Cross, Up Selling Foodiz [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

Strategi Cross Selling & Up Selling untuk Meningkatkan Sales Café/ Resto/ Coffeeshop



Rumus Sales Sederhana Sales



= TC x APC



TC



Total Check



APC



Average per Check



Total Check 



Jumlah bill (Dalam 1 hari berapa banyak POS nge print bill dari transaksi konsumen). Misal 1 hari ada 50 Bill yg di print dari POS



Average per Check 



Nilai belanja konsumen per bill. Jadi berapa nilai belanja dalam 1 Bill. Misal jumlahnya 100 ribu.



(Di anjurkan ketika memulai bisnis sebaiknya menggunakan POS seperti Moka sehingga kita mudah untuk menganalisas TC dan APC)



So Jadi klo mau naikin sales skenario rumusnya 1. SALES = TC (Naik) x APC (Naik) Skenario Terbaik 2. SALES = TC (Naik) x APC (Tetap) Skenario Aman 3. SALES = TC (Tetap) x APC (Naik) Skenario Hati-Hati



So dalam bahasan kali ini kita coba bahas bagaimana menaikan Sales dengan cara meningkatkan Average Per Check setiap transaksi yang dilakukan oleh konsumen melalui CROSSELING & UP SELLING



Cross Selling & Up Selling



Sumber https://www.bookyourselfsolid.com/



A. Cross Selling Konsumen ingin membeli produk A, kemudian kita menawarkan produk B sebagai tambahan atau pelengkap. Ingat PELENGKAP bukan MENGGANTIKAN produk A yang mau dibeli. Contoh. Di kasir McD, kita ingin membeli Burger, biasanya kasirnya akan menawarkan “tidak sekalian kentangnya kak?”  



Harga Burger 20.000 Harga Kentang 15 Ribu



Sehingga total belanja (APC) menjadi 35 ribu dari tadinya jika konsumen tidak di cross selling maka sales yang terjadi hanya 20 ribu, artinya ada kenaikan Sales dari CROSSELING yang dilakukan.



Sumber. https://www.webnexs.com/



B. Up Selling Konsumen ingin membeli yang Small Cappuccino kemudian Baristanya menawarkan Medium Size yang secara harga tidak jauh berbeda “tentu mereka di SOP untuk memberi tahukan bahwa selisi harganya tidak jauh”. Seringkan di Starbucks, sadar tidak?



Contoh. Konsumen: Beli Cappuccinonya kak? Barista: Mau yang medium ato Large kak? “Loh kok langsung loncat ke medium?” Nah inilah strategi Up Selling yang sudah di skenario tentunya. Baristanya sudah di



training untuk melakukannya. Gimana klo konsumennya tetep minta yang SMALL? Eits masih ada 2 kali lagi “jebakan” seperti contoh obrolan di bawah



Jebakan 1. Konsumen: “Yang kecil ajah kak” Barista: “Baik kak, eh tapi ini hanya beda 3000 loh kak” -> UP SELLING Jebakan 2, Konsumen: “Enggak ah kak yang kecil ajah, udah kenyang” Barista: “Ok kak, tidak sekalian Cookies nya nih kak buat temen jalan?” -> CROSS SELLING



Nah jadi tidak semudah itu PERGUSO untuk bisa menghidari Cross Selling dan Up Selling.



Dari contoh UP SELLING di atas, jika harga Coffee tadinya 30 ribu misalnya, dengan strategi Up selling kita berhasil menjual 35 ribu dan SALES pun NAIK



Apa Benefitnya melakukan CROSS SELLING & UP SELLING terhadap SALES Outlet kita. 1. Jika kita punya target 1 bulan 100 juta, dengan meningkatkan APC (Average per Check) maka kita membutuhkan TC (total check) yang lebih SEDIKIT. 2. Asumsi TC (Total Check) stabil, makan Sales kita bisa tetap melewati target loh karena kenaikan APC. 3. Cross Selling juga bisa digunakan untuk mempush penjualan produk yang tidak MOVING dengan produk yang sangat laku sehingga kita tidak rugi dalam inventory (stok yang rusak).



Bagaimana penerapan CROSS SELLING dan UP SELLING di dalam Outlet/ café kita? 1. Siapkan produk yang akan di CROSS atau UP. 2. Buat perhitungan detail dalam angka. Perhatikan tujuan utama adalah meningkatkan APC, namun harus diperhatikan adalah Gross Profit menu-menu yang akan terlibat di CROSS dan UP ini. 3. Buat target untuk Manager Outlet jumlah CROSS atau UP yang harus terjadi sehingga implementasi di level operasional terimplementasi walaupun ujungnya adalah SALES total bulanan. 4. Buat SOP pelaksanaan CROSS dan UP yang detail 5. Lakukan TRAINING yang RUTIN. 6. UKUR, Evaluasi dan Upgrade selalu.



Kesimpulan. 







Strategi CROSS SELLING & UP SELLING sangat EFEKTIF untuk meningkatkan AVERAGE per CHECK yang ujungnya membuat SALES TARGET kita bisa lebih CEPAT tercapai. Strategi IMPLEMTASINYA harus disusun secara DETAIL agar bisa mencapai OBJECTIVES secara EFEKTIF.



Semoga bermanfaat untuk temen-temen Food Prenuer Semua. Jika temen2 merasa Foodizz banyak bermanfaat yuk support Foodizz dengan cara SUBSCRIBE FOODIZZ YOUTUBE CHANNEL. Ajak dan Follow juga temen2 lain join FOODIZZ COMMUNITY buat update berbagai ilmu kuliner secara FREE. Join dan sebarkan link ini t.me/foodizzid (telegram)



FOODIZZ 1st F&B Education Platform in Indonesia



Call for Collaboration & Co Brand +62 853-1234-6260 (Farida).