Proposal Bisnis Warung Jadoel Study Kelayakan Bisnis (SKB) [PDF]

  • 0 0 0
  • Suka dengan makalah ini dan mengunduhnya? Anda bisa menerbitkan file PDF Anda sendiri secara online secara gratis dalam beberapa menit saja! Sign Up
File loading please wait...
Citation preview

PROPOSAL STUDI KELAYAKAN BISNIS USAHA KULINER “WARUNG JADOEL”



Disusun Oleh : Anton - 171011200354 Dini Islamiyati - 171011200322 Maulita Miftahul Hasana - 171011200565 Wahyudi - 171011200593 Ridho Aksena Panggabean - 171011200335 Zsazsa Rizky Asviani - 1710112002490



FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS PAMULANG TANGERANG PROGRAM STUDI S1 AKUNTANSI



KATA PENGANTAR Puji dan syukur kami panjatkan kepada Alloh SWT karena atas rahmat dan keridoannya, kami dapat membuat suatu gagasan usaha yang Insya Alloh akan bermanfaat bagi kami sebagai pemilik usaha, investor, dan umumnya bagi masyarakat. WARUNG JADOEL ialah nama yang kami buat untuk kegiatan usaha yang akan kami rintis ini,yang begerak di bidang jajanan tradisional. Kami sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung, memberi saran, dan masukan–masukannya untuk kelancaran usaha kami ini. Dalam proses penyusunan tugas ini kami menjumpai hambatan, namun berkat dukungan materil dari berbagai pihak, akhirnya kami dapat menyelesaikan tugas ini dengan cukup baik Penyusun menyadari bahwa proposal ini banyak kesalahan dan kekurangan, oleh karena itu kritik yang membangun dari semua pihak sangat kami harapkan demi kesempurnaan proposal ini. Penulis berharap proposal ini dapat bermanfaat bagi pembaca.



Tangerang, Maret 2020 Penyusun



ii



DAFTAR ISI



Halaman KATA PENGANTAR ..............................................................................................ii DAFTAR ISI ..........................................................................................................iii BAB I



PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Masalah……………………………………………....................1 1.2. Jenis Bisnis…………….…......................................................................2 1.3. Rencana Pengembangan Bisnis…………………………………………………....2 1.4. Visi Misi dan Tujuan….......................................................................3



BAB II



ASPEK HUKUM 2.1. Analisis Bisnis dengan Hukum……………………………………………............4 2.2. Analisis Kemampuan Memenuhi Perizinan …………………………………..4 2.3. Analisis Badan Usaha ……………………………………………………………………4 2.4. Kesimpulan Analisis Aspek Hukum ……………………………………………….4



BAB III ASPEK MANAJEMEN 3.1. Profil Organisasi …………………………………………………………………………..5 3.2. Analisis Penjadwalan ……………………………………………………………………5 3.3. Kebutuhan Karyawan …………………………………………………………………..5 3.4. Rencana Struktur Karyawan …………………………………………………………5 BAB IV ASPEK PEMASARAN 4.1. Peluang Pasar ………………………………………………………………………………6 4.2. Segmentasi, Targeting, Positioning ………………………………………………6 4.3. Bauran Pemasaran ………………………………………………………………………6



iii



a. Product ( Produk ) …………………………………………………………………………6 b. Pricing ( Penetapan Harga ) ………………………………………………………….7 c. Promotion ( Promosi ) ………………………………………………………………….7 d. Place ( Lokasi ) …………………………………………………………………………….8 e. Process ( Proses ) …………………………………………………………………………8 f. People ………………………………………………………………………………………..9 BAB V ASPEK TEKNIS 5.1. Lokasi Bisnis ……………………………………………………………………………………10 5.2 Peralatan Dapur dan Cafe ……………………………………………………………….11 5.3 Peralatan Jasa …………………………………………………………………………………11 5.4 Tenaga Kerja …………………………………………………………………………………..11 5.5 Supplier ………………………………………………………………………………………….11 BAB VI ASPEK EKONOMI DAN SOSIAL 6.1. Aspek Ekonomi ………………………………………………………………………………12 6.2. Hambatan Dibidang Ekonomi …………………………………………………………12 6.3 Aspek Sosial …………………………………………………………………………………..12 BAB VII ASPEK KEUANGAN 7.1. Kebutuhan Dana dan Sumbernya ……………………………………………………13 7.2 Aliran Kas ……………………………………………………………………………………….14 BAB VIII PENUTUP 8.1 Kesimpulan ……………………………………………………………………………………..16



iv



BAB I PENDAHULUAN             1.1 Latar Belakang Para mahasiswa dan pelajar sangat identik dengan yang namanya suntuk, galau, resah, dan gelisah, baik karena tugas, organisasi, dan pihak-pihak lain yang bersangkutan. Kami membuka  sebuah usaha diperuntukan bagi segala kalangan baik mahasiswa maupun pelajar untuk  refreshing dari penatnya berbagai aktivitas yang telah di jalani dengan nuansa santai dengan di temani makanan ringan jajanan tradisional dan minuman segar, merupakan moment yang pas untuk nongkrong dan berbagi cerita bersama teman, kolega, konsumen, pasangan, dan lain-lain. Karena semakin berkembangnya usaha jajanan tradisional yang di modif dengan nuasa modern, sehingga cafe yang paling di minati remaja dan kalangan muda adalah cafe yang banyak menyediakan makanan dan minuman tradisional yang di kemas dengan nuansanya yang modern dan instagramable. Di jaman persaingan perdagangan saat ini, para wirausahawan berlomba-lomba untuk menciptakan suatu produk yang diharapkan akan disukai dan diminati oleh konsumen. Dari berbagai macam produk yang ada, produk makanan/kuliner merupakan salah satu produk yang paling diminati konsumen. Dengan pangsa pasar kalangan baik pelajar dan mahasiswa, maka kami memiliki ide pendirian usaha kuliner yaitu jajanan untuk para remaja, Usaha yang akan dikembangkan diberi nama “Warung Jadoel” yang bergerak dalam bidang usaha jajanan tradisional yang di kemas dengan nuasa modern. Sesuai dengan gaya hidup anak muda yang senang dalam mencoba hal baru, inovasi cemilan ini bisa menjadi pertimbangan. Dengan dilengkapi dengan nuansa tempat yang cocok untuk tempat berkumpulnya para remaja, cocok untuk kepribadian anak muda yang bersemangat dan pastinya akan disukai oleh mereka. Berdasarkan Latar belakang diatas, maka kami membuat proposal pendirian usaha tersebut. Untuk makanan dan minuman tradisional itu sendiri  kami bermaksud untuk membuat jajanan jajanan yang berasal dari berbagai daerah namun kami inovasi dengan bentuk dan model yang lebih kekinian dengan menggunakan bahan-bahan yang terjamin dan memiliki rasa yang enak dengan harga yang murah dan aman untuk dikonsumsi karena tidak menggunakan bahan kimia yang berbahaya, serta memiliki kandungan gizi yang cukup sesuai dengan apa yang diinginkan konsumen.



1



Warung Jadoel di dirikan untuk kaula muda yang gemar akan berbagai macam kuliner tradisional dari yang ringan sampai yang berat. Serta pelajar yang membutuhkan tempat Kerja kelompok dengan pelajar lainnya, maka warung jadoel adalah solusi yang tepat untuk bersantai, nongkrong, dan Cafe jajanan teenagers merupakan tempat yang sangat nyaman untuk belajar. 1.2 Jenis Bisnis Kami akan mendirikan bisnis ini di daerah Pamulang, karena di daerah ini sangatlah potensial untuk pendirian cafe kami yang pangsa pasarnya merupakan mahasiswa, pelajar, dosen dan guru, lokasi yang sangatlah strategis, selain berada di pusat kota, kepadaan penduduk yang cukup tinggi, terdapat sekolah – sekolah mulai dari TK, SD, SMP, SMA dan SMK yang menyebabkan lokasi tersebut menjadi pusat perputaran uang yang sangat baik. Warung Jadoel  adalah sebuah cafe tenda yang didesain simple namun nyaman sehingga cocok sebagai tempat untuk nongkrong. Berbagai fasilitas disediakan di cafe ini seperti hotspot area, full music, tempat lesehan yang nyaman. Selain itu karena target pasar kami mahasiswa, maka kami menyediakan jasa print. Warung ini menerapkan sistem green marketing yang ramah lingkungan dalam pelaksanaan bisnisnya, system ini diimplikasikan secara konkrit melalui daur ulang sisa limbah produksi, misalnya : sisa bungkus kopi dijadikan kerajinan tangan untuk dibuat tempat sampah, sisa botol kecap dibuat asbak atau hiasan meja, dll. Sistem ini menjadi keunggulan Cafe ini dibandingkan dengan usaha sejenis disekitar nya mengingat pada masa sekarang kesadaran mahasiswa akan lingkungan hidup semakin tinggi sehingga mempengaruhi proses pengambilan keputusan dalam memilih produk atau jasa yang akan digunakan. 1.3 Rencana Pengembangan Bisnis Rencana untuk pengembangan warung ini adalah kami akan menyediakan fasilitas kemudahan pengunjung setia kami, yaitu dengan akan adanya member card, giveaway, dan discount untuk pelajar dan mahasiswa, rencananya untuk giveaway akan kami laksanakan setiap satu bulan sekali, yaitu dengan memberikan foucher promo gratis makanan atau minuman, Setelah warung ini terkenal di kalangan pelanggan setelah itu kami akan membuka cabang  di beberapa tempat di beberapa daerah yang menurut kami potensial. Dengan perkembangan usaha ini kami juga berharap dapat membantu mereka yang membutuhkan pekerjaan, sehingga jumlah pengangguran dapat berkurang. 2



1.4 Visi, Misi, dan Tujuan a. Visi Menciptakan sebuah usaha yang unggul dengan kualitas yang terbaik dengan memperkenalkan keunikan cita rasa kuliner tradisional. b. Misi 1.  Memberikan kualitas yang terbaik. 2. Memberikan pelayanan yang terbaik berdasarkan kepuasan konsumen. 3. Menyajikan makanan dan minuman yang berkualitas dengan harga terjangkau c. Tujuan Usaha 1. Memperoleh pengalaman untuk menjalan suatu usaha. 2. Menambah pengalaman dan ilmu pengetahuan kewirausahaan dalam melakukan kegiatan usaha. 3. Mewujudkan kemampuan dan kemantapan dalam berwirausahaan untuk meningkatkan kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. 4. Membudayakan semangat, sikap, prilaku dan kemampuan kewirausahaan di kalangan mahasiswa dan masyarakat yang mampu di andalkan dan terdepan dalam berwirausaha 5. Membantu menyediakan lapangan pekerjaan



3



BAB II ASPEK HUKUM 2.1 Analisis Kesesuaian Bisnis dengan Hukum Mengenai Kesesuaian Bisnis cafe dengan hukum kami telah mempersiapkan beberapa berkas persyaratan perizinan guna berdirinya usaha yang akan kami rintis ini seperti SITU ( surat izin tempat usaha ), surat pernyataan izin tetangga, telah kita siapkan untuk legalitas usaha yang akan kita dirikan 2.2 Analisis Kemampuan Memenuhi Perizinan Untuk memehuni perizinan tersebut ada beberapa prosedur dalam permohonan izin untuk membuka usaha cafe ini, dari mulai pengumpulan berkas berkas yang dibutuhkan seperti formulir permohonan prizinan usaha,. Dan untuk prosedur prosesnya kami datang langsung ke instansi pemerintah yang bersangkutan, setelah itu menyerahkan berkas berkas sesuai yang telah ditentukan, proses mengecek kecocokan berkas dengan kondisi dilapangan. Ketika semua sudah sesuai dan sudah berhasil disetujui oleh petugas, maka prosedur selanjutnya yaitu membayar retribusi ke Pemda. Kurang lebih setelah proses administrasi dan pembayaran selesai, sekitar 14 hari kerja, izin sudah dapat keluar dan usaha cafe bisa beroprasi. 2.3 Analisis Badan Usaha Badan usaha terdiri dari beberapa macam antara lain yaitu perseorangan, firma, cv, pt, yayasan, koperasi dan lain lain. Namun usaha cafe yang akan kami jalankan yaitu Jenis usaha kemitraan. Hal ini di karenakan seluruh modal yang di gunakan yaitu dana gabungan dari beberapa orang, sehingga usaha ini merupakan usaha kekeluargaan. 2.4 Kesimpulan Analisis aspek Hukum Untuk menjalankan suatu usaha, ada beberapa hal yang perlu diperhitungkan. Salah satunya yaitu aspek hukum, hal ini dikarenakan agar adanya pengakuan yang sah di mata hukum, selain itu untuk memberikan kenyamanan terhadap konsumen yang telah memberikan kepercayaan terhadap usaha yang kami dirikan. Salah satu contohnya yaitu dengan adanya perizinan dari Rt/Rw setempat dll.



4



BAB III ASPEK MANAJEMEN 3.1 Profil Organisasi Nama Usaha : Warung Jadoel Jenis Usaha : Kuliner Alamat : Pamulang, Tangerang Selatan Pemilik : Anton Dini Islamiyati Maulita Miftahul Hasanah Wahyudi Ridho Aksena Panggabean Zsazsa Rizky Asviani 3.2 Analisis Penjadwalan Cafe yang akan kami dirikan akan beroperasi dari hari senin s/d minggu. Senin – Jumat pukul 16.00 - 23.00. Sabtu – minggu dari pukul 15.00 - 24.00. 3.3 Kebutuhan Tenaga Kerja Mengenai kebutuhan Tenaga Kerja, kami telah memiliki kriteria khusus yang wajib dipenuhi bagi karyawan yang akan kami pekerjakan. Dari kriteria khusus yang telah ditentukan antara lain : Rajin, ulet, tekun. Dari beberapa kriteria khusus tersebut, kami mencari beberapa orang yang siap di tempatkan sebagai chef, dan barista, waiters, kasir. Staf administrasi dan keuangan akan di pegang oleh pihak manajemen (pemilik usaha), karena dengan begitu dapat membantu mengurangi cost untuk pengeluaran. 3.4 Rencana Struktur Kepegawaian Dikarenakan usaha kami masih di satu tempat, maka kami ikut terjun langsung ketempat tersebut sebagai pemilik, penanggung jawab usaha dan karyawan.



5



BAB IV ASPEK PEMASARAN 4.1 Peluang Pasar Pangsa pasar atau market share cafe ini sekitar 80% dari keseluruhan pangsa pasar cafe yang ada di wilayah pamulang. Strategi pengikut pasar yang digunakan adalah strategi Pengadaptasi (adapter), dimana kami mengadaptasi usaha-usaha cafe sekitar yang sudah ada tetapi melakukan inovasi terhadap produk yang ditawarkan, yaitu adanya music dan permainan yang dapat dipinjam customer di dalam cafe tersebut. 4.2 Segmentasi, Targeting, dan Positioning a. Segmentasi Segmentasi pasar cafe kami adalah segmentasi geografik, psikografik dan demografik. Segmentasi geografik yang kami gunakan berdasarkan wilayah, untuk segmentasi psikografik berdasarkan pada gaya hidup, sedangakan segmentasi demografik adalah berdasarkan usia. b. Targeting Yang menjadi target pasar cafe ini adalah para pelajar dan mahasiswa di sekitar Pamulang yang suka menghabiskan waktu untuk bersantai dan berkumpul dengan teman sambil mengerjakan tugas kuliah c.  Positioning Saya ingin menciptakan image  di benak pengunjung sebagai satu-satunya cafe yang menyuguhkan makanan dan minuman tradisional yang di kemas secara menarik, serta cafe yang memiliki suasana nyaman dan asik. 4.3 Bauran Pemasaran a. Product (Produk) Produk yang kami jual di cafe ini berupa barang dan jasa. Barangnya berupa makanan dan minuman, sedangkan jasanya adalah pelayanan terhadap pengunjung café.



Berikut list Menu yang akan kami sediakan : 6



~Snack ~Food



Kerak telor



Kupat Tahu Nasi Ulam Nasi Uduk Laksa Nasi lengko Nasi Pecel  



Rp15.000 Rp15.000 Rp10.000 Rp20.000 Rp12.000 Rp12.000  



Ubi rebus coklat susu pisang rebus coklat susu Singkong rebus coklat susu Getuk Kue cubit original



~Drinks Bajigur Bandrek Bir pletok Beras kencur Teh tarik Teh manis Selendang mayang Dawet Dawet ireng Wedang jahe Susu jahe Jus alvukat Jus jambu Jus blimbing Jus mentimun Es teler Kopi joss kopi susu kopi latte Capucino



Hot Rp8.000 Rp8.000 Rp10.000 Rp8.000 Rp5.000 Rp4.000       Rp5.000 Rp7.000           Rp10.000 Rp10.000 Rp12.000 Rp10.000



Ice Kue cubit coklat susu Rp10.000 Rp10.000Singkong goreng coklat keju Rp12.000 Rp10.000Pisang goreng coklat keju Rp8.000 Rp5.000 Rp15.000 Rp12.000 Rp12.000 Rp6.000 Rp10.000 Rp15.000 Rp15.000 Rp15.000 Rp15.000 Rp15.000   Rp12.000 Rp15.000 Rp12.000



Rp15.00 0 Rp12.00 0 Rp10.00 0 Rp10.00 0 Rp10.00 0 Rp12.00 0 Rp14.00 0 Rp12.00 0 Rp12.00 0



b. Pricing (Penetapan Harga)



7



Penetapan harga yang akan dilakukan adalah dengan menetapkan harga berdasarkan tingkat keberlangsungan usaha, dimana kami mencari keuntungan yang relatif sehingga dapat menjalankan usaha secara berkelanjutan untuk meningkatkan pangsa pasar. Penetapan harga tersebut kami lakukan dengan memperkirakan berapa rata-rata biaya yang dikeluarkan untuk setiap unit produk ditambah dengan keuntungan yang diharapkan untuk setiap unit produk pula, maka sebesar itu lah harga yang kami tetapkan terhadap produk yang kami jual. c.



Promotion ( Promosi ) Beberapa kegiatan promosi yang dilakukan adalah dengan melalui promosi di media sosial (twitter, facebook, dan Instagram ), serta pembagian brosur di sekitar wilayah pamulang. Promosi yang akan kami lakukan antara lainnnya ialah : 1. Promosi Penjualan 2. Makanan dan minuman Berdiskon ( minggu pertama ) 3.  Memberikan vocer kepada pelanggan 4.



Promosi Iklan



5.  Brosur dan daftar harga 6.  Penyebaran pamlet di mading-mading kampus 7. Promosi melalui jejaring sosial d. Place ( Lokasi ) Kafe ini akan kami buka di sekitaran wilayah pamulang Lokasi tersebut kami nilai mampu menjangkau target pasar yang telah ditetapkan, dalam hal ini adalah para remaja khususnya pelajar dan mahasiswa.  e. Process ( Proses ) Proses pembuatan makanan dan minuman ini, di buat sesuai dengan SOP yang diterapkan oleh warung jadoel . Dalam penyajian berbagai menu makanan ditekankan cita rasa yang jelas dan kas.  Sedangkan untuk proses pembuatan minuman dibuat sesuai takaran yang pas sehingga rasanya pas.  Kami selalu berinofasi sehingga berusaha terus memunculkan menu-menu baru yang bisa dinikmati konsumen.  Untuk proses atau prosedur umumnya, dalam menyampaikan produk, pengujung diberikan menu terlebih dulu, proses pencatatan menu, proses 8



pembuatan menu, proses penyampaian menu, setelah pengunjung menikmati menu yang sudah disajikan, selanjutnya pengunjung membayar pada kasir. f. People Service personal: orang-orang yang melakukan produksi dan operasional dalam organisasi jasa (chef, barista) SDM yang terpilih karena harus mempunyai kemampuan.  Customer (hubungan diantara pelanggan) persepsi pelanggan mengenai kualitas jasa tersebut dibentuk dan dipengaruhi oleh pelanggan lainnya. (kasir, pelayan/waiterss).



9



BAB V ASPEK TEKNIS 5.1 Lokasi Bisnis Kafe ini akan kami buka di sekitaran wilayah pamulang Lokasi tersebut kami nilai mampu menjangkau target pasar yang telah ditetapkan, dalam hal ini adalah para remaja khususnya pelajar dan mahasiswa. Selain itu kita tidak hanya terpacu pada lokasi yang berdekatan dengan target pemasaran, namun tetap memikirkan dengan aspek lain antara aspek hukum, SDM, Lingkungan dan Aspek Keuangan. 5.2 Peralatan Dapur Dan Café No . 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 19



Nama Peralatan Kompor Gas Blender Piring Sendok Garpu Gelas Meja Kipas Angin Mesin Kasir Kulkas Panci Wajan Spatula Saringan Kain Lap 1 Set Stereo Sarung Tangan Plastik Tissue



29 20 21 22 23 24



Pisau Toples-Toples Gunting Gilingan Tabung Gas Lampu



Jumlah 2 pcs 2 pcs 3 Lusin 3 Lusin 3 Lusin 3 Lusin 15 Buah 6 Buah 1 pcs 2 3 3 3 1 5 1 5 bgks 30 bgks 1 set pisau) 10 2 1 2 10 buah



Harga Satuan Rp 300.000 Rp 250.000 Rp 150.000 Rp 50.000 Rp 50.000 Rp 200.000 Rp 300.000 Rp 500.000 Rp.300.000 Rp 4.000.000 Rp 50.000 Rp.50.000 Rp 25.000 Rp 20.000 Rp 5.000 Rp 500.000 Rp 8.000 Rp 5.000



Total Harga Rp 600.000 Rp 500.000 Rp 450.000 Rp 150.000 Rp 150.000 Rp 600.000 Rp 4.500.000 Rp 3.000.000 Rp 300.000 Rp 8.000.000 Rp 300.000 Rp 150.000 Rp 75.000 Rp 20.000 Rp 25.000 Rp. 500.000 Rp 40.000 Rp 150.000



Rp 100.000 Rp 20.000 Rp 30.000 Rp 35.000 Rp.200.000 Rp 40.000



Rp. 100.000 Rp 200.000 Rp 60.000 Rp 35.000 Rp 400.000 Rp 400.000



(5



10



TOTAL



Rp.20.705.000



5.3 Peralatan Jasa Saluran wifi atau internet, mesin printer , dan sound aktif 5.4 Tenaga kerja Tenaga kerja yang ada di cafe ini meliputi ; 1 koki, 1 bartender, 1 waiters, 1 kasir. Dalam mengadakan atau merekrut karyawan dilakukan dengan membuka lowongan serta mengadakan wawancara kepada calon karyawan. 5.5 Supplier Dalam memperoleh bahan baku kami tidak mengadakan penyuplai khusus tetapi kami langsung membeli sendiri bahan-bahan yang diperlukan dipasar



11



BAB VI ASPEK EKONOMI DAN SOSIAL 6.1 Aspek Ekonomi Adanya Wrung Jadoel di Pamulang ini di harapkan dapat memberikan dampak dalam aspek ekonomi yaitu : a. Memberikan lapangan pekerjaan bagi warga setempat dan mahasiswa Warung Jadoel ini mempekerjakan warga setempat sehingga dapat membantu memberikan pekerjaan dan penghasilan selain itu juga mempekerjakan mahasiswa sehingga dapat menambah uang saku mahasiswa. b. Memberikan pengalaman pekerjaan Warung Jadoel memiliki standart operasional sehingga karyawan baik dari mahasiswa dan warga setempat tidak seenaknya terdapat pula aturan-aturan yang tegas dengan begitu karyawan dapat memiliki pengalaman pekerjaan yang baik. c. Meningkatkan pertumbuhan ekonomi di sekitar Pamulang Karena warung jadoel ini mempekerjakan warga setempat sehingga memberikan pendapatan atau penghasilan, pendapatan yang diperoleh warga bisa juga dikumpulkan kemudian dijadikan untuk membangun usaha lain dengan demikian perokonomian di daerah sekitar akan berjalan lancar dan terus meningkat. Setidaknya uang terus berputar 6.2 Hambatan Di Bidang Ekonomi Sebagai usaha baru tentunya belum dikenal pasar sehingga perlu usaha keras dibidang pemasaran dan juga lokasi dilingkungan kampus menyebabkan usaha ini akan sepi jika kampus libur sehingga mempengaruhi perolehan laba. 6.3 Aspek Sosial a. Meningkatkan mutu hidup Dengan adanya warung jadole ini pemilik usaha yang notabennya mahasiswa mendapatkan pengalaman dalam mengelola bisnis tidak sekedar teori di dalam bangku kuliah namun pratek langsung sehingga mutu hidup mahasiswa semakin meningkat. b. Memberikan pengaruh positif Dengan adanya usaha ini diharapkan mampu memberikan teladan kepada mahasiswa atau masyarakat untuk menyalurkan hobi lewat kegiatan positif dan menguntungkan. 12



c. Memberikan lapangan pekerjaan Dengan adanya usaha ini maka terbuka pula lapangan pekerjaan bagi mahasiswa atau masyarakat sekitar untuk menjadi pegawai di Warung Jadoel ini



13



BAB VII ASPEK KEUANGAN 7.1 Kebutuhan Dana dan Sumbernya a. Kebutuhan dana : No 1 2 3 4 5 5 Total



Keterangan Biaya Promosi Sewa Pegawai Peralatan Bahan Baku lain-lain



Nominal Rp 3.500.000 Rp 7.000.000 Rp 6.000.000 Rp 20.705.000 Rp 15.000.000 Rp 7.795.000 Rp 60.000.000



b. Sumber dana Sumber dana dalam pendirian cafe ini ini adalah patungan dari pendiri dan pemilik usaha dengan rincian sebagai berikut : No. 1 2 3 4 5 6 Total



Nama Anton Dini Maulita Wahyudi Ridho Zsazsa



Modal Rp 10.000.000 Rp 10.000.000 Rp 10.000.000 Rp 10.000.000 Rp 10.000.000 Rp 10.000.000 Rp 60.000.000



7.2 Aliran Kas a. Proyeksi pendapatan   



Pendapatan kotor perhari Rp. 1.000.000 Pendapatan kotor perbulan Rp. 30.000.000 Pendapatan kotor pertahun Rp. 360.000.000



14



b. Proyeksi Biaya Per Tahun  Biaya sewa Rp. 7.000.000  Jumlah total gaji 4 karyawan Rp. 72.000.000  Biaya listrik Rp. 6.000.000  Biaya telp Rp. 3.600.000  Pembelanjaan bahan baku Rp. 184.000.000 Jumlah pengeluaran per tahun Rp. 272.600.000 c. Proyeksi laba/rugi Laba/Rugi : Pendapatan – Pengeluaran : Rp. 360.000.000 – Rp. 272.600.000 = Rp. 87.400.000 Demikian laba yang diperoleh adalah sebesar : Rp. 87.400.000



15



BAB VIII PENUTUP 8.1 Kesimpulan Setelah dilakukan sebuah studi kelayakan akhirnya sampai pada kesimpulan. Tentang pendirian usaha yang akan dilakukan oleh pihak Waroeng Jadoel di Pamulang, Tangerang penulis menyimpulkan bahwa rencana tersebut layak untuk dilaksanakan. Ada empat faktor yang mendasari pernyataan tersebut, yaitu : 1) Ditinjau dari aspek pasar Dari sudut pandang pasar yang dituju yaitu mahasiswa/i pada Universitas-universitas yang ada di Pamulang Tangerang ditemukan adanya pertambahan jumlah mahasiswa/i pada tahun ajaran 2019/2020. Karena adanya peningkatan/pertambahan jumlah mahasiswa/i maka dari sudut pandang ini rencana pendirian usaha layak untuk dilaksanakan. 2) Ditinjau dari aspek teknis Dari sudut pandang teknis rencana pendirian usaha Waroeng jadoel di Pamulang Tangerang layak untuk dilaksanakan karena syarat-syarat didalam aspek teknis dapat dipenuhi oleh pihak perusahaan sebelum usaha Waroeng jadoel didirikan 3)



4)



Ditinjau dari aspek manajemen Dari sudut pandang manajemen rencana pendirian usaha Waroeng Jadoel di Pamulang Tangerang layak untuk dilaksanakan karena syarat-syarat didalam aspek manajemen dapat dipenuhi oleh pihak perusahaan sebelum usaha Waroeng Jadoel ini didirikan. Ditinjau dari aspek keuangan Mengacu pada aspek keuangan yang telah diteliti, pendirian usaha Waroeng Jadoel di Pamulang Jakarta dinyatakan layak untuk dilaksanakan. pernyataan layak ini didasarkan pada hasil analisis data yang menunjukkan laba pada pendapatan per tahunnya.



16