Pengantar Madzahib Tafsir [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PENGERTIAN, URGENSI, FAKTOR-FAKTOR & HISTORITAS



MADZAHIB AT-TAFSIR DOSEN PENGAMPU: DR. MUHAMMAD ULINNUHA, LC., M.A.



KELOMPOK 1:



1.



AGUSTINA ERIKA



2.



DINDA AULIA PUTRI



3.



IQLIMA SAVERA



Secara bahasa



PENGERTIAN MADZAHIB AT-TAFSIR



Istilah madzahib at-tafsir merupakan susunan idhafah (gabungan kata), terdiri dari kata madzahib dan at-tafsir. Kata madzahib adalah bentuk jamak dari kata madzhab, dalam bahasa Arab berarti jalan atau metode. Kata tafsir secara bahasa merupakan bentuk isim masdar (kata benda abstrak) dari fassarayufassiru-tafsiran yang berarti menjelaskan sesuatu (bayan al-syai’ wa idlahuhu).



PENGERTIAN MADZAHIB AT-TAFSIR



Secara istilah Madzhab adalah aliran pemikiran (school of thought) atau (madrasah fikriyah), berisi tentang hasil-hasil ijtihad, berupa penafsiran atau pemikiran para ulama dengan metode dan pendekatan tertentu, yang kemudian dikumpulkan dan biasanya diikuti oleh orangorang berikutnya.



Tafsir adalah suatu hasil pemahaman atau penjelasan seorang penafsir, terhadap al-Qur’an yang dilakukan dengan menggunakan metode atau pendekatan tertentu.



URGENSI MADZAHIB AT-TAFSIR



1. Membuka wawasan dan menumbuhkan sikap toleran terhadap berbagai corak penafsiran Al-Qur’an. 2. Menghindari sikap taqdis alafkar yaitu mensakralkan penafsiran orang terhadap AlQur’an. 3. Mengembangkan dan menyadarkan adanya pluralitas dalam menafsirkan Al-Qur’an.



FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MUNCULNYA MADZHABMADZHAB TAFSIR



Faktor Internal • Kondisi objek teks Al-Quran itu sendiri yang memungkinkan untuk dibaca secara beragam. • Kondisi objek teks Al-Quran di mana kata atau kalimat dalam Al-Quran memang memungkinkan untuk ditafsirkan secara beragam.



Faktor Eksternal • Kondisi sosial budaya. • Perbedaan keilmuan para mufassir dalam memahami teks Al-Quran. • Munculnya ideologi atau aliranaliran dalam Islam. • Adanya persinggungganpersinggungan dunia Islam dengan peradaban dunia di luar Islam. • Perubahan waktu dan tempat serta kemajuan IPTEK.



HISTORITAS MADZAHIB UT TAFSIR



Dalam historisepistimologis, madzahibut tafsir dalam perkembanga nnya dibagi menjadi 3 menurut Dr. H Abdul Mustaqim pada bukunya Epistimologi Kontemporer:



Pertama, era formatif yang berdasarkan pada nalar quasi-kritis untuk tidak menyebutnya nalar mistis yang terjadi pada era klasik.



Kedua, era afirmatif yang berbasis pada nalar ideologis.



Ketiga, era reformatif yang berbasis pada nalar kritis.



THANK YOU 