Laporan 2 MGMP Ipa [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

LAPORAN KEGIATAN MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN ILMU PENGETAHUAN ALAM (MGMP IPA) TANGGAL: 11 OKTOBER 2017



Musyawarah Guru Mata Pelajaran MTs Kabupaten Pangandaran



KATA PENGANTAR



Puji Syukur kami panjatkan kehadirat Alloh SWT, karena atas rahmat dan ridhoNya laporan kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (MGMP IPA) MTs Kabupaten Pangandaran periode 11 Oktober 2017 dapat diselesaikan. Tujuan dari pembuatan laporan ini adalah untuk memberikan gambaran mengenai pelaksanaan kegiatan MGMP IPA MTs Kabupaten Pangandaran periode 11 Oktober 2017. Selain itu juga sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada pihak-pihak terkait dalam pelaksanaan kegiatan, bahwa MGMP IPA MTs Kabupaten Pangandaran telah dilaksanakan. Pelaksanaan kegiatan MGMP IPA periode 11 Oktober 2017



diuraikan



secara jelas pada laporan kegiatan ini, diantaranya : tujuan yang hendak dicapai, sasaran pelaksanaan kegiatan, waktu dan tempat pelaksanaan serta hasil yang dicapai dari pelaksanaan kegiatan. Laporan kegiatan ini semoga dapat menjadi bahan evaluasi dan tolok ukur dalam pelaksanaan MGMP IPA MTs Kabupaten Pangandaran dan menjadi bahan perbaikan untuk masa yang akan datang.



Pangandaran, Oktober 2017 Pengurus MGMP IPA



A. PENDAHULUAN Pendidikan merupakan wadah yang tepat dalam upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia. Oleh karena itu, apabila menginginkan sumber daya manusia yang bermutu, pembangunan di bidang pendidikan mutlak harus dipotimalkan. Pembinaan dan pengembangan pendidik harus dimulai dari guru. Pengembangan sumber daya manusia pendidik, khususnya pengembangan profesional guru, merupakan usaha mempersiapkan guru agar memiliki wawasan, pengetahuan, keterampilan, dan rasa percaya diri dalam melaksanakan



tugas



dan



kewajibannya



sebagai



petugas



profesional. Pengembangan atau peningkatan profesional guru harus bertolak pada kebutuhan atau permasalahan nyata yang dihadapi oleh guru. Peningkatan mutu pendidik khususnya guru mata pelajaran merupakan fokus perhatian dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Hal ini karena guru mata pelajaran mempunyai tanggung jawab secara profesional dan pedagogik untuk mengembangkan kualitas sikap dan kemampuan bidang ilmunya masing-masing. Guru mata pelajaran bertanggung jawab atas keberhasilan peserta didik dalam mencapai tujuan pembelajaran yang muaranya akan tercapainya tujuan pendidikan nasional. Untuk itu perlu adanya persiapan yang matang sebelum proses pembelajaran dimulai. Salah satu persiapan yang harus diselesaikan sebelum proses pembelajaran adalah dengan menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Sesuai dengan rencana pada pertemuan sebelumnya, kegiatan MGMP kali ini bertujuan untuk membahas RPP sampai dengan membuat RPP. RPP yang dibuat sesuai dengan pedoman penyusunan RPP kurikulum 2013 revisi 2017 yang dikeluarkan oleh Kemendikbud.



B. URAIAN Waktu kegiatan MGMP IPA MTs Kabupaten Pangandaran kali ini tidak sesuai dengan rencana yang telah disepakati pada pertemuan sebelumnya. Kegiatan yang rencananya dilaksanakan akhir Juli atau awal Agustus ini diundur menjadi 11 Oktober 2017 karena banyak peserta yang berhalangan hadir jika tetap dilaksanakan sesuai rencana sebelumnya. Begitu pula dengan tempat pelaksanaan kegiatan yang pada awalnya disepakati di MTsN 2



Pangandaran akhirnya diubah menjadi bertempat di MTsN 1 Pangandaran. Hal tersebut karena kegiatan ini berbarengan dengan kegiatan Workshop Penyusunan Dokumen Kurikulum 2013 yang dimotori oleh MGMP MTs Kabupaten Pangandaran dan diselenggarakan di MTsN 1 Pangandaran dengan peserta seluruh guru MTs Kabupaten Pangandaran. Jumlah peserta anggota MGMP IPA yang hadir pada kegiatan ini sebanyak 36 orang. Jumlah ini meningkat dibandingkan dengan kegiatan MGMP sebelumnya yang hanya dihadiri oleh 32 orang anggota. Adapun biaya yang digunakan pada kegiatan kali ini berasal dari iuran anggota MGMP MTs Kabupaten Pangandaran yang dikelola oleh pengurus MGMP MTs tingkat Kabupaten Pangandaran. Salah satu acara pada kegiatan tesebut adalah peserta dibagi sesuai dengan mata pelajaran yang diampunya dalam satu kelas setelah menerima pengarahan dari ketua penyelenggara workshop. Acara ini singkron dengan kegiatan MGMP IPA yang telah diagendakan sebelumnya. Dalam kegiatan ini kami memperoleh arahan kembali dari pendamping dan ketua MGMP MTs Kabupaten Pangandaran. Bapak Ismail Ridwan, M.Pd. selaku pendamping mata pelajaran IPA dalam kegiatan workshop ini memberikan arahan: 1. Dokumen II dan III harus selesai disusun pada akhir Oktober. 2. Guru dibagi atau dipetakan berdasarkan tingkat (kelas) mengajarnya. 3. Guru membuat RPP sesuai pemetaan pada poin 2. Sementara itu arahan berikutnya diberikan oleh bapak Drs. H. Hasan Muthi, M.Pd. selaku ketua MGMP MTs Kabupaten Pangandaran yang isinya: 1. Jika keuangan tidak ditandatangani oleh Kasi Penma maka keuangan operasional kegiatan belajar mengajar akan ditunda pencairannya. 2. Tiap MGMP menyetorkan soft file dokumen II dan III ke Tim Pengembang Kurikulum. 3. KI 1 dan KI 2 tidak perlu dicantumkan di RPP pada mapel umum. 4. Penyusunan KKM tidak perlu disamakan dengan seluruh anggota MGMP karena tiap sekolah berbeda. Setelah arahan-arahan diberikan oleh pendamping dan ketua MGMP MTs



Kabupaten



Pangandaran,



kegiatan



berlanjut



pada tujuan awal



melaksanakan MGMP IPA, yaitu membahas dan menyusun RPP. Pada kegiatan ini terjadi diskusi dengan kesepakatan sebagai berikut.



1. Format RPP sesuai contoh pada panduan penyusunan RPP yang diterbitkan oleh Kemendikbud. 2. Dikarenakan untuk tingkat IX masih menggunakan kurikulum 2013 yang belum direvisi pada tahun 2017, maka RPP yang disusun hanya untuk tingkat VII dan VIII. 3. RPP kelas VII telah selesai dibuat, hanya perlu sedikit revisi sehingga dianggap selesai penyusunannya. 4. Untuk menyusun RPP kelas 8 kemuadian peserta dibagi menjadi 12 kelompok, sesuai dengan jumlah Kompetensi Dasar (KD) mata pelajaran IPA kelas VIII. Rincian anggota masing-masing kelompok terlampir. 5. Meskipun KI 1 dan KI 2 tidak ada, tetapi guru masih melakukan penilaian sikap, sehingga pada RPP masih dicantumkan penilaian sikap. 6. RPP yang telah dibuat dikumpulkan di ketua MGMP IPA selambatlambatnya hari Senin tanggal 16 Oktober 2017 berupa soft file. Pada akhir kegiatan diperoleh usulan mengenai rencana pelaksanaan MGMP IPA



MTs Kabupaten Pangandaran pada pertemuan berikutnya.



Adapun kegiatan pada pertemuan berikutnya yang disepakati adalah bedah materi UN. Kegiatan tersebut direncanakan akan diselenggarakan pada bulan Februari 2018 yang bertempat di MTsN 2 Pangandaran. Adapun waktu tepatnya akan disepakati menyusul sesuai situasi dan kondisi yang akan datang. C. SIMPULAN Berdasarkan kegiatan yang telah dilaksanakan, dapat disimpulkan sebagai berikut. 1. Format RPP sesuai contoh pada panduan penyusunan RPP yang diterbitkan oleh Kemendikbud. 2. Dikarenakan untuk tingkat IX masih menggunakan kurikulum 2013 yang belum direvisi pada tahun 2017, maka RPP yang disusun hanya untuk tingkat VII dan VIII. 3. RPP kelas VII telah selesai dibuat, hanya perlu sedikit revisi sehingga dianggap selesai penyusunannya.



4. Untuk menyusun RPP kelas 8 kemuadian peserta dibagi menjadi 12 kelompok, sesuai dengan jumlah Kompetensi Dasar (KD) mata pelajaran IPA kelas VIII. Rincian anggota masing-masing kelompok terlampir. 5. Meskipun KI 1 dan KI 2 tidak ada, tetapi guru masih melakukan penilaian sikap, sehingga pada RPP masih dicantumkan penilaian sikap. 6. RPP yang telah dibuat dikumpulkan di ketua MGMP IPA selambatlambatnya hari Senin tanggal 16 Oktober 2017 berupa soft file.



LAMPIRAN



Daftar kelompok penyusunan RPP kelas VIII kurikulum 2013 revisi 2017 Kompetensi Dasar (KD) KD 1



KD2



KD 3



KD 4



KD 5



KD 6



KD 7



KD 8



KD 9



KD 10



KD 11



KD 12



Nama 1. Yayat Rohayati 2. Heti Purnamadewi 3. Nunung Anindah 1. Dede Kusnandar 2. Leti Latipah 3. Putri Ananda 1. Titi Hartini 2. Bunga Indriani 3. Erlina 1. Tety Triane 2. Eti Rohayati 3. Agus Sutiawan 1. Eka Risnawati 2. Nira Kusumawati 3. Nurfarikah 1. Rini Indriani 2. Leni Carlina 3. Yani Sutriani 1. R. Zain Ahmad A. 2. Euis Ismawati 3. Lia Ratnadewi 1. Yuyun Yunalis 2. Siti Sofiah 3. Ahmad Fathur R. 1. Tya Mayashi 2. Yuli Maemunah 3. Ruhayati 1. Cicih Sumiarsih 2. Dewi Kuraesin 3. Sriwati Badilah 1. Andiyana 2. Aang Zm 3. H. Dede Ruhman 4. Ade Tolib 1. Yuyun Yuniasih 2. Fitriani 3. Nina Nurnendah



Asal Madrasah MTs YPK Cijulang MTsN 2 Pangandaran MTsN 2 Pangandaran MTs Legokjawa MTs Latipah MTs Amal Sholeh Sukamaju MTs YPK Cijulang MTs YPK Cijulang MTsN 3 Pangandaran MTs SA Masawah MTs Ma’arif Curug MTs Bojong MTs Sabilil Muttaqien MTs Kalipucang MTs Asy Syifa MTs Nurul Islam MTs Bina Hasanah MTs YPP BBK Jamanis MTs Darul Istiqomah MTs YPAK Cigugur MTs Al Ma’Arif MTsN 4 Pangandaran MTsN 4 Pangandaran MTs Kertajaya MTsN 1 Pangandaran MTsN 1 Pangandaran MTsN 1 Pangandaran MTs Al Ikhlas Kertajaya MTs Al Khoeriyah Sidamulih MTs Al Khoeriyah Sidamulih MTs Jayasari MTsN 2 Pangandaran MTs Ciakar MTs Al Fattah Tunggilis MTsN 1 Pangandaran MTsN 1 Pangandaran MTsN 1 Pangandaran



DOKUMENTASI KEGIATAN



DAFTAR HADIR