringat berkurang jumlahnya dan fungsinya, menurunkan produksi keringat, kulit mrnjadi kering dan mudah iritasi atau lecet. 11) Sistem muskuloskeletal Tulang kehilangan kepadatan dan semakin rapuh, kifosis, persendian membesar dan menjadi kaku, tendon mengerut dan mengalami sklerosis, atrofi serabut otot sehingga gerak seseorang menjadi lambat, otot-otot kram dan menjadi tremor.



7



B. Anatomi dan Fisiologi Kulit Kulit tersusun dari tiga lapisan yaitu epidermis, dermis, dan hipodermis atau jaringan subkutan. Fungsi kulit antara lain : 1. Perlindungan Kulit yang menutupi sebagian besar tubuh memiliki ketebalan sekitar 1 atau 2 mm saja, padahal kulit memberikan perlindungan yang sangat efektif terhadap invasi bakteri dan benda asing lainnya. Kulit tangan dan telapak kaki yang menebal memberikan perlindungan yang sangat efektif terhadap pengaruh trauma yang terus menerus yang terjadi pada daerah tersebut. 2. Sensibilitas Ujung-ujung reseptor serabut saraf pada kulit memungkinkan tubuh untuk memantau secara terus-menerus keadaan lingkungan di sekitarnya. Fungsi utama reseptor pada kulit adalah untuk mengindera suhu, rasa nyeri, sentuhan ringan dan tekanan (atau sentuhan yang berat). Berbagai ujung saraf bertanggung jawab untuk bereaksi terhadap setiap stimuli yang berbeda. Meskipun tersebar ke seluruh tubuh, ujung-ujung saraf lebih konsentrasi pada sebagian daerah dibandingkan daerah lainnya. Contohnya yaitu ujung-ujung jari tangan jauh lebih terinervasi ketimbang kulit pada bagian punggung tangan 3. Keseimbangan air Kulit memiliki kemampuan untuk menyerap air dan dengan demikian akan mencegah kehilangan air serta elektrolit yang berlebihan dari bagian internal tubuh dan mempertahankan kelembaban dalam jaringan subkutan. 4. Pengaturan suhu Tubuh secara terus menerus akan menghasilkan panas sebagai hasil metabolism makanan yang memproduksi energi. Panas ini akan hilang terutama lewat kulit. Air dari permukaan kulit dapat berasal dari perspirasi yang tidak terasa, keringat ataupun lingkungan. Pengeluaran keringat merupakan suatu proses yang digunakan kulit untuk mengatur laju kehilangan panas 5. Fungsi respon imun Hasil penelitian terakhir (Nickoloff, 1993) menunjukkan bahwa beberapa sel dermal (sel-sel Langerhans, interleukin-1 yang memproduksi keratinosit, dan subkelompok limfosit-T) merupakan komponen penting dalam sistem imun.



8



C. Konsep Keperawatan Lansia dengan Masalah Dermatitis 1. Definisi Dermatitis adalah peradangan kulit epidermis dan dermis sebagai respon terhadap pengaruh faktor eksogen atau faktor endogen, menimbulkan kelainan klinis berubah (eritema, edema, papul, vesikel, skuama, dan keluhan gatal) (Adhi Juanda,2005). Dermatitis atau lebih dikenal sebagai eksim merupakan penyakit kulit yang mengalami peradangan kerena bermacam sebab dan timbul dalam berbagai jenis, terutama kulit yang kering, umumnya berupa pembengkakan, memerah, dan gatal pada kulit (Widhya, 2011). 2. Etiologi Penyebab dermatitis dapat berasal dari luar (eksogen), misalnya bahan kimia (contoh : detergen,asam, basa, oli, semen), fisik (sinar dan suhu), mikroorganisme (contohnya : bakteri, jamur) dapat pula dari dalam (endogen), misalnya dermatitis atopik.(Adhi Djuanda,2005) Sejumlah kondisi kesehatan, alergi, faktor genetik, fisik, stres, dan iritasi dapat menjadi penyebab eksim. Masing-masing jenis eksim, biasanya memiliki penyebab berbeda pula. Seringkali, kulit yang pecah-pecah dan meradang yang disebabkan eksim menjadi infeksi. Jika kulit tangan ada strip merah seperti goresan, kita mungkin mengalami selulit infeksi bakteri yang terjadi di bawah jaringan kulit. Selulit muncul karena peradangan pada kulit yang terlihat bentol-bentol, memerah, berisi cairan dan terasa panas saat disentuh dan .Selulit muncul pada seseorang yang sistem kekebalan tubuhnya tidak bagus. Segera periksa ke dokter jika kita mengalami selulit dan eksim.



3. Patofisiologi Pada dermatitis kontak iritan kelainan kulit timbul akibat kerusakan sel yang disebabkan oleh bahan iritan melalui kerja kimiawi maupun fisik. Bahan iritan merusak lapisan tanduk, dalam beberapa menit atau beberapa jam bahan-bahan iritan tersebut akan berdifusi melalui membran untuk merusak lisosom, mitokondria dan komponen-komponen inti sel. Dengan rusaknya membran lipid keratinosit maka



9



fosfolipase akan diaktifkan dan membebaskan asam arakidonik akan membebaskan prostaglandin dan leukotrin yang akan menyebabkan dilatasi pembuluh darah dan transudasi dari faktor sirkulasi dari komplemen dan system kinin. Juga akan menarik neutrofil dan limfosit serta mengaktifkan sel mast yang akan membebaskan histamin, prostaglandin dan leukotrin. PAF akan mengaktivasi platelets yang akan menyebabkan perubahan vaskuler. Diacil gliserida akan merangsang ekspresi gen dan sintesis protein. Pada dermatitis kontak iritan terjadi kerusakan keratisonit dan keluarnya mediator- mediator. Sehingga perbedaan mekanismenya dengan dermatis kontak alergik sangat tipis yaitu dermatitis kontak iritan tidak melalui fase sensitisasi.Ada dua jenis bahan iritan yaitu : iritan kuat dan iritan lemah. Iritan kuat akan menimbulkan kelainankulit pada pajanan pertama pada hampir semua orang, sedang iritan lemah hanya pada mereka yang paling rawan atau mengalami kontak berulang-ulang. Faktor kontribusi, misalnya kelembaban udara, tekanan, gesekan dan oklusi, mempunyai andil pada terjadinya kerusakan tersebut.



Pada dermatitis kontak alergi, ada dua fase terjadinya respon imun tipe IV yang menyebabkan timbulnya lesi dermatitis ini yaitu : a.



Fase Sensitisasi Fase sensitisasi disebut juga fase induksi atau fase aferen. Pada fase ini terjadi sensitisasi terhadap individu yang semula belum peka, oleh bahan kontaktan yang disebut alergen kontak atau pemeka. Terjadi bila hapten menempel pada kulit selama 18-24 jam kemudian diproses oleh sel LE (Langerhans Epidermal), untuk mengadakan ikatan kovalen dengan protein karier yang berada di epidermis, menjadi komplek hapten protein. Pada saat ini telah terjadi pengenalan antigen (antigen recognition) dan terbentuk primed memory T cells, yang akan bersirkulasi ke seluruh tubuh meninggalkan limfonodi dan akan memasuki fase elisitasi bila kontak berikut dengan alergen yang sama. Proses ini pada manusia berlangsung selama 14-21 hari, dan belum terdapat ruam pada kulit. Pada saat ini individu tersebut telah tersensitisasi yang berarti mempunyai resiko untuk



mengalami dermatitis kontak alergik. a. Fase elisitasi Fase elisitasi atau fase eferen terjadi apabila timbul pajanan kedua dari antigen yang sama dan sel yang telah tersensitisasi, mengaktifkan sel mast



10



dan makrofag untuk melepaskan histamin sehingga terjadi vasodilatasi dan permeabilitas yang meningkat. Akibatnya timbul berbagai macam kelainan kulit seperti eritema, edema dan vesikula yang akan tampak sebagai dermatitis. 4. Manifestasi Klinis Tanda Subyektif :



tampak tanda–tanda radang akut terutama priritus ( sebagai



pengganti dolor). Selain itu terdapat pula kenaikan suhu (kalor), kemerahan (rubor), edema atau pembengkakan dan gangguan fungsi kulit (function laisa). Tanda Obyektif : biasanya batas kelainan tidak tegas dan terdapat lesi polimorfi yang dapat timbul secara serentak atau beturut-turut. Pada permulaan timbul eritema dan edema. Edema sangat jelas pada kulit yang longgar misalnya muka (terutama palpebra dan bibir) dan genetelia eksterna .Infiltrasi biasanya terdiri atas papul. Dermatitis madidans (basah) berarti terdapat eksudasi. Disana-sini terdapat sumber dermatitis, artinya terdapat Vesikel-veikel fungtiformis yang berkelompok yang kemudian membesar. Kelainan tersebut dapat disertai bula atau pustule, jika disertai infeksi. Dermatitis sika (kering) berarti tidak madidans bila gelembung-gelumbung mengering maka akan terlihat erosi atau ekskoriasi dengan krusta. Hal ini berarti dermatitis menjadi kering. Pada stadium tersebut terjadi deskuamasi, artinya timbul sisik. Bila proses menjadi kronis tampak likenifikasi dan sebagai sekuele telihat hiperpigmentai atau hipopigmentasi. 2. Klasifikasi Dermatitis Dermatitis muncul dalam beberapa jenis, yang masing-masing memiliki indikasi dan gejala berbeda: a. Contact Dermatitis Dermatitis kontak adalah dermatitis yang disebabkan oleh bahan/substansi yang menempel pada kulit. (Adhi Djuanda,2005). Dermatitis yang muncul dipicu alergen (penyebab alergi) tertentu seperti racun yang terdapat pada tanaman merambat atau detergen. Indikasi dan gejala antara kulit memerah dan gatal. Jika memburuk, penderita akan mengalami bentol-bentol yang meradang. Disebabkan kontak langsung dengan salah satu penyebab iritasi pada kulit atau alergi. Contohnya sabun cuci/detergen, sabun mandi atau pembersih lantai. Alergennya bisa berupa karet, logam, perhiasan, parfum, kosmetik atau rumput. b. Neurodermatitis



11



Peradangan kulit kronis, gatal, sirkumstrip, ditandai dengan kulit tebal dan garis kulit tampak lebih menonjol(likenifikasi) menyerupai kulit batang kayu, akibat garukan atau gosokan yang berulang-ulang karena berbagai ransangan pruritogenik. (Adhi Djuanda,2005) Timbul karena goresan pada kulit secara berulang, bisa berwujud kecil, datar dan dapat berdiameter sekitar 2,5 sampai 25 cm. Penyakit ini muncul saat sejumlah pakaian ketat yang kita kenakan menggores kulit sehingga iritasi. Iritasi ini memicu kita untuk menggaruk bagian yang terasa gatal. Biasanya muncul pada pergelangan kaki, pergelangan tangan, lengan dan bagian belakang dari leher. c. Seborrheich Dermatitis Kulit terasa berminyak dan licin; melepuhnya sisi-sisi dari hidung, antara kedua alis, belakang telinga serta dada bagian atas. Dermatitis ini seringkali diakibatkan faktor keturunan, muncul saat kondisi mental dalam keadaan stres atau orang yang menderita penyakit saraf seperti Parkinson. d. Statis Dermatitis Merupakan dermatitis sekunder akibat insufisiensi kronik vena (atau hipertensi vena) tungkai bawah. (Adhi Djuanda,2005). Muncul dengan adanya varises, menyebabkan pergelangan kaki dan tulang kering berubah warna menjadi memerah atau coklat, menebal dan gatal. Dermatitis muncul ketika adanya akumulasi cairan di bawah jaringan kulit. Varises dan kondisi kronis lain pada kaki juga menjadi penyebab. e. Atopic Dermatitis Merupakan keadaan peradangan kulit kronis dan resitif, disertai gatal yang umumnya sering terjadi selama masa bayi dan anak-anaka, sering berhubungan dengan peningkatan kadar IgE dalam serum dan riwayat atopi pada



keluarga



atau



penderita(D.A,



rinitis



alergik,



atau



asma



bronkial).kelainan kulit berupa papul gatal yang kemudian mengalami ekskoriasi



dan



likenifikasi,



distribusinya



dilipatan(fleksural). (Adhi



Djuanda,2005) Dengan indikasi dan gejala antara lain gatal-gatal, kulit menebal, dan pecahpecah. Seringkali muncul di lipatan siku atau belakang lutut. Dermatitis biasanya muncul saat alergi dan seringkali muncul pada keluarga, yang salah satu anggota keluarga memiliki asma. Biasanya dimulai sejak bayi dan mungkin bisa bertambah atau berkurang tingkat keparahannya selama masa kecil dan dewasa



12



5. Komplikasi a. b. c. d.



Gangguan keseimbangan cairan dan elektrolit Infeksi sekunder khususnya oleh Stafilokokus aureus hiperpigmentasi atau hipopigmentasi post inflamasi jaringan parut muncul pada paparan bahan korosif atau ekskoriasi



D. Asuhan Keperawatan 1. Pengkajian Keperawatan a. b. c. d.



Identitas Pasien Keluhan Utama. Biasanya pasien mengeluh gatal, rambut rontok. Riwayat Kesehatan. 1) Riwayat penyakit sekarang Tanyakan sejak kapan pasien merasakan keluhan seperti yang ada pada keluhan utama dan tindakan apa saja yang dilakukan pasien untuk menanggulanginya. 2) Riwayat penyakit dahulu Apakah pasien dulu pernah menderita penyakit seperti ini atau penyakit kulit lainnya. 3) Riwayat penyakit keluarga Apakah ada keluarga yang pernah menderita penyakit seperti ini atau penyakit kulit lainnya. 4) Riwayat psikososial Apakah pasien merasakan kecemasan yang berlebihan. Apakah sedang mengalami stress yang berkepanjangan. 5) Riwayat pemakaian obat Apakah pasien pernah menggunakan obat-obatan yang dipakai pada



kulit, atau pernahkah pasien tidak tahan (alergi) terhadap sesuatu obat e. Pola Fungsional 1) Pola persepsi dan penanganan kesehatan Tanyakan kepada klien pendapatnya mengenai kesehatan dan penyakit. Apakah pasien langsung mencari pengobatan atau menunggu sampai penyakit tersebut mengganggu aktivitas pasien. 2) Pola nutrisi dan metabolisme  Tanyakan bagaimana pola dan porsi makan sehari-hari klien ( pagi, siang dan malam )



13







Tanyakan bagaimana nafsu makan klien, apakah ada mual



 



muntah, pantangan atau alergi Tanyakan apakah klien mengalami gangguan dalam menelan Tanyakan apakah klien sering mengkonsumsi buah-buahan



dan sayur-sayuran yang mengandung vitamin antioksidant 3) Pola eliminasi  Tanyakan bagaimana pola BAK dan BAB, warna dan  



karakteristiknya Berapa kali miksi dalam sehari, karakteristik urin dan defekasi Adakah masalah dalam proses miksi dan defekasi, adakah



penggunaan alat bantu untuk miksi dan defekasi. 4) Pola aktivitas/olahraga  Perubahan aktivitas biasanya/hobi sehubungan 



dengan



gangguan pada kulit. Kekuatan Otot :Biasanya klien tidak ada masalah dengan



kekuatan ototnya karena yang terganggu adalah kulitnya  Keluhan Beraktivitas : kaji keluhan klien saat beraktivitas. 5) Pola istirahat/tidur  Kebiasaan : tanyakan lama, kebiasaan dan kualitas tidur pasien  Masalah Pola Tidur : Tanyakan apakah terjadi masalah 



istirahat/tidur yang berhubungan dengan gangguan pada kulit Bagaimana perasaan klien setelah bangun tidur? Apakah



merasa segar atau tidak? 6) Pola kognitif/persepsi  Kaji status mental klien  Kaji kemampuan berkomunikasi dan kemampuan klien dalam 



memahami sesuatu Kaji tingkat anxietas klien berdasarkan ekspresi wajah, nada



  



bicara klien. Identifikasi penyebab kecemasan klien Kaji penglihatan dan pendengaran klien. Kaji apakah klien mengalami vertigo Kaji nyeri : Gejalanya yaitu timbul gatal-gatal atau bercak



merah pada kulit. 7) Pola persepsi dan konsep diri  Tanyakan pada klien bagaimana klien menggambarkan dirinya sendiri, apakah kejadian yang menimpa klien mengubah 



gambaran dirinya Tanyakan apa yang menjadi pikiran bagi klien, apakah merasa



cemas, depresi atau takut 8) Pola peran hubungan  Tanyakan apa pekerjaan pasien



14







Tanyakan tentang system pendukung dalam kehidupan klien







seperti: pasangan, teman, dll. Tanyakan apakah ada masalah keluarga berkenaan dengan



perawatan penyakit klien 9) Pola seksualitas/reproduksi  Tanyakan masalah seksual klien yang berhubungan dengan 



penyakitnya Tanyakan kapan klien mulai menopause dan masalah







kesehatan terkait dengan menopause Tanyakan apakah klien mengalami kesulitan/perubahan dalam



pemenuhan kebutuhan seks 10) Pola koping-toleransi stress  Tanyakan dan kaji perhatian utama selama dirawat di RS 



( financial atau perawatan diri ) Kaji keadan emosi klien sehari-hari dan bagaimana klien mengatasi kecemasannya (mekanisme koping klien ). Apakah ada penggunaan obat untuk penghilang stress atau klien sering



berbagi masalahnya dengan orang-orang terdekat. 11) Pola keyakinan nilai Tanyakan agama klien dan apakah ada pantangan-pantangan dalam beragama serta seberapa taat klien menjalankan ajaran agamanya. Orang yang dekat kepada Tuhannya lebih berfikiran positif. 2. Diagnosa keperawatan Menurut Hawk & Black 2010 maka diagnosa yang muncul adalah: a. Kerusakan integritas kulit berhubungan dengan kekeringan pada kulit b. Resiko infeksi berhubungan dengan penurunan imunitas c. Gangguan pola tidur berhubungan dengan pruritus d. Gangguan citra tubuh berhubungan dengan penampakan kulit yang tidak bagus. e. Kurang pengetahuan tentang program terapi berhubungan dengan kurangnya informasi f. Gangguan rasa nyaman : nyeri dan gatal berhubungan dengan adanya lesi kulit



15



3. Intervensi Keperawatan DIAGNOSA KEPERAWATAN 1. Kerusakan integritas kulit berhubungan dengan kekeringan pada kulit No



NOC



NIC



Setelah dilakukan asuhan o keperawatan, kulit klien dapat kembali normal o dengan kriteria hasil: Kenyamanan pada kulit o meningkat Derajat pengelupasan o kulit berkurang Kemerahan berkurang o Lecet karena garukan berkurang o Penyembuhan area kulit yang telah rusak o



2. Resiko infeksiSetelah dilakukan asuhano berhubungan dengankeperawatan diharapkan penurunan imunitas tidak terjadi infeksi dengan kriteria hasil: o Hasil pengukuran tanda vital dalam batas normal. o - RR :16-20 x/menit - N : 70-82 x/menit o - T : 37,5 C o - TD : 120/85 mmHg Tidak ditemukan tandatanda infeksi (kalor,dolor, o rubor, tumor, infusiolesa) Hasil pemeriksaan laborat dalam batas normal Leuksosit darah : o 5000-10.000/mm3



Lakukan inspeksi lesi setiap hari Pantau adanya tanda-tanda infeksi Ubah posisi pasien tiap 24 jam Bantu mobilitas pasien sesuai kebutuhan Pergunakan sarung tangan jika merawat lesi Jaga agar alat tenun selau dalam keadaan bersih dan kering Libatkan keluarga dalam memberikan bantuan pada pasien Gunakan sabun yang mengandung pelembab atau sabun untuk kulit sensitive Oleskan/berikan salep atau krim yang telah diresepkan 2 atau tiga kali per hari. Lakukan teknik aseptic dan antiseptic dalam melakukan tindakan pada pasien Ukur tanda vital tiap 4-6 jam Observasi adanya tandatanda infeksi Batasi jumlah pengunjung Kolaborasi dengan ahli gizi untuk pemberian diet TKTP Libatkan peran serta keluarga dalam memberikan bantuan pada klien Kolaborasi dengan dokter dalam terapi obat



3. Gangguan pola tidurSetelah dilakukan asuhano berhungan dengankeperawatan diharapkan pruritus klien bisa istirahat tanpao danya pruritus dengan



Menjaga kulit agar selalu lembab Determinasi efek-efek medikasi terhadap pola



o



o



16



No



DIAGNOSA KEPERAWATAN



NOC kriteria hasil: Mencapai tidur yango nyenyak Melaporkan gatal mereda o Mengenali ttindakan untuk meningkatkan tidur Mempertahankan kondisio lingkungan yang tepat o



4. Gangguan citra tubuhSetelah dilakukan asuhano berhubungan dengankeperawatan diharapkan penampakan kulit yangPengembangan tidak bagus. peningkatan penerimaan diri pada klien tercapaio dengan kriteria hasil: Mengembangkan peningkatan kemauano untuk menerima keadaan diri. o Mengikuti dan turut berpartisipasi dalam tindakan perawatan diri. Melaporkan perasaan dalam pengendalian situasi. Menguatkan kembalio dukungan positif dari diri sendiri. o 5. Kurang pengetahuan tentang program terapi berhubungan dengan kurangnya informasi



Setelah dilakukan asuhano keperawatan diharapkan terapi dapat dipahami dan dijalankan dengan kriteriao hasil: Memiliki pemahaman terhadap perawatan kulit. Mengikuti terapi dan dapat menjelaskan alasano terapi. Melaksanakan mandi, pembersihan dan balutan basah sesuai program o .Menggunakan obat



NIC tidur Jelaskan pentingnya tidur yang adekuat Fasilitasi untuk mempertahankan aktifitas sebelum tidur Ciptakan lingkungan yang nyaman Kolaborasi dengan dokter dalam pemberian obat tidur. Kaji adanya gangguan citra diri (menghindari kontak mata,ucapan merendahkan diri sendiri). Identifikasi stadium psikososial terhadap perkembangan. Berikan kesempatan pengungkapan perasaan. Nilai rasa keprihatinan dan ketakutan klien, bantu klien yang cemas mengembangkan kemampuan untuk menilai diri dan mengenali masalahnya. Dukung upaya klien untuk memperbaiki citra diri , spt merias, merapikan. Mendorong sosialisasi dengan orang lain. Kaji apakah klien memahami dan mengerti tentang penyakitnya. Jaga agar klien mendapatkan informasi yang benar, memperbaiki kesalahan konsepsi/informasi. Peragakan penerapan terapi seperti, mandi dan penggunaan obat-obatan lainnya. Nasihati klien agar selalu menjaga hygiene pribadi



17



No



6



DIAGNOSA KEPERAWATAN



NOC



NIC



topikal dengan tepat. Memahami pentingnya nutrisi untuk kesehatan kulit. Gangguan rasa nyaman Setelah dilakukan asuhano : nyeri dan gatal keperawatan diharapkan terapi dapat dipahami dan dijalankan dengan kriteriao hasil: o - Tidak terjadi lecet di kulit - Pasien berkurango gatalnya



juga lingkungan.



Bantu identifikasi faktor – faktor penyebab gatal dan iritan Periksa daerah yang gatal Jelaskan pada pasien cara meggaruk yang benar saat gatal Pertahankan kelembaban kira-kira 60% gunakan alat pelembab o Anjurkan penggunaan sabun ringan atau sabun yang dibuat untuk kulit sensitive o Cuci linen tempat tidur dan pakaian dengan sabun ringan . o Hentikan pemajanan berulang terhadap deterjen,pembersih,dan pelarut.



18



BAB III ASUHAN KEPERAWATAN KELOMPOK PADA LANSIA DI RUANG CATALIYA DAN BOUGENVILE



Pada bab ini akan diuraikan tentang asuhan keperawatan kelompok lansia di Panti Sosial Tresna Werdha Budi Mulia I Cipayung wisma katalia dan bougenvile yang dilaksanakan dari tanggal 27 -30 Desember 2016. Dalam memberikan asuhan keperawatan kelompok khusus pada lansia, pedekatan yang digunakan adalah proses keperawatan yang meliputi pengkajian, diagnosa keperawatan, perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi.



A. Pengkajian Keperawatan Dalam pengkajian yang dilaksanakan di PSTW Budi Mulia Cipayung di ruang Bougenvile dan katalia, metoda yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan pemeriksaan fisik, pada 13 lansia di bougenvile dan 31 lansia di cataliya, total 44 lansia, diperoleh data sebagai berikut : 1. Identitas Kelompok a. Umur Jumlah Lansia yang berumur 56 - 65 tahun sebanyak 12 lansia (27,3%), 66 75 tahun sebanyak 16 lansia (36%), lansia yang berusia ≥ 76 tahun tahun sebanyak 10 lansia (22,7%), lansia yang berusia 45 - 55 tahun sebanyak 3 lansia (6,8%), dan lansia yang tidak teridentifikasi berjumlah 3 orang (9,6%). b. Riwayat Pendidikan Jumlah lansia yang tidak sekolah sebanyak 14 lansia (38,6%), lansia yang berpendidikan SD sebanyak 18 lansia (40,9%), SMP sebanyak 2 lansia (4,5%), dan yang berpendidikan SMA sebanyak 2 lansia (4,5%), perguruan tinggi 2 orang (4,5%). Dan yang tidak teridentifikasi 3 orang (6,8%)



19



c. Agama Mayoritas kelompok lansia yaitu beragama Islam dengan total 36 lansia (81,8%) dan 1 lansia (2,3%) beragama protestan, 3 orang (6,8%) 3 orang budha, beragama kristen, dan yang tidak teridentifikasi sebanyak 1 orang (2,3%). d. Suku Mayoritas lansia bersuku jawa yaitu sebanyak 19 lansia (43%), sunda 9 lansia (20,5%), betawi 6 lansia (14%), batak 3 lansia (6,8%), dayak 1 lansia (2,3%), dan suku Padang 1 lansia (2,3%) dan yang tidak teridentifikasi sebanyak 5 orang (11,4%).



2. Biologi Kelompok a. Gangguan Penglihatan Mayoritas lansia mempunyai kemampuan penglihatan yang normal yaitu 22 lansia (50%), dan yang tidak normal berjumlah 19 orang (43,2%), serta yang tidak teridentifikasi sebanyak 3 orang (6,8%). b. Gangguan Kebersihan Diri 1) Mandi Sebanyak 41 lansia mandi sebanyak 2x sehari, 3 lansia diantaranya tidak teridentifikasi. 2) Menggosok gigi Sebagian besar lansia berjumlah 41 lanisa menggosok giginya setiap hari, 3 lansia tidak teridentifikasi. 3) Keramas Sebanyak 38 (86,4%) lansia selalu mencuci rambutnya, sebanyak 3 lansia (6,8%) jarang mencuci rambutna, dan 3 lansia tidak teridentifikasi. 4) Mengganti Pakaian Sebanyak 38 (86,4%) lansia selalu mencuci rambutnya, sebanyak 3 lansia (6,8%) jarang mencuci rambutna, dan 3 lansia tidak teridentifikasi. 5) Mengganti Pampers Sebanyak 13 lansia mengganti pampers 1 kali sehari.



20



6) Perilaku Menggaruk Beberapa lansia memiliki kebiasaan menggaruk dengan kuku dan tidak membiasakan cuci tangan.



c. Masalah Keterbatasan Gerak Beberapa lansia yaitu sebanyak 28 (63,6%) lansia mampu menggerakan tubuhnya secara mandiri. 13 lansia (29,5%), dibantu sebagian untuk melakukan pergerakannya dan 3 lansia tidak teridentifikasi. d. Masalah Pendengaran Sebagian besar yaitu 19 lansia (43%) mengalami penurunan fungsi pendengaran, dan 22 orang lansia (50%) memiliki pendengaran yang baik, 3 lansia tidak teridentifikasi. e. Jenis Penyakit Kulit Sebanyak 33 lansia (75%) lansia memiliki gangguan integritas kulit dengan keluhan gatal-gatal dari tingkat keparahan ringan hingga berat dengan ditandai dengan kulit terkelupas, kemerahan, nyeri, di lokasi tubuh yang berbeda. f. Masalah Ketergantungan Obat Dari hasil observasi dan wawancara didapatkan para lansia jarang mengkonsumsi obat-obatan, contoh terhadap lansia yang mengalami gangguan integritas kulit tidak rutin mengkonsumsi taupaun menggunakan obatnya. g. Pelayanan Kesehatan yang digunakan\ Dari hasil observasi dan wawancara, pelayanan kesehatan yang digunakan para lansia adalah In-House klinik sebanyak 33 lansia (75%), 7 lansia tidak pernah berobat dan 3 lansia tidak teridentifikasi. Di balai pengobatan tersebut tersedia beberapa macam obat yang biasa digunakan untuk para lansia. Ketika ada lansia dengan perburukan kondisi kesehatan dan membutuhkan pelayanan kesehatan yang lebih lanjut atau darurat maka petugas panti (perawat) segera merujuk ke rumah sakit. h. Rekreasi Ditemukan sebanyak 2 lansia (6,5%) dari populasi mengalami ketidak tercapaianya dalam kebutuhan rekreasi untuk dirinya.



21



i. Pola Makan dan Minum Sebanyak 22 lansia (50%) meminum jumlah air putih yang kurang dalam sehari yaitu rata-rata kurang dari atau sama dengan 4 gelas meskipun fasilitas air dan ketersediaan air minum sudah tersedia dengan cukup baik. Sebanyak 5 lansia 57 gelas perhari, hanya sejumlah kecil yaitu 3 lansia yang mampu minum sebanyak lebih dari 8 gelas perhari. Frekuensi makan para lansia di panti sebanyak 3 kali sehari dan mendapatkan snack 2 kali sehari. Untuk air minum, panti menyediakan gallon air minum di setiap kamar. Sebanyak 32 lansia (73%) menghabiskan makannya untuk setiap kali makan, dan beberapa lansia hanya menghabiskan setengah porsi makanan yang disediakan. Lansia mengatakan merasa berat badan mereka cenderung turun karena makan hanya saat jam-jam makan saja dan tidak ada asupan makanan lain seperti susu, kadang lansia merasa tidak nafsu makan dan makan menunggu disuapi oleh petugas karena keterbatasan penglihatan. j. Pola Eliminasi Beberapa lansia memiliki pola BAK yang tidak normal (inkontinensia urine) dan memiliki pola BAK yang normal. 3. Psikologi Kelompok Sebanyak 41 lansia (93%) menunjukan perilaku koopertif, ditemukan 3 lansia (7%) menunjukan perilaku menarik diri yang diakibatkan berbagai macam sebab seperti harga diri rendah, perasaan kecewa, dan 3 lansia tidak teridentifikasi.



4. Sosial Kelompok 1. Keadaan Ekonomi : Rata-rata lansia merupaka orang terlantar (hasil penertiban). Biaya panti ditanggung oleh pemerintah. 2. Hubungan Sosial : Hubungan antar penghuni panti cukup baik meskipun ada beberapa yang suka berkelahi. Rata-rata keluarga WBS tidak mengetahui bahwa WBS berada di panti.



22



3. Kegiatan Sosial : Kegiatan sosial yang diikuti para WBScukup baik, walaupin sebagian lansia tidak bisa berjalan dan hampir semua kegiatan dilakukan di tempat tidur.



5. Keadaan Lingkungan 1. Lingkungan dalam ruangan : a) Kondisi penerangan di kamar - kamar kurang terang apalagi bagi lansia yang ketajaman penglihatannya sudah menurun, pada pagi sampai sore hari, penerangan berasal dari sinar matahari yang masuk lewat pintu dan jendela kamar. Sedangkan malam hari cahaya berasal dari lampu neon dan cukup menerangi seluruh area kamar. b) Sirkulasi udara di kamar cukup baik, seluruh kamar dilengkapi jendela yang selalu dibuka pada siang hari. Sedangkan kualitas udara di dalam kamar dirasakan kurang memenuhi standar kesehatan. c) Kebersihan dan kerapian di beberapa kamar secara umum kurang baik, penataan barang milik WBS kurang tertata rapi. Seluruh WBS yang berada di kamar 2. Lingkungan di luar ruangan : a) Letak panti sangat strategis, dekat dengan jalan raya. Tetapi hal ini menimbulkan dampak polusi udara karena asap kendaraan dan kebisingan. b) Untuk beberapa kegiatan seperti senam, karaoke bersama, PSTW Budi Mulia I memiliki sarana yang cukup memadai. c) Untuk pemenuhan kebutuhan spiritual, PSTW Budi Mulia I mempunyai mushola yang cukup besar dan ada kegiatan pengajian. d) Saluran air kotor cukup bersih tetapi masih ada sampah dari daun-daun kering atau plastik. e) Disediakan wastapel untuk cuci tangan WBS, tetapi penggunaannya tidak maksimal. f) Tempat sampah sudah disediakan dan memenuhi kebutuhan WBS, tetapi masih ada WBS yang kurang memanfaatkannya. 3. Sumber air minum :



23



Air minum untuk seluruh WBS disediakan di dapur umum panti atau ada beberapa WBS yang membeli air mineral sendiri dari warung di luar panti. Untuk air minum juga disediakan dispenser



6. Hasil Wawancara Kelompok mendapatkan data hasil wawancara dan observasi dengan WBS, dari beberapa WBS yang diwawancara banyak yang mengatakan selama ini mengeluh gatal-gatal di beberapa bagian tubuhnya, tampak luka di beberapa area yang dikeluhkan gatal dan tambah bernanah.



Analisa data



NO 1.



DATA FOKUS Data primer: -



Sebanyak 33 lansia (75%) lansia memiliki gangguan integritas kulit dengan keluhan gatalgatal dari tingkat keparahan ringan hingga menengah. - Beberapa lansia memiliki kebiasaan menggaruk dengan kuku dan tidak membiasakan cuci tangan. Data observasi



MASALAH Resiko penyebaran infeksi



Kelompok mendapatkan data hasil wawancara dan observasi dengan WBS, dari beberapa WBS yang diwawancara banyak yang mengatakan selama ini mengeluh gatal-gatal di beberapa bagian tubuhnya, tampak luka berupa krusta dan ada yang bernanah akibat garukan di beberapa area yang dikeluhkan gatal 2



Data Primer -



Sebagian besar lansia mengeluh gatal-gatal Beberapa lansia memiliki kebiasaan menggaruk dengan kuku dan tidak membiasakan cuci tangan.



Gangguan rasa nyaman : gatal



Data Observasi Beberapa lansia yaitu sebanyak 23 lansia mampu menggerakan tubuhnya secara mandiri. 5 lansia (16,1%), dibantu sebagian untuk melakukan



24



pergerakannya dan 3 lansia tidak teridentifikasi, beberapa lansia menggunakan alat bantu untuk berjalan seperti kruk. 3



Data Primer Sebanyak 33 lansia (75%) lansia memiliki gangguan integritas kulit dengan keluhan gatal-gatal



Gangguan integritas Kulit



Data Observasi Gambaran gatal-gatal ditandai dengan kulit terkelupas, kemerahan, nyeri, di lokasi tubuh yang berbeda.



B. Diagnosa Keperawatan Diagnosa keperawatan yang muncul pada para lansia sebagai berikut: 1. Resiko penyebaran infeksi berhubungan dengan kurangnya pengetahuan untuk menghindari agen infeksius, perubahan integritas kulit 2. Gangguan rasa nyaman : gatal berhubungan dengan gejala berkaitan dengan kesakitan 3. Gangguan integritas Kulit berhubungan dengan penurunan barier pertahanan kulit



C. Perencanaan Keperawatan No. 1.



Diagnosa Keperawatan Resiko Infeksi



Tujuan dan Kriteria Hasil



Intervensi Keperawatan



Setelah dilakukan tindakan keperawatan selama 5x6 jam pada kelompok lansia diharapkan tidak mengalami infeksi.



1) Bina hubungan saling percaya . 2) Identifikasi faktor penyebab gatal 3) Pantau tanda dan gejala infeksi (suhu, denut jantung, drainase, penampilan luka, sekresi, penampilan urin, suhu kulit, lesi kulit, keletihan dan malaise) 4) Identifikasi factor yang dapat meningkatkan kerentanan terhadap infeksi (perilaku personal hygiene,



Kriteria Hasil : - Klien dapat mengeluh gatalgatal - Klien mampu mempraktekan langkah-langkah personal hygiene yang baik



25



No.



Diagnosa Keperawatan



Tujuan dan Kriteria Hasil - Klien mampu mampu mendemonstrasi kan langkahlangkah cuci tangan yang baik



2



Gangguan rasa nyaman : gatal berhbungan dengan gejala berkaitan dengan kesakitan



Setelah dilakukan tindakan keperawatan selama 5x6 jam pada kelompok lansia diharapkan gatal teratasi. Kriteria Hasil :



3



Gangguan integritas Kulit berhubunga dengan penurunan barier pertahanan kulit



Intervensi Keperawatan kebersihan tempat tidur, ganti sprei, pemakaian handuk, jaga tempat tidur tetap kering). 5) Latih klien untuk melakukan cuci tangan dengan melakukan terapi aktivitas kelompok (TAK) 1) Identifikasi penyebab gangguan rasa nyaman 2) Pertahankan kelembaban kira-kira 60% 3) Cuci linen tempat tidur dan pakaian dengan sabun ringan 4) Jaga kebersihan lingkungan sekitar tempat tidur dan kamar pasien 5) Kolaborasi dalam pemberian terapi topical seperti yang diresepkan dokter.



- Keluhan gatal hilang - Tidak tumbuh infeksi kulit lain - Klien mampu beraktifitas tanpa terganggu dengan perasaan gatal Setelah dilakukan 1) Kaji atau catat ukuran, intervensi selama 5x24 warna, keadaan luka / jam, diharapkan kondisi sekitar luka. Kerusakan integritas 2) Lakukan kompres basah kulit dapat teratasi, dan sejuk atau terapi dengan kriteria hasil: rendaman 3) Lakukan perawatan luka - turgor kulit baik dan hygiene sesudah itu keringkan kulit dengan - gatal hilang hati-hati dan taburi bedak - kulit tidak bersisik yang tidak iritatif. 4) Berikan prioritas untuk - bercak-bercak hilang meningkatkan kenyamanan dan kehangatan pasien 5) Kolaborasi dengan dokter dalam pemberian obatobatan



26



D. Implementasi Keperawatan Dx Kep



Hari/ tgl/ jam



1



Rabu 28 – 29 Des 2016 16.00 WIB



Implementasi Keperawatan 1) Membina percaya .



hubungan



saling -



2) Mengidentifikasi faktor-faktor penyebab keluhan gatal



20.00 WIB



Respon



-



3) Mengidentifikasi faktor peningkat kerentanan penyebaran infeksi



4) Mengkaji integritas kulit klien Jum’at 30 Des 2016 10.30 WIB 2



Kamis, 28-29 Desember 2016 16.00 WIB – 20.00 WIB



5) Melakukan terapi aktivitas kelompok (TAK) dengan lansia dengan masalah resiko penyebaran infeksi dengan cara mendemontrasikan 6 langkah teknik mencuci tangan. Dengan hand rub dan dengan air mengalir 1) Mengidentifikasi penyebab gangguan rasa nyaman 2) Mengoleskan lotion pelembab kulit 3) Cuci linen tempat tidur dan pakaian dengan sabun ringan 4) Jaga kebersihan lingkungan sekitar tempat tidur dan kamar pasien



Sebagian besar klien kooperatif dengan perawat sebagian besar klien tidak terbiasa menjaga kebersihan tangan penggunaan alat/fasilitas wisma secara bersama-sama, seperti sabun mandi dipakai bersama hendak tidak dikunci terpisah dengan yang menderita gangguan kulit. sebagian besar klien tampak lecet-lecet dan luka akibat garukan perwakilan klien mengikuti kegiatan dengan antusias dan sebagian besar mampu mempraktekan sesuai yang di demonstrasikan fasilitator TAK.



R/ sebagian besar klien gatal di area berbeda R/ kulit lansia tampak lembab R/ linen tempat tidur terjadwal pencucian seminggu sekali dan tampak bersih



27



Dx Kep



Hari/ tgl/ jam



3



Kamis,



Implementasi Keperawatan



1) Mengkaji ukuran, warna, keadaan luka / kondisi sekitar 28 - 30 luka. Desember 2) melakukan kompres basah dan 2016 sejuk atau terapi rendaman 3) Melakukan perawatan luka dan 16.00 WIB hygiene sesudah itu keringkan kulit dengan hati-hati dan taburi bedak yang tidak iritatif. 20.00 WIB 4) Mengoleskan antibiotik salep oxytetra dan gentamisin



Respon R/ Sebagian besar luka berada di area pergelangan tangan dan kaki R/ luka tampak kering R/ sebagian besar luka pasien tidk bertambah



E. Evaluasi Diagnosa Keperawatan Resiko Infeksi berhubungan dengan kurangnya pengetahuan untuk menghindari agen infeksius, perubahan integritas kulit



Evaluasi S : Klien mengatakan senang diajarkan cara mencuci tangan dengan benar O : Peserta TAK mampu mempraktekan 6 langkah kebersihan tangan, Klien mampu menyebutkan kebutuhan dan manfaat kebersihan tangan A: Masalah resiko infeksi sbagian teratasi P : - lanjutkan kaderisasi hand hygiene -



Sosialisasi kebersihan tangan dengan media poster dan demontrasicuci tangan kepada seluruh penghuni PSTW budi Mulya 1 Gangguan rasa nyaman : gatal S : klien mengatakan masih gatal berhbungan dengan gejala O : sebagian besar klien gatal di area berkaitan dengan kesakitan berbeda, kulit lansia tampak lembab, linen tempat tidur terjadwal pencucian seminggu sekali dan tampak bersih A. Masalah gangguan rasa nyaman gatal belum teratasi P : - lanjutkan follow up luka dermatiti



Gangguan



integritas



Kulit S : klien mengeluh gatal-gatal



28



Diagnosa Keperawatan berhubunga dengan penurunan barier pertahanan kulit



Evaluasi



O: Sebagian besar luka berada di area pergelangan tangan dan kaki, luka tampak kering, sebagian besar luka pasien tidk bertambah A : gangguan integritas kulit sebagian teratasi P : lanjutkan antibiotik topikal



follow-up



pemberian



29



BAB IV PEMBAHASAN Pada pembahasan ini kelompok bermaksud membandingkan kesesuaian antara tinjauan teoritis dengan asuhan keperawatan yang telah dilakukan pada lansia di wisma Bougenville dan Cataliya PSTW Budi Mulya 1 Cipayung. Adapun pembahasannya adalah sebagai berikut : Dari hasil pengkajian di wisma Bougenville dan Cataliya PSTW Budi Mulya 1 Cipayung maka didapatkan hasil pengkajian yaitu pada masalah kesehatan lansia, mayoritas lansia mengalami gangguan masalah kesehatan kulit sebanyak 33 lansia (75%) dari 44 lansia di wisma Bougenville dan Cataliya PSTW Budi Mulya 1 Cipayung. Hal ini sesuai dengan proses menua pada sistem integumen yaitu kulit menjadi keriput akibat kehilangan jaringan lemak, permukaan kulit kasar dan bersisik, menurunnya respon terhadap trauma, mekanisme proteksi kulit menurun, kulit kepala dan rambut menipis serta berwarna kelabu, rambut dalam hidung dan telinga menebal, berkurangnya elstisitas akibat menurunnya cairan vaskularitas, pertumbuhan kuku lebih lambat, kuku jari menjadi keras dan rapuh, kuku kaki tumbuh secara berlebihan dan seperti tanduk, kelenjar keringat berkurang jumlahnya dan fungsinya, menurunkan produksi keringat, kulit mrnjadi kering dan mudah iritasi atau lecet. Disamping itu berbagai macam penyakit kulit ditularkan secara kontak langsung dengan penderita maupun tidak langsung dengan benda yang terkontaminasi oleh agen penyebab penyakit, bakteri atau tungau. Penyakit kulit dapat mewabah pada daerah padat penduduk seperti daerah kumuh, penjara, panti asuhan, pondok pesantren, panti jompo dan sekolahan asrama (Stone et, all, 2008). Oleh karena itu masalah kesehatan kulit di panti asuhan mendapatkan jumlah yang cukup besar. Berdasarkan hal tersebut maka dapat disimpulkan bahwa pengkajian yang di dapatkan kelompok di wisma Bougenville dan Cataliya PSTW Budi Mulya 1 Cipayung sesuai dengan teori yang ada. Dalam asuhan keperawatan lansia selama 4 hari di wisma Bougenville dan Cataliya PSTW Budi Mulya 1 Cipayung maka kelompok menyimpulkan diagnosa keperawatan yang dapat ditegakkan berdasarkan hasil pengkajian pada masalah utama gangguan masalah kesehatan



30



kulit adalah : resiko penyebaran infeksi, gangguan rasa nyaman : gatal dan gangguan integritas kulit. Menurut Hawk & Black 2010 bahwa diagnosa yang muncul pada gangguan kesehatan kulit terutama dermatitis didapatkan kerusakan



integritas kulit



berhubungan dengan kekeringan pada kulit, resiko infeksi berhubungan dengan penurunan imunitas, gangguan pola tidur berhubungan dengan pruritus, gangguan citra tubuh berhubungan dengan penampakan kulit yang tidak bagus, kurang pengetahuan tentang program terapi berhubungan dengan kurangnya informasi dan gangguan rasa nyaman nyeri dan gatal. Berdasarkan hal tersebut maka diagnosa yang diangkat dalam asuhan keperawatan lansia dengan gangguan kesehatan kulit di wisma Bougenville dan Cataliya PSTW Budi Mulya 1 Cipayung sesuai dengan tinjauan teori yang ada walaupun hanya tiga diagnosa yang diangkat dari enam diagnosa yang ada Implementasi yang dilakukan oleh kelompok pada diagnosa keperawatan resiko penyebaran infeksi salh satunya adalah melatih klien untuk melakukan cuci tangan yang benar dengan melakukan terapi aktivitas kelompok (TAK). Hal ini bertujuan dalam mengontrol penyebaran infeksi yang mungkin terjadi. Menurut NANDA NIC NOC 2010 dalam intervensi diagnosa keperawatan resiko infeksi kontrol infeksi dengan instruksikan pada pengunjung untuk mencuci tangan saat berkunjung dan setelah berkunjung meninggalkan pasien, cuci tangan setiap sebelum dan sesudah tindakan keperawatan dan gunakan sabun antimikrobia untuk cuci tangan. Oleh karena itu kelompok dalam melakukan implementasi adalah mensosialisasikan cara mencuci tangan yang benar pada lansia walaupun secara tinjauan teori tidak ada anjuran mencuci tangan pada pasien namun kelompok memutuskan bahwa penyebaran infeksi mudah terjadi apabila tidak melakukan cuci tangan baik petugas, keluarga ataupun pasien. Oleh karena itu maka kelompok melakukan implementasi dalam diagnosa resiko penyebaran infeksi salah satunya yaitu mensosialisasikan cara mencuci tangan yang benar bagi lansia yang mengalami gangguan kesehatan jkulit maupun yang tidak mengalaminya. Kelompok memutuskan melakukan sosialisasi cara mencuci tangan bagi lansia yang tidak mengalami gangguan kesehatan kulit merupakan salah satu pencegahan agar tidak terkena gangguan kesehatan kulit akibat teman satu kamar atau stu wisma yang mengalami gangguan kulit..



31



BAB V KESIMPULAN DAN SARAN Pada bab ini kelompok akan menyimpulkan dari bab pendahuluan hingga pembahasan sehingga didapatkan saran yang dapat memberikan peningkatan dalam asuhan keperawatan lansia dengan gangguan kesehatan kulit. A. Kesimpulan a. Proses menua pada sistem integumen sangat mempengaruhi kondisi kesehatan lansia. Hal ini menyebabkan banyak lansia yang mengalami gangguan kesehatan kulit terutama pada lansia yang tinggal di panti dimana jumlah penghuni panti sangat beranekaragam tingkat pengetahuan dan kognitifnya. Disamping itu dalam satu kamar terdapat beberapa penghuni panti dengan jarak yang sangat dekat antar tempat tidur. Sehingga hal ini memudahkan penyebaran infeksi terutama gangguan kesehatan kulit b. Bagi lansia yang tinggal di panti merupakan suatu yang sangat menguntungkan karena selalu medapatkan semua perawatan baik biopsikososial yang dilakukan oleh petugas panti dimana bila didalam rumah mereka tidak mendapatkan perawatan yang semestinya. Di dalam panti maka lansia mendapatkan asuhan keperawatan sesuai dengan masalah yang dialami seperti halnya gangguan kesehatan kulit. Dalam asuhan keperawatan yang dilakukan pada lansia dengan gangguan kesehatan kulit dapat dilakukan sesuai dengan teori dan kondisi yang terjadi sehingga diharapkan masalah gangguan kesehatan pada lansia dapat teratasi dengan baik. c. Tujuan dalam asuhan keperawatan lansia dengan masalah kesehatan kulit adalah bagaimana masalah kesehatan kulit tidak mengalami penyebaran infeksi terhadap lansia yang lain. Sehinngga dibutuhkan implementasi yang baik dalam pencegahan hal tersebut. Hal ini tidak hanya diperlakukan kepada lansia yang mengalami masalah kesehatan kulit tetapi penghuni panti yang tidak mengalami masalah kesehatan kulit, petugas, dan pengunjung panti juga harus



32



dilakukan pencegahan infeksi salah satunya yaitu cara mencuci tangan yang benar. d. Keberhasilan suatu asuhan keperawatan lansia pada masalah kesehatan kulit sangat di pengaruhi oleh kemampuan dari perawat. Oleh karena itu dibutuhkan tingkat pengetahuan dan ketrampilan perawat yang memahami kondisi lansia dengan masalah kesehatan kulit. Hal ini merupakan suatu tantangan bagi perawat untuk meningkatkan kemampuan dirinya dalam memberikan asuhan keperawatan. B. Saran a.



Bagi perawat Perawat dalam memberikan asuhan keperawatan lansia sebaiknya memiliki kemampuan yang tinggi sehingga dibutuhkan pengetahuan yang luas dan tingkat ketrampilan tinggi mengenai asuhan keperawatan gerontik terutama



b.



dalam masalah gangguan kesehatan kulit. Bagi institusi pendidikan Institusi pendidikan sebagai titik awal penghasil perawat yang profesional sebaiknya memberikan suatu bimbingan dan pendidikan yang terbaru sesuai dengan perkembangan asuhan keperawatan gerontik terutama pada asuhan



c.



keperawatan lansia dengan masalah kesehatan kulit Bagi PSTW PSTW dalam memberikan pelayanan bagi lansia penghuni panti sebaiknya setiap petugas mengetahui masalah kesehatan kulit dan pencegahannya terutaman dalam pencegahan penyebaran infeksi dengan salah satunya yaitu cara mencuci tangan yang baik. Disamping itu diharapkan PSTW menyediakan fasilitas mencuci tangan yang memadai serta sosialisai yang baik terhadap



d.



petugas, pengunjung maupun penghuni panti. Bagi lansia Lansia sebagai penghuni panti sebaiknya dianjurkan untuk secara mandiri mampu mencegah penyebaran infeksi masalah kesehatan kulit yang banyak terjadi pada lansia di panti



33



DAFTAR PUSTAKA Boedhi, Darmojo, R. (2011).Buku Ajar Geriatic (IlmuKesehatanLanjutUsia) edisike 4.Jakarta :BalaiPenerbit FKUI Departemen



Kesehatan



R.I.



(2005).



Rencana



Strategi



Departemen



Kesehatan.Jakarta:Depkes Djuanda S, Sularsito. (2005). SA. Dermatitis In: Djuanda A, ed Ilmu penyakit kulit dan kelamin. Edisi III. Jakarta: FK UI: 126-31. Djuanda, dhi, 2005, Ilmu Penyakit Kulit dan Kelamin, Edisi 4, Jakarta, Buku Kedokteran, EGC. Hurlock, Elizabeth.B. (2000). Psikologi Perkembangan: Suatu Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan.Terjemahan. (edisi kelima). Jakarta:Erlangga. http. M liputan 6.com/health/r. Dikutip oleh Mensos Khofifah Indar Parawansa, 5 Juni 2015 jam 11.57 WIB, diakses tanggal 2 Januari 2017. Johnson, M., et all. 2002. Nursing Outcomes Classification (NOC) Second Edition. New Jersey: Upper Saddle River Isro’in, L dan Andarmoyo, S. 2012, Personal Hygiene Yogyakarta : Graha Ilmu. M tamher, 2009 Kesehatan Lanjut Usia Dengan Pendekatan Asuhan Keperawatan, Jakarta, Salemba Medika Maryam, R. Siti, dkk. (2008). Mengenal Usia Lanjut dan Perawatannya. Jakarta: Salemba Medika. Maryam, R. Siti, dkk. 2012. Mengenal Usia Lanjut dan Perawatannya. Jakarta: Salemba Medika. Mc Closkey, C.J., et all. 2002. Nursing Interventions Classification (NIC) Second Edition. New Jersey: Upper Saddle River Mubarak, W.I. (2012). Promosi kesehatan untuk kebidanan. Jakarta: salemba Medika Nugroho, W (2008). Keperawatan Gerontik & Geriatrik, Edisi-3. Jakarta:EGC Nugroho. W. (2000). Keperawatan Gerontik. Edisi 2. Jakarta. EGC Potter, P.A, Perry, A.G.Buku Ajar Fundamental Keperawatan : Konsep, Proses, dan Praktik.Edisi 4.Volume 2.Alih Bahasa : Renata Komalasari,dkk.Jakarta:EGC.2005



Price, A. Sylvia.2006 Patofisiologi Konsep Klinis Proses-proses Penyakit edisi 4. Penerbit Buku Kedokteran EGC. RI Smeltzer, Suzanne C. (2002). Buku ajar medikal bedah Brunner Suddarth/Brunner Suddarth’s Texbook of Medical-surgical. Alih Bahasa:Agung Waluyo…..(et.al.). ed 8 Vol 3 Jakarta: EGC. T. Heather herdman, and shigemi kamitsuru, 2015 NANDA International, Nursing Diagnoses:Definitions & Classification 2015–2017 Tenth Edition oxford: wiley black Mubarak, Iqbal Wahit, dkk. 2012. Ilmu Keperawatan Komunitas: Konsep dan Aplikasi, Buku 2. Jakarta: Salemba Medika. Mujahidullah, Khalid. 2012. Keperawatan Gerontik: Merawat Lansia dengan Cinta dan Kasih Sayang. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. Stanley, Mickey dan Patricia Gauntlett Beare. 2006. Buku Ajar Keperawatan Gerontik, Edisi 2. Jakarta: EGC. Tamher, S., dan Noorkasiani. 2011. Kesehatan Usia Lanjut dengan Pendekatan Asuhan Keperawatan. Jakarta: Salemba Medika. Statistik Penduduk Lanjut Usia Indonesia Sensus Penduduk 2010, Sub direktorat Statistik Pendidikan & Kesejahteraan Sosial, 2011, Badan Riset Statistik, Jakarta Indonesia.